carisinyal web banner retina

Cara Menggunakan Samsung Free, Aplikasi Informasi & Hiburan

Ditulis oleh Jihan Fauziah
ARTIKEL INI ADA VERSI INGGRISNYA!
Jika meng-update artikel ini, WAJIB tulis link-nya di sheet ini

Agar tidak ketinggalan info, Anda kerap membaca berita dari website di HP, bukan? Namun, terkadang ada saja hari di mana Anda malas membuka browser untuk sekadar membaca berita.

Hal seperti inilah yang mungkin membuat Samsung terinspirasi untuk membuat sebuah aplikasi bermanfaat: Samsung Free. Apa saja yang ditawarkan Samsung dalam aplikasi ini? Bagaimana cara menggunakan Samsung Free di HP?

Jawaban dari pertanyaan tersebut dapat Anda temukan pada pembahasan tim Carisinyal di bawah ini. Silakan disimak sampai habis, ya.

Yang Menarik dari Samsung Free

samsung free

Seperti yang sudah tim Carisinyal sampaikan sebelumnya, Anda kerap kali kesulitan atau terlalu repot saat ingin membaca berita terbaru. Apalagi, kalau harus membuka browser terlebih dulu. Nah, kini, Anda tetap bisa up to date mengenai informasi yang sedang happening berkat Samsung Free.

Aplikasi ini dihadirkan Samsung untuk memudahkan Anda dalam mengakses berita terbaru. Tentu, beritanya sendiri ada dari berbagai bidang. Mulai dari olahraga, teknologi, informasi seputar selebriti, dan lain sebagainya. 

Samsung juga menghadirkan deretan podcast dan acara TV yang bisa ditonton di Samsung Free. Hanya saja, ketika tim Carisinyal memakainya, opsi ini tidak tersedia. Hanya ada dua opsi saja: membaca berita dan bermain game.

Ya, betul! Game. Bisa dibilang Samsung Free tidak hanya jadi portal berita, tapi juga permainan-permainan seru untuk mengusir rasa bosan. Nah, kira-kira, apa saja daftar permainan yang ada di Samsung Free? Rekomendasinya akan tim Carisinyal bahas nanti.

Cara Menggunakan Samsung Free

Cara menggunakan Samsung Free sama sekali tidak sulit. Anda bisa langsung mengikuti langkah-langkah berikut untuk mengakses aplikasi ini.

samsung free 1-side_
  • Buka Samsung Free dengan mencarinya di drawer/kolom pencarian aplikasi. Atau, geser layar menggunakan jari ke arah kanan saat Anda membuka home screen HP. Aplikasi Samsung Free akan terbuka. Bila Anda belum pernah memakainya, akan ada pilihan seperti ini. 
  • Jika Anda baru pertama kali memakainya, tampilan layar HP akan seperti ini. Silakan tekan ‘Continue’ untuk melanjutkan. Tak perlu mencentang apapun jika tidak ingin menerima berita atau promosi dari Samsung.
samsung free 3_
  • Setelah ini, Anda akan langsung masuk ke laman berisi berita (Read). Nah, dari sini, Anda dapat langsung membaca berita yang diinginkan.
samsung free 4_
  • Kalau ingin bermain game, silakan pindah ke tab ‘Play’. Di sini ada banyak sekali koleksi game ringan yang dapat Anda coba.

Sekadar info, berita yang tampil di Samsung Free biasanya diambil dari portal berita atau website ternama di Indonesia. Jadi, sudah bisa dipastikan jika sumber beritanya kredibel, ya. Saat membaca berita secara keseluruhan, Anda pun akan diarahkan ke website atau portal berita sumbernya.

Rekomendasi Game di Samsung Free

Seperti yang tim Carisinyal sebutkan sebelumnya, ada banyak sekali game seru yang dapat dicoba di Samsung Free. Silakan simak daftar rekomendasi dari tim Carisinyal untuk deretan game di aplikasi bawaan Samsung ini.

1. Merge Fruit

samsung free merge fruit 1-side_

Game yang pertama adalah Merge Fruit. Sesuai dengan namanya, di dalam game ini Anda harus menyatukan buah-buahan dengan jenis yang sama. Jatuhkan buah-buahan dari atas ke papan berwarna kuning di bawah. Jatuhkan jenis buah yang sama agar kedua buah ini ‘melahirkan’ buah baru. 

Jenis buahnya sendiri ada banyak: anggur, jeruk, lemon, kiwi, dan lain sebagainya. Semakin besar jumlah buah yang Anda satukan, semakin besar juga skor yang akan didapat saat buah tersebut pecah.

Game ini sangat pas untuk dimainkan kala Anda sedang bersantai. Meski ringan, game-nya cukup buat mengasah otak juga, lho.

2. Gold Digger FRVR

gold digger frvr samsung free-side_

Game ini tidak kalah seru dari Merge Fruit. Anda akan memerankan seorang pria yang berprofesi sebagai penambang emas. Nah, tugas Anda adalah membantu si pria untuk menambang emas di bawah tanah.

Gali tanah, pecahkan batu, panjat tangga, dan berenanglah untuk mendapatkan emas-emasnya. Anda bisa kembali lagi ke permukaan bila emas dan berlian yang dicari sudah cukup. 

Untuk bisa menggali emas lebih banyak lagi, Anda akan membutuhkan gear yang bagus. Nah, setiap kali Anda menambang emas, akan ada koin yang didapat. Koin ini dapat digunakan untuk membeli peralatan baru yang lebih memadai. 

Agar uang koin Anda bertambah banyak, tersedia opsi untuk menjual barang di Thrift Shop juga. Setelah mendapat uang yang cukup, baru Anda dapat melakukan upgrade peralatan.

Usai sudah pembahasan dari tim Carisinyal mengenai cara menggunakan Samsung Free, sebuah aplikasi bermanfaat dari Samsung. Jangan lupa simak juga artikel Carisinyal yang membahas cara menggunakan Samsung Pay. Oh iya, Samsung Free hanya tersedia di perangkat Samsung dengan OS Android 9.0 ke atas.

Jika Anda memiliki rekomendasi aplikasi HP yang bisa tim Carisinyal coba, silakan sampaikan rekomendasi Anda melalui kolom komentar di bawah, ya.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram