Redmi A1 Resmi Dirilis, Bawakan Android "Bersih" di Harga 1 Jutaan

Xiaomi telah mengumumkan Redmi A1 pada hari Jumat (28/10/2022) untuk pasar smartphone di Indonesia. Redmi A1 merupakan ponsel yang ditujukan untuk rentang entry-level, membawakan sejumlah spesifikasi dan fitur unggul untuk menunjang aktivitas harian penggunanya.
Salah satu highlight menarik dari Redmi A1 adalah kehadiran sistem operasi Android 12 murni tanpa balutan bloatware, sehingga pengguna akan mampu merasakan pengalaman stock Android yang bersih.
Tanpa kehadiran bloatware, memori internal akan terasa lebih lega dan bisa diisikan oleh aplikasi yang diinginkan. Ini mengingatkan penulis akan Xiaomi A1, ponsel keluaran 2017 yang membawakan Android One tanpa kehadiran bloatware.
Dengan sistem operasi murni, masyarakat dapat melakukan pengalaman navigasi yang lebih gesit untuk memenuhi kebutuhan harian, seperti berfoto, media sosial, chat, dan sebagainya.
Komitmen Xiaomi dalam menyuguhkan teknologi menyeluruh pada masyarakat Indonesia sungguh terlihat. Hingga saat ponsel ini dirilis, Redmi A1 adalah ponsel 4G dengan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) tertinggi, yakni sebanyak 40,3%.
Agus Gumiwang Kartasasmita selaku Menteri Perindustrian Republik Indonesia turut menuturkan ucapan apresiasi. Menurutnya, pencapaian TKDN tertinggi ini merupakan perwujudan komitmen yang sejalan dengan kebijakan kementerian.
Pencapaian ini juga, sebutnya, telah sesuai dengan roadmap pendalaman struktur yang telah diterapkan Kemenperin bagi para pelaku industri seluler.
"Ke depannya, kami berharap agar para pelaku industri juga mulai menerapkan aspek riset dan pengembangan yang dilakukan di Indonesia," ujarnya.
Spesifikasi Redmi A1

Sebagai ponsel entry-level, Redmi A1 diotaki oleh prosesor delapan inti (octa-core) yang memiliki kecepatan mencapai 2.0 GHz. Prosesor yang beroperasi pada jaringan seluler 4G tersebut didukung oleh RAM LPDDR4x beserta memori internal eMMC 5.1.
Demi menunjang kapabilitas hardware, Xiaomi juga telah menyematkan teknologi software ekspansi RAM untuk "meminjam" sebagian kapasitas storage untuk dijadikan tambahan RAM virtual.

Melibatkan rancang bangun 3-card slot di dalamnya, Redmi A1 memungkinkan penggunaan dua kartu SIM di waktu bersamaan, sekaligus dengan kartu memori eksternal (microSD) dengan dukungan kapasitas mencapai 1 TB.
Agar pengguna sanggup merasakan pengalaman fotografi yang lengkap di rentang entry-level, Redmi A1 telah dikemas dengan konfigurasi dual camera. Dua kamera tersebut meliputi satu kamera tunggal 8 MP main camera serta kamera depan 5 MP.
Tentu kedua lensa mencakup teknologi computational photography, mengandalkan AI (Artificial Intelligence) untuk meningkatkan kualitas serta penerangan pada foto. Adapun beragam mode pemotretan yang tersedia cukup beragam, seperti portrait, selfie, short video, dan juga selang waktu (time-lapse).

Untuk desain bodinya sendiri, Redmi A1 menampilkan layar IPS LCD berukuran 6,52 inci pada rancang bangun Dot Drop Display, atau yang biasa dikenal dengan sebutan waterdrop notch (poni tetesan air). Layar juga mampu tampilkan kualitas gambar baik pada resolusi HD+, memiliki aspek rasio 20:9.
Beralih ke sektor baterai, Redmi A1 merupakan salah satu HP Xiaomi paling terjangkau yang sudah hadirkan kapasitas 5.000 mAh. Ini memungkinkan penggunanya tetap beraktivitas seharian penuh tanpa terkendala isu baterai rendah. Redmi A1 juga dikemas dengan kemampuan charging 10 W, dan sudah menyertakan charger 10 W di dalam boks penjualannya.
Redmi A1 juga dibekali dengan sejumlah konektivitas, seperti dukungan WiFi 802.11 a/b/g/c dan hotspot, Bluetooth 5.0 dengan kodek A2DP dan fitur Low Energy, FM Radio, serta port pengecasan microUSB 2.0. Smartphone ini juga dibekali sensor akselerometer, 3.5 mm jack audio port, serta sederet protokol GPS seperti GPS, GLONASS, GALILEO, dan juga BDS.

Di bodi belakangnya, Redmi A1 menggunakan tampilan bodi dengan penampakan bertekstur kulit (leather texture). Modul kameranya memiliki warna yang selaras dengan varian warna yang Anda pilih, atau yang mereka sebut sebagai unibody curved.
Redmi A1 hadir dengan desain flat frame untuk memaksimalkan pengalaman genggam pengguna. Sementara untuk konfigurasi memori yang ditawarkan, smartphone memiliki opsi RAM 2 GB dan 3 GB yang disandingkan dengan memori internal 32 GB. Ada dua pilihan warna stylish yang bisa dipilih, yakni Black dan Light Blue.
Kehadiran Redmi A1 semakin membuka jalan lebar bagi semua kalangan untuk menikmati akses terhadap teknologi. Oleh karena itu, Xiaomi juga sekaligus menjalin kerja sama dengan Telkomsel selaku perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia.
Satu unit Redmi A1 disertai dengan bundling kartu SIM Telkomsel PraBayar, berisikan paket data terjangkau BundlingMax dengan kuota hingga 8 GB + 3 GB mulai dari Rp30 ribu.
Harga Redmi A1

Penjualan perdana Redmi A1 adalah pada hari Jumat, 4 November 2022. Dalam rangka penjualan perdana, Xiaomi Indonesia menawarkan harga promosi khusus secara terbatas.
Bagi pengguna smartphone Redmi A series (Redmi 6A, Redmi 7A, Redmi 8A, Redmi 8A Pro, Redmi 9A, dan Redmi 10A), dapat membeli Redmi A1 seharga Rp999.000,- melalui Mi.com.
Redmi A1 dijual dengan harga rilis Rp1.149.000,- untuk varian RAM 2 GB/32 GB serta Rp1.249.000,- untuk varian RAM 3 GB/32 GB.
Anda dapat membeli Redmi A1 melalui kanal daring Mi.com dan Xiaomi Official Store di Tokopedia, Shopee, JDID, Blibli, dan Akulaku. Bagi yang ingin membeli melalui kanal luring (offline), dapat mengunjungi Xiaomi Store, Xiaomi Shop, dan juga Erafone.
Redmi A1 di rentang harga 1 jutaan merupakan opsi smartphone yang solid untuk menunjang aktivitas harian. Untuk mengetahui spesifikasi Redmi A1 lebih lanjut, simak yang di bawah ini.

Layar | IPS LCD 6.52 inci |
Chipset | MediaTek Helio A22 |
RAM | 2 GB, 3 GB |
Memori Internal | 32 GB |
Kamera | 8 MP (wide) 0.3 MP (depth) |
Baterai | Li-Po 5000 mAh |
Kelebihan & Kekurangan | Baca di sini |
Cek Harga Saat Ini | Shopee Lazada Blibli |