5 Aplikasi untuk Chatting dengan Orang Luar Negeri
Menemukan teman dari berbagai penjuru dunia kini bisa dilakukan hanya dengan koneksi internet. Anda bisa bertukar pesan, melakukan panggilan suara, hingga melakukan video call dengan mereka hanya bermodalkan internet.
Di ranah aplikasi digital, sudah banyak layanan yang menyediakan komunikasi antarnegara. Anda bisa bertemu dengan orang yang tinggal di Benua Amerika, Asia, Afrika, maupun Eropa dengan mudah lewat berbagai aplikasi ini.
Karena itu, saya akan memberikan rekomendasi aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk chat dengan teman baru dari berbagai penjuru dunia khusus untuk Android. Beberapa aplikasi bahkan punya layanan language exchange yang menarik dan sekaligus bisa menjadi ajang belajar bahasa bersama rekan chat Anda.
1. HelloTalk

HelloTalk adalah aplikasi di mana Anda bisa berbicara dengan orang-orang luar negeri yang kebetulan ingin belajar bahasa yang Anda kuasai. Aplikasi ini merupakan platform pertukaran bahasa, di mana Anda dan teman chat bisa saling mengajarkan bahasa native masing-masing.
Saya sendiri mencoba mencari partner belajar Bahasa Korea ketika menggunakan aplikasi ini. HelloTalk langsung merekomendasikan berbagai akun yang bersedia melakukan exchange Bahasa Korea dan Bahasa Indonesia dengan saya.
Sebelum masuk ke ruang chat, Anda bisa mengirimkan wave pada calon partner. Barulah setelah itu kalian bisa berkomunikasi melalui chat dan membicarakan apa pun. HelloTalk juga cukup peduli dengan keamanan para penggunanya, sehingga sangat dilarang keras membicarakan hal-hal yang tidak pantas di dalam aplikasi.
HelloTalk mendukung pertukaran banyak bahasa di dunia. Jadi, Anda dapat bertemu dan mengobrol dengan pengguna HelloTalk dari negara mana pun.
Hebatnya lagi, HelloTalk juga punya sistem posting layaknya media sosial, tempat Anda dan pengguna lain bisa bertukar opini, gambar, atau unggahan apa pun, kemudian saling mengomentari. Sesekali, HelloTalk juga membuat topik bahasan khusus untuk pengguna diskusikan bersama.
Hal yang saya sukai dari HelloTalk:
- Aplikasi chat sekaligus belajar bahasa dengan pengguna dari seluruh dunia
- Sistem HelloTalk akan menyaring pengguna sesuai bahasa native yang ingin Anda pelajari (dan sebaliknya)
- Ada fitur postingan media sosial, dan Anda bisa berinteraksi lewat komentar
- Selain mendukung chat, aplikasi ini juga mendukung voice chat hingga live streaming real-time
Hal yang perlu diperhatikan di HelloTalk:
- Penggunaan gratis cukup terbatas, misalnya, Anda hanya bisa menyapa (wave) 20 pengguna per hari
2. Tandem

Tandem mengusung konsep yang mirip dengan HelloTalk, di mana Anda akan dipertemukan dengan berbagai teman dari seluruh penjuru dunia yang bahasanya ingin Anda pelajari.
Fitur di Tandem juga beragam, mulai dari video chat, voice note, text chat, hingga pesan dalam bentuk audio maupun gambar. Aplikasi ini mendukung ratusan bahasa sehingga Anda bisa mengobrol dengan pengguna Tandem yang menguasai bahasa yang Anda minati.
Menemukan teman di Tandem cukup mudah. Anda bahkan bisa mengobrol dengan pengguna dari luar negeri yang tinggal di sekitar wilayah Anda. Namun, fitur ini tidak tersedia untuk pengguna gratis.
Hal yang saya sukai dari Tandem:
- Aplikasi untuk mengobrol dengan orang dari berbagai negara sekaligus mempelajari bahasa mereka
- Anda akan dipertemukan dengan orang yang bisa diajak chat menggunakan bahasa native mereka atau yang ingin mempelajari bahasa asli Anda
- Selain pesan teks, aplikasi ini juga mendukung pesan video, voice notes, dan pesan gambar
- Mendukung ratusan bahasa
Hal yang perlu diperhatikan di Tandem:
- Anda hanya bisa memilih satu bahasa untuk dipelajari bila menggunakan versi gratis
3. Paltalk

Paltalk adalah tempat Anda untuk berkomunikasi dengan orang luar negeri yang memiliki interest yang sama dengan Anda. Aplikasi ini tidak memasangkan pengguna secara random. Sebaliknya, Anda sendirilah yang memilih siapa yang ingin diajak chat.
Anda bisa memulainya dengan masuk ke tab Discover yang berisi banyak chatroom dengan bahasan tertentu. Ada juga chatroom dengan topik umum seperti English Practice Room, tempat banyak strangers saling memperkenalkan diri. Jika Anda menemukan seseorang dengan interest yang cocok, Anda bisa mengajaknya berbincang lebih lanjut dan berteman dengannya.
Paltalk juga mendukung fitur pemberian gift. Anda dapat mengirim gift tersebut kepada teman-teman yang Anda kenal di aplikasi.
Hal yang saya sukai dari Paltalk:
- Tidak memasangkan pengguna secara random, sehingga lebih aman dan sesuai preferensi
- Pengguna memilih sendiri calon teman chat
- Banyak chatroom yang bisa dijelajahi untuk memulai percakapan
- Mendukung pemberian gift kepada pengguna lain
Hal yang perlu diperhatikan di Paltalk:
- Proses mencari teman chat yang cocok mungkin memakan waktu cukup lama
4. Bottled

Bottled merupakan aplikasi pencarian teman yang unik. Meski secara teknis Anda akan dicarikan teman chat secara random, Bottled menggunakan sistem lempar surat dalam botol untuk menemukan calon rekan bicara Anda.
Anda akan diminta untuk membuat sebuah surat dengan isi bebas. Anda bisa menceritakan tentang diri Anda, hal yang Anda sukai, atau topik yang ingin Anda bicarakan. Setelah selesai, surat tersebut akan digulung dan dimasukkan ke dalam botol.
Anda pun akan “melempar” botol tersebut dan sistem Bottled akan menyampaikan surat tersebut kepada pengguna lain secara acak. Jika surat Anda diterima, barulah Anda dapat memulai chat dengan sang penerima. Unik, ya?
Selain membuat surat sendiri, Anda juga akan menerima berbagai botol dari orang lain. Anda bisa menyeleksi sendiri surat mana yang ingin Anda keep atau ingin Anda buang. Jika Anda memilih keep, barulah Anda bisa berkomunikasi lewat chat dengan sang pengirim.
Tentu saja, pengguna Bottled berasal dari berbagai negara. Anda bisa bertemu pengguna dari negara yang sama maupun berbeda.
Desain antarmuka Bottled juga sangat menggemaskan, sesuai dengan nama dan konsep yang diusung. Anda juga bisa mencari teman secara acak dari peta yang disebut Travel, meski fitur ini hanya tersedia pada waktu tertentu.
Hal yang saya sukai dari Bottled:
- Konsep pencarian teman yang unik
- Bisa mencari teman secara random berdasarkan lokasi melalui fitur Travel
- Ada fitur World Diaries layaknya postingan media sosial
- Anda bisa menyeleksi surat siapa yang ingin Anda terima
- Antarmuka aplikasi bertema kartun yang menggemaskan
Hal yang perlu diperhatikan di Bottled:
- Fitur Travel hanya bisa diakses pada weekend saja Ketika saya mencobanya
5. Slowly

Ketimbang mengusung konsep chat langsung, Slowly menggunakan metode bertukar surat layaknya sahabat pena. Aplikasi ini mengemas konsep pencarian sahabat pena tersebut dengan sentuhan modern.
Anda dapat melakukan mail time dengan sahabat pena dari seluruh penjuru dunia. Selain itu, Anda bisa mengganti avatar dan menggunakan nickname sesuai keinginan.
Slowly juga memungkinkan Anda mencari sahabat pena berdasarkan minat dan bahasa. Yang jadi favorit saya sendiri adalah fitur Open Letter yang bisa dibaca dan dibalas oleh seluruh pengguna Slowly di seluruh dunia, mirip seperti postingan di media sosial.
Memang, perlu waktu cukup lama untuk menemukan sahabat pena yang benar-benar mau membaca dan membalas surat kita. Namun, bila sudah menemukan yang cocok, kegiatan surat-menyurat digital dengan teman baru ini akan terasa sangat seru.
Hal yang saya sukai dari Slowly:
- Konsep mencari teman yang unik
- Komunikasi dilakukan dalam bentuk surat-menyurat digital
- Ada fitur Open Letter untuk membaca surat dari banyak pengguna di seluruh dunia
- Privasi pengguna tetap terjaga dengan pilihan avatar dan nickname
Hal yang perlu diperhatikan di Slowly:
- Waktu pengiriman pesan cukup lama, tergantung lokasi
- Perlu kesabaran untuk membangun koneksi dengan teman baru
Nah itulah beberapa aplikasi yang bisa And agunakan untuk chat dengan orang luar negeri. Semuanya bisa mempertemukan Anda dengan teman baru drai berbagai penjuru dunia. Bahkan, beberapa bisa sambil mengajarkan Anda bahasa asing yang akan menambah wawasan Anda juga!

