7 Merk Thermal Paste Terbaik untuk Mendinginkan PC
Thermal paste merupakan komponen yang dapat menyalurkan panas dari prosesor ke heatsink. Tanpa bantuan thermal paste, transfer suhu dari prosesor ke HSF (Heatsink Fan) menjadi tidak sempurna. Hal itu bisa menyebabkan CPU cepat panas, dan ujung-ujungnya komputer mati sendiri jika sudah terlalu panas.
Saat ini sudah banyak varian thermal paste yang beredar di pasaran. Tentunya, hal itu bisa sedikit membingungkan untuk memilih mana yang terbaik untuk GPU, CPU, atau untuk perawatan komputer standar.
Nah, untuk membantu menemukan thermal paste yang tepat, kali ini Carisinyal akan membahas tentang beberapa rekomendasi thermal paste terbaik untuk komputermu.
1. Thermal Grizzly

Thermal Grizzly membutuhkan waktu setahun untuk mengembangkan dan mengklasifikasikan komposisi kimia, serta menganalisis produk pesaing hingga berhasil menyelesaikan produk pertamanya. Oleh karena itu, wajar jika produk dari brand ini dijual lebih mahal dibanding kompetitornya.
Salah satu thermal terbaik yang dimiliki Grizzly adalah Thermal Grizzly Kryonaut extreme. Thermal Grizzly Kryonaut extreme dirancang untuk pemakaian ekstrem dan cocok buat kamu yang gemar melakukan overclocking.
Thermal paste ini memiliki kinerja konduktivitas termal dan daya tahan luar biasa. Ia bisa bekerja pada temperatur -250 °C sampai 350 °C. Hal itu wajar lantaran unsur pembentuknya adalah nano aluminium oksida.
Kedua unsur itu membentuk senyawa yang mampu menyempurnakan perpindahan panas HSF. Thermal Grizzly Kryonaut extreme datang dengan alat bantu (sejenis spatula mungil) agar lebih mudah saat pengaplikasian.
2. Noctua

Thermal paste dari Noctua dikenal berkualitas karena mereka menggunakan sebuah kombinasi yang unik dari bermacam mikropartikel yang berbeda dalam filler-nya. Hal itu dilakukan agar bisa memberikan performa terbaik dalam mengusir panas.
Salah satu produk unggulan yang dimiliki Noctua adalah Noctua NT-H1. Kelebihan dari produk ini adalah kinerjanya yang bagus dan awet karena mampu mendinginkan komponen di dalam PC hingga kira-kira tiga tahunan.
Selain itu, thermal paste ini juga dijual dengan harga yang terjangkau dan bisa disimpan dalam jangka waktu hingga dua tahun untuk penggunaan selanjutnya.
3. Arctic

Arctic merupakan salah satu produsen pendingin komponen PC yang cukup terkemuka. Produknya telah tersebar ke lebih dari 45 negara karena produknya yang inovatif, berkualitas tinggi, dan dijual dengan harga yang cukup terjangkau.
Salah satu produk terbaiknya adalah Arctic MX-4 yang efektif dalam mendinginkan CPU dan GPU. Produk ini bisa digunakan oleh berbagai kalangan, seperti overclocker, enthusiast, dan pengguna umum. Anda juga tidak perlu sering menggantinya karena Arctic MX-4 punya usia pakai hingga delapan tahun.
Komposisi ARCTIC MX-4 terdiri dari mikropartikel karbon yang lebih bagus dibanding logam atau silikon. Thermal paste ini juga tidak merusak sirkuit atau bagian halus lainnya jika terjadi kontak, non-korosif, non-konduktif, serta non-kapasitif.
4. ID_Cooling

Dengan bekerja sama bersama beberapa veteran dari industri PC, ID_Cooling secara resmi diumumkan kepada dunia pada 2013. ID_Cooling ini mengkhususkan diri ke dalam pendingin CPU, pendingin graphic card, kipas casing komputer, dan lainnya.
Salah satu produk terbaiknya adalah ID_Cooling Frost X25 yang terbuat dari bahan nano. Frost X25 ini memiliki konduktivitas yang tinggi, yakni 10,5 W/m-K. Selain itu, thermal paste ini punya rentang temperatur operasional yang cukup lebar, yaitu -40°C sampai 180°C.
5. Cooler Master

Merk lainnya yang memiliki produk thermal paste yang berkualitas adalah Cooler Master. Produk terbaiknya adalah Cooler Master MasterGel Regular. Produk ini dirancang untuk digunakan pada untuk komputer dengan penggunaan standar.
Kelebihan Cooler Master MasterGel ada dua. Pertama, ada kain pembersih yang mengandung alkohol dalam paket penjualannya. Kain ini bisa Anda pakai untuk membersihkan GPU/CPU ketika akan mengganti pasta termal.
Kedua, desain jarum suntik flat-nozzle pada kemasannya memungkinkan pengguna untuk mengaplikasikan Cooler Master MasterGel Regular secara merata tanpa meluber ke mana-mana.
6. DEEPCOOL

Deepcool merupakan brand lainnya yang cukup terkenal dalam urusan pendinginan komponen PC. Salah satu produk terbaiknya adalah Deepcool Z5 yang cocok buat sistem pendinginan CPU dengan performa tinggi.
Pasalnya, Deepcool Z5 memiliki konduktivitas 1.46 W/m.K (Watt per meter Kelvin) yang mampu membuang panas secara cepat. Selain itu, thermal paste ini punya rentang temperatur operasional yang sangat lebar, yaitu mulai dari -50°C sampai 300°C.
Deepcool Z5 dibekali sendok kecil dalam paket penjualannya. Namun, Anda juga bisa menggunakannya tanpa sendok tersebut. Cukup dituang sedikit ke tengah-tengah CPU, lalu biarkan lapisan logam HSF yang meratakannya.
7. Kingpin

Kingpin Cooling merupakan brand pendingin PC yang dikenal mampu bekerja pada kondisi yang ekstrim. Oleh karena itu, tidak heran jika produk thermal pastenya banyak digunakan oleh para overclockers dan profesional di seluruh dunia.
Kingpin Cooling ini menggunakan nitrogen cair dan Dry ice yang bisa digunakan untuk semua komponen perangkat keras termasuk CPU, GPU, chipset, dan memori. Salah satu produk terbaiknya adalah Kingpin KPx yang merupakan pasta termal berperforma tinggi.
Kingpin tidak menyebut bahan apa yang dipakai pada thermal paste ini. Namun, sejumlah pihak menyebut bahwa Kingpin KPx punya konduktivitas tinggi, yakni 13,8 W/m.K. Maka dari itu, produk ini cocok untuk dipasangkan dengan beragam sistem pendinginan pada CPU/GPU.
Dalam paket penjualannya, Kingpin KPx disertai spatula dan kain lap yang mengandung alkohol. Kain lap tersebut bisa digunakan untuk membersihkan sisa thermal paste yang sudah digunakan sebelumnya.
Itulah beberapa merk thermal paste terbaik yang bisa Anda pilih. Harga produk-produk di atas sangat bervariasi, tergantung pada bahan apa yang dipakai, nilai konduktivitasnya, serta kemudahan cara pengaplikasian.