carisinyal web banner retina

Yuk, Ketahui Perbedaan Redmi 9 dan Redmi Note 9 Ini!

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Selang sebulan setelah perilisan Redmi Note 9 pada Juni 2020, telah hadir juga Redmi 9 pada 14 Juli 2020. Keduanya sama-sama memasuki pasar segmen harga entry-level, namun bukan berarti fitur-fitur yang dihadirkannya murahan.

Baik Redmi 9 maupun Redmi Note 9 sama-sama membawa peningkatan dari segi spesifikasi dibandingkan generasi predesornya, dan hal tersebut membuat kedua ponsel besutan brand Tiongkok ini siap untuk mengatasi segala tuntutan dan kebutuhan di tahun 2020. Lantas apa sajakah perbedaan Redmi 9 dan Redmi Note 9? Ketahui jawabannya pada artikel ini.

Spesifikasi Redmi 9

redmi 9
  • Layar: IPS LCD, 6.53 inches
  • Chipset: Mediatek Helio G80 (12 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G52 MC2
  • RAM: 3 GB, 4 GB
  • Memori Internal: 32 GB, 64 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: Quad 13 MP, 8 MP, 5 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 8 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 5020 mAh

Spesifikasi selengkapnya…

Spesifikasi Redmi Note 9

Redmi Note 9
  • Layar: IPS LCD, 6.53 inches
  • Chipset: MediaTek Helio G85 (12nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G52 MC2
  • RAM: 3 GB, 4 GB
  • Memori Internal: 64 GB, 128 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: Quad 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 13 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 5020 mAh

Spesifikasi selengkapnya…

Perbedaan Redmi 9 dan Redmi Note 9

Jika dilihat sekilas, spesifikasi kedua ponsel ini tidak begitu jauh berbeda. Tapi jika Anda ingin melihat lebih dalam, Carisinyal telah sajikan beberapa poin perbedaan di bawah ini untuk dijadikan pertimbangan.

1. Poni Tetesan Air vs. Punch Hole

redmi 9 notch

Redmi 9 dan Redmi Note 9 sama-sama menghadirkan lensa kamera depan untuk pengguna yang suka selfie. Yang menjadi perbedaannya adalah lokasi dari lensa tersebut.

Sementara Redmi 9 menghadirkan lensa di tengah, Redmi Note 9 menampilkan lensanya di pojok kiri atas berupa punch-hole. Hal ini menjadikan Note 9 lebih unggul, karena punch-hole merupakan tren desain yang lebih baru dan tidak begitu menyita perhatian pengguna.

Tampilan poni tetesan air pada Redmi 9 terbilang cukup jadul. Bahkan, hal ini menyebabkan ponsel memiliki bezel di sekitar kamera yang membuat layar terkesan lebih kecil walau kedua ponsel ini memiliki ukuran layar yang sama.

2. Desain Bodi Belakang

redmi 9 dan note 9 desain bodi

Sebagai kedua ponsel dari Xiaomi yang hadir di tahun 2020, keduanya sama-sama dibekali dengan konfigurasi empat kamera di belakang. Meski demikian, Redmi 9 dan Redmi Note 9 memiliki desain yang berbeda.

Pada bagian belakang Redmi 9, Anda dapat melihat lensa-lensanya di tengah yang disusun secara vertikal. Sementara itu, Redmi Note 9 memiliki desain kamera yang disusun dengan konfigurasi 4 x 4. Selain itu, keduanya sama-sama menghadirkan sensor sidik jari di belakang.

3. Generasi Gorilla Glass

gorilla glass 5 redmi note 9

Tadi kita berbicara soal desain, tapi bagaimana dengan ketahanannya? Rupanya, baik Redmi 9 maupun Redmi Note 9 sama-sama menghadirkan proteksi Corning Gorilla Glass di bagian layar. Sedangkan untuk bodi belakangnya, kedua ponsel ini memiliki bahan material plastik.

Bedanya, Redmi 9 tidak lebih unggul dari varian Note-nya karena masih memiliki Gorilla Glass 3. Redmi Note 9 sudah dibekali dengan lapisan Gorilla Glass 5 sehingga lebih mampu menahan layar dari goresan dan benturan. Ditambah lagi Note 9 sudah dilapisi water-repellent coating.

4. Tingkat Kecerahan Layar

layar redmi 9 dan note 9

Tidak banyak yang berbeda dari dua ponsel ini jika membicarakan soal layar. Baik dari segi ukuran maupun tipe, keduanya sama-sama memiliki dimensi layar 6.53 inci serta panel IPS LCD.

Kedua ponsel ini juga tidak berbeda dari segi aspek rasio dan resolusi, karena sama-sama memiliki rasio 19.5:9 dan resolusi 1080 x 2340. Perbedaannya rupanya terletak pada tingkat kecerahan layar. Sementara Redmi 9 hanya hadir dengan tingkat kecerahan 400 nits, Redmi Note 9 lebih unggul di angka 450 nits.

Alhasil, Redmi Note 9 keluar sebagai pemenang jika Anda mencari ponsel yang masih bisa memberikan tampilan layar yang terang walau beradai di bawah terik sinar matahari.

5. Helio G80 vs. Helio G85

helio g85

Jika Anda bertanya apakah keduanya sama-sama mampu memainkan game berat dengan lancar, jawabannya tentu saja sudah. Redmi 9 memiliki chipset Helio G80 sedangkan Redmi Note 9 mengandalkan Helio G85. Yang manakah yang lebih unggul?

Berdasarkan informasi yang dilansir dari NanoReview, Helio G85 terbukti sedikit lebih mampu menghadirkan performa yang gahar ketimbang G80.

Skor AnTuTu 8 yang diraih Helio G80 adalah 201.767 poin sedangkan Helio G85 lebih unggul 2% dengan skor 205.527 poin. Perbedaan ini sebenarnya tidak perlu begitu diperhatikan karena secara prakteknya, keduanya memiliki performa gaming yang hampir sama.

6. MIUI 12 vs. MIUI 11

miui 12

Di luar perbedaan spesifikasi hardware dan desain, Redmi 9 dan Note 9 juga berbeda dari segi software. Tapi tidak usah khawatir karena keduanya sudah sama-sama dibekali dengan Android 10 dari pabrikannya.

Nah, yang membedakannya adalah versi MIUI-nya. Redmi 9 cukup memiliki advantage ketimbang Note 9 dalam hal ini karena merupakan ponsel yang lebih baru dirilis, sehingga sudah mengantongi MIUI 12 dari sananya, sementara Redmi Note 9 hadir dengan MIUI 11.

Perbedaan ini tidak begitu worth it untuk dijadikan bahan pertimbangan karena Redmi Note 9 juga sudah bisa di-upgrade ke MIUI 12 secara OTA.

7. Resolusi Kamera

kamera redmi note 9

Karena resolusi memiliki pengaruh dalam menghasilkan foto berkualitas, Anda mungkin lebih tertarik dengan kamera yang memiliki resolusi lebih tinggi. Redmi 9 dan Note 9 sama-sama memiliki kamera belakang yang terdiri dari empat lensa.

Untuk kamera belakang Redmi 9, ia hadir dengan lensa berkekuatan 13 MP, 8 MP (ultra lebar), 5 MP (makro), dan 2 MP (kedalaman). Redmi Note 9 memiliki lensa ultra lebar dan lensa kedalaman dengan resolusi yang sama, yakni 8 MP dan 2 MP. Perbedaannya terletak pada lensa utama dan makro. Note 9 memiliki lensa utama lebih besar yakni 48 MP, namun dengan lensa makro 2 MP yang lebih kecil.

Perbedaan resolusi kamera ini juga terjadi pada lensa depan. Sementara Redmi 9 memiliki resolusi 8 MP, varian Note-nya lebih unggul dengan resolusi 13 MP. Bahkan, Redmi Note 9 sudah bisa dipakai mengambil foto ultra wide angle menggunakan kamera depan.

8. Varian RAM dan Memori Internal

redmi note 9 35 mm jack

Salah satu hal yang mencirikan sebuah ponsel yang bagus adalah kehadiran memori internal dan RAM yang besar. Namun karena Redmi 9 lebih ditujukan untuk pasar yang lebih murah, ponsel ini menyediakan memori internal 32 GB dengan RAM 3 GB. Sedangkan, Redmi Note 9 tidak menghadirkan varian memori internal 32 GB dan langsung dimulai dari varian 64 GB.

Baik Redmi 9 dan Note 9 sama-sama menghadirkan penyimpanan internal 64 GB dengan RAM 4 GB. Tapi dalam hal ini Redmi 9 kalah saing karena tidak menyediakan pilihan memori internal 128 GB, berbeda dengan varian Note-nya yang memiliki varian 128 GB dan RAM 6 GB.

Simpulan

Itulah tadi beberapa perbedaan yang bisa Anda temukan antara Redmi 9 dan Redmi Note 9. Secara keseluruhan, keduanya hampir tidak berbeda walau di beberapa aspek seperti resolusi kamera dan desain poni, perbedaan keduanya cukup mencolok untuk membuat Anda lebih condong ke Redmi Note 9.

Tapi bukan berarti Redmi 9 tidak layak dipertimbangkan. Jika Anda ingin lebih hemat beberapa ratus ribu, ponsel Redmi 9 juga merupakan pilihan bagus untuk Anda yang ingin ponsel dengan performa powerful.

Jika Anda masih ingin mencari tahu lebih lanjut soal Redmi 9, silakan baca kelebihan dan kekurangan Redmi 9. Bagi Anda yang tertarik dengan memori internal 128 GB dan RAM 6 GB yang disediakan Redmi Note 9, sebaiknya baca dulu kelebihan dan kekurangan Redmi Note 9.

Yang pasti, keduanya merupakan ponsel Xiaomi – sebuah merk ponsel ternama yang terkenal memberikan value for money yang tinggi, termasuk pada ponsel di rentang harga terjangkau.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram