carisinyal web banner retina

15 Permainan Bola Sodok Biliar Terbaik untuk Android 

Ditulis oleh Listiorini

Permainan bola sodok atau biliar kini bisa Anda mainkan lewat perangkat Android. Benar sekali, game biliar ini banyak beredar di Android, bahkan jumlahnya cukup banyak. Tetapi, di antara banyaknya game tersebut, setidaknya Anda beberapa permainan biliar di Android yang tidak boleh dilewatkan.

Beberapa game tersebut bisa dikatakan sebagai game bola sodok terbaik dan tentu saja gratis. Selain gratis, beberapa di antaranya pun bisa dimainkan tanpa menggunakan internet lho. Apa saja kumpulan game bola biliar tersebut? Baca terus artikel ini sampai akhir ya!

1. 8 Ball Pool

8 ball pool

Miniclip.com adalah pengembang dibalik games yang mendapatkan rating bagus (4.5) dari lebih dari dua juta pengguna di Androd ini. Cukup masuk akal memang game ini mendapatkan rating bagus. Pasalnya, permainan yang ditawarkan cukup memikat meski game yang dihadirkan hanyalah mode biliar 8 ball.

Hal yang membuat game ini populer barangkali karena permainan ini lebih kompetitif dibandingkan game biliar lain yang sejenis. Anda bisa bermain 1-vs-1 maupun turnamen. Kompetisi semacam inilah yang membuat game ini tampak direkomendasikan.

Game bola sodok ini pun menghadirkan koin. Anda yang menang dari suatu game bisa mendapatkan koin. Koin ini bisa digunakan oleh Anda untuk membeli item ataupun untuk menantang pemain dengan rangking tinggi.

Yang mungkin agak disayangkan adalah ukuran game ini yang mencapai 54MB. Tidak terlalu besar memang tetapi jika dibandingkan game biliar lain dengan grafis serupa game ini, ukurannya bisa dikatakan lumayan besar. Tetapi hal itu bukan masalah yang besar. Anda yang tertarik dengan game ini, bisa langsung mengunduhnya di link ini.

2. Pooking - Billiards City

pool 8 city

Game yang satu ini hanya menyediakan mode single player. Meskipun begitu, Pooking - Billiards City tetap menyuguhkan permainan yang seru dan juga cukup menantang bagi siapapun pemainnya. Dalam fiturnya, Pooking - Billiards City menyuguhkan sebuah tampilan grafis 3D dengan kontrol game yang mudah. Jadi, Anda bisa dengan mudah memahami cara bermain Pooking - Billiards City ini. Mau coba main?

3. Pool Billiards Pro

pool billiards pro

Pool Billiards Pro merupakan game Android yang membawa permainan bola sodok menjadi lebih menyenangkan. Game ini menawarkan permainan biliar dengan tampilan bola 3D. Game yang dihadirkan juga menarik, yakni game 8 ball pool dan game 9 ball pool.

Anda bisa memilih  mode Challenge dengan batas waktu dua menit. Jika Anda tidak mau terikat aturan, Anda bisa bermain mode Straight Pool Game. Tersedia juga mode versus yang membuat Anda bisa bermain berdua, baik dengan komputer maupun dengan player lain.Ada juga Arcade mode yang memungkinkan Anda untuk bermain hingga 180 level lebih.

Secara keseluruhan, game ini bisa Anda pilih sebagai alternatif memainkan biliar. Anda akan menikmati game ini dan lupa waktu. Gameplay-nya sangat seru. Apalagi nama TerrainDroid sebagai pengembang game ini tidak perlu diragukan lagi reputasinya dalam menghadirkan game menarik. Anda cukup download game dengan ukuran 6.9 MB  ini di Google Play Store lewat link ini.

4. 3D Pool Ball

3d pool ball

3D Pool Ball merupakan salah satu game biliard yang menyajikan grafis modern 3D. Selain mengunggulkan pada grafis 3D-nya, 3D Pool Ball juga memiiki beragam fitur yang membuat permainan menjadi lebih asyik dan seru. Dalam gamenya, 3D Pool Ball menawarkan permainan 1-on-1. Dengan mode game 1-on-1 ini, Anda akan bertarung melawan komputer.

Namun, jika Anda merasa bosan melawan komputer maka Anda bisa bertarung melawan player lainnya. Sebab, 3D Pool Ball sudah mengusung fitur multiplayer yang bisa dimainkan secara online. Untuk mode bermain multiplayer, 3D Pool Ball mampu menampung 8 sampai 9 pemain lho. Jadi, Anda bisa bertarung billiard lebih seru bukan? Download 3D Pool Ball di sini.

5. Pool Break 3D Billiard Snooker

pool break 3d billiards snooker carrom

Game ini menawarkan permainan bola sodok yang lengkap. Anda tidak hanya bermain biliar tetapi Anda juga bisa bermain variasinya seperti Snooker, Crokinole, dan Carrom. Anda bisa bermain dengan empat tingkat kesulitan. Permainan pun disuguhkan senyata mungkin, apalagi dengan tampilan 3D yang cukup memanjakan mata.

Ketika bermain, Anda bisa mengubah sudut pandang dengan mudah sehingga memudahkan Anda untuk menyodok bola hingga masuk. Permainan ini juga akan menghadirkan sudut pandang yang bisa membantu Anda menemukan cata tembakan yang tepat dan perkiraan kemana bola akan jatuh.

Games dengan dukungan banyak bahasa ini dipastikan tidak akan membuat Anda bosan. Pasalnya, Anda tidak hanya bermain 8-Ball Pool dan 9-Ball Pool, tetapi Anda juga bisa bermain 7-Ball Pool dan 3-Ball Pool. Ada juga mode seperti Rotation Pool (61), 4-Ball billiards, Three-cushion Billiards, One-cushion Billiards  dan masih banyak lagi.

Secara keseluruhan, bisa dikatakan game ini sebagai game biliar yang cocok untuk Anda, para penyuka game biliar dengan mode permainan yang lengkap. Games dari Kinetic Bytes ini bisa Anda download di sini.

6. Pool Mania

pool mania

Sekalipun biliar adalah permainan yang hanya cocok untuk orang dewasa, anak-anak juga akan menyukai Pool Mania yang menawarkan ratusan level ini. Berbekal grafik 3D yang lumayan memukau, Anda akan merasakan sensasi bermain biliar seperti aslinya.

Permainan ini sungguh mudah dimainkan, tapi bukan berarti game ini tidak menantang, lho! Ada setidaknya 120 level pada mode arcade dan masing-masing level memiliki skor maksimal sebanyak 3 bintang. Terdapat juga mode challange yang bisa Anda mainkan di mana Anda harus mendapatkan skor sebanyak-banyaknya sebelum waktu habis.

Game ini bisa dimainkan secara gratis dan tidak mengandung iklan pop-up yang bisa mengganggu kenyamanan bermain. Apakah Anda tertarik dengan permainan biliar ini? Jika iya, silakan download di sini.

7. Pro Pool 2020

pro pool 2020

Pro Pool 2018 adalah salah satu pilihan permainan billiard virtual yang bisa Anda mainkan di perangkat Android. Tidak jauh berbeda dengan game billiard lainnya, Pro Pool 2018 juga menawarkan game bola sodok billiard yang asyik dengan segala kelengkapan fiturnya.

Dalam permainan Pro Pool 2018 ini, pemain bisa bermain secara multiplayer melalui koneksi internet. Anda akan melawan pemain Pro Pool 2017 di seluruh dunia. Jika Anda tidak ingin bermain multiplayer, game Pro Pool 2018 ini menawarkan mode bermain melawan komputer.

Mode bermain dengan komputer bisa Anda mainkan sampai dengan level 5. Di setiap levelnya pun memiliki tingkat kesulitan tersendiri. Tak hanya itu saja, bahkan Pro Pool 2018 juga menyajikan pilihan tipe permainan billiar seperti 8 bola US, 9 bola US, atau 10 bola US. Anda mau pilih yang mana? Langsung pilih tipenya dengan download Pro Pool 2018 di sini.

8. Kings of Pool – Online 8 Pool

kings of pool

Kings of Pool adalah permainan billiard yang bisa Anda mainkan dengan menggunkaan koneksi internet. Game yang dikembangkan oleh developer Uken Games ini akan membawa pemainnya dalam sensai bermain billiard yang seru dan asyik. Dalam permainannya, Kings of Pool menawarkan sebuah game billiard klasik dengan 8 bola.

Di sini, Anda bisa melawan dan bertarung di atas papan billiard dengan pemain Kings of Pool di seluruh dunia. Anda juga bisa membuat sebuah club khusus sebagai party untuk bertarung billiard dengan pemain lainnya.

Tidak hanya itu saja, Kings of Pool juga menyediakan fitur chatting. Jadi, Anda tidak akan bosan hanya bermain saja dan bisa bercengkrama dengan sesama pemain lainnya. Mau main? Download di sini.

9. My Billiards offline free 8 ball Online pool

my billiards offline free 8 ball online pool

Walaupun masih terbilang baru dibanding game sejenis lainnya, Hot! 8 Ball Online Free Pool Game 2019 berhasil mencuri hati para pengguna Android. Anda hanya perlu berkonsentrasi untuk memainkan game yang nampak sangat sederhana ini. Game ini berhasil mendapatkan rating 4.0. Ini adalah awal yang bagus untuk sebuah aplikasi game baru. Di samping itu, Anda bisa memperoleh game ini secara gratis di Google Play Store.

Memainkan game ini akan membuat Anda serasa seperti memainkan biliar secara real. Game ini bisa didownload gratis di Google Play Store. Sampai saat ini, Hot! 8 Ball Online Free Pool Game 2019 sudah diinstall sebanyak kurang lebih 30 ribu kali oleh pengguna Android. Anda juga bisa mendapatkan game Billiards 2018 dengan klik di sini.

10. Total Snooker

total snooker

Jika Anda mencari permainan biliar yang simpel dan tidak neko-neko, Total Snooker ini juga lumayan menarik untuk dilirik. Anda bisa bermain secara online pada mode turnamen untuk mengetahui siapa yang paling jago di antara seluruh pemain.

Anda pun bisa menjadi host dalam sebuah friendly match dengan mengundang teman Anda ke dalam permainan. Sudut pandang overhead yang dimiliki game ini juga terimplementasikan dengan baik dan membuatnya terlihat simpel namun tetap mengutamakan physics yang realistis. Dapatkan Total Snooker pada link ini.

11. 9 Ball Pool

9 Ball Pool

Sesuai dengan namanya, game ini hanya menyediakan mode bermain biliard dengan 9 bola. Meskipun hanya menyuguhkan satu tipe saja, namun 9 Ball Pool sudah memiliki animasi grafis yang cukup baik menggunakan 3D.

Bukan animasinya saja, bahkan tantangan di game ini pun sangat variatif. Tercatat, 9 Ball Pool punya lebih dari 120 level yang bisa Anda mainkan. Apakah Anda bisa menaklukan setiap levelnya? Buktikan di sini.

12. Real Pool 3D - 2019 Hot 8 Ball And Snooker Game

realpool 3d

Selain tampilan grafis 3D-nya yang menawan dan realistis, Real Pool 3D sungguh menawarkan mode permainan yang beragam. Contohnya ada Time Trial di mana Anda harus memasukkan bola sebanyak-banyaknya dalam waktu 4 menit. Lalu ada mode Matrix yang menerapkan sistem plus-minus berdasarkan nomor bola.

Entah itu bermain melawan CPU ataupun berganti-gantian dengan teman, game ini sungguh menawarkan pengalaman biliar yang adiktif secara offline. Tersedia juga dua varian sudut pandang yang bisa dipilih seperti dari atas ataupun dari sudut pandang pemain. Mainkan game Real Pool 3D dengan mengklik link ini!

13. Pool Stars - 3D Online Multiplayer Game

pool stars

Mau bermain secara online ataupun offline, Pool Stars yang mengusung desain 3D ini sangat mampu memenuhi keinginan Anda. Tersedia juga dua tipe permainan berdasarkan perspektif yang Anda inginkan seperti 3D Pool Game Mode (first-person ataupun 2D Pool Game Mode (bird-eye view).

Uniknya, Anda pun bisa membuat tantangan versi Anda sendiri dan mengunggahnya ke internet agar pemain lain di seluruh dunia bisa memainkannya. Bermain secara kompetitif pun sangat didukung pada mode multiplayer. Apakah Anda mampu meraih ranking pertama? Yuk segera mainkan Pool Stars pada link ini!

14. Billiards Club

billiards club

Ini dia permainan biliar yang benar-benar mampu membuat siapapun terhanyut. Billiards Club sungguh unik dengan menghadirkan mode permainan AR atau Augmented Reality. Anda pun bisa menempatkan meja pada dunia nyata, seolah-olah sedang bermain secara sungguhan.

Mode 2D-nya juga tidak kalah menarik. Desainnya yang memukau dan efek-efek visual lainnya membuat sesi permainan terasa mencengangkan dan menghibur. Di permainan ini Anda pun bisa bermain secara online dan berkomunikasi dengan fitur chat yang terintegrasi. Siapa tahu, mungkin Anda akan menemukan teman untuk bertemu dan bermain biliar secara nyata. Menarik, bukan?

15. Billiards Online

Billiards Online

Satu lagi game online dengan konsep permainan bola sodok terbaik pilihan Kami. Adalah Billiards Online, sesuai dengan nama permainannya, ini merupakan game di mana Anda bisa beradu jago main billiard secara online dengan pemain Billiards Online lainnya.

Namun, jika Anda tidak ingin bermain secara online, Anda juga bisa memilih mode single player di mana Anda akan beradu dengan AI Billiards Online. Nah, game ini juga menyajikan permainan billiard dengan 8 bola ataupun 9 bola. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan. Jika tertarik, bisa langsung unduh gamenya di sini.

Itulah kumpulan permainan bola sodok terbaik di Android yang bisa Anda mainkan secara gratis. Jika Anda menginginkan lebih, Anda bisa download game biliar dan bola sodok versi berbayar. Beberapa game biliar berbayar terbaik contohnya adalah Real Pool 3D, Virtual Pool Mobile, Pool Break Pro, dan Total Pool. Namun, jika Anda terkendala masalah dana, Anda bisa menikmati  keenam game gratis tersebut.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram