carisinyal web banner retina

10 HP Terbaik di Harga 2 Jutaan (April 2024)

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

HP yang berada di kisaran Rp2 jutaan, merupakan jenis HP yang menarik secara persaingan. Pasalnya, di kelas harga ini, banyak konsumen yang mau mengeluarkan dana di kisaran harga ini untuk mendapatkan spesifikasi dan fitur lebih baik dibanding HP Rp1 jutaan. Karena itu, para produsen smartphone selalu hadirkan produk menarik di kelas harga ini.

Kira-kira adakah HP di kelas harga Rp2 jutaan ini yang cocok dengan kebutuhan Anda? Yuk langsung saja simak daftar HP Rp2 jutaan pilihan terbaik berikut ini.

1. Infinix Hot 40 Pro

Layar IPS LCD 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G99
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Harga Rp 2.149.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Kualitas tampilan layar yang tinggi dengan refresh rate 120 Hz dan ukuran 6,78 inci
  • Nyaman dipakai di luar ruangan dengan kecerahan puncak hingga 500 nit
  • Tampilan Magic Ring yang menarik pada layar, membuat antarmuka semakin terlihat dinamis
  • Kinerja jempolan dengan chipset Helio G99
  • Dukung hard gyro untuk pengalaman membidik lawan yang lebih menyenangkan
  • Penyimpanan lega 256 GB berjenis UFS 2.2, muat banyak dengan kinerja loading yang cepat
  • Kamera beresolusi jumbo 108 MP yang dapat rekam video 60 FPS
  • Salah satu HP termurah yang bisa hasilkan foto malam hari berkualitas baik
  • Kamera depan bisa hasilkan video vlog dengan frame rate 60 FPS
  • Ketahanan baterai 5.000 mAh yang oke punya
  • Punya fitur pengisian daya 33 watt, diklaim terisi 75 persen dalam 35 menit
  • Disertai fitur NFC untuk memudahkan pengguna mengisi saldo eMoney dan eToll
  • Ada slot memori eksternal khusus hingga kapasitas 1 TB
  • Fitur audio lengkap, ada port 3.5 mm dan stereo speaker dengan preset dari DTS
  • Memiliki paket penjualan yang komplit, tersedia charger, soft case bening, serta kabel data
Kekurangan
  • Masih pakai Android 13, tergolong lawas untuk HP keluaran awal 2024
  • Bobot bodi bukan yang paling ringan di kelasnya, hadirkan berat 199 gram
  • Tidak memiliki kamera ultrawide
  • Tidak dibekali lapisan pelindung layar Gorilla Glass dan sertifikasi IP Rating

2. Tecno Spark 20 Pro

Layar IPS LCD 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G99
RAM/ROM 12 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) MP (AI)
Harga Rp 2.499.000 (12/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Dibekali chipset Helio G99 yang punya kinerja gahar untuk bermain Genshin Impact
  • Menyuguhkan RAM 12 GB yang tergolong luas untuk harga Rp2 jutaan
  • Mendukung layar berukuran luas dengan refresh rate 120 Hz, browsing semakin terasa mulus
  • Ada fitur tampilan Dynamic Port yang membuat antarmukanya terlihat aesthetic, mirip Dynamic Island pada iPhone
  • Cocok untuk selfie di malam hari, punya fitur lampu flash di depan
  • Konektivitas lengkap, punya fitur audio port 3.5 mm, slot memori eksternal, dan stereo speaker
  • Ada opsi material kulit sintetis (varian Magic Skin 2.0 berwarna hijau)
  • Tampilan bodi memukau dan aesthetic serta tahan percikan air (IP53)
  • Paket penjualan komplit, ada charger dan casing
  • Hadir dengan fitur NFC untuk melakukan pengisian eMoney
  • Baterai tahan lama, ada fitur pengisian daya 33 watt yang ngebut
Kekurangan
  • Hadir dengan Android 13, tergolong outdated untuk HP keluaran awal 2024
  • Tidak ada kejelasan soal update software
  • Belum ada kamera ultrawide, tidak dapat memotret foto pada sudut pandang luas
  • Tidak ada giroskop
  • Tanpa lapisan Gorilla Glass

3. itel S23+

Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset UNISOC Tiger T616
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 0.8 MP (depth)
Harga Rp 2.200.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan

 

  • Di harga Rp2,2 juta, bahkan di Rp3 jutaan, tidak ada yang tawarkan layar lengkung dengan panel AMOLED
  • Punya bentang layar 6,78 inci Full HD dengan fitur Dynamic Bar (mirip Dynamic Island di iPhone 15 series)
  • Performanya memang tidak sengebut HP dengan cip Helio G99 tapi sudah terbilang mumpuni
  • Cocok buat yang suka buka banyak aplikasi karena tawarkan RAM 8 GB
  • Tahan seharian, gunakan baterai 5.000 mAh dengan fast charging
  • Dukungan RAM dan storage ekstra besar
  • Sudah hadir dengan NFC
  • Hasil kamera cakep, punya resolusi kamera depan yang besar
  • Masa garansi panjang, hadir dengan asisten suara yang unggul
Kekurangan
  • Charger dijual terpisah
  • Tanpa slot memori eksternal dan 3.5 mm jack audio

4. Tecno POVA 5 Pro 5G

Layar IPS LCD 6.78 inci
Chipset MediaTek Dimensity 6080
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 0.8 MP (depth)
Harga Rp 2.599.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • SoC MediaTek Dimensity 6080 yang masih sanggup jalankan Genshin Impact dengan lancar
  • Tawarkan RAM 8 GB di harga Rp2,6 jutaan yang membuat HP ini menarik untuk dibeli
  • Desain bodi atraktif dan punya lampu penanda notifikasi pada bagian belakang
  • Layar IPS yang lebar, mendukung refresh rate 120 Hz, dan memungkinkan dipakai di kondisi outdoor
  • Punya speaker stereo dengan suara yang lantang
  • Ada sensor giroskop fisik buat penstabilan rekaman video dan main gim
  • Didukung fast charging 68 Watt, dari kondisi baterai kosong sampai penuh butuh 45 menit saja
  • Kamera bisa hasilkan video 2K 30 FPS atau 1080p 60 FPS
  • Ada fitur bypass charging, bisa main gim saat HP lagi diisi daya
  • Terdapat fitur NFC untuk transaksi non tunai
  • Paket penjualan dilengkapi case dan charger
Kekurangan
  • Hasil foto dan video biasa saja, belum punya kamera ultrawide
  • Belum punya kaca proteksi layar dan IP rating
  • Komitmen mengenai dukungan pembaruan software dari Tecno belum jelas
  • Bodi tebal dan berat (220 gram), bikin tangan cepat pegal
  • Kapasitas baterai turun dibandingkan dengan pendahulunya, Tecno POVA 4 Pro

5. POCO X5 5G

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 695
RAM/ROM 6 GB, 8 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 48 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 2.499.000 (6/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Hadir dengan storage UFS 2.2 berkapasitas opsi 128 GB dan 256 GB, sistem lebih stabil dengan loading time yang lebih cepat
  • Kinerja chipset Snapdragon 778G yang powerful untuk bermain game
  • Dikemas dengan antarmuka MIUI 14 yang intuitive dan enak dipakai
  • Daya tahan baterai awet dengan fast charging 33 watt
  • Bisa merekam video dengan stabil, punya kamera berkualitas yang sanggup hasilkan foto jernih dan detail
  • Ada fitur stereo speaker untuk keluarkan audio spasial yang nyaman di telinga
  • Ada infrared untuk memindahkan kanal TV dan suhu AC
  • Hadir dengan NFC untuk kemudahan bertransaksi digital
  • Paket penjualan lengkap, ada charger di dalamnya
  • Bodi tahan debu dan percikan air berkat sertifikasi IP53
  • Opsi RAM besar 6 GB dan 8 GB dengan tipe LPDDR4x, sanggup jalankan tugas multi-tasking dengan lancar
Kekurangan
  • Tanpa slot memori eksternal
  • Masih menggunakan Android 12 saat rilis
  • Punya isu bloatware dan iklan

6. OPPO A58

Layar LTPS LCD 6.72 inci
Chipset MediaTek Helio G85
RAM/ROM 6 GB, 8 GB / 128 GB
Kamera 50 MP (wide) 2 MP (monochrome)
Harga Rp 2.399.000 (6/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Kualitas visual yang ditawarkan tergolong oke untuk HP dengan harga Rp2,3 jutaan
  • Chipset gaming Helio G85, performa tergolong oke
  • Tahan percikan air, bodi terasa ringan
  • Ada jaminan penggunaan masa panjang
  • Daya tahan baterai tergolong lama
  • Ada fast charging SuperVOOC 33 W
  • Hadirkan konektivitas lengkap
  • Kamera 50 MP dengan hasil foto baik
  • Memiliki stereo speaker
  • Punya desain yang menarik
Kekurangan
  • Tanpa kamera ultra-wide
  • Tidak hadirkan jaringan 5G
  • Tanpa pelindung Corning Gorilla Glass

7. Samsung Galaxy A05s

Layar PLS LCD 6.7 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 680
RAM/ROM 6 GB / 128 GB
Kamera 50 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Harga Rp 2.199.000 (6/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Salah satu HP termurah dengan dukungan pembaruan OS yang panjang, hingga 4 tahun
  • Memiliki One UI 5.1 sebagai antarmukanya, berbasiskan Android 13, punya tampilan yang intuitive (nyaman dipakai)
  • Bodi belakang tampak premium, sekilas mirip Galaxy S24
  • Durasi screen-on time yang luar biasa awet dengan baterai 5.000 mAh
  • Di harganya yang begitu terjangkau sudah mendukung perekaman video 60 FPS, cocok bikin IG Reels dan TIkTok
  • Ukuran layar lebih besar dari generasi pendahulu, bawakan resolusi Full HD+ yang lebih tajam
  • Ada refresh rate 90 Hz yang membuat pergerakan layar jadi mulus
  • Memiliki sensor sidik jari di samping
  • Punya RAM lega 6 GB, nyaman dipakai multi-tasking tanpa terkendala isu force close
  • Performa gaming cukup lancar dengan chipset Snapdragon 680 (6 nm)
Kekurangan
  • Tidak dibekali stereo speaker
  • Tanpa kamera ultrawide, tidak bisa memotret pada bidang pandang lebih luas
  • Bisa merekam video vlog dengan resolusi 1080p, meningkat dari generasi pendahulu yang hanya mentok di 720p
  • Tipe storage masih pakai eMMC 5.1 yang cukup lawas, kalah saing dari rivalnya yang pakai UFS

8. Infinix Note 40

Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G99 Ultimate
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 2 MP (depth) MP (AI)
Harga Rp 2.798.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Ada fitur Halo Active sebagai penanda notifikasi yang memukau, berbentuk cincin di modul kamera belakang
  • Stereo speaker hasil racikan JBL yang mengeluarkan suara dengan detail dan jernih
  • Punya fitur fast charging 45 watt, salah satu yang paling ngebut di kelas harga Rp2 jutaan
  • Ada fitur MagCharge (mirip MagSafe pada iPhone), mendukung wireless charging 20 watt
  • Punya fitur bypass charging untuk bikin HP adem saat dipakai sambil colok listrik
  • Ditopang dengan chipset Helio G99 sebagai cip 4G paling gesit sejagat raya
  • Kamera depan dan belakang dukung perekaman video 60 FPS, pas buat ngonten
  • Layar luas dan cerah dengan panel AMOLED berukuran 6,78 inci, punya bezel tipis
  • Ada sensor sidik jari di layar, bukan di samping seperti mayoritas HP Rp2 jutaan lain
  • Hadirkan paket Infinix MagKit yang lengkap pada boks penjualan (casing magnetis, wireless charging pad, hingga power bank nirkabel)
Kekurangan
  • Tidak pakai kamera ultrawide
  • Tanpa jaringan 5G di harga Rp2 jutaan, perlu jadi pertimbangan
  • Tanpa slot memori eksternal untuk perluas penyimpanan
  • Tidak ada port audio 3.5 mm, cukup deal-breaker untuk HP seharga Rp2 jutaan

9. Tecno Spark 20 Pro+

Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G99 Ultimate
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) MP (depth)
Harga Rp 2.699.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Punya stereo speaker dan mikrofon ganda, cocok untuk online meeting
  • Kamera utama beresolusi jumbo 108 MP dengan hasil foto detail dan jernih
  • Hadirkan layar lengkung (curved) yang berikan kesan premium pada HP Rp2 jutaan ini
  • Ketebalan bodi hanya 7,6 mm dengan bobot 179 gram, nyaman dioperasikan dengan satu tangan
  • Punya kecerahan layar AMOLED yang tinggi dan colorful, hadirkan refresh rate 120 Hz yang mulus
  • Tersedia lapisan pelindung Gorilla Glass 5, condong tidak mudah retak saat terbentur atau terjatuh
  • Ada sensor sidik jari di layar, bukan di samping seperti banyak HP Rp2 jutaan lainnya
  • Kapasitas baterai besar 5.000 mAh yang awet seharian pada penggunaan normal
  • Fitur fast charging 33 watt yang ngebut
  • Konektivitas lengkap, ada slot microSD, audio port 3.5 mm, serta NFC
  • Tersedia charger dan case pada paket penjualan
Kekurangan
  • Tanpa kamera ultrawide di barisan kamera belakang
  • Sulit menemukan tempered glass yang sesuai dengan layar melengkung, perlu jadi pertimbangan
  • Belum ada konfirmasi soal pembaruan versi Android
  • Terdapat sejumlah iklan dan bloatware (aplikasi prainstal)

10. Redmi Note 13

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 685
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 2.799.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Ditopang dengan chipset Snapdragon 685 yang cukup powerful untuk gaming
  • Hasil tangkapan kamera mantap
  • Daya tahan baterai 5.000 mAh yang awet seharian
  • Mendukung kamera ultrawide sebagai sensor pendampingnya
  • Punya stereo speaker dengan audio spasial yang rapi dan mantap
  • Memiliki sensor sidik jari di layar, tergolong jarang di harganya
  • Desain bodi tipis dan minimalis, tampil refreshing dengan tampilan tanpa camera island
  • Tahan debu dan percikan air dari segala arah (IP54)
  • Layar AMOLED 120 Hz yang tak hanya mulus tapi juga cerah, dukung brightness hingga 1.800 nit
  • Layar terlindung dari baret berkat lapisan Gorilla Glass 3
  • Tersedia fitur NFC untuk memudahkan transaksi digital
  • Ada fitur infrared untuk mengubah kanal TV secara universal
  • Fitur pengisian daya 33 watt, terisi penuh hanya dalam 70 menit
  • Paket penjualan tergolong lengkap, ada charger dan casing
Kekurangan
  • Belum bisa merekam video 60 FPS
  • Kinerjanya kalah saing dengan rival yang sudah pakai Helio G99
  • Rilis dengan Android 13, belum pakai HyperOS terbaru
Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram