carisinyal web banner retina

Kini, Cloud Hosting Niagahoster Telah Support untuk Node.js

Ditulis oleh Imma

PERHATIAN

ARTIKEL SPONSOR Permanen link niagahoster
niagahoster carisinyal (Copy)

Bagi Anda yang ingin membangun suatu website untuk usaha bisnis, atau mungkin lebih personal seperti blogger, Anda bisa menjadikan website yang sudah support VPS ataupun cloud hosting Node.js sebagai pilihan mendapatkan uang.

Namun sebelum itu, akan lebih baik jika Anda mengetahui lebih dulu tentang apa saja yang dibutuhkan untuk mendukung hal tersebut, mulai dari JavaScript, VPS, dan juga cloud hosting yang telah support Node.js, yang nantinya akan berperan penting dalam pembuatan website.

Anda pun harus mengenal karakteristik serta keunggulan dan kekurangan dari masing-masing cloud hosting, hingga kesesuaian dengan harga serta kebutuhan.

Demi memenuhi kebutuhan pembuatan website yang semakin meningkat, cloud hosting di salah satu cloud server Indonesia, Niagahoster, menyediakan kebutuhan yang diperlukan bagi para pengguna website. Dan salah satu keunggulannya adalah Niagahoster saat ini telah support Node.Js.

Framework JavaScript (JS)

frameworks javascript (Copy)

Para penggiat usaha yang sudah memilih untuk menjadi praktisi di bidang web development tentunya tidak asing dengan JavaScript yang cukup populer pada bidang website development.

Popularitas JavaScript (JS) pada lingkup website development bertumbuh secara eksponen untuk beberapa tahun terakhir. Alasannya, JavaScript mempunyai kemampuan yang memungkinkan developer untuk mendesain dan memodifikasi halaman web dengan berbagai metode dan menambahkan fungsi ke web secara real time.

Hal menarik lainnya dari penggunaan JS tidak hanya karena hasil dan kemudahannya untuk digunakan, namun juga dari segi efisiensi dimana tidak membutuhkan biaya yang terlalu tinggi. 

Banyak jenis library dari JS yang tersedia, namun saat ini yang paling populer adalah Vue, React dan Angular. Mereka semua tersedia dengan karakter masing-masing.

Definisi Node.js

node js (Copy)

Node.js merupakan lingkungan runtime server web yang akan memungkinkan kode JavaScript dapat dijalankan oleh hardware untuk mengembangkan kategori baru dari aplikasi cloud. Semakin hari semakin banyak hosting yang menambahkan supporting untuk Node.js pada software stack server LAMP.

Developer dari Node.js tentunya akan memilih paket hosting server cloud, dan yang paling baru adalah VPS. Tim developer web memiliki pilihan yang lebih banyak untuk build kode spesifik dengan pemisahan server VPS.

VPS merupakan singkatan dari Virtual Private Server dan sesuai namanya VPS memberikan service eksklusif khusus kepada user. Layanan ini menyediakan resource yang digunakan secara private tanpa perlu sharing dengan user lainnya, seolah user memiliki private server dedicated berbentuk virtual.

Node.js Menggunakan Cloud Hosting NH

node js niagahoster (Copy)

Seperti penjelasan sebelumnya, Node.js merupakan runtime JavaSCript open source dan lintas platform. Dengan Node.js, memungkinkan Anda untuk menjalankan JavaScript tanpa browser. Salah satu fungsi Node.js pada website yaitu tidak diperlukannya koding dari kedua sisi, sehingga hanya dengan JavaSCript website Anda bisa bekerja dari sisi klien dan server.

Namun, karena masih belum banyak hosting yang support untuk deploy Node.js, cloud hosting NH menjadi salah satu hosting yang menggunakan dan support dengan aplikasi Node.js dengan interface yang cocok untuk pemula dan profesional.

Kelebihan Cloud Hosting NH (dibandingkan VPS)

Capture niagahoster (Copy)

Berbagai fitur dan fasilitas yang ditawarkan cloud hosting NH bisa dibilang lebih unggul apabila dibandingkan dengan VPS, dimana cloud hosting menggunakan beberapa server sekaligus sehingga sangat minim terjadi masalah. Berbeda dengan VPS yang membutuhkan keahlian teknis untuk bisa digunakan, cloud hosting lebih memudahkan untuk user.

Cloud hosting NH memberikan efektivitas waktu karena tidak perlu mengurus hal teknis seperti VPS. Cloud hosting juga bisa menambah kapasitas sebesar apapun sehingga proses upgrade website Anda, memiliki kemungkinan kecil untuk mengalami down.

Meski dibandrol dengan harga yang lebih mahal daripada VPS, cloud hosting memudahkan para pengusaha untuk sekedar fokus membuat website dan menjalankan bisnis dan juga memberikan performa yang berkualitas tinggi dan mudah untuk di upgrade dari segi kapasitas.   

Tertarik Menggunakan Cloud Hosting yang Support Node.js?

Semoga dengan informasi ini, bisa menjadi referensi terbaik Anda dalam memilih cloud hosting di cloud server Indonesia, Niagahoster, yang tentunya menyediakan kebutuhan bagi para pengguna website.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram