carisinyal web banner retina

10 Pilihan Tablet dengan RAM 2GB Terbaru (Desember 2023)

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Kapasitas RAM yang mumpuni sangatlah penting bagi sebuah perangkat Android. Pasalnya, sistem operasi Android cenderung membutuhkan RAM yang besar agar bisa berjalan secara optimal, baik itu ketika melakukan multitasking ataupun ketika sedang bermain game.

Untuk sebuah smartphone Android, ukuran RAM 2GB mungkin sudah dianggap terlalu kecil. Namun untuk tablet, kapasitas RAM 2GB masih cukup mumpuni karena biasanya penggunaan tablet tidak seintensif smartphone. Nah, bagi Anda yang sedang mencari tablet terbaru, kami akan merekomendasikan 10 tablet terbaru yang sudah dibekali dengan ukuran RAM 2GB. Apa sajakah itu?

1. Huawei MatePad T 8 Kids Edition

Layar IPS LCD 8 inci
Chipset MediaTek Helio P22
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Kamera 5 MP (wide)
Baterai Li-Po 5100 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Huawei Indonesia mengklaim bahwa penjualan tablet Huawei MatePad T 10 Kids Edition laku keras. Dalam 10 hari setelah perilisannya, tablet tersebut sudah terjual lebih dari 1000 unit. Atas dasar itu, mereka menghadirkan Huawei MatePad T 8 Kids Edition.

Tablet ini punya bentang layar yang lebih kecil, 8 inci. Namun, ukuran layar yang lebih mini ini memang ditujukan Huawei untuk anak dengan usia lebih dini. Karena layarnya lebih kecil, MatePad T 8 Kids Edition juga punya harga yang lebih miring ketimbang T 10 Kids Edition.

Kendati demikian, fitur-fitur untuk mendukung pertumbuhan si kecil tetaplah sama. Mulai dari case silikon yang food grade, pena stylus yang masuk dalam paket penjualan, Blue Light Filter untuk mengurangi emisi cahaya biru, Safe Charging Lock, dan berbagai macam gim untuk anak.

Selain itu, orang tua dapat memantau aktivitas anak dengan tabletnya melalui tiga fitur. Fitur tersebut yakni Time Management, Application Management, dan Content Management. MatePad T 8 Kids Edition mampu memberikan performa lancar meskipun hanya dibekali RAM 2 GB, SoC MediaTek Helio P22, dan memori internal 16 GB.

2. Huawei MatePad T 10 Kids Edition

Layar IPS LCD 9.7 inci
Chipset Kirin 710A
RAM 2 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 5 MP (wide)
Baterai Li-Po 5100 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Huawei Mate T 10 Kids adalah tablet yang dirancang sebagai perangkat untuk membantu tumbuh kembang anak-anak. Ketika anak-anak masih balita, tablet ini aman karena dilapisi case peredam benturan yang memakai material foodgrade. Karena foodgrade, si kecil akan terhindar dari hal yang tidak diinginkan saat tidak sengaja menggigitnya.

Nah, seiring pertumbuhan anak, interaksinya dengan tablet pun berubah. Gim yang dimainkan tak lagi sama, demikian dengan case peredam tadi. Case yang punya kesan imut tersebut bisa dicopot jika ingin mengubah tampilannya, fleksibel bukan?

Fleksibilitas untuk mendukung perkembangan anak dalam jangka waktu yang panjang juga tidak lepas dari spesifikasi Huawei Mate T 10 Kids yang cukup mumpuni. Tablet ini memakai SoC Kirin 710A dengan profil CPU delapan inti. Ada empat core performa Cortex A73 2,0 GHz, empat core efisiensi Cortex A53 1,7 GHz, dan GPU Mali G51.

Kemudian, ia diperkuat RAM 2 GB yang cukup untuk membuka beberapa aplikasi dalam satu waktu. Tidak lupa memori internal 32 GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 512 GB. Membeli tablet ini pun bisa membuat orang tua berhemat. Mereka tidak lagi harus keluar uang setiap tahun untuk membelikan perangkat baru buat si anak.

3. Huawei MatePad T 10

Layar IPS LCD 9.7 inci
Chipset Kirin 710A
RAM 2 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 5 MP (wide)
Baterai Li-Po 5100 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Huawei MatePad T10 adalah tablet yang powertul. Setidaknya hal itu bisa kita lihat dari SoC yang ia pakai, Kirin 710A (4 x Cortex-A73 2,0 GHz + 4 x Cortex-A53 1,7 GHz). SoC itu membuat tablet ini terasa sudah sangat cukup untuk menjalankan berbagai pekerjaan ringan harian.

Pekerjaan ringan itu misalnya memutar film atau video. Jelas tablet ini sangat mumpuni karena punya bentang layar IPS yang luas, 9,7 inci, dan mampu mengeluarkan 16,7 juta warna. Ada teknologi Eye Comfort-nya pula agar mata terlindung selama menonton film.

Pengalaman nonton film makin asyik karena tablet ini punya speaker stereo (ganda) yang diperkuat dengan teknologi HUAWEI Histen 6.1. Suara dengan level kelantangan menengah dan tinggi terasa mantap, bahkan elemen bass-nya pun terdengar.

Hal menarik lain dari tablet ini adalah teknolgi untuk membuka dua jendela aplikasi bernama HUAWEI App Multiplilier. Huawei MatePad T10 dibanderol Rp2 jutaan saja dengan konfigurasi memori 2 GB RAM dan 32 GB penyimpanan. Ruang simpan masih bisa diperluas sampai 512 GB memanfaatkan slot microSD khusus.

4. Huawei MatePad T8

Huawei MatePad T8
Layar IPS LCD 8 inci
Chipset MediaTek Helio P22T
RAM 2 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 5 MP (wide)
Baterai Li-Po 5100 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Punya tablet dengan RAM 2 GB tidak semestinya menjadi kendala, karena Huawei MatePad T8 setidaknya menghadirkan chipset dari MediaTek yang cukup gahar sebagai kompensasinya.

Harganya yang murah juga membuat MatePad T8 ini tampak menarik, ternyata hanya dibutuhkan kocek Rp1,5 jutaan untuk mendapatkan tablet berlayar besar dari Huawei.

Perangkat ini pun mengemas baterai dengan kapasitas 5.100 mAh untuk pemakaian hingga belasan jam. Untuk menunjang kebutuhan anak-anak saat melaksanakan pembelajaran dari rumah, layar berukuran 8 inci pun dikerahkan pada perangkat ini.

5. EVERCOSS E-Tab

evercoss etab
Layar IPS LCD 10 inci
Chipset -
RAM 3 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 8 MP (wide)
Baterai Li-Po 5500 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Kalau Anda mencari tablet dengan RAM 2 GB, salah satu pilihan yang termurah jatuh pada EVERCOSS E-Tab. Dengan harganya yang dibanderol Rp1.299.000,- Anda sudah bisa membawa pulang tablet dengan memori internal 16 GB ini.

Serta, dukungan microSDXC-nya pun tersedia bagi Anda yang ingin menyimpan lebih banyak lagi file pada tablet. Dari segi kamera tidak ada yang istimewa, hanya menghadirkan kamera belakang 8 MP serta kamera depan 5 MP.

Tablet yang berjalan pada Android 9 Pie ini sudah unggul di bidang pembukaan layar karena dibekali dengan fitur Face Unlock. Sementara itu, di bagian ketahanan baterai terdapat kapasitas sebesar 4350 mAh. Tidak terlalu besar, tapi lumayan cukup untuk harga yang ditawarkan.

6. Samsung Galaxy Tab A8 2019 T295

Samsung Galaxy Tab A8 2019 T295
Layar TFT 8 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 429
RAM 2 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 8 MP (wide)
Baterai Li-Po 5100 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Samsung Galaxy Tab A8 2019 T295 adalah tablet murah dari Samsung yang dirilis pada pertengahan tahun 2019. Harga jual tablet ini ada di angka dua jutaan, bahkan di beberapa toko online dibanderol di bawah dua juta.

Bagian dapur pacunya ditenagai chipset entry level Snapdragon 429. Disandingkan dengan RAM 2 GB dan penyimpanan internal berjenis eMMC 5.1 seluas 32 GB, kinerja tablet ini dapat diandalkan dengan baik untuk pemakaian ringan sehari-hari.

Beberapa sorotan dari tablet ini termasuk layar TFT HD+, kamera belakang 8 MP yang bisa diandalkan, speaker ganda untuk hiburan yang lumayan, dan baterai 5100 mAh yang siap menemani aktivitas Anda sehari-hari.

7. Alldocube iPlay8 Pro

Alldocube iPlay8 Pro
  • Layar: IPS LCD 8.0 inches
  • Resolusi Layar: 1280 x 800 pixels
  • Chipset: MediaTek MT8321
  • CPU: Quad-core ARM-A7×4 @ 1.3GHz
  • GPU: ARM Mali-400 MP2
  • Memori Internal: 32 GB, 2 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD up to 128 GB (dedicated slot)
  • Kamera Belakang: 2 MP
  • Kamera Depan: VGA
  • Baterai: 5500 mAh

Alldocube iPlay8 Pro adalah 3G sejutaan buatan brand asal Shenzhen, Tiongkok. Tablet murah meriah ini juga bisa menjadi pilihan yang bagus jika Anda sedang mencari tablet dengan kapasitas RAM sebesar 2 GB.

Meski murah, tablet ini hadir menampilkan layar IPS multi sentuh yang dilengkapi dengan sejumlah fitur, termasuk mode kecerahan otomatis, mode baca, dan mode proteksi mata.

Dapur pacunya lumayan bertenaga untuk pemakaian ringan sehari-hari. Tablet dengan baterai 5500 mAh ini menyediakan penyimpanan internal 32 GB yang bisa diperluas hingga 128 GB dengan microSD.

8. Advan GTab 8

Advan GTab 8
Layar IPS LCD 8 inci
Chipset UNISOC SC9863A
RAM 2 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 8 MP (wide)
Baterai Li-Ion 4300 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Advan G-Tab adalah tablet terbaru dari brand lokal, Advan, yang didukung dengan RAM berkapasitas 2 GB dan memori internal 32 GB. Tablet ini ditenagai CPU Octa-core 1.6 GHz untuk mendukung kelancaran performanya. Tablet yang punya layar 8 inci ini cocok untuk digunakan menjalankan aplikasi ringan seperti sosial media, YouTube atau game yang tak membutuhkan spesifikasi tinggi.

Tablet dengan baterai berkapasitas 4300 mAh yang sudah dibekali fitur face unlock dan support koneksi internet 4G ini bisa dibeli dengan harga di bawah 2 jutaan saja.

9. Axioo MyTab 8

Axioo MyTab 8
  • Layar: IPS LCD 8.0 inches
  • Resolusi Layar: 1280 x 800 pixels
  • Chipset: -
  • CPU: Quad-core 1.3GHz
  • GPU: -
  • Memori Internal: 32 GB, 2 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD up to 64 GB (dedicated slot)
  • Kamera Belakang: 2 MP
  • Kamera Depan: 2 MP
  • Baterai: 3500 mAh

Peduli dengan produk lokal? Jika ya, Anda dapat memilih Axioo MyTab 8 jika sedang mencari tablet dengan RAM 2 GB dan layar delapan inci. Tablet ini dijual murah di angka sejutaan.

Selain memiliki desain yang lumayan apik, tablet ini juga menampilkan layar IPS HD+ yang nyaman untuk melakukan sejumlah aktivitas, seperti bermain game ringan, membaca buku elektronik, dan menonton video.

Dari dalam Anda akan disuguhi dapur pacu yang lumayan bertenaga untuk kebutuhan ringan sehari-hari. Sayangnya tablet ini dibekali baterai yang kurang memadai, sehingga Anda harus menghemat daya sebaik mungkin.

10. Samsung Galaxy Tab A 10.1 2019

Layar TFT 10.1 inci
Chipset Exynos 7904
RAM 3 GB
Memori Internal 32 GB
Kamera 8 MP (wide)
Baterai Li-Po 6150 mAh
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Samsung Galaxy Tab A 10 adalah tablet dengan RAM 2 GB terbaru yang bisa Anda pilih. Tablet yang dibekali chipset Exynos 7904 octa dengan dukungan memori internal mencapai 32 GB ini cocok untuk digunakan dalam keseharian.

Performanya tergolong kencang di kelasnya, sehingga Anda juga bisa menggunakan tablet dengan layar berukuran 10.1 inci ini untuk bermain game sekelas PUBG Mobile, lho. Buat Anda yang hobi berfoto, tablet yang sudah menjalankan OS Android 9.0 (Pie) ini punya lensakamera utama 8 MP dan kamera selfie 5 MP yang bisa diandalkan.

Samsung Galaxy Tab A 10 2019 ini cocok untuk Anda yang mencari tablet dengan RAM 2 GB terbaru yang berkualitas. Anda tertarik untuk memiliki tab satu ini?

Itulah 10 tablet yang bisa menjadi referensi Anda jika ingin membeli tablet dengan RAM 2GB. Adakah salah satu tablet di atas yang ingin Anda beli?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram