carisinyal web banner retina

10 Laptop Xiaomi Termurah dan Berkualitas (April 2024)

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Nama Xiaomi tentu sudah tidak asing lagi di telinga kita. Bahkan untuk orang yang tidak paham gadget sekalipun, Xiaomi selalu terdengar berkat reputasinya sebagai brand produk elektronik dengan value for money yang baik. Selain rajin menghadirkan smartphone terbaru, perusahaan asal Tiongkok ini juga memiliki lini laptop yang melimpah.

Hadirnya Xiaomi pada perhelatan pasar laptop merupakan kabar yang menggembirakan. Seperti kata pepatah, the more the merrier. Semakin banyak persaingan yang ada di ranah laptop, maka perusahaan akan semakin terpacu untuk memberikan yang terbaik pada harga yang bersaing. Apa sajakah laptop Xiaomi yang termurah? Simak daftar berikut ini!

1. RedmiBook 15 I3 1115G4 256 GB

RedmiBook 15_
• Layar
15.6” FHD 1920 x 1080 piksel
• Prosesor
Intel® Core™ i3-1115G4 (3,0 GHz, 2 Core, 4 Thread, 6MB Cache)
• Graphic Card
Intel® UHD Graphics
• RAM
DDR4 8 GB 3200MHz
• Storage
256 GB
• Konektivitas
Bluetooth 5.0 Wi-Fi 5 2.4Ghz/5GHz
• Port
HDMI 1.4 x 1, USB 3.2 Gen1 x 2, USB 2.0 x 1, Kunci Kensington, Ethernet (Lan): RJ45, Output Audio Digital Optik, Jack headphone 3.5 mm x 1, Slot SD: SD 3.0
• Baterai
46Wh

Di harga Rp7,2 jutaan, Anda sudah bisa mendapatkan RedmiBook 15 yang menghadirkan spesifikasi unggulan. Laptop ini memiliki prosesor Intel Core i3 generasi ke-11 yang hadir dengan base clock 3 GHz dengan teknologi Turbo Boost mencapai 4,1 GHz.

Sayangnya, walau punya prosesor Intel generasi 11, tapi kartu grafisnya belum dibekali Intel Iris Xe Graphics yang punya performa tinggi. Alih-alih Intel Iris Xe Graphics, laptop Redmibook 15 hanya dilengkapi dengan kartu grafis Intel UHD Graphics.

Laptop ini juga hadirkan layar unggulan dengan ukuran 15,6 inci pada resolusi Full HD, ideal untuk menunjang aktivitas sinematis seperti menonton film. Sayangnya, laptop ini memiliki bobot yang cukup berat yakni 1,8 kg. Masih terbilang ringan, namun tetap bukan yang teringan di kelas harganya.

Bagi Anda yang sering laptop-an sendirian di cafe, laptop juga bisa ditinggalkan dengan aman di atas meja (tetap tidak kami sarankan, ya) karena memiliki kunci pengaman Kensington. Kendati hadir sebagai laptop Xiaomi di harga entry level, ia tetap dibekali dengan baterai 46Wh yang diklaim mampu bertahan selama 10 jam pemakaian.

2. RedmiBook 15 I3 1115G4 512 GB

Xiaomi RedmiBook 15 i3 1115G4
• Layar
15.6” FHD 1920 x 1080 piksel
• Prosesor
Intel® Core™ i3-1115G4 (3,0 GHz, 2 Core, 4 Thread, 6MB Cache)
• Graphic Card
Intel® UHD Graphics
• RAM
DDR4 8 GB 3200MHz
• Storage
512 GB SSD SATA
• Konektivitas
Bluetooth 5.0 Wi-Fi 5 2.4Ghz/5GHz
• Port
HDMI 1.4 x 1, USB 3.2 Gen1 x 2, USB 2.0 x 1, Kunci Kensington, Ethernet (Lan): RJ45, Output Audio Digital Optik, Jack headphone 3.5 mm x 1, Slot SD: SD 3.0
• Baterai
46Wh

SSD berukuran 256 GB sebenarnya sudah cukup jika Anda adalah pengguna kasual yang tidak terlalu sering menyimpan file, atau Anda sudah memanfaatkan penyimpanan cloud. Namun, buat pengguna tingkat lanjut, 512 GB adalah pilihan yang lebih aman.

Karena itu, RedmiBook 15 hadir pula dalam varian penyimpanan 512 GB. Tidak ada hal lain yang jadi pembeda dengan varian 256 GB, selain penyimpanannya. Artinya, laptop ini tetap memiliki berbagai kelebihan seperti build quality yang kokoh, port yang lengkap, layar luas, speaker lantang, dan performa mumpuni untuk penggunaan harian.

Baterainya pun lumayan awet dengan ketahanan hingga 8 jam. Sayangnya, RAM single-channel si laptop tidak dapat di-upgrade dan keyboard-nya yang nyaman belum dilengkapi backlit. Siapkan dana Rp5,3 jutaan untuk membeli laptop dengan garansi resmi 2 tahun ini. Windows 10 Home termasuk dalam paket penjualan.

3. Mi Notebook Air 12.5 Intel Core M3

Mi Notebook Air 12.5
• Layar
12.5 Inch 1920 x 1080 IPS
• Prosesor
Intel Core M3 6Y30, 2 core 4 thread, up to 2.2 GHz
• Graphic Card
Intel HD 515
• RAM
4 GB LPDDR3
• Storage
128 GB SSD, satu slot kosong SSD M.2
• Konektivitas
WiFi 5, Bluetooth 4.1
• Port
1x USB 3.0, 1 x USB Type-C, 1x HDMI, 1x 3.5mm Headphone Jack,
• Baterai
37 Whr 4 cell

Mi Notebook Air 12.5 adalah perangkat multimedia yang ringkas nan asyik. Saat Anda memerlukan hiburan seperti menonton film di Netflix, laptop ini dapat hadirkan kemampuan terbaik. Kualitas visual datang dari layar IPS-nya yang mengusung resolusi Full HD.

Kualitas tampilan tetap bagus walau dilihat dari sudut yang berbeda. Kemudian, suara speaker stereo laptop ini lantang. Pasalnya, speaker tersebut telah mendapat sertifikasi dari AKG, sebuah perusahaan audio kenamaan dari Austria.

Menonton film secara maraton di laptop ini pun bisa. Baterai 37 Wh yang dibawa mampu membuat sang laptop bertahan hingga 10 jam lebih. Daya tahan baterai yang baik ini merupakan imbas dari pemakaian prosesor Core M3 dengan TDP rendah (4,5W). Miliki laptop tipis ini dengan harga Rp8,4 jutaan.

4. XiaomiBook S 12.4

XiaomiBook S 12.4
• Layar
12,35 inci LCD, 1600 x 2560, touch, 100% DCI-P3, 500 nit, Gorilla Glass 3
• Prosesor
Qualcomm Snapdragon 8cx Gen 2, 8 core 8 thread, up to 3,15 GHz
• Graphic Card
Adreno 680
• RAM
8GB LPDDR4x
• Storage
256 GB SSD
• Konektivitas
Bluetooth 5, WiFi 5
• Port
1x USB C 3.2 Gen 1, 1x audio jack 3.5mm, 1x microSD slot, pogo pin for keyboard
• Baterai
38.08 Wh

Nama resmi laptop ini adalah XiaomiBook S 12.4. Namun, sejumlah seller menjualnya dengan nama "Mi Book 12.4". Benda yang satu ini adlaah laptop Windows dengan SoC Qualcomm Snapdragon 8cx Gen 2. Masih asing di telinga bukan? Maklum biasanya Snapdragon mengotaki dapur pacu HP atau tablet.

Jangan meragukan SoC 7 nm tersebut karena kemampuannya dahsyat, terutama untuk keperluan produktivitas. Mengedit dokumen, mengedit foto, mengedit video, membuat sketsa, bisa dilakukan dengan nyaman. Layarnya tajam dan responsif, sudah mendukung pena stylus pula!

Selain itu, karena pakai SoC Snapdragon, efisiensi dayanya jadi bagus. Xiaomi mengeklaim laptop 2-in-1 ini bisa tahan 13 jam lebih untuk penggunaan normal. Hal lain yang menarik dari XiaomiBook S 12.4 adalah dimensinya yang tipis dan ringan.

Bobot laptopnya saja 720 gram, sedangkan keyboardnya 317 gram. Jadi kalau dipakai dalam mode laptop, ia masih di kisaran 1,1 kg yang tentunya sangat ringan. Adapun laptop ini dijual dengan Windows 11 Home dan keyboard detachable bawaan. Garansi laptop ini berasal dari distributor dengan durasi 1 tahun.

5. RedmiBook Pro 14 MX450

RedmiBook Pro 14
• Layar
14 inci IPS LCD, 2560 x 1600 piksel, 100% sRGB
• Prosesor
Intel Core i5-11320H, 4 core 8 thread, up to 4.4 GHz
• Graphic Card
NVIDIA GeForce  MX450 (2GB GDDR5)
• RAM
16 GB DDR4 (3200 MHz dual channel)
• Storage
512 GB SSD
• Konektivitas
WiFi 6, Bluetooth 5.1
• Port
1x USB-C (supports charging and data transmission Thunderbolt 4), 1x USB 2.0, 1x USB 3.2 Gen1, 1x 3.5mm audio jack, 1x HDMI port
• Baterai
56 Wh (video playback hingga 11,5 jam)

Penampilan RedmiBook Pro 14 MX450 memang biasa saja, mirip RedmiBook kelas entri. Namun, laptop build quality-nya tentu beda mengingat banderol harga yang mencapai Rp12,1 juta. Bezel-layarnya pun tipis ala laptop premium.

Melihat jeroan yang digunakannya, RedmiBook Pro 14 MX450 ini layak diandalkan sebagai perangkat content creation. Mulai dari mengedit foto dan video, hingga membuat aneka desain grafis. Bahkan, jika kemampuan rendering-nya dirasa kurang oke, Anda bisa memasang GPU eksternal melalui port Thunderbolt 4 yang tersedia.

Adapun Xiaomi merancang supaya laptop ini nyaman digunakan bagi pekerja. Pasalnya, bobotnya ringan, hanya 1,46 kg. Key travel keyboardnya juga tidak terlalu dalam (1,3 mm) dan dilengkapi backlit dengan tiga tingkat kecerahan.

Pembelian RedmiBook 14 Pro MX450 sudah termasuk adaptor 65W dengan konektor USB C dan Windows 10 Home. Sayangnya, laptop tipis ini tidak dijual secara resmi. Karena itu, garansinya adalah garansi distributor.

6. RedmiBook 14 II Ryzen 5 4500U

RedmiBook 14 II Ryzen 5
• Layar
14 FHD full HD screen, 1920x1080 pixels
• Prosesor
AMD Ryzen 5 4500U
• Graphic Card
AMD Radeon RX Vega 7
• RAM
8GB DDR4 dual-channel high-speed memory
• Storage
512GB SATA SSD storage
• Konektivitas
2X2 MIMO Dual Antenna WLAN Module, 802.11ac BT 5.0
• Port
USB-C Multifunction-featured interface x1, support charging, data transmission, video output, USB-C data interface x 1, USB2.0 interface × 1, USB3.1Gen1 interface × 1, HDMI 1.4 interface x1, 3.5mm headphone microphone jack x1
• Baterai
40 Whr

Seri RedmiBook yang satu ini menawarkan performa tangguh dari AMD. Prosesor AMD Ryzen 5 4500U miliknya menawarkan konfigurasi hexa-core dengan frekuensi dasar 2,3 GHz yang dapat ditingkatkan menjadi 4.0 GHz. Terbilang cukup gahar untuk laptop seharga Rp21,4 jutaan.

Prosesor ini juga turut hadir dengan AMD Radeon RX Vega 7 Graphics yang sangat mumpuni dalam menjalankan aplikasi grafis maupun game-game AAA kekinian. RAM-nya yang berkekuatan 8 GB ini juga bisa ditambahkan lagi jika mau, demi hadirkan tambahan performa yang lebih baik lagi.

Seakan sudah menjadi ciri khas laptop Xiaomi, lagi-lagi produk yang satu ini turut dibawakan dengan layar berkualitas tinggi, yakni panel IPS 14 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel). Tingkat pencahayaan tipikalnya juga cukup tinggi, yakni 300 nit. Dengan begini, Anda pun tetap disuguhkan tampilan yang terang sekalipun berada di bawah terik sinar matahari.

RedmiBook 14 ini juga punya keunggulan di bagian baterainya. Kapasitas baterai 40 Whr miliknya diklaim mampu hadirkan penggunaan 11 jam pada local video playback, 8 jam streaming video, ataupun 8 jam penggunaan web browsing.

Casannya hadir dengan konektor USB Type-C pada kekuatan 65 W, disinyalir dapat mengisikan baterai laptop hingga 50% dalam waktu 33 menit saja. Papan ketiknya memiliki ukuran full-sized dengan kedalaman tombol sebesar 1,3 mm, dirancang khusus demi hadirkan responsivitas tinggi saat mengetik.

7. Mi Notebook Air 13 8th Gen i5

Mi Notebook Air 8th Gen i5
• Layar
13.3 inch 16:9, 1920 x 1080 pixel 166 PPI
• Prosesor
Intel Core i5-8250U
• Graphic Card
NVIDIA GeForce MX150
• RAM
8 GB DDR4-2400 single-channel 
• Storage
256 GB SSD
• Konektivitas
Intel Dual Band Wireless-AC 8265 (a/b/g/n/ac), Bluetooth 4.1
• Port
2 USB 3.0 / 3.1 Gen1, 1 USB 3.1 Gen2, 1 HDMI
• Baterai
39 Whr

Mi Notebook Air 13,3 inci adalah laptop Xiaomi terbaru lainnya yang bisa diandalkan dalam situasi apa pun. Berbekal Intel Core i5 generasi ke-8, laptop ini sungguh mampu memberikan kinerja komputasi yang baik saat penggunaan sehari-hari.

Ditambah lagi, laptop Rp13,2 jutaan ini pun tidak hanya hadir dengan VGA integrasi, tapi sudah dilengkapi dengan VGA diskrit berupa NVIDIA GeForce MX150 pada jenis memori GDDR5 yang cukup terbilang gahar untuk menunjang aktivitas gaming. VGA terdedikasi ini hadir pada tahun 2017 untuk menggantikan posisi GeForce 940MX. Ia punya kinerja yang berkali lipat lebih baik.

Kartu grafis ini terbukti punya performa yang baik saat memainkan Genshin Impact pada pengaturan Highest, mampu memberikan frame rate stabil di angka 50-an FPS, seperti yang terlihat pada video pengujian ini.

Apabila ingin tingkatkan performa lebih lanjut lagi, Anda juga bisa memberikan tambahan RAM pada kapasitas 8 GB single channel yang tersemat di dalamnya. Selain memiliki kinerja yang patut diacungi jempol, Mi Notebook Air 13,3 inci ini juga punya kemampuan baterai yang baik pada ukuran 39 Whr.

8. Mi Notebook Air 13 8th Gen i7

Mi Notebook Air 13
• Layar
13,3 inci IPS LCD, FHD (1920 x 1080) 
• Prosesor
Intel Core i7 8550U, 4 core 8 thread, up to 4 GHz
• Graphic Card
NVIDIA GeForce MX250 (2 GB GDDR5)
• RAM
8GB DDR4 2400MHz
• Storage
512GB PCIe SSD M.2 NVme, slot kosong SSD SATA
• Konektivitas
WiFi 5, Bluetooth 4.1
• Port
1 x HDMI,  2 x USB 3.0, 1 x USB Type-C Power Adapter port, 1 x Headphone Jack 3.5mm
• Baterai
40 Wh

Jika Anda memerlukan laptop mungil untuk menonton film, Mi Notebook Air 13.3 jelas mumpuni. Sebab tampilannya ciamik khas panel IPS, dan daya tahan baterainya bisa sampai 8 jam. Namun, laptop ini juga layak digunakan sebagai perangkat produktivitas bagi para profesional.

Pasalnya, laptop mungil dengan bobot 1,3 kg ini punya penampilan premium, aman, dan performanya mumpuni. Keamanan sang laptop dijamin berkat adanya sensor pemindai sidik jari. Sedangkan performanya masih oke untuk komputasi ala kantoran hingga desain grafis ringan.

Anda tidak akan menjumpai kendala saat buka beberapa aplikasi sekaligus. Yang menarik, meski laptop rilisan 2018 ini tak punya layar sentuh, ada Gorilla Glass 3 yang melapisi layarnya. Lalu ia ternyata punya slot untuk meningkatkan ruang simpan lewat SSD SATA.

Pembelian Mi Notebook Air 13.3 sudah termasuk Windows 10 Home, charger dengan kabel USB C, dan dokumen-dokumen terkait cara pemakaian. Hanya saja, laptop seharga Rp14,2 jutaan ini dijual dengan garansi supplier.

9. RedmiBook 14 AMD Ryzen 7 3700U

RedmiBook 14
• Layar
14 inci, FHD (1920 x 1080) IPS
• Prosesor
AMD Ryzen 7 3700U, 4 core 8 thread, 2.3 GHz up to 4 GHz
• Graphic Card
AMD Radeon RX Vega 10
• RAM
16 GB DDR4
• Storage
512GB SSD
• Konektivitas
WiFi AC, Bluetooth 4.2
• Port
1x HDMI, 1x audio jack, 2x USB 3.0, 1x USB 2.0
• Baterai
46 Wh

Tipis, ringan, dan tangguh adalah ciri dari RedmiBook 14 ini. Benar saja, ketebalan si laptop cuma 17,95 mm dengan bobot 1,5 kg. Ia mudah dimasukkan ke dalam tas, ditenteng, atau dipangku di atas paha. Penampilannya masih relevan berkat bezel tipis dan material aluminium.

Di sisi lain, prosesor yang disematkan memang keluaran lama, yaitu Ryzen 7 3700U. Kendati demikian, prosesor ini masih cukup tangguh, apalagi didukung dengan RAM besar dan penyimpanan SSD. Performa mengesankan tetap didapat saat pekerjaan dengan workload berat dikerjakan.

Pekerjaan itu seperti mengedit foto, menciptakan desain grafis, hingga menyusun kode pemrograman. Satu hal menarik yang dimiliki oleh RedmiBook 14 ini adalah fitur Smart Connection. Melalui fitur ini, Anda dapat melakukan transfer file secepat kilat dengan smartphone Xiaomi.

Hal menarik lain dari laptop ini adalah speaker stereo dengan preset DTS, daya tahan baterai hingga 8,5 jam, dan bundling Windows 10 Home dalam paket penjualan. RedmiBook 14 varian Ryzen 7 3700U bisa diperoleh dengan harga Rp19,7 juta.

10. RedmiBook 14 i7 8th Gen

RedmiBook 14 core i7 gen 8th
• Layar
I4 inci, IPS LCD, FHD (1920 x 1080)
• Prosesor
Intel Core i7-8565U, 4 core 8 thread, up to 4,6 GHz 
• Graphic Card
NVIDIA GeForce MX250, 2GB GDDR5
• RAM
8 GB DDR4 (max 32 GB)
• Storage
512 GB SSD SATA
• Konektivitas
Bluetooth 5, WiFi 5
• Port
1 x USB 2.0 type A, 2x USB3.0 type A, 1x HDMI, 1x audio jack, 1x microSD slot
• Baterai
46 Wh (browsing up to 11 hours)

RedmiBook 14 dengan prosesor Core i7 generasi ke-7 ini diimpor langsung dari Tiongkok. Harganya Rp30 jutaan. Cukup mahal memang, mengingat dengan duit segitu Anda bisa memperoleh laptop gaming yang sudah bagus.

Namun, jika Anda adalah kolektor barang unik yang langka dan ingin terlihat anti-mainstream, mungkin laptop ini bisa dipertimbangkan. Soal desain dan performa, RedmiBook 14 satu ini sebenarnya masih cukup menggigit jika dibandingkan laptop keluaran 2023.

Bodinya full aluminium, ketebalan cuma 1,8 cm, dan bobotnya 1,5 kg. Ia tak cuma punya dimensi yang ringkas, tapi juga memiliki build quality yang bagus. Performa laptop ini juga tidak kaleng-kaleng. Setidaknya, ia masih mampu menangani jenis pekerjaan yang memerlukan kemampuan rendering grafis.

Misalnya seperti desain grafis, perancangan pabrik, coding, hingga main game kompetitif dengan FPS yang playable. Akan tetapi, tidak akan menjadi masalah bila Anda bukan pengguna kelas berat. Tertarik?

Anda yang sedang mencari laptop gaming pun tidak perlu lagi membatasi opsi pada ASUS, MSI, atau Lenovo saja. Sebab Xiaomi juga merilis laptop gaming dengan spesifikasi yang tidak kalah menarik. Jadi, laptop Xiaomi mana yang paling menarik perhatian Anda?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram