Sebelum Beli, Ketahui Dulu Kelebihan dan Kekurangan Oppo K3!
Ada banyak HP di kelas harga Rp3 jutaan yang menarik. Vivo contohnya yang menghadirkan HP kamera pop-up dengan panel AMOLED di kelas harga Rp3 jutaan, yakni Vivo S1, Vendor lainnya, yakni Realme, menghadirkan Realme X dan Realme 3 Pro di kelas harga Rp3 jutaan.
Tidak mau kalah dengan Vivo dan Realme, Oppo juga menghadirkan HP di kelas harga Rp3 jutaan. HP tersebut adalah Oppo K3. HP ini memiliki spesifikasi dan kelas harga yang mirip dengan HP yang sudah disebutkan sebelumnya, yakni Rp3,6 jutaan. Lantas, seperti apa HP ini? Simak kelebihan dan kekurangan HP ini yang sudah dirangkum dari berbagai sumber.
Spesifikasi Oppo K3
[aps_product_specs id="46201"]
Kelebihan Oppo K3
Oppo K3 memiliki berbagai kelebihan. Apa sajakah kelebihan tersebut? Kuy, cek poin kelebihannya berikut ini!
1. Desain Premium
Oppo K3 memiliki desain bagus meskipun bahan dasarnya polikarbonat. Menurut Krida dari Teknologue, desain bodi HP ini bisa memantulkan garis-garis cahaya yang keren. Desain yang membusur juga jadi kelebihan sehingga membuat HP ini nyaman digenggam.
Situs 91mobile.com juga memuji desain bodi HP ini secara keseluruhan. Menurut mereka, HP ini memiliki desain yang baik dengan desain melengkungnya sehingga membuat bodi HP ini mudah digenggam. Selain itu, HP ini juga memiliki varian warna yang menarik yang membuat HP terasa premium.
2. VOOC Fast Charging
Oppo K3 sudah dibekali dengan teknologi pengisian VOOC Flash Charge. Dengan teknologi ini, HP bisa terisi dengan cepat, bahkan bisa dibilang lebih cepat dibandingkan HP lain yang juga menawarkan teknologi pengisian cepat.
Memang seberapa cepat teknologi pengisian daya HP ini? Berdasarkan pengujian GadgetsNDTV, HP ini dapat terisi dari nol hingga sekitar 52 persen dalam 30 menit saja. Sementara untuk tempo satu jam, baterai dapat terisi sampai 91 persen. Artinya, untuk terisi penuh, dibutuhkan waktu satu jam lebih sedikit dan ini tentu saja kelebihan tersendiri dari HP ini.Â
3. Layar AMOLED Plus Corning Gorilla Glass 5
Oppo K3 menawarkan layar dengan dimensi 6,5 inci. Layarnya ini mengusung resolusi Full HD+ 1080 x 2340 piksel dengan rasio 19,5: 9 dan kerapatan layar 394ppi. Hal menarik dari layarnya ini adalah penggunaan panel AMOLED.
Dengan memakai panel AMOLED, jelas membuat layar HP ini benar-benar bagus. Menurut Krida dari channel Youtube Teknologue, layar HP ini memiliki kualitas visual yang mewah, dilihat dari manapun terlihat bagus dan seperti layar HP flagship. Selain itu, layarnya juga sudah diproteksi dengan Corning Gorilla Glass 5 yang tentu ini jadi kelebihan tersendiri.
4. Kamera Belakang Oke
Oppo K3 menawarkan dua kamera belakang. Kamera belakang di HP ini hadir dengan kamera 16 MP yang memiliki bukaan f/1.7 dan kamera 2 MP untuk depth sensor. Kamera utamanya sendiri memiliki sensor Sony IMX519 yang tergolong bagus. Lantas, seperti apa hasil tangkapan kamera dari HP ini? Simak contoh hasil tangkapannya berikut ini!
Menurut Niko dari ObatGaptek, kualitas foto yang dihasilkan HP ini mantap, bahkan di kondisi kurang cahaya, hasil tangkapannya masih bagus. Meski menurut Kang Niko, mode malam di HP ini masih kalah dari mode malamnya Realme X.
Situs 91mobile.com juga memuji kualitas kamera belakang HP ini, Menurut mereka, hasil tangkapan kamera belakang HP ini mampu menghasilkan foto yang dramatis memiliki detail yang tergolong baik.
GadgestNDTV juga memuji kualitas kamera belakang dari Oppo K3. Menurut mereka, hasil tangkapan kamera dari HP ini mampu menghadirkan gambar dengan detail dan saturasi warna yang bagus. HDR juga bekerja dengan baik. Selain itu, HP ini memiliki kamera dengan sistem fokus otomatis yang cepat. Satu kelebihan lain tentunya dari Oppo K3
5. Rising Camera Selfie
Oppo K3 memiliki kamera depan dengan sistem motorized pop-up. Kamera ini hadir dengan sensor 16 MP dengan bukaan f/2.0. Kameranya sudah mendukung fitur HDR dan bisa merekam video dengan resolusi 1080p.
Menurut GadgetsNDTV, kamera selfie di HP ini mampu melakukan tugasnya dengan baik. Hasil selfie tergolong bagus terutama ketika selfie di kondisi terang. HDR juga tergolong efektif. Yang mungkin disayangkan, mode potrait kamera selfie HP ini tidaklah terlalu bagus. Tapi terlepas dari itu, secara keseluruhan, kamera depan HP ini tergolong bagus.
6. Performa Cukup Bagus
Oppo K3 hadir dengan chipset Snapdragon 710. Kehadiran Snapdragon 710 di HP ini sebenarnya tidaklah terlalu spesial. Pasalnya, sudah ada beberapa HP yang menawarkan Snapdragon 710. Sebut saja Realme 3 Pro, Realme X, atau bahkan Oppo Reno standar.
Yang menarik tentu saja karena Oppo membenamkan Snapdragon 710 di HP ini dan menjual HP ini di harga Rp3 jutaan. Hal ini jelas membuat HP ini cukup menarik secara performa. Adapun, HP ini memiliki nilai Antutu sebagai berikut.
Dengan nilai Antutu di angka 150 ribuan, jelas performa HP ini tergolong cukup bagus. GadgetsNDTV menguji HP ini dengan dua gim, yakni Asphalt 9: Legends dan PUBG Mobile. Keduanya berjalan dengan baik pada pengaturan grafis tinggi.
Situs 91mobiles.com juga menyatakan pengalaman yang sama. Menurut mereka, berdasarkan pengalaman penggunaan, Oppo K3 berjalan dengan baik dan lancar. Digunakan untuk membuka aplikasi cukup lancar. Selain itu, dipakai untuk main gim juga bukan masalah besar.
Kang Niko dari ObatGaptek juga mengatakan kalau Oppo K3 ini bagus secara performa, terutama untuk bermain gim. Pengalaman bermain PUBG Mobile lancar dan tidak mengganggu performa serta skill beliau. Bisa dibilang, HP ini sudah layak untuk main gim. Terlebih HP ini juga dilengkapi Game Boost yang bertujuan untuk meningkatkan performa pengalaman bermain gim.
7. USB Type-C
Keunggulan lain yang menarik dari Oppo K3 adalah bagian port-nya. Di saat vendor lain masih mempertahankan port microUSB, Oppo K3 justru hadir dengan port USB Type-C. Kehadiran USB Type-C ini patut diapresiasi mengingat jarang HP kelas menengah dari Oppo menghadirkan fitur yang memang seharusnya sudah banyak diterapkan juga di HP lain di kelas harga yang sama.
8. Dolby Atmos
Keunggulan lain yang menarik dari Oppo K3 adalah dukungan Dolby Atmos. Fitur ini membuat Oppo K3 sangat nyaman digunakan untuk kebutuhan multimedia, seperti menonton film atau mendengarkan musik. Hanya saja, fitur Dolby Atmos ini aktif ketika memakai headset saja. Jadi, kalau tanpa headset, kualitas audio yang keluar bukanlah Dolby Atmos.
Kekurangan Oppo K3
Selain dibekali dengan segala kelebihan yang menarik, tapi Oppo K3 juga memiliki kekurangan juga lho. Jika ingin tahu lebih lengkapnya bisa simak ulasan berikut ini.
1. Tidak Ada Slot microSD
Oppo K3 yang dijual di Indonesia hadir dengan RAM 6 GB dan penyimpanan 64 GB. Sektor ini perlu dibahas mengingat ada satu fitur yang mungkin bisa jadi pertimbangan membeli tidaknya HP ini. Fitur tersebut adalah tidak adanya dukungan slot microSD.
Yap, Oppo K3 tidak menyediakan slot microSD sehingga pengguna harus puas dengan ROM 64 GB di HP ini. Belum lagi, kapasitas tersebut terpotong oleh sistem. Kalau menurut Kang Niko dari channel ObatGaptek, sisa penyimpanan setelah digunakan oleh sistem adalah 48 GB saja. Tapi kabar baiknya, HP ini sudah mendukung dual SIM.
2. Kapasitas Baterai Kategori Cukup
Oppo K3 hanya dibekali dengan baterai 3.765 mAh saja. Kapasitas baterai ini bukan kecil tetapi bukanlah yang terbesar. Terbilang cukup dan pas-pasan.
Kalau menurut Niko dari ObatGaptek, kapasitas baterai Oppo K3 ini kurang mendukung pengalaman bermain gim yang lama di HP ini. Dengan pemakaian normal, main Youtube 1 jam, main PUBG 1 jam, dengan bermain gim Mobile Legends 2 jam membuat HP ini hanya bertahan dari pagi sampai malam saja.
Berdasarkan pengujian dari GadgetsNDTV, Oppo K3 ini berhasil mencatatkan waktu 14 jam 46 menit untuk tes loop video HD. Sementara untuk penggunaan normal, daya tahan baterainya bisa tahan seharian saja.Â
Berdasarkan hal tersebut, bisa dibilang, daya tahan baterai Oppo K3 tidaklah spesial. Bukan yang terburuk memang tetapi bukan yang terbaik jika menilik kelas harganya yang banyak menawarkan HP dengan daya tahan baterai yang lebih baik.
Simpulan
Oppo K3 bisa dibilang, HP yang memiliki banyak keunggulan. Performa cukup oke, layarnya bagus dengan panel AMOLED, dan desain HP ini juga kece. Hasil tangkapan kamera juga tidak mengecewakan. Selain itu, ada kelebihan lain yang tidak tercatat, yakni hadirnya sensor sidik jari di layar.
Oppo K3 ini bisa dibilang, HP dari Oppo yang menarik di kelas harga Rp3 jutaan. HP ini cocok untuk pengguna yang butuh HP untuk gim, bagus di kamera, dan sektor multimedia. Tertarik? Silakan beli HP ini di toko online lewat link ini.