carisinyal web banner retina

11 HP Meizu Terbaru Beserta Spesifikasinya (Maret 2024)

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha
• Diperbaharui 06-03-2024

Meizu merupakan salah satu produsen ponsel pintar asal Tiongkok yang selalu hadirkan tipe ponsel menarik. Awalnya sempat berjualan di Indonesia, namun kini Meizu fokus memasarkan produk mereka di negara Cina. Di beberapa negara atau global, mereka masih tetap berjualan meski dengan beberapa pilihan HP dan aksesori.

Pada kesempatan kali ini, Carisinyal bakal hadirkan daftar HP Meizu terbaru, baik yang rilis di Tiongkok maupun yang rilis global. Yuk, simak berikut ini!

1. Meizu 21 Pro

Layar LTPO AMOLED 6.79 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3
RAM/ROM 12 GB, 16 GB / 256 GB, 512 GB, 1 TB
Kamera 50 MP (wide) 13 MP (ultrawide) 10 MP (periscope telephoto)
Harga Rp 17.499.000 (12/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Bodi minimalis dengan bezel layar simetris
  • Lolos sertifikasi IP68 sehingga tahan debu dan tahan air (hingga kedalaman 1,5 m selama 30 menit)
  • Layar LTPO AMOLED yang punya kecerahan hingga 1250 nit untuk penggunaan outdoor
  • Layar sudah dilapisi kaca proteksi Meizu Titan Glass 2.0
  • Performa mengagumkan dari SoC Snapdragon 8 Gen 3
  • Konfigurasi tiga kamera belakang yang lengkap
  • Ada dukungan OIS di kamera utama dan kamera periskop
  • Kamera utama sanggup merekam video hingga resolusi 8K
  • Menggunakan sensor sidik jari di layar berbasis ultrasonik yang lebih responsif ketimbang optikal
  • Baterai 5050 mAh yang awet, didukung fast charging 80 Watt
  • Ada dukungan pengisian cepat nirkabel 50 Watt dan pengisian balik nirkabel 10 Watt
  • Ada speaker stereo
Kekurangan
  • Bodi relatif berat karena bobotnya tembus 208 gram
  • Tidak ada opsi perekaman 4K dan frame rate 60 FPS di kamera depan
  • Belum ada dukungan USB display out
  • Merupakan ponsel terakhir Meizu sebelum beralih ke industri AI

2. Meizu 21

Layar AMOLED 6.55 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 256 GB, 512 GB
Kamera 200 MP (wide) 13 MP (ultrawide) 5 MP (macro)
Harga Rp 11.899.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3 sebagai salah satu SoC flagship paling gahar di 2024
  • Ditopang dengan media penyimpanan berjenis UFS 4.0 untuk kecepatan transfer dan stabilitas sistem yang lancar
  • Layarnya sudah pakai panel AMOLED dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120 Hz
  • Desain super premium dengan layar bezel-less dan bodi belakang yang simpel namun elegan
  • Nyaman digenggam dengan ketebalan yang hanya 7,9 mm, sangat tipis
  • Memiliki kamera utama beresolusi jumbo 200 MP + OIS untuk hasil foto detail dan anti-blur
  • Ada fitur perekaman 8K dan 4K, dilengkapi EIS untuk mengurangi efek getaran pada perekaman video
  • Fitur pengisian daya 80 watt + pengisian nirkabel 50 watt, tergolong salah satu yang paling cepat di kelas harga flagship
  • Menawarkan Wi-Fi 7 sebagai protokol jaringan wireless paling kencang di awal tahun 2024
  • Punya konektivitas unggul dan lengkap seperti Bluetooth 5.4, NFC, infrared, dan USB-C
  • Dilengkapi stereo speaker untuk hasilkan output suara spasial yang jernih
Kekurangan
  • Sertifikasi ketahanan debu dan air yang kalah saing (hanya IP54)
  • Tidak ada port audio 3.5 mm dan slot memori eksternal
  • Kamera ultrawide di HP ini tidak dukung autofokus
  • Tidak ada kamera telefoto

3. Meizu 20 Classic

Layar OLED 6.55 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
RAM/ROM 16 GB / 256 GB, 512 GB
Kamera 50 MP (wide) 16 MP (ultrawide) 5 MP (macro)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Layar hadir dengan refresh rate 144 Hz, dapat menghilangkan motion blur dengan efektif saat bermain gim
  • Punya SoC Snapdragon 8 Gen 2 sebagai salah satu chipset Android paling kencang sejagat raya
  • Dilengkapi dengan penyimpanan UFS 4.0 hingga kapasitas 512 GB dan RAM hingga 16 GB
  • Konfigurasi 50 MP Triple Camera yang kece, ada OIS + EIS serta fitur perekaman 8K dan 4K
  • Kamera belakang didukung dengan ring-light LED untuk bantu menambah pencahayaan subjek saat memotret
  • Dibekali Wi-Fi 7 untuk kecepatan internet yang berkali-kali lipat lebih tinggi dibanding generasi Wi-Fi sebelumnya
  • Lengkap dengan fitur NFC untuk kemudahan transaksi digital
  • Output suara yang jernih dan seimbang kiri-kanan berkat stereo speaker berkualitas
  • Desain bodi depan dan belakang yang berkelas, nyaris tidak terlihat adanya bezel sedikitpun
  • Daya tahan baterai yang memadai, cukup awet untuk penggunaan seharian
  • Fast charging 67 watt dengan dukungan USB Power Delivery 3 dan Quick Charge 4+
Kekurangan
  • Hanya dilengkapi sertifikasi IP54 (tahan debu dan percikan air)
  • Tidak menyediakan port audio 3.5 mm dan slot memori eksternal
  • Tidak pakai kamera telefoto
  • Kamera ultrawide tidak memiliki autofokus

4. Meizu 20 Infinity

Layar LTPO OLED 6.79 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
RAM/ROM 12 GB / 256 GB, 512 GB
Kamera 50 MP (wide) 12 MP (ultrawide) 12 MP (telephoto)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Layar kualitas flagship yang cerah, tajam, punya cakupan warna luas (hingga 1 miliar warna)
  • Triple Camera 50 MP dengan fungsi kamera yang fungsional dan lengkap, ada OIS + EIS untuk meredam guncangan saat memotret dan merekam
  • Ada kamera telefoto yang dilengkapi OIS dan dukungan pembesaran optis
  • Terdapat dukungan perekaman video 8K, hasilkan video detail dan tajam untuk menunjang kebutuhan industri kreatif profesional
  • Desain berkelas, bezel ramping hanya setipis 2,48 mm di setiap sisi layar
  • Stereo speaker berkualitas
  • Jaringan internet cepat dengan 5G dan Wi-Fi 7, cocok dimasukkan dalam ekosistem smart home
  • Kamera depan dengan resolusi 32 MP yang andal dalam hasilkan foto selfie berkualitas
  • Menawarkan fitur UWB (Ultra Wideband) untuk mendeteksi lokasi benda dengan akurasi tinggi
  • Daya tahan baterai cukup baik pada kapasitas 4.800 mAh
  • Pengisian daya cepat 65 watt, dilengkapi pengisian nirkabel 50 watt yang tergolong langka di kelas flagship
Kekurangan
  • Bodi terlampau berat dengan bobot 215 gram, kurang cocok untuk pemakaian satu tangan
  • Tanpa slot memori eksternal
  • Tidak pakai port audio 3.5 mm, menghubungkan earphone kabel wajib pakai adapter

5. Meizu 20 Pro

Layar OLED 6.55 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
RAM/ROM 12 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB
Kamera 50 MP (wide) 50 MP (ultrawide) 50 MP (telephoto)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Layar super besar dengan ukuran 6,81 inci
  • Menggunakan kualitas LTPO OLED untuk refresh rate 120 Hz yang adaptif, tampilan mulus tanpa mengorbankan ketahanan baterai
  • Resolusi layar yang di atas rata-rata membuat tampilan layar semakin tajam
  • Masing-masing tiga kamera di belakang kompak memiliki resolusi 50 MP, cakup ultrawide dan telefoto sebagai kamera pendamping
  • Ketebalan bodi yang sangat minim di angka 7,8 mm, tergolong salah satu paling ramping di harganya
  • Dukungan resolusi perekaman 8K, 4K, dan 1080p, mencakup stabilisasi EIS yang efektif kurangi guncangan saat merekam sambil bergerak
  • Ada fitur ring LED Flash yang tergolong unik di industri smartphone, lebih baik dari LED Flash biasa dalam tingkatkan pencahayaan subjek foto
  • Ditopang dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2, dapat memainkan gim Android populer dengan lancar tanpa hambatan
  • Konektivitas jempolan dengan NFC, infrared, serta Wi-Fi 7, ideal untuk anak muda yang ingin gaya hidup serba cepat dan praktis
  • Ketahanan baterai 5.000 mAh yang oke punya, siap bertahan hingga seharian penuh
  • Ada stereo speaker, menonton di posisi lanskap tidak perlu takut suara mendem gara-gara salah satu speaker tertutupi tangan
Kekurangan
  • Tidak ada slot memori eksternal
  • Tanpa IP68, sertifikasi yang dimiliki HP ini hanya IP54 (tahan dari debu dan percikan air saja)
  • Tanpa port audio 3.5 mm
  • Tidak ada lapisan pelindung Gorilla Glass

6. Meizu 20

Layar OLED 6.55 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
RAM/ROM 12 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB
Kamera 50 MP (wide) 16 MP (ultrawide) 5 MP (macro)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Salah satu HP flagship dengan performa paling tinggi berkat penggunaan SoC Snapdragon 8 Gen 2
  • Tersedia opsi memori internal dengan jenis UFS 4.0 hingga 512 GB, muat ratusan gim sekaligus
  • Layar OLED mendukung refresh rate 144 Hz, lebih ideal dari 120 Hz biasa untuk skenario penggunaan gaming kelas atlet profesional
  • Memiliki 50 MP Triple Camera dengan sensor ultrawide dan Ring Light Flash
  • Stabilisasi OIS dan EIS yang bekerja dengan optimal untuk meredam guncangan saat memotret dan merekam, ada fitur perekaman hingga 8K
  • Hasil foto selfie jadi lebih detail dan jernih berkat resolusi 32 MP
  • Output suara jernih dan lantang, memiliki stereo speaker berkualitas tinggi
  • Fast charging 67 watt yang terbilang cukup cepat di kelas harga flagship
Kekurangan
  • Varian termurahnya (128 GB) hanya gunakan tipe UFS 3.1
  • Tidak punya infrared port seperti varian Pro
  • Tanpa pengisian daya nirkabel
  • Sertifikasi IP54 yang kalah saing dibandingkan flagship lain (rata-rata sudah IP68)

7. Meizu 18s Pro

Layar Super AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 888+
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 8 MP (telephoto) 32 MP (ultrawide) 0.3 MP (ToF)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Tampilan layar yang cerah dan super tajam dengan panel Super AMOLED 120 Hz pada resolusi 2K
  • Ditopang dengan Snapdragon 888+ sebagai salah satu SoC flagship paling kencang dan efisien
  • Ada konfigurasi Quad Camera 50 MP yang dilengkapi OIS + EIS
  • Mendukung perekaman video 8K di 30 FPS dan 4K hingga 60 FPS
  • Mencakup kamera telefoto untuk pemotretan jarak jauh, dukung pembesaran optis hingga 3x
  • Layar condong tahan banting berkat lapisan pelindung Gorilla Glass 6
  • Kamera depan beresolusi 44 MP, bisa merekam vlog hingga resolusi 4K
  • Konektivitas lengkap dengan NFC dan Wi-Fi 6e, dapat terhubung ke pita jaringan 6 GHz
  • Fast charging 40 watt yang dapat isi penuh baterai dalam 55 menit
  • Ada fitur pengisian daya nirkabel 40 watt
  • Mendukung reverse wireless charging 10 watt untuk mengisi daya perangkat lain bagaikan power bank
  • Speaker-nya sudah stereo (ganda)
Kekurangan
  • Sertifikasi anti debu dan airnya hanya tahan terhadap percikan air
  • Tanpa memori eksternal
  • Kamera ultrawide-nya fixed focus (tanpa autofokus)
  • Tipe port USB-C 2.0 alih-alih 3.0, tidak dukung display out

8. Meizu 18s

Layar Super AMOLED 6.2 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 888+
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 64 MP (wide) 8 MP (telephoto) 16 MP (ultrawide)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Punya bodi berukuran mungil dengan bobto 162 gram, cocok untuk anak-anak dan lansia
  • Tenaga dapur pacu yang kencang dengan SoC Snapdragon 888+
  • Mendukung panel layar Super AMOLED yang cerah dan mampu tampilkan warna memukau, dukung sertifikasi HDR10+
  • Tingkat ketajaman layar 1440p yang tajam di atas rata-rata, bikin betah menatap layar lama-lama
  • Ada konfigurasi 64 MP Triple Camera dengan kualitas hasil foto yang boleh diadu, mencakup sensor telefoto untuk pembesaran optis hingga 3x
  • Fitur perekaman oke dengan dukungan resolusi 4K di 60 FPS, ada OIS + EIS-nya
  • Sensor sidik jari di layar yang responsif
  • Internet tetap lancar dan tanpa delay berkat dukungan 5G dan Wi-Fi 6e
  • Disertai fitur NFC untuk kemudahan isi saldo eMoney
Kekurangan
  • Kapasitas baterai 4.000 mAh, tidak sebesar HP flagship lain di harga yang sama
  • Dukungan pengisian daya 36 watt yang tergolong lambat di kelasnya (100 persen dalam 55 menit)
  • Tidak ada sertifikasi ketahanan debu dan air dan Gorilla Glass
  • Ukuran layar tergolong kecil (6,2 inci), kurang dapat berikan imersi berlebih saat menonton film

9. Meizu 18x

Layar OLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 870
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 64 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (depth)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Ponsel harga kelas menengah dengan performa kelas flagship, bawakan Snapdragon 870
  • Penyimpanan berjenis UFS 3.1 yang cepat di harganya, sediakan opsi kapasitas hingga 256 GB dengan RAM 12 GB
  • Ada tiga kamera di belakang, sensor utama pakai resolusi 64 MP, mencakup kamera ultrawide
  • Konektivitas mewah dengan Wi-Fi 6e yang jarang dijumpai di kelas harga menengah
  • Layar OLED cerah dan colorful, dukung jangkauan 1 miliar warna dengan kecerahan puncak hingga 700 nit, enak dipakai di luar ruangan
  • Desain ponsel yang sungguh terasa premium, tampilkan bezel tipis dengan kamera punch hole
Kekurangan
  • Kapasitas baterai hanya 4.300 mAh
  • Fitur pengisian daya hanya 30 watt
  • Tanpa stereo speaker
  • Tanpa NFC

10. Meizu 18 Pro

Layar Super AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 888
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 8 MP (telephoto) 32 MP (ultrawide) 0.3 MP (ToF)
Harga Rp 0 (8/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Mampu berikan pengalaman menonton di layar bak bioskop, dukung panel Super AMOLED dengan kontras rasio tinggi (HDR10+)
  • Tingkat ketajaman layar di atas rata-rata (1440p), berikan visual yang menggigit dan enak dipandang
  • Ketahanan layar yang oke, ada Gorilla Glass 6 untuk mengurangi risiko kerusakan layar setelah terjatuh atau terbentur
  • Ada sensor telefoto untuk melakukan pembesaran optis 3x
  • Kamera utama beresolusi 50 MP dengan OIS dan EIS, mampu berikan hasil foto dan video yang layak unggah ke medsos
  • Bisa merekam video hingga resolusi 8K, dapat merekam 60 FPS di resolusi 4K dan 1080p
  • Cocok dipakai selfie dan vlog untuk keperluan professional, kamera depan 44 MP sanggup merekam hingga 4K
  • Dibekali stereo speaker dengan output suara yang jelas dan lantang
  • Memiliki sensor NFC untuk menunjang gaya hidup serba praktis
  • Fitur pengisian lengkap dengan wireless charging dan reverse wireless charging (bisa dijadikan power bank)
Kekurangan
  • Baterai 4.500 mAh dengan fast charging 40 watt, bukan yang terbaik di kelasnya
  • Tidak dibekali dengan port audio 3.5 mm
  • Tanpa slot memori eksternal
  • Kamera telefotonya tidak dibekali OIS

11. Meizu 18

Layar Super AMOLED 6.2 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 888
RAM/ROM 8 GB, 12 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 64 MP (wide) 8 MP (telephoto) 16 MP (ultrawide)
Harga Rp 0 (8/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Kualitas layar memukau dan super smooth dengan panel Super AMOLED dan refresh rate 120 Hz
  • Performa tinggi dengan Snapdragon 888, dapat memainkan Genshin Impact dengan lancar pada pengaturan grafis tinggi
  • Kamera utama menggunakan resolusi 64 MP yang disertai OIS + EIS
  • Bisa merekam video hingga resolusi 4K di 60 FPS, surganya para pembuat konten Reels dan TikTok
  • Terdapat kamera telefoto sebagai sensor pendamping, mampu pembesaran optis hingga 3x
  • Hadir dengan bodi yang compact dan ringkas (berat hanya 162 gram), cocok untuk penggunaan satu tangan
  • Sudah dukung jaringan seluler 5G dan Wi-Fi 6e untuk kecepatan internet tingkat tinggi
  • Memudahkan urusan pengguna dalam bertransaksi berkat adanya NFC
Kekurangan
  • Kamera depan hanya mentok di resolusi 1080p 30 FPS
  • Kapasitas baterai 4.000 mAh yang lebih kecil dari mayoritas HP lain
  • Dukungan fast charging 36 watt yang lebih kecil dari HP lain di harga yang sama
Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram