carisinyal web banner retina

Yuk, Ketahui 10 Kelebihan dan Kekurangan OPPO Reno4 Pro Ini!

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Kehadiran OPPO Reno4 di Indonesia pada saat perilisannya cukup mendapat respon yang baik dari masyarakat. Kini, para fans OPPO pun jadi penasaran dengan versi Pro-nya. OPPO Reno4 sendiri menghadirkan harga mulai dari Rp4.999.000,-, dan OPPO Reno4 Pro kini mendapatkan banderol harga dari Rp7.999.000,-.

Dengan selisih Rp3 jutaan ini, apa saja kira-kira kebolehan yang dihadirkan OPPO Reno4 Pro? Untuk mengetahuinya, simak saja poin-poin kelebihan dan kekurangan OPPO Reno4 Pro berikut ini.

Spesifikasi OPPO Reno4 Pro

Oppo Reno4 Pro

  • Rilis: Agustus, 2020
  • Layar: Super AMOLED, 6.5 inch 1080 x 2400 pixels, 90Hz
  • Chipset: Qualcomm SM7125 Snapdragon 720G (8 nm)
  • GPU: Adreno 618
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot terpisah)
  • Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 4015 mAh

Spesifikasi selengkapnya…

Kelebihan OPPO Reno4 Pro

Kalau Anda tertarik dengan OPPO Reno4 Pro, tidak ada salahnya menyimak beberapa poin OPPO Reno4 Pro berikut ini.

1. Layar Super AMOLED yang Cerah

oppo reno4 pro layar

Salah satu keunggulan utama yang dimiliki oleh OPPO Reno4 Pro adalah bagian layar. Bagaimana tidak? Perangkat ini sudah dibekali dengan panel Super AMOLED yang cerah dengan ketajaman yang baik pada ukuran 6.5 inci Full HD+.

Layarnya ini juga telah menghadirkan bezel yang tipis dengan desain kamera depan punch hole dan curved display, mencapai perbandingan bodi ke layar sebesar 92,1%. Sementara itu, kerapatan pikselnya pun mencapai 402 ppi dengan dukungan gamut warna 97% NTSC dan 100DCI-P3.

Ada pun sertifikasi TÃœV Rheinland Full Care Display yang dapat membuat tampilan layarnya aman dan nyaman untuk kesehatan mata Anda. Dari segi kecerahan layar, OPPO Reno4 Pro juga unggul dengan tingkat kecerahan 500 hingga 1.100 nits. Alhasil, layar OPPO Reno4 Pro bisa tetap terlihat dengan jelas sekalipun dipakai di luar ruangan pada siang hari.

Seolah tidak cukup, kualitas layar juga ditambah dengan kehadiran standar HDR10 dan sudah dilapisi juga dengan kaca pelindung Corning Gorilla Glass 5.

2. Fast Charging yang Ngebut

oppo reno4 pro fast charging

Di zaman yang sudah serba cepat seperti sekarang, rasanya ada yang kurang kalau pakai HP yang tidak menghadirkan fast charging.

Nah, untung saja OPPO Reno4 Pro ini sudah dihadirkan dengan fitur pengisian daya cepat yang cukup unggul di kelasnya. Bayangkan saja, OPPO Reno4 Pro dibekali SuperVOOC 2,0 dengan daya 65W! Ini jauh lebih besar ketimbang vivo X50 Pro yang menjadi pesaingnya.

Ya, vivo X50 Pro hanya dibekali fast charging 33W saja. Ini membuktikan bahwa OPPO Reno4 Pro memang unggul di kelasnya sebagai salah satu HP dengan fast charging terbaik. Sebagai informasi, perangkat ini dihadirkan dengan kapasitas baterai 4.015 mAh.

OPPO sendiri mengklaim kalau fitur pengisian daya cepat ini bisa mengecas daya Reno4 Pro hingga 60% dalam waktu 15 menit. Sedangkan jika dicas dari kosong sampai penuh, mencapai waktu 36 menit saja.

3. Kehadiran Refresh Rate 90 Hz

oppo reno4 pro laju penyegaran

Jika Anda sering menonton film di Netflix ataupun YouTube, dan memainkan game yang pacunya tinggi seperti PUBG Mobile, OPPO Reno4 Pro sudah menghadirkan refresh rate 90 Hz yang bisa memanjakan indera visual Anda berkat pergerakan layar yang mulus.

Bagi Anda yang pemain mobile game profesional juga dapat mengapresiasi kualitas layar yang dilengkapi touch sampling rate sebesar 180 Hz untuk respon layar yang lebih cepat.

4. Bodi yang Sungguh Ramping

oppo reno4 pro desain bodi ramping

Dengan ukuran kapasitas baterai dan besarnya layar yang dihadirkan, rupanya OPPO Reno4 Pro ini memiliki desain bodi yang terbilang ramping, lho! Malahan HP ini cukup unik, ia memiliki bobot bodi yang lebih ringan ketimbang versi regulernya.

Sementara OPPO Reno4 biasa memiliki berat 165 gram, rupanya versi Pro ini hanya seberat 161 gram saja. Ada pun dimensi bodi yang dihadirkan sebesar 160.2 x 73.2 x 7.7 mm. Ini sungguh menarik, betapa varian yang lebih canggih dari segi ukuran layar dan kemampuan fast charging justru bisa lebih ringan.

5. Masih Menyediakan 3.5mm Jack Audio

oppo reno4 pro 35mm jack audio

Seiring tumbuh kembangnya tren smartphone di seluruh dunia, para brand memutuskan untuk menghilangkan port audio 3,5mm pada produk-produk di pasar harga Rp7 jutaan ke atas. Hal ini terlihat dari vivo X50 reguler, vivo X50 Pro dan sejumlah ponsel flagship lainnya yang sudah menghilangkan port berguna ini.

Betapa sebuah kejutan yang menyenangkan setelah mengetahui OPPO Reno4 Pro masih menyediakan port audio 3,5 jack. Artinya Anda pun tidak perlu lagi repot menyiapkan adapter ataupun menggunakan TWS Bluetooth yang bisa membuat ponsel cepat habis baterai.

6. Quad Camera yang Tergolong Bagus

oppo reno4 pro quad camera

OPPO sebagai brand ponsel yang khas anak muda tentu tidak lupa menghadirkan kamera yang unggul. Dengan mengandalkan kombinasi empat kamera dengan modul vertikal, siapapun bisa menjadi content creator ataupun fotografer yang cukup handal.

OPPO Reno4 Pro sendiri memiliki empat lensa yang terdiri dari lensa utama 48 MP dengan fitur phase detection auto focus (PDAF), juga memiliki ukuran sensor 1/2.0" dan bukaan aperture f/1.7.

Lalu, ada juga lensa ultra lebar berkekuatan 8 MP yang memiliki field of view sebesar 119 derajat, dan dua lensa lainnya sebagai sensor makro dan bokeh – masing-masing beresolusi 2 MP.

Keunggulan kamera OPPO Reno4 Pro tidak hanya terlihat pada kemampuan fisiknya, melainkan juga dukungan software yang menunjang. Contohnya saja, Anda bisa mengambil foto portret menggunakan fitur AI Color Portrait untuk membuat latar belakang nampak hitam putih. Fitur ini juga bisa dilakukan pada pengambilan video, lho!

Perangkat ini juga menghadirkan kamera depan Sony IMX616 dengan resolusi yang cukup besar di angka 32 MP Quad Bayer. Lensa ini juga telah diiringi dengan fitur gyro-EIS untuk perekaman yang lebih stabil.

Nah, lantas bagaimana dengan kualitas hasil fotonya? Yuk perhatikan beberapa contoh sampel berikut yang telah Carisinyal kumpulkan dari beberapa sumber.

oppo reno4 pro kamera utama
OPPO Reno4 Pro Main Camera. *
oppo reno4 pro night mode
OPPO Reno4 Pro Night Mode. *
oppo reno4 pro ai color portrait
OPPO Reno4 Pro AI Color Portrait *sumber: https://www.youtube.com/watch?v=R2UQ2X8KZMM (OPPO Malaysia)
oppo reno4 pro makro
OPPO Reno4 Pro Makro *sumber: https://www.youtube.com/watch?v=1o5mjPxg59g (Techniqued)
oppo reno4 pro night mode 2
OPPO Reno4 Pro Night Mode *sumber: https://www.youtube.com/watch?v=1o5mjPxg59g (Techniqued)

7. Kehadiran Triple Slot untuk Memori Eksternal

oppo reno4 pro memori eksternal

Sebagai informasi, OPPO Reno4 Pro ini menggunakan RAM 8 GB pada teknologi LPDDR4X serta memori internal sebesar 128 GB dan 256 GB dengan standar kecepatan UFS 2.1.

Dengan kedua pilihan kapasitas memori internal sebesar itu, OPPO Reno4 Pro sungguh layak untuk menampung file-file tambahan seperti koleksi film, video, dan lagu.

Menariknya, memori internal besar tidak mencegah OPPO untuk menghadirkan dukungan triple slot. Alhasil, Anda pun bisa menyematkan kartu memori eksternal tanpa harus mengorbankan kartu SIM kedua.

Kekurangan OPPO Reno4 Pro

Rupanya banyak juga kelebihan-kelebihan dari perangkat flagship killer ini. Apakah lantas OPPO Reno4 Pro tidak memiliki kekurangan? Eits tunggu dulu, simak dulu 3 poin kekurangannya di bawah ini.

1. Tidak Kebagian NFC di Pasar Indonesia

oppo reno4 pro tanpa kehadiran nfc

Di kota besar seperti Jakarta, fitur Near Field Communication atau yang biasa disingkat sebagai NFC ini sudah cukup ramai penggunaannya. Hal ini karena NFC bisa memudahkan pengguna untuk mengecek saldo eToll dengan sekali tap, cocok bagi yang mobilitasnya tinggi.

Nah, fitur NFC ini biasa hadir pada segmen harga high-end, dan sebenarnya OPPO Reno4 Pro ini sudah dibekali fitur NFC. Hanya saja, tidak semua model memiliki NFC karena ketersediaannya bergantung pada wilayah pasar.

Untuk pasar Indonesia, kita kebagian model perangkat yang tidak memiliki NFC. Sungguh disayangkan, mungkin karena penggunaan NFC di Indonesia belum semarak negara-negara lain.

2. Absennya Lensa Telefoto

oppo reno4 pro tanpa lensa telefoto

Sebagai ponsel yang kameranya bagus, OPPO Reno4 Pro sungguh layak dijadikan sarana fotografi harian. Sayangnya, perangkat ini tidak menawarkan lensa telefoto yang bisa melakukan zoom optik. Zoom optik atau biasa disebut lossless berguna jika Anda ingin mengambil foto dari kejauhan dengan tetap menjaga keutuhan detil.

OPPO Reno4 Pro sendiri tentu masih menghadirkan fitur zoom 2 kali dan 5 kali, tapi saat mentok di 5X zoom, kualitas gambarnya cukup berkurang banyak.

3. Chipset Kalah Saing

oppo reno4 pro snapdragon 720g

Walau bukan ponsel gaming seperti ASUS ROG Phone 3 ataupun Black Shark 3, tentu HP di pasar harga Rp7 juta sudah seharusnya dihadirkan dengan chipset yang layak. Untuk OPPO Reno4 Pro sendiri, sayangnya ia tidak dilengkapi dengan sokongan SoC (system-on-chip) yang berdaya saing tinggi.

OPPO Reno4 Pro diotaki dengan Snapdragon 720G dengan manufaktur 8 nm, sehingga cukup awet baterai dan tidak cepat panas. Hanya saja, chipset ini tidak lebih baik dari vivo X50 dengan chipset Snapdragon 730 ataupun Poco F2 Pro yang sudah dibekali Snapdragon 865.

Masih banyak juga ponsel-ponsel lain di harga yang serupa, namun performa chipsetnya lebih unggul: Redmi K20 Pro dengan Snapdragon 855, Xiaomi Black Shark generasi pertama dengan chipset Snapdragon 845, dan sebagainya.

oppo reno4 pro benchmark
*

Berdasarkan grafik di atas yang dilansir dari GSM Arena, OPPO Reno4 Pro ini pun hanya meraih skor benchmark AnTuTu v8 sebesar 261.359 poin saja. Masih kalah dibandingkan dengan Samsung Galaxy A71 di angka 263.396 dan OPPO Reno3 Pro di skor 308.231.

Kalau Anda ingin menggunakan OPPO Reno4 Pro dengan performa chipset yang lebih gahar, Anda bisa memilih OPPO Reno4 Pro 5G yang dihadirkan dengan Snapdragon 765G.

Simpulan

Meski hadir di pasar harga mid-high, OPPO Reno4 Pro rupanya memiliki keunikan di sisi 3,5mm jack audio. Pasalnya, port ini mulai sering ditinggalkan untuk HP seharga segini. Selain itu, kondisi pencahayaan layar yang baik juga cocok untuk Anda yang rajin beraktivitas di luar rumah.

Adapun kelebihan lainnya yang patut diapresiasi adalah kemampuan fast charging 65 W yang sulit disaingi oleh ponsel lain di rentang harga yang sama. Sayang, kalau soal performa, OPPO Reno4 Pro memang bukan pilihan terbaik. Absennya fitur NFC di ponsel seharga Rp7 jutaan juga merupakan sebuah kekurangan yang mengecewakan.

Tapi pada dasarnya sih balik lagi ke diri masing-masing. Intinya OPPO Reno4 Pro dipasarkan khusus untuk penyuka fotografi ataupun content creator, sehingga bagian performa chipsetnya tidak begitu difokuskan.

Jika Anda menginginkan HP ini, bisa dibeli melalui link ini. Atau Anda pun bisa mengunjungi artikel perbedaan OPPO Reno4 dan OPPO Reno4 Pro sebagai perbandingan.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram