carisinyal web banner retina

12 Aplikasi untuk Nonton Drama Korea Terbaik dan Legal

Ditulis oleh Listiorini

K-Drama atau drama Korea memang cukup digandrungi oleh para remaja, khususnya wanita. Tak hanya remaja, ibu rumah tangga pun banyak yang mengikuti episode demi episode drama Korea kesukaannya.

Sayangnya, tidak semua drama Korea ditayangkan di stasiun TV lokal. Terkadang kita harus membeli DVD atau mengandalkan aplikasi streaming agar tidak ketinggalan episode drama Korea kesukaan kita.

Tahukah Anda bahwa ada cara nonton drama Korea di ponsel Android atau iOS? Asalkan Anda memiliki tablet atau smartphone dengan internet yang cepat, maka Anda bisa menonton drama Korea kesukaan Anda. Tim Carisinyal akan memberi rekomendasi 12 aplikasi nonton drama Korea yang legal. Simak daftarnya di bawah ini.

1. Netflix

netflix_

Netflix jadi aplikasi streaming favorit di seluruh dunia. Keunggulan Netflix adalah sudah tersedia subtitle dalam berbagai bahasa.

Netflix memiliki beragam judul drama Korea populer yang seru untuk ditonton. Dengan kemudahan akses dan tersedianya subtitle dalam berbagai bahasa menjadikan Netflix tempat yang nyaman untuk menikmati beragam konten menarik asal Korea Selatan.

Sayangnya tidak ada opsi untuk menonton gratis di Netflix. Mau tidak mau Anda harus berlangganan paket yang tersedia. Unduh Netflix versi Android di Google PlayStore dan versi iOS di App Store.

2. Viu

viu_

Nah, yang satu ini adalah aplikasi nonton drama Korea yang paling sesuai untuk Anda. Adalah Viu yang menyediakan subtitle dalam berbagai bahasa.

Aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk mengunduh konten agar bisa ditonton secara offline untuk menghemat paket data internet Anda. Anda bisa mengunduh konten dalam berbagai kualitas, termasuk SD (Standard Definition) atau HD (High Definition).

Tidak hanya menyediakan serial TV saja, Viu juga menawarkan film dan acara musik terfavorit. Dengan Viu Basic saja Anda sudah bisa men-download konten secara gratis. Namun, jika Anda ingin bebas iklan saat menonton, maka Anda bisa berlangganan Viu Premium. Mau coba? Unduh Viu versi Android di Google PlayStore dan versi iOS di App Store.

3. Viki

viki_

Tak hanya menyediakan serial televisi dari Korea, Viki: TV Dramas & Movies juga menyediakan tayangan TV dari Tiongkok Daratan, Jepang, Taiwan, dan Thailand. Aplikasi ini juga menyediakan teks dengan berbagai bahasa, seperti bahasa Inggris, Spanyol, Mandarin, dan masih banyak lagi.

Berbagai judul drama Korea terbaru bisa Anda saksikan di aplikasi ini. Anda bisa menonton kapan dan di mana saja dengan mengandalkan koneksi WiFi atau data internet dari smartphone. Viki memisahkan kontennya ke dalam beberapa kategori berbeda. Ada yang gratis, ada pula versi berbayar.

Serunya, aplikasi ini menyediakan fasilitas untuk menonton bareng teman.Bahkan, Anda bisa berinteraksi dengan sesama penonton lainnya dengan fitur komunitas. Unduh Viki untuk Android di Google PlayStore dan versi iOS di App Store.

4. iQIYI

iqiyi_

Pengguna iQIYI kini bisa menikmati konten-konten drama dan film Korea di iQIYI dengan nyaman karena sudah dilengkapi subtitle dari berbagai bahasa. Subtitle dalam iQIYI dapat dipilih setelah pengguna mengaktifkan mode layar penuh.

Beberapa fitur yang ditawarkan iQIYI adalah 'Histori Tontonan' untuk memudahkan pengguna untuk menonton di mana pun dan kapan pun. Ada juga 'Koleksi dan Unduhan' untuk menghemat kuota juga bisa menonton secara offline kapan dan di mana saja, dan lain-lain.

Jika pengguna ingin dapat menonton konten terbaru dan terpopuler lebih dulu, iQIYI menawarkan layanan VIP dengan kualitas video tinggi. Unduh iQIYI versi Android di Google PlayStore dan untuk perangkat iOS di App Store.

5. WeTV

wetv_

WeTV adalah salah satu tempat untuk menonton drama (termasuk drama Korea), film, dan variety show original dan populer yang dapat diandalkan. Untuk menghadirkan pengalaman menonton yang menyenangkan, WeTV dibekali dengan sejumlah fitur-fitur unggulan.

Beberapa di antaranya adalah pemilihan kategori di mana film, drama, dan variety show dikategorikan dalam halaman yang berbeda, lanjutkan menonton untuk membantu pengguna mengingat sampai di mana bagian film ditonton dan memulainya langsung dari bagian itu, hingga subtitel/terjemahan.

Menariknya, user interface WeTV ini sangat simpel, sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikannya. Aplikasi WeTV menawarkan biaya langganan terjangkau untuk setiap konten premiumnya. Coba WeTV dengan mengunduhnya di Google PlayStore dan App Store.

6. Vidio

vidio_

Vidio adalah layanan streaming yang menawarkan saluran TV lokal dan internasional, film dan serial terbaik serta video-video menarik dan menghibur. Sejauh ini aplikasi Vidio telah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google PlayStore saja.

Aplikasinya bisa menjadi tempat yang nyaman untuk nonton konten-konten dari Korea Selatan. Ada banyak judul drama dan film Korea yang bisa ditonton di Vidio.

Selain menawarkan paket berbayar, Vidio juga menyediakan sejumlah konten yang bisa dinikmati secara cuma-cuma, termasuk beberapa judul drama Korea. Menariknya, paket langganan di Vidio ada yang tersedia secara mingguan, sehingga bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang ingin coba-coba dulu nonton konten premium di Vidio.

7. iFlix

iflix_

iFlix adalah layanan streaming film yang berkembang pesat di Asia Tenggara. Bahkan, aplikasi yang ini juga menyediakan K-Drama untuk Anda pencinta drama dan film Korea. Selain K-Drama, iFlix yang kini bekerjasama dengan WeTV, juga menyediakan film-film Hollywood yang bisa Anda tonton atau download gratis.

Satu hal yang paling penting, iFlix menyediakan subtitle dalam Bahasa Indonesia. Aplikasi ini juga menyediakan halaman untuk anak-anak yang menyediakan film dan tayangan yang cocok untuk anak-anak. Unduh iFlix di Android lewat Google PlayStore dan App Store untuk iPhone.

8. Drakor.ID

drakor id

Drakor.ID adalah aplikasi nonton drama Korea yang juga bisa Anda unduh. Nilai plus dari aplikasi ini adalah kehadiran subtitle Bahasa Indonesia yang dapat membantu Anda untuk mengerti jalan cerita yang sedang ditonton.

Anda dapat menonton drama Korea terbaru yang masih on-going sekali pun. Sayangnya, aplikasi Drakor.ID belum tersedia di perangkat iOS. Namun, aplikasi ini sudah tersedia di Play Store untuk Anda pengguna HP berbasis Android.

9. Vision+

vision+_

Sebelumnya Vision+ bernama MNC Now dan mulai menggunakan namanya yang sekarang sejak tahun 2020. Vision+ menawarkan tayangan dari channel-channel lokal dan premium, mulai dari siaran olahraga, film box office, acara hiburan, drama, dan lain sebagainya.

Ribuan jam film dan serial TV lndonesia dan internasional yang ada di Vision+ terdiri dari berbagai genre, seperti komedi, romantis, keluarga, laga, atau horor. Anda juga dapat menonton sejumlah judul drama Korea yang cukup populer di Vision+, terutama drama yang ditayangkan oleh saluran tvN. Unduh Vision+ di Android via Google PlayStore dan di App Store untuk iOS.

10. MAXstream

maxstream_

MAXstream adalah aplikasi video yang menampilkan ribuan film dan serial TV dari MAXstream Original, HBO GO, MyPlay, NOMO, Starvision, Sushiroll, Vidio, Viu, WeTV, iflix, dan beragam tayangan menarik lainnya. MAXstream juga menyediakan berbagai channel, seperti NET TV, RTV, RCTI, beIN SPORTS, WARNER TV, HBO, dan banyak lagi.

Adanya kerja sama antara MAXstream dengan sejumlah perusahaan penyedia layanan streaming video memungkinkan pengguna MAXstream untuk menonton beragam judul konten yang menarik, termasuk di dalamnya drama dan film Korea.

Namun, karena dimiliki Telkomsel, hanya pengguna Telkomsel saja yang bisa menikmati konten-konten di MAXstream secara penuh, sedangkan pengguna operator lain hanya dapat menikmati konten-konten terbatas. Unduh Maxstream untuk Android di Google PlayStore dan versi iOS di App Store.

11. Catchplay+

Catchplay_

Nonton drama Korea hits bisa Anda lakukan juga di aplikasi Catchplay+. Koleksinya cukup menarik. Ada Love in Time, Love Security, Do Dream hingga Various Reasons. Meski begitu, jumlah tontonan serial drama Koreanya tidak lebih banyak daripada film Koreanya. Bahkan, judul-judul film terkenal seperti Ashfall, Hard Hit, Seobok sampai Kingmaker bisa Anda saksikan di sini.

Sayangnya, seluruh tontonan drama dan film Korea di Catchplay+ kebanyakan berbayar. Namun, Catchplay+ menyajikan tontonan gratis yang didominasi oleh film dan serial TV dari Hollywood. Unduh Catchplay+ versi Android di Google PlayStore dan versi iOS di App Store.

12. HBO Go

HBO GO_

HBO Go adalah salah satu aplikasi streaming paling populer. Walau kebanyakan menawarkan tayangan western, Anda masih tetap bisa menonton film dan drama Asia. Salah satunya tentu drama Korea. Salah satunya adalah Signal (2016).

Sayangnya, koleksi K-Drama di HBO Go masih belum sebanyak aplikasi lain. Meski begitu, aplikasi ini tetap bisa jadi alternatif untuk Anda. Terlebih, bila Anda ingin menonton K-Drama secara legal. 

Selain K-Drama, HBO Go punya koleksi beberapa film Korea dan Asia. Anda juga dapat menonton siaran langsung HBO di aplikasi ini. Unduh HBO Go di Google PlayStore dan App Store.

Itulah beberapa aplikasi nonton drama Korea yang bisa Anda coba. Beberapa aplikasi, seperti HBO Go, Vision+, MAXstream, dan Catchplay+ memang konten film atau drama Koreanya masih cukup terbatas, namun kedepannya mungkin mereka akan meningkatkan jumlahnya.

Jika Anda memiliki pengalaman menggunakan aplikasi-aplikasi di atas, silahkan berbagi dengan pembaca lain di kolom komentar.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram