Cara Ganti Tema di HP Samsung Tanpa Aplikasi Tambahan
Meski sudah banyak ponsel pintar yang dibekali UI canggih, terkadang tema yang dibawanya masih terasa boring. Hal ini pun kerap terjadi pada saya, sehingga saya kerap mengganti tema ponsel selama beberapa kali dalam satu bulan.
Beruntungnya, ponsel pintar saat ini dibekali dengan banyak tema yang bervariasi. Tak terkecuali dengan Samsung. Brand HP asal Korea Selatan ini membekali perangkat terbarunya dengan aplikasi bawaan bernama Galaxy Themes.
Galaxy Themes merupakan fitur dari Samsung yang memfasilitasi penggantian tema di smartphone buatannya. Di sini ini, ada banyak sekali tema-tema dengan berbagai kategori, mulai dari tema lucu, modern, minimalis, musim panas, animasi, dan lainnya.
Nah, pada kesempatan ini, saya akan mengajak Anda untuk mencari tahu bagaimana cara mengganti tema di HP Samsung dengan menggunakan Galaxy Themes tersebut. Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini.
1. Buka Galaxy Themes

Langkah pertama yang harus Anda lakukan membuka Galaxy Themes, silakan buka menu “Settings” atau Pengaturan” di HP Samsung. Anda bisa membukanya melalui App Drawer atau Quick Settings. Setelah itu, silakan pilih opsi “Themes” atau “Tema”.
Alternatifnya, Anda bisa menekan area kosong di home screen selama beberapa detik hingga muncul beberapa opsi yang bisa dopilih. Nah dari berbagai opsi tersebut, silakan pilih "Themes".
2. Pilih Tema

Selanjutnya, silakan pilih tema yang ingin dipasang di HP Samsung Anda. Anda bisa memilih salah satu tema yang ada di tab "Featured" atau "Top". Berbagai tema tersebut ada yang bisa diunduh secara gratis dan ada juga yang harus dibeli terlebih dahulu.
Sebagai informasi, di tab "Featured" Anda akan menemukan berbagai tema pilihan dari Samsung, seperti tema teratas pada minggu ini. tema yang ada di sini juga sudah dikelompokkan berdasarkan kategorinya, seperti tema bernuansa halloween, tema dengan video, dan semacamnya.
Sedangkan di tab "Top", Anda akan melihat daftar tema yang diurutkan berdasarkan popularitas atau jumlah unduhannya. Anda bisa memfilter daftar tema tersebut agar hanya menampilkan tema yang gratis saja, berbayar saja, atau keduanya.
Setelah menemukan tema yang disukai, silakan tekan tombol "Download" untuk mengunduhnya. Tema yang sudah diunduh tersebut kemudian akan langsung masuk ke menu “My Stuff”.
JIka Anda ingin membeli tema berbayar, maka silakan tekan tombol dengan nominal harga, lalu lakukan pembayaran. Jika mau mencoba dulu sebelum membeli tema, Anda bisa mengunduh trial-nya dengan mengklik “Download Trial”.
3. Pasang Tema

Terakhir, Anda tinggal memasang tema tersebut di HP Samsung Anda. Caranya, silakan masuk ke menu “My Stuff” yang ada di halaman utama aplikasi Galaxy Themes. Setelah masuk, Anda akan melihat daftar tema yang sudah Anda unduh atau beli.
Silakan pilih salah satu tema tersebut lalu tekan tombol "Apply". Proses pemasangan akan berlangsung selama beberapa detik. Setelah selesai, Anda akan langsung dibawa ke home screen untuk melihat tampilan tema baru di HP Samsung Anda.
Nah, itu dia langkah-langkah cara mengganti tema di HP Samsung. Mengganti tema HP memang terkesan tidak penting dan sepele. Namun, ini bisa membantu untuk memberikan tampilan yang lebih fresh pada HP Anda.
Sebagai informasi, Galaxy Themes juga dapat digunakan untuk membeli beberapa item kustomisasi selain tema. Ada ikon, fonts dan juga koleksi wallpaper keren di aplikasi ini. Cara memasang berbagai item tersebut juga tidak jauh berbeda dengan memasang tema.
