Yuk Mainkan Kembali 10 Game PS1 Terbaik Sepanjang Masa Ini
PlayStation 1 atau PS1 bisa dibilang sebagai salah satu konsol tersukses yang pernah ada. Konsol ini menjadi penanda peralihan gim dari 2D yang ada di generasi sebelumnya ke konsep gim 3D. Meskipun tidak sedikit juga gim PS1 yang hadir dengan konsep 2D.
PS1 sendiri hadir dengan berbagai judul gim menarik. Tidak sedikit jumlah gim PS1 yang menarik dan sangat layak dimainkan. Nah, pada kesempatan kali ini, Carisinyal bakal membahas daftar gim PS1 terbaik sepanjang masa yang mungkin Andai ingin mainkan kembali. Berikut daftar lengkapnya.
1. Crash Team Racing
Crash Team Racing adalah gim balapan PS1 yang banyak digemari orang. Gim besutan Naughty Dog ini adalah salah satu gim wajib yang harus ada di rental PlayStation saat itu. Gimnya asik dimainkan dengan teman. Jika sudah memainkan gim yang terlalu berat, gim ini bisa jadi pilihan tepat sebagai refreshing otak.
Crash Team Racing atau disingkat CTR menawarkan gim bertipe balap. Anda bisa memilih karakter dari dunia Crash Bandicoot, baik sebagai tokoh protagonis maupun antagonis. Nantinya Anda akan balapan di jalur-jalur yang menarik dan menegangkan. Terlebih jalur memiliki keunikan tersendiri, termasuk hadirnya jalan rahasia.
Gim ini juga menawarkan keseruan karena ketika balapan, Anda bisa menabrak kotak kayu untuk mendapatkan kekuatan. Kekuatan tersebut bermacam-macam. Ada yang untuk mempercepat laju mobil, menembakkan rudal ke musuh, atau bahkan, kekuatan pelindung dari segala tindakan masalah. Hal-hal inilah yang membuat gim CTR ini menarik dan banyak dimainkan orang.
2.Harvest Moon: Back to Nature
Harvest Moon: Back to Nature merupakan gim PS1 terbaik lainnya. Gim ini hadir menawarkan gameplay yang unik kala itu, yakni menjalankan kehidupan sehari-hari. Anda akan bermain peran sebagai seorang laki-laki yang mendapat warisan berupa ladang yang harus diurus.
Dalam perjalanan, Anda tidak hanya harus mengurus ladang, tetapi beternak hewan, merawat kuda dan anjing, serta membangun rumah. Tidak ketinggalan, Anda juga harus berinteraksi dengan penduduk sekitar. Terlebih karena, gim ini menawarkan pilihan wanita untuk dinikahi, membuat gim ini jadi kegemaran banyak orang, baik laki-laki maupun perempuan.
Karena konsep permainannya yang sederhana dan relate dengan kehidupan nyata, gim ini mendapat sambutan yang luar biasa. Tidak berlebihan jika memasukan gim ini ke daftar salah satu gim PlayStation terbaik.
3. WWF SmackDown! 2: Know Your Role
WWF SmackDown! 2: Know Your Role adalah gim yang tentu wajib masuk ke dalam daftar game PlayStation 1 terbaik. Betapa tidak, gim yang rilis pada tahun 2000 ini menawarkan gim gulat yang populer. Terlebih karakter yang dihadirkan di game ini adalah jelmaan dari pegulat asli yang tergabung di bawah bendera WWF saat itu(sekarang bernama WWE).
Nama-nama seperti The Rock, Triple H, Stone Cold, Undertaker, dan masih banyak karakter gulat lainnya hadir di gim ini. Tetapi bukan nama besar saja yang membuat gim ini menarik. Gameplay yang mirip seperti gulat aslinya, mode permainan layaknya gulat mingguan, serta fitur untuk membuat tokoh gulat sendiri membuat gim ini sebagai gim gulat yang tidak akan terlupakan begitu saja.
4. Tekken 3

* sumber: technostalls.com
Tekken 3 merupakan gim fighting yang banyak dimainkan di era PlayStation 1. Bahkan, hampir semua rental PlayStation 1 memiliki gim ini. Gim ini memang menarik karena menghadirkan pertarungan cepat dengan kombinasi tombol yang menghasilkan jurus-jurus sakti.
Kombinasi jurus dari tiap karakter, banyaknya karakter yang bisa dimainkan, serta gameplay fighting yang tidak sulit diikuti merupakan beberapa alasan mengapa gim ini bisa dibilang jadi salah satu gim terbaik di era PlayStation 1.
5. Final Fantasy VII
Tekken 3 merupakan gim fighting yang banyak dimainkan di era PlayStation 1. Bahkan, hampir semua rental PlayStation 1 memiliki gim ini. Gim ini memang menarik karena menghadirkan pertarungan cepat dengan kombinasi tombol yang menghasilkan jurus-jurus sakti.
Kombinasi jurus dari tiap karakter, banyaknya karakter yang bisa dimainkan, serta gameplay fighting yang tidak sulit diikuti merupakan beberapa alasan mengapa gim ini bisa dibilang jadi salah satu gim terbaik di era PlayStation 1.