carisinyal web banner retina

10 Software Terbaik untuk Transkrip Audio ke dalam Teks

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Punya file audio berisikan dialog narasumber? Ingin mengolahnya menjadi teks? Tidak perlu melakukannya secara manual, karena sudah banyak beragam software transkrip pengubah audio ke teks yang patut dicoba.

Nampaknya hampir semua industri memerlukan layanan pengubah suara ke teks, seperti saat berada di persidangan, membuatkan subtitle untuk video, dan sebagainya. Atau, bagi kamu yang mahasiswa dan sedang malas mengetik skripsi, kamu hanya perlu bersuara agar bisa mengetik tanpa menggunakan jari. Praktis, bukan?

Masalahnya, cukup banyak aplikasi di luar sana yang menyediakan fitur transkrip suara. Daripada bingung memilih, sebaiknya simak 10 software transkrip audio ke teks yang telah kami rangkum berikut ini!

1. Windows Speech Recognition

windows speech recognition

*

Tidak perlu repot unduh aplikasi, sebenarnya sistem operasi Windows yang kamu gunakan sudah ada fitur speech to textlho! Fitur pengenal teks ini pertama kali dijumpai pada sistem operasi Windows Vista, lalu kemudian berlanjut ke Windows 7, 8, dan 10.

Untuk penggunaan di Windows 10, yang kamu perlu lakukan adalah menekan shortcut Windows + Ctrl + S. Lalu, sebuah jendela perkenalan akan muncul. Jendela ini akan membimbingmu dalam melakukan pengaturan Windows Speech Recognition untuk pertama kalinya, seperti membantu memilih sumber mic yang tepat, melakukan pengetesan suara, dan lain sebagainya.

Dengan Windows Speech Recognition, kamu bisa memberikan beragam perintah hanya melalui suara, seperti membuka aplikasi, seleksi file, dan navigasi sederhana lainnya. Dan tentu saja, fitur sistem operasi ini juga sanggup "menyulap" suaramu menjadi teks.

Kelebihan lainnya, Windows Speech Recognition ini bisa berfungsi di berbagai software pihak ketiga dan bisa digunakan secara offline. Akurasi dari software bawaan ini akan meningkat apabila sering digunakan, melakukan adaptasi atas suara dan perintah-perintah yang relevan.

2. Amazon Transcribe

amazon transcribe

Siapa sih yang tidak mengenal Amazon? Rupanya perusahaan raksasa tersebut juga menyediakan layanan transkrip audio menjadi teks yang memiliki begitu banyak fitur. Mau itu seorang pegawai kantoran, podcaster, YouTuber, atau pelaku profesional di industri perfilman, Amazon Transcribe dijamin bisa membantumu menyelesaikan tugas dengan jauh lebih cepat.

Pasalnya, software yang berbasiskan cloud ini dapat menambahkan tanda baca dengan tepat, menyelipkan timestamp supaya kamu bisa membuat subtitle film dengan mudah, serta menyaring agar kosakata tertentu tidak ikut dimasukkan ke dalam teks.

Software ini juga bisa digunakan untuk kebutuhan medis seperti melakukan diktasi pada percakapan dokter dan pasien, ataupun penerapan lainnya yang berkaitan. Oh iya, Amazon Transcribe juga bisa mengenali beberapa pembicara sekaliguslho! Jadi kamu bisa lebih mudah mengenali dialog tanpa takut tertukar.

Amazon Transcribe menyediakan masa percobaan gratis selama setahun, namun dibatasi hanya untuk 60 menit setiap bulannya. Jangan khawatir jika masa gratisannya habis, tarifnya cukup terjangkau, kok! Yuk coba gunakan Amazon Transcribe melalui link ini!

3. Apple Dictation

apple dictation

*

Selain Windows, rupanya sistem operasi MacOS dari Apple juga punya fitur bawaaan untuk mengubah suara ke teks. Pada dasarnya, kamu akan mengandalkan fitur voice assistant bernama Siri.

Umumnya, Siri dipakai untuk memberikan input melalui suara, seperti "Siri, tolong carikan rute tercepat ke Floating Market" atau "Siri, tolong tampilkan ramalan cuaca besok", dan lain sebagainya. Nah, kalau kamu meletakkan cursor di area text field, Siri pun bisa mengetikkan tulisan dari input suara.

Cara penggunaannya pun mudah, kamu tinggal perlu aktifkan melalui menu Apple lalu memilih menu System Preferences -> Accessibility. Di bagian Voice Control, kamu bisa memilih sumber mic dan juga bahasa yang digunakan.

Setelah diaktifkan maka layar akan menampilkan gambar mic di desktop agar kamu bisa memulai perekaman ataupun melakukan pause. Untuk langkah-langkah lebih lengkapnya, silakan kunjungi laman support-nya di sini.

4. Dragon Speech Recognition Solutions

dragon speech recognition solutions

Dragon Speech Recognition Solutions adalah penyedia serangkaian software penyedia layanan transkrip suara ke teks. Ada banyak jenisnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, namun yang paling utama adalah Dragon Professional Individual untuk PC, dan Dragon Anywhere untuk smartphone (Android dan iOS).

Dragon Professional Individual menggunakan teknologi Deep Learning untuk menghasilkan tulisan yang sangat akurat. Sesuai namanya, teknologi Deep Learning akan berusaha mempelajari preferensi kamu, seperti format penulisan tanggal, nomor telepon, dan sebagainya.

Dan, tidak perlu khawatir kalau kantor kamu cukup berisik, karena Dragon Professional Individual bisa melakukan optimasi pada suara agar tetap bisa diubah ke teks secara akurat.

Kalau kamu mau pakai aplikasi smartphone, bisa mengandalkan Dragon Anywhere yang berbasiskan cloud. Tapi, HP kamu harus selalu terkoneksi ke internet untuk menggunakannya.

Oh iya, baik Dragon Professional Individual untuk PC dan Dragon Anywhere bisa merekam suara secara non-stop, lho! Berbeda dengan beberapa software yang membatasi durasi perekaman untuk setiap sesinya. Ketahui lebih lanjut tentang keduanya di link ini.

5. Verbit

verbit

Tidak hanya dapat melakukan transkrip audio secara real-time, Verbit pun bisa membuatkan versi tulisan dari file audio yang kamu masukkan. Verbit memiliki lima kategori industri yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu, seperti Court Reporting yang bisa merekam suara secara real-time untuk keperluan pengadilan.

Ada juga kategori eLearning dan edukasi khusus penyandang disabilitas yang dapat diintegrasikan ke LMS (Learning Management System). Dan, untuk kamu yang ingin membuat subtitle secara otomatis untuk video YouTube, kamu juga bisa gunakan Verbit untuk menghasilkan file berformat SRT, VTT, SCC, dan lain-lain.

Verbit juga menjanjikan akurasi yang mencapai 99%, cocok untuk profesional yang tidak mau repot-repot mengecek apakah teks yang dihasilkan sesuai dengan dialog sebenarnya. Sayangnya, Verbit tidak menampilkan keterangan harga untuk setiap paketnya. Kamu bisa menanyakan harganya melalui link ini.

6. SpeechTexter

speechtexter

Nah, kalau yang satu ini, kamu tidak perlu repot melakukan penginstalan. Soalnya, SpeechTexter merupakan aplikasi pengubah suara ke teks berbasiskan web. Cukup membuka browser, masuk ke laman SpeechTexter.com, dan kamu sudah bisa melakukan pengetikkan teks via suara.

Aplikasi web ini tentunya bisa diakses di mana saja (PC dan smartphone), dan bisa digunakan secara gratis! Lebih cocok untuk individu alih-alih untuk keperluan industri. Yang kerennya lagi, SpeechTexter mendukung hingga 60 bahasa, termasuk bahasa Indonesia dan bahkan bahasa Jawa!

7. Watson Speech to Text

watson

Berikutnya adalah Watson Speech to Text yang didukung dengan teknologi pengubahan suara ke teks yang begitu solid. Tidak hanya akurat, di aplikasi ini, kamu bisa menambahkan beberapa kata kunci yang terkait dengan industri tertentu untuk semakin meningkatkan akurasi.

Watson Speech to Text juga memungkinkan penggunanya untuk memilih model suara berdasarkan bahasa dan frekuensi suara, bertujuan untuk semakin memperkuat akurasi aplikasi dalam mengenali dialog.

Watson Speech to Text yang dibesut oleh IBM ini juga mempunyai versi demo yang bisa kamu coba sebelum membeli. Dan, saat penulis mencobanya, terbukti bahwa tidak ada kesalahan dalam mengenali suara. Semua diubah ke dalam teks tanpa ada kesalahan. Namun, nampaknya ini juga tergantung dari kualitas file suara yang digunakan.

Software ini bisa merekam secara real time untuk keperluan wawancara dan podcast, ataupun mengunggah file suara dalam format MP3, MPG, WAV, dan sebagainya.

Aplikasi ini juga punya fitur pendeteksian beberapa pembicara. Namun saat penulis coba di aplikasi demonya, rupanya fitur ini tidak begitu akurat. Saat satu pembicara memakai intonasi dan nada yang sedikit berbeda, aplikasi justru menganggapnya sebagai pembicara yang berbeda. Well, tetap saja fitur ini patut diapresiasi, bukan? Kamu bisa melakukan request pricing untuk Watson Speech to Text pada link ini.

8. Speechmatics

speechmatics

Speechmatics diperuntukkan bagi kamu yang tidak ingin mengubah suara menjadi teks secara manual. Fakta di lapangannya, tidak semua orang berbicara dengan aksen bahasa Inggris yang sama. Nah, Speechmatics punya kelebihan di mana aksen yang berbeda tetap dapat ditangkap oleh aplikasi dan diubah menjadi teks secara akurat.

Kamu pun bisa mengubah file rekaman telepon menjadi teks, memudahkan kamu untuk melakukan pencarian dialog tanpa harus menelusuri rekaman. Speechmatics juga mendukung file dalam jumlah dan ukuran yang besar. Tapi sayangnya, dukungan bahasanya hanya sekitar 35 bahasa dan belum termasuk bahasa Indonesia.

9. Google Docs Voice Typing

google docs voice typing

Apakah kamu sering menggunakan Google Docs? Rupanya, aplikasi web ini juga menyediakan fitur pengubah suara jadi teks bagi kamu yang malas mengetik.Yang lebih penting, Google Docs mendukung bahasa Indonesia.

Google Docs adalah aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word yang berbasiskan cloud, sehingga file dokumen yang tersimpan bisa otomatis tersinkronkan untuk pembukaan file di lebih dari satu perangkat.

Cara mengakses Voice Typing di Google Docs, kamu hanya perlu memilih menu Tools, dan klik pada tulisan Voice typingAtau agar lebih cepat, bisa menekan tombol Ctrl + Shift + S. Tanpa melakukan setting panjang-panjang, kamu bisa langsung mengetik via suara. Praktis, 'kan?

10. Braina Pro

braina

Terkadang, tidak semua PC atau laptop memiliki mic yang bagus. Kualitas mic memang memengaruhi akurasi pengenalan suara. Nah, daripada beli mic eksternal, kamu bisa lho menggunakan mic di smartphone untuk menampilkan teks di PC.

Briana Pro juga bukan aplikasi yang rumit, bahkan menjadi salah satu aplikasi pengubah suara ke teks dengan sisi antarmuka yang paling ramah pengguna di daftar ini. Tapi fitur-fiturnya masih tetap lengkap, mencakup dukungan sebanyak 90 bahasa (termasuk bahasa Indonesia), voice command yang bisa dikostumasi, dan masih banyak lagi.

Briana Pro merupakan aplikasi berbayar langganan dengan harga $49 per tahun. Dan, kamu pun bisa memiliki Briana Pro selamanya dengan sekali bayar (seharga $139). Akan tetapi, kalau kamu hanya memerlukan dukungan bahasa Inggris, bisa menggunakan Briana Lite secara gratis.

Nah, itu tadi 10 software transkrip audio ke teks yang akan memudahkan urusanmu. Sekarang, tidak perlu lagi membuat file transkrip secara manual yang bisa memakan waktu hingga berjam-jam. Bagaimana kalau butuh mengubah teks jadi suara? Kami juga menyediakan artikel 10 aplikasi pengubah teks jadi suara terbaik yang bisa dijadikan referensi.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram