carisinyal web banner retina

6 HP Xiaomi Harga 3 Jutaan Terbaik (April 2024)

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Ada banyak HP Xiaomi yang dijual di pasaran. Kebanyakan tipe yang di jual di pasaran Indonesia merupakan HP Xiaomi dengan harga terjangkau. Contohnya HP Xiaomi dengan Rp1 jutaan maupun Rp2 jutaan. Di kelas harga ini, cukup banyak produk dari Xiaomi yang menarik.

Namun, Xiaomi juga memiliki beberapa ponsel yang dijual di harga Rp3 jutaan atau bawah harga Rp4 jutaan. Apa sajakah itu? Simak daftarnya di bawah ini!

1. POCO X6 5G

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2
RAM/ROM 12 GB / 256 GB
Kamera 64 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 4.189.000 (12/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain tipis dengan sertifikasi IP54, sudah tahan debu dan percikan air
  • Layar AMOLED tajam dengan kecerahan layar 1600 nit, serta perlindungan Gorilla Glass Victus
  • Pergerakan layarnya sudah cukup mulus dengan refresh rate 120 Hz
  • Kualitas stereo speaker yang lantang dengan preset Dolby Atmos
  • Performa unggul dari Snapdragon 7s Gen 2, cocok untuk multitasking hingga main game
  • Dipadukan dengan RAM LPDDR4x 12 GB dan internal UFS 2.2 256 GB
  • Kamera lengkap dengan lensa ultrawide, ada dukungan OIS di kamera utamanya
  • Perekaman videonya bisa sampai 4K 30 fps, ada fitur gyro-EIS untuk stabilisasinya
  • Konektivitas lengkap termasuk NFC dan infrared blaster
  • Sensor lengkap dan canggih dengan fingerprint under display dan gyro hardware yang responsif
  • Masih ada port audio jack 3,5 mm
  • Baterai 5100 mAh yang awet seharian dengan fast charging 67W, bisa mengisi penuh dalam 44 menit
  • Ada jaminan update OS tiga tahun dan security patch empat tahun
Kekurangan
  • Tidak menyediakan slot microSD, pastikan kapasitas memorinya cukup
  • Saat rilis masih menggunakan Android 13 dan MIUI 14, belum HyperOS

2. Redmi Note 12 Pro 5G

Layar P-OLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Dimensity 1080
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 3.899.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain minimalis dengan sertifikasi IP53, sudah tahan debu dan percikan air
  • Layar OLED Full HD yang cerah dengan perlindungan Gorilla Glass 5
  • Pergerakan layar sudah cukup mulus dengan refresh rate 120 Hz
  • Kualitas stereo speaker yang lantang dan enak didengar
  • Performa Dimensity 1080 yang cukup baik untuk multitasking atau main game
  • Dipadukan dengan RAM 8 GB dan internal 256 GB
  • Kamera lengkap dengan lensa ultrawide, ada fitur OIS pada kamera utama
  • Perekaman videonya mencapai 4K 30 fps, ada gyro-EIS untuk stabilisasinya
  • Konektivitas dan sensor lengkap ala Xiaomi, termasuk NFC, infrared, hingga gyro hardware
  • Baterai 5000 mAh awet dengan fast charging 67W, bisa mengisi daya penuh dalam 46 menit
Kekurangan
  • Saat rilis masih menggunakan Android 12
  • Tanpa slot microSD, memorinya tidak bisa diperluas
  • Masih menggunakan Android 12 saat rilis

3. POCO X5 Pro 5G

Layar Super AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 778G
RAM/ROM 6 GB, 8 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 3.499.000 (6/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Punya bodi yang relatif ringkas dan tidak mudah meninggalkan noda sidik jari
  • Ada sertifikasi IP53 sehingga bodi tahan debu dan percikan air
  • Layar AMOLED 120 Hz yang cerah, mampu tampilkan 1,07 miliar warna
  • SoC idola Snapdragon 778G yang punya performa apik untuk jalankan gim berat
  • Kemampuan fotografi dan videografi yang mengesankan, bagus di kelas harganya
  • Punya fitur penstabilan video yang aktif di semua resolusi pada kamera utama
  • Dapat hasilkan video 1080p 60 FPS di kamera utama dan kamera depan
  • Rekaman audio sudah cukup bagus dengan adanya dua mikrofon
  • Baterai yang tahan lama bagus berkat kapasitas besar dan efisiensi konsumsi daya SoC
  • Kecepatan pengisian baterai sampai full kurang dari 1 jam. Fast charging 67 Watt bekerja dengan baik
  • Punya speaker stereo yang suaranya nendang dan masih ada audio jack 3.5 mm
  • Jaminan upgrade versi Android sebanyak 2x dan pembaruan security selama 3 tahun
  • Ada NFC untuk transaksi non tunai, serta infrared blaster untuk kendalikan beragam alat elektronik
  • Paket penjualan dilengkapi softcase dan charger
Kekurangan
  • Tidak lagi menyertakan slot microSD seperti pendahulunya, POCO X3 Pro
  • Perlu cooling pad untuk dapatkan pengalaman main game yang lebih sip, terlebih main gim berat
  • Rilis dengan Android 12 pada 2023. Memperpendek kelanggengan upgrade karena HP bakal mentok di Android 14 saja
  • Antarmuka MIUI yang banyak iklan dan bloatware

4. Redmi Note 13 5G

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Dimensity 6080
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 3.199.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain tipis minimalis dengan sertifikasi IP54, sudah tahan debu dan percikan air
  • Layar AMOLED Full HD+ yang luas, pergerakan layarnya mulus dengan refresh rate 120 Hz
  • Performa Dimensity 6080 yang sudah baik untuk multitasking atau gaming
  • Dikombinasikan dengan RAM LPDDR4x 8 GB dan internal UFS 2.2 256 GB
  • Masih menyediakan slot microSD (hybrid) untuk memperluas kapasitas memorinya
  • Konfigurasi kamera lengkap dengan lensa ultrawide, ada gyro-EIS untuk perekaman videonya
  • Konektivitas lengkap ala Xiaomi, ada NFC hingga infrared
  • Sudah dibekali sensor gyro hardware yang cukup responsif
  • Baterai 5000 mAh awet dengan fast charging 33W, bisa mengisi daya penuh dalam 44 menit
Kekurangan
  • Tidak dibekali stereo speaker
  • Kemampuan kamera ultrawide kurang baik di malam hari
  • Tidak mampu merekam video 4K atau 60 fps
  • Slot microSD masih hybrid, harus berbagi tempat dengan kartu SIM
  • Masih menggunakan Android 13 saat rilis

5. Redmi Note 13 Pro

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Helio G99 Ultra
RAM/ROM 8 GB / 256 GB
Kamera 200 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Harga Rp 3.799.000 (8/256 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain tipis minimalis dengan sertifikasi IP54, sudah tahan debu dan percikan air
  • Layar AMOLED tajam dengan kecerahan layar puncak 1300 nit dan dilindungi Gorilla Glass 5
  • Pergerakan layarnya sudah cukup mulus dengan refresh rate 120 Hz
  • Kualitas stereo speaker yang lantang dengan preset Dolby Atmos
  • Performa Helio G99 Ultra yang tangguh untuk main game berat
  • Dipadukan dengan RAM LPDDR4x 8 GB dan internal UFS 2.2 256 GB
  • Masih ada slot microSD (hybrid) untuk memperluas kapasitas memorinya
  • Dibekali kamera utama 200 MP OIS, lengkap dengan lensa ultrawide
  • Konektivitas lengkap, sudah ada NFC dan infrared blaster
  • Menggunakan sensor fingerprint under display dan gyro hardware yang responsif
  • Baterai 5000 mAh yang awet dengan fast charging 67W, bisa mengisi daya penuh dalam 46 menit
Kekurangan
  • Belum mendukung jaringan 5G
  • Slot microSD masih hybrid, harus berbagi tempat dengan kartu SIM
  • Tidak mendukung perekaman video 4K dan tidak ada gyro-EIS
  • Saat rilis masih menggunakan Android 13 dan MIUI 14, belum HyperOS

6. Redmi Note 12 Pro

Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 732G
RAM/ROM 6 GB, 8 GB / 128 GB, 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Harga Rp 3.199.000 (6/128 GB )
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Build quality bodi solid, punya feel premium, dan ada sertifikasi IP53
  • Layar AMOLED 120 Hz yang cerah dan tampilannya oke untuk berbagai keperluan
  • Layar dilapisi Corning Gorilla Glass 5 sehingga tahan terhadap goresan benda tajam
  • Ada teknologi Dolby Vision yang mampu tingkatkan kualitas visual ketika tampilkan konten HDR
  • SoC Qualcomm Snapdragon 732G yang lama, tetapi punya performa yang mumpuni
  • Kemampuan fotografi dan videografi yang keren buat HP 3 kelas menengah
  • Kamera utama bisa hasilkan video 4K 30 FPS dan 1080p 60 FPS
  • Punya kamera ultrawide untuk hasilkan foto dan video dengan sudut yang lebar
  • Ada fitur penstabilan video yang aktif pada frame rate 30 FPS
  • Rekaman audio yang cukup bagus berkat dua mikrofon
  • Ada slot microSD untuk tingkatkan ruang simpan, serta audio jack buat rasakan audio yang berkualitas
  • Daya tahan baterai baik dan didukung fast charging 67 Watt
  • Punya speaker stereo, infrared blaster, dan NFC
  • Paket penjualan disertai softcase dan charger 67 Watt
Kekurangan
  • Bodi tebal dan berat, kurang cocok buat mereka yang mencari HP dengan bodi ringkas
  • Merupakan rebrand dari Redmi Note 10 Pro yang muncul pada 2021
  • Dirilis dengan Android 11 yang usang buat sebuah ponsel keluaran 2023
  • Dengan upgrade versi Android sebanyak 2x, HP ini akan mentok memperoleh Android 13 saja
  • Antarmuka MIUI yang banyak iklan dan bloatware
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram