carisinyal web banner retina

Samsung Galaxy S20 FE, HP dengan Fitur Keren untuk Fans

Ditulis oleh Listiorini

Tanggal 23 September 2020, Samsung resmi memperkenalkan HP seri Galaxy S20 terbaru dengan embel-embel “FE” di ujungnya. Maksudnya FE (Fans Edition) adalah HP ini ditujukan untuk para fans HP Samsung yang ingin mendapatkan pengalaman premium saat menggunakan Galaxy S dengan fitur-fitur favorit pilihan.

Selain itu, Samsung Galaxy S20 FE juga menampilkan bodi cantik dan menarik. Tidak tanggung-tanggung, Samsung langsung melempar 6 warna ke pasaran. Warnanya tidak bisa dibilang monoton, justru sangat menarik.

Hal mengesankan lainnya ada di bagian performa dan kamera. Tentu saja Samsung membawa HP barunya ini dengan jeroan yang cukup menarik. Tidak akan kami sampaikan di sini, kamu harus baca artikel ini sampai akhir, ya!

Kamera Selalu Jadi Hal Penting

Bodi yang Trendy dan Colorful

Samsung percaya bahwa mengekspresikan diri itu penting, makanya Samsung menawarkan salah satu cara untuk mengekspresikan diri seunik mungkin, salah satunya adalah melalui jepretan kamera atau perekaman video.

Untuk menunjang hasil ekspresi terbaik dirimu, Samsung memberikan kamera depan dengan sebutan selfie pro-grade dan kamera pro-grade dengan resolusi cukup tinggi, yakni 32MP. Hasilnya tentu memuaskan dengan sensor gambar yang cukup besar sehingga diklaim mampu menampilkan gambar yang vibran.

Tidak hanya foto, Samsung Galaxy S20 FE ini juga bisa merekam video dengan stabil berkat fitur super steady-nya yang baik. Tidak lupa, Samsung juga memberikan beberapa teknologi teranyar, seperti tetra-binning dan multi-frame processing.

Dengan kedua teknologi tersebut, Samsung mengklaim warna gambarnya bisa lebih kaya meski berada dalam kondisi cahaya yang minim. Kehadiran dua teknologi tadi juga bisa memudahkan para fans Galaxy untuk mengambil gambar dengan cepat dengan hasil yang OKE, istilahnya snap and go.

Yang menarik, kamera depannya ini juga dibekali dengan berbagai fitur mumpuni, seperti live focus hingga skin tone. Nah, untuk fitur skin tone ini bisa menampilkan warna yang kaya juga natural sesuai dengan kondisi objek yang difoto.

Beralih ke kamera belakang, di sini ada triple camera yang terdiri dari 12MP Wide, 12MP Ultrawide, dan 8MP telephoto. Meski angka megapikselnya tidak terlalu besar tapi nggak bisa diremehkan sama sekali, karena ketiga kamera tersebut punya fitur yang keren.

Ada fitur 30x Space Zoom yang mana penggunanya bisa mengambil gambar dari jarak yang cukup jauh. Lalu, ada juga fitur single take.

Fitur tersebut memungkinkan kamu untuk mengambil satu momen dan bisa menghasilkan rekaman/gambar yang cukup banyak dalam sekali waktu. Tercatat, single take ini bisa menghasilkan 10 foto dan 4 video sekaligus. Jadi, tidak perlu khawatir ketinggalan momen!

Bodi yang Trendy dan Colorful

Bodi yang Trendy dan Colorful

Demi ekspresi diri terbaik, Samsung tidak hanya memberikan kamera yang keren tapi juga model HP yang trendy. Bisa dilihat, bodinya ini disediakan dalam enam warna yang menarik, seperti Cloud Red, Cloud Orange, Cloud Lavender, Cloud Mint, Cloud Navy dan Cloud White.

Keenam-enamnya punya warna yang vibran dan disesuaikan dengan ragam gaya hidup para fans Samsung. Lalu, bahan bodinya juga terasa sangat premium karena mengandalkan efek textured haze yang bisa meminimalisir noda atau pun bekas sidik jari yang kadang suka menempel di bagian belakang bodi.

Tidak hanya itu, model HP-nya juga cukup tipis dan ringkas. Tercatat, HP ini punya ketebalan 8.4mm dengan bobot 190 gram saja. Lalu, layarnya memiliki luas 6.5 inci dengan tipe Super AMOLED.

Oh iya, layarnya ini bahkan sudah dibekali dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 3. Lalu, ada juga HDR10+, dan yang paling menariknya adalah Samsung S20 FE sudah mampu menampilkan gambar dengan refresh rate 120Hz. Jadi, saat kamu scrolling di HP ini maka akan terasa sangat lembut dan lancar.

Konektivitas yang Menarik

Baterai Awet dan IP68

Sebagai salah satu HP terbaru Samsung, tentu saja HP ini tidak luput dengan segala konektivitas yang handal, salah satunya adalah ketersediaan layanan 5G. Dengan koneksi tersebut, Samsung mengklaim bisa berselancar di internet tanpa hambatan.

Tidak hanya itu, di Samsung Galaxy S20 FE juga ada fitur untuk mengakses Xbox Game Pass Ultime. Fitur ini sangat cocok untuk yang suka main game, sehingga penggunanya bisa merasakan bermain game yang lebih dahsyat.

Masih ada lagi nih kelebihan lainnya yakni dapat terhubung dengan perangkat Galaxy Watch Active 2 dan Buds Live. Semua hal yang kamu lakukan bisa dikontrol dalam satu device dan bisa terhubung ke ekosistem Samsung Galaxy.

Kinerja yang OKE Banget

Kinerja yang OKE Banget

Mau main game? Kencang, nggak perlu khawatir nge-lag. Pasalnya, di sini kamu bisa menikmati kencangnya prosesor Snapdragon 865 (7 nm+) dipadu dengan grafis Adreno 650. Tidak hanya itu, dua pilihan kapasitas RAM – 6/8 GB – juga menjadi penunjang kinerja yang kencang tanpa hambatan.

Untuk yang gemar menyimpan banyak data di ponsel, Galaxy S20 FE juga memberikan kapasitas ROM yang luas, yakni 128/256 GB. Jika merasa kurang dengan kapasitas tersebut, kamu bisa meng-upgrade kapasitasnya dengan menambahkan microSDXC up to 1TB.

Baterai Awet dan IP68

Samsung Galaxy S20 FE tersedia untuk Pre-Order mulai tanggal 24 September 2020 hingga 4 Oktober 2020

Samsung mengerti, bahwa baterai di HP menjadi salah satu poin yang penting agar aktivitasmu tetap on setiap saat. Oleh karena itu, Samsung memberikan kapasitas baterai yang cukup dalam HP-nya kali ini, yakni 4.500 mAh.

Kelebihan lain dari baterainya ini adalah kehadiran fitur fast charging. Jadi, HP ini bisa mengisi baterai secara cepat dengan kekuatan 25W. Selain itu, ada juga fitur yang disebut dengan Wireless PowerShare. Dengan fitur tadi, Samsung Galaxy S20 FE ini bisa berbagi daya ke device lain.

Caranya cukup simple, kamu hanya perlu meletakkan device yang ingin dicas di atas HP Samsung Galaxy S20 FE. Lalu, biarkan saja sampai baterai device lain terisi dengan sendirinya. Keren kanOh iya, HP ini juga tahan akan air dan debu karena sudah mengantongi sertifikasi IP68 lho.

Nah, semua fitur dan kelebihan tadi bisa kamu dapatkan dalam satu ponsel saja, yakni Samsung Galaxy S20 FE. Untuk yang tertarik membeli HP ini, kamu bisa mulai memesannya dari tanggal 24 September 2020 hingga 8 Oktober 2020.

Yang mulai pre-order akan mendapatkan banyak keuntungan berupa Galaxy Fit2, wireless charger, clear view smart cover, hingga cashback bank sebesar Rp 500.000. Lantas berapa harga HP ini? Samsung Galaxy S20 FE mulai dijual dengan harga RP 9.999.000. Tertarik untuk beli?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram