carisinyal web banner retina

Cari Tahu Perbedaan vivo X50 Pro dan vivo X60 Pro Ini, Yuk!

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Seiring perkembangan zaman, produsen smartphone senantiasa berusaha memberikan gebrakan baru. Sekarang, ponsel dengan kamera canggih sudah bisa ditemukan dari beragam brand.

Namun, jarang yang juga menghadirkan fitur gimbal stabilization demi menciptakan karya video berkualitas sekalipun saat merekam sambil berlari. Untuk urusan stabilisasi kamera, rasanya tidak mungkin kalau tidak menyebutkan vivo X50 Pro dan vivo X60 Pro.

Dua-duanya punya kemampuan fotografi yang bahkan menyerupai kualitas DSLR. Fitur gimbalnya ini juga sangat diperlukan untuk keperluan fotografi profesional seperti untuk liputan jurnalistik ataupun pembuatan film pendek ber-genre aksi.

Namun sayangnya, fitur gimbal ini tidak tersedia pada varian dasar dari vivo X50 dan X60 sehingga Anda minimal harus miliki versi Pro-nya. Vivo X50 Pro sendiri pertama hadir di Tanah Air pada tahun 2020, setahun lebih lama dibanding X60 Pro yang dirilis di 2021.

Dan, sudah pasti penggemar gadget di manapun jadi penasaran sejauh apa perkembangan yang dibawa X60 Pro dibanding pendahulunya. Untuk itu, kami sarankan Anda membaca beberapa poin perbedaan yang sudah kami rangkum ini demi kenyamanan Anda sebelum membeli.

Spesifikasi vivo X50 Pro

vivo X50 Pro
  • Layar: AMOLED, 6,53 inci
  • Chipset: Qualcomm SDM765 Snapdragon 765G (7 nm)
  • GPU: Adreno 620
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: Tidak
  • Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 13 MP + 8 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 4315 mAh

Spesifikasi selengkapnya…

Spesifikasi vivo X60 Pro

vivo X60 Pro 5G (China)
  • Layar: AMOLED 6,56 inci FHD+
  • Chipset: Qualcomm SM8250-AC Snapdragon 870 5G (7 nm)
  • CPU: Octa-core (1x3.2 GHz Kryo 585 & 3x2.42 GHz Kryo 585 & 4x1.80 GHz Kryo 585)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 12 GB
  • Memori Internal: 256 GB
  • Memori Eksternal:-
  • Kamera Belakang: Triple 48 MP + 13 MP + 13 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Baterai: LiPo 4200 mAh tidak dapat dilepas

Spesifikasi selengkapnya...

Perbedaan vivo X50 Pro dan vivo X60 Pro

Mau tahu perbedaan vivo X50 Pro dan vivo X60 Pro? Pastikan simak baik-baik penjelasan poin-poin di bawah ya!

1. Perbedaan Refresh Rate

Sama-sama punya layar dengan kualitas yang super memukau, nyatanya fitur layar dari kedua ponsel ini tidak sepenuhnya sama. Memang, keduanya sama-sama menggunakan panel AMOLED dengan ukuran layar 6,56 inci. Kendati begitu, vivo X50 Pro hanya dibekali dengan laju penyegaran 90 Hz, berbeda dengan vivo X60 Pro yang hadir dengan refresh rate 120 Hz.

Istilah refresh rate mengacu pada seberapa sering layar melakukan refresh setiap detiknya. Umumnya, refresh rate yang tersedia pada layar ponsel adalah 60 Hz. Dengan opsi refresh rate yang terdapat pada dua ponsel ini, pengguna bisa merasakan pergeseran layar yang lebih mulus dan juga responsivitas lebih tinggi.

2. Snapdragon 765G vs Snapdragon 870

Chipset adalah kunci utama dalam penentuan performa dalam ponsel, baik itu untuk gaming maupun kegiatan yang lebih ringan seperti menonton film, mengedit foto, dan lain-lain. Vivo tentunya juga ingin memberikan pengalaman maksimal pada penggunanya.

Ini terbukti dengan pemberian Snapdragon 765G pada vivo X50 Pro dan Snapdragon 870 pada vivo X60 Pro. Kedua chipset tersebut merupakan salah satu yang terbaik pada segmen harga menengah ke atas. Namun demikian, tidak dipungkiri kalau Snapdragon 870 memang lebih juara.

Bagaimana tidak? Snapdragon 870 merupakan chipset baru yang dirilis pada kuartal pertama tahun 2021. Bahkan performanya saja lebih unggul dibandingkan Snapdragon 865 yang sering digunakan pada HP Rp10 jutaan di tahun 2020.

Penggunaan Snapdragon 765G pada vivo X50 Pro namun bukan berarti jelek. Chipset tersebut masih relevan di masa sekarang, karena game-game terberat seperti Fortnite pun masih bisa dimainkan dengan lancar. Setidaknya hal itu lah yang terlihat pada video YouTube yang diunggah TEST GAME, terlihat kalau hampir tidak ditemukan penurunan frame rate saat permainan berlangsung.

Namun jika ingin mendapatkan pengalaman lebih memuaskan, pastinya Snapdragon 870 akan lebih cocok. Chipset ini menggunakan klaster CPU Kryo 585 dengan kecepatan clock speed hingga 3.2 GHz. Jadi, menggunakan pengaturan grafis yang lebih tinggi pun tetap bisa lancar tanpa menurunkan frame rate secara drastis.

3. Kamera

Tidak afdol jika tidak membicarakan soal kamera pada pembahasan HP vivo. Pada varian Pro ini, masing-masing dapat memberikan daya saing tinggi dibandingkan ponsel dari brand lain. vivo X50 Pro adalah ponsel pertama yang menghadirkan fitur stabilisasi gimbal pada fotografinya, mencegah terjadinya jello effect yang dapat mengurangi kualitas hasil video.

Fitur ini berlanjut pada vivo X60 Pro dengan tajuk Gimbal Stabilization 2.0, tentunya dengan peningkatan yang lebih baik lagi. Namun yang menjadikan keduanya berbeda adalah jumlah kameranya. Dalam hal ini vivo X50 Pro malah lebih unggul dengan menawarkan Quad Camera yang mencakup dua lensa telefoto.

Padahal, vivo X60 Pro hanya menyuguhkan satu lensa telefoto saja dalam konfigurasi Triple Camera. Lensa-lensa pada vivo X60 Pro mencakup kamera utama 48 MP, lensa 13 MP telefoto yang bisa mengambil zoom optik 2x, serta 13 MP sensor ultra lebar.

Sedangkan pada vivo X50 Pro, pengguna dapat merasakan canggihnya lensa utama 48 MP, lensa telefoto periskop 8 MP yang dapat zoom optik 5x, lensa teleskop kedua dengan resolusi 13 MP (zoom optik 2x), dan terakhir lensa 8 MP sebagai ultra lebar.

Absennya lensa telefoto periskop pada vivo X60 Pro karena lensa tersebut baru tersedia pada varian yang lebih tinggi, yakni vivo X60 Pro Plus. Namun vivo X60 Pro masih hadir dengan keunggulan tertentu dibanding pendahulunya.

Sebab, ia mengandalkan fitur lensa Zeiss Optics yang terkenal punya build quality lebih baik dan juga quality control lebih ketat sehingga kamera pada vivo X60 Pro dinilai mampu memberikan ketajaman dan kontras warna lebih baik.

4. Kapasitas Baterai

Umumnya, ponsel-ponsel yang pakai panel IPS diberikan kapasitas baterai yang besar. Berbeda dengan vivo X50 Pro dan X60 Pro yang menggunakan panel AMOLED yang ramah daya. Sehingga, keduanya memang hanya punya kapasitas 4.000-an mAh dan sudah dibilang cukup untuk mentenagai ponsel seharian.

Namun siapa sangka, rupanya vivo X50 yang merupakan generasi pendahulu ini punya kapasitas lebih besar di angka 4315 mAh alih-alih vivo X60 Pro yang menghadirkan kapasitas 4200 mAh saja.

Sedangkan, kemampuan fast charging-nya masih tetap sama. Seperti vivo X50 Pro, vivo X60 Pro juga dapat mengisikan daya dengan cepat berkat fast charging 33 W yang diklaim bisa mengecas hingga 57% dalam waktu 39 menit saja.

5. Penggunaan Corning Gorilla Glass

Agar ponsel tidak mudah rusak sekalipun terjatuh, diberikanlah perlindungan seperti Corning Gorilla Glass, entah itu di layarnya saja ataupun di belakang bodi juga. Ini menjadi perbedaan yang cukup signifikan pada kedua ponsel, di mana vivo X50 Pro menggunakan Schott Xensation UP di layar dan bodi belakang alih-alih Corning Gorilla Glass 6 seperti pada vivo X60 Pro.

Corning Gorilla Glass 6 sendiri termasuk kaca pelindung paling gahar di dunia, dan hanya diungguli oleh generasi di atasnya yakni Gorilla Glass Victus. Schott Xensation Up sendiri merupakan jenis kaca pelindung yang tidak seterkenal Gorilla Glass, namun pihak Schott mengklaim kalau Xensation lebih tangguh daripada Gorilla Glass.

Bagaimanapun, intinya Anda bisa bernapas lega karena kedua ponsel ini sudah sama-sama diberikan dengan lapisan kaca pelindung yang kuat.

6. Varian RAM

Untuk yang sering membuka banyak aplikasi dalam sekali waktu, pastinya membutuhkan kapasitas RAM yang menunjang. Dalam hal ini, vivo X60 Pro keluar sebagai juara dengan menghadirkan varian RAM 12 GB. Sementara bagi Anda yang tertarik dengan vivo X50 Pro, hanya bisa merasakan RAM berukuran 8 GB saja.

Kedua ponsel tersebut sama-sama punya RAM dengan tipe memori LPDDR4x Double Channel dengan clock speed 2133 MHz. Meski bukan LPDDR5, performa keduanya tetap masih bisa diacungi jempol. Berbicara soal RAM, tentu tidak afdol kalau tidak membahas memori internalnya juga.

vivo X50 Pro sendiri dibekali dengan standar memori internal UFS 2.1, masih kalah dibanding vivo X60 Pro yang menggunakan tipe UFS 3.1. Berada pada versi lebih tinggi, membuat kinerja memori internal pada vivo X60 Pro dinilai jauh lebih cepat dalam segi pembacaan maupun penulisan data.

Simpulan

Varian Pro dari vivo X50 dan X60 series memang menggiurkan, karena merupakan varian termurah yang sudah dihadirkan dengan fitur stabilisasi gimbal. Tapi selain itu, spesifikasinya juga memang sungguh mewah. Dengan penggunaan chipset yang handal, serta dengan kualitas layar AMOLED berkualitas tinggi.

Tapi kalau Anda ingin mencicipi salah satu chipset 5G terbaru dari Qualcomm, tidak ada salahnya memilih vivo X60 Pro. Dengan performa yang clock speed-nya mencapai 3,2 GHz, bermain game apapun sudah tidak perlu lagi jadi kendala. Dan juga, vivo X60 Pro ini dibekali dengan Zeiss Optics yang kualitas lensanya tidak usah diragukan.

Sedangkan untuk vivo X50 Pro, ponsel tersebut pertama kali dirilis dengan harga Rp9.999.000,- pada tahun 2020. Kini, bila melihat dari laman resminya, ponsel ini turun harga menjadi Rp8.999.000,-. Harga vivo X60 Pro pun belum dirilis hingga artikel ini dibuat, namun pelanggan sudah dapat melakukan blind pre-order untuk mendapatkan voucher Rp600 ribu dari tanggal 4 hingga 7 April 2021.

Jika menilik dari laman spesifikasi GSM Arena, vivo X60 Pro dilepas ke pasaran dengan harga $739,72 atau setara dengan Rp10,7 jutaan. Jadi, Anda lebih tertarik yang mana? Kami sih menyarankan untuk dapatkan vivo X60 Pro saja karena dirilis lebih baru dan lebih pasti untuk memiliki support update yang panjang. Selamat memilih!

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram