carisinyal-web-banner-retina 35

4 Aplikasi Ojek Online Terbaik & Terpopuler di Indonesia

Ditulis oleh Sera Serinda A

Di Indonesia, ojek berbasis aplikasi online memang sedang booming. Banyak masyarakat yang lebih memilih menggunakan jasa ojek online karena proses pemesanan yang mudah, perhitungan biaya yang transparan, serta layanan yang lebih memuaskan.

Nah, jika Anda tertarik untuk memanfaatkan jasa ojek online, saya telah menyiapkan daftar aplikasi ojek online paling populer dan terbaik yang tersedia di Indonesia.

1. Grab

Grab_
play-store-button

Dari aspek ketersediaan mitra di jam-jam sibuk dan saat hujan, Grab cukup unggul. Saya pernah beberapa kali tidak mendapatkan driver ketika memesan layanan ojek online saat cuaca hujan, dan hanya Grab yang mitranya bersedia mengambil orderan saya, meskipun tarif perjalanan menjadi lebih mahal.

Grab juga merupakan salah satu aplikasi ojek online yang banyak menggunakan produk sendiri sebagai fitur penunjang aplikasi. Misalnya, untuk pemilihan titik jemput dan tujuan, Grab tidak bergantung pada Google Maps atau platform peta pihak ketiga. Sebagai gantinya, mereka mengembangkan sistem pemetaan sendiri bernama GrabMaps.

Teknologi pemetaan ini diperbarui secara real-time, sehingga terkadang ada perbedaan antara titik jemput dan lokasi pengantaran yang tertera di Google Maps dan GrabMaps.

Bagi Anda yang sering bepergian ke luar negeri, terutama ke negara-negara Asia Tenggara, Grab bisa menjadi andalan untuk transportasi.

Selain di Indonesia, Grab memiliki cakupan yang luas di negara-negara seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Vietnam, dan Myanmar. Dengan demikian, Anda tidak perlu menginstal aplikasi transportasi lain saat mengunjungi negara-negara tersebut.

Oh iya, Grab juga memiliki fitur unik dalam layanan ojek onlinenya, yaitu fitur pemindai lokasi penjemputan.

Dengan fitur ini, sistem Grab dapat menangkap gambar dari lokasi penjemputan pengguna dan secara otomatis menganalisis titik lokasi tersebut. Hal ini membuat pengguna tidak perlu memasukkan alamat penjemputan secara manual.

Selain itu, Grab adalah aplikasi ojek online yang family-friendly. Mereka menyediakan fitur "Family Account", yang memungkinkan pengguna menambahkan anggota keluarga ke dalam satu akun utama dan berbagi metode pembayaran yang sama.

Fitur ini dirancang untuk memberikan kemudahan dalam mengelola perjalanan keluarga dengan cara yang lebih aman. Fitur ini sangat praktis bagi Anda yang ingin memastikan anak-anak atau orang tua lanjut usia mendapatkan transportasi yang nyaman dan terpantau.

Hal yang Saya Sukai dari Grab:

  • Menyediakan banyak layanan tambahan di samping sebagai aplikasi ojek online.
  • Menggunakan beberapa produk yang dikembangkan sendiri sebagai fitur penunjang aplikasi.
  • Memiliki cakupan yang luas, terutama di negara-negara Asia Tenggara, sehingga dapat dimanfaatkan saat bepergian ke luar negeri.
  • Fitur pemindai lokasi jemput memudahkan pengguna dalam melacak alamat penjemputan secara otomatis tanpa perlu memasukkan alamat manual.
  • Adanya fitur Family Account untuk mengelola perjalanan setiap anggota keluarga dengan lebih aman dan nyaman.
  • Mitranya dapat diandalkan saat jam sibuk atau ketika hujan.

Hal yang Perlu Diperhatikan di Grab:

  • Pada jam sibuk, tarif Grab bisa sangat mahal.
  • Tidak selalu menyediakan promo.

2. Gojek

Gojek_
play-store-button

GO-JEK adalah pelopor aplikasi ojek online di Indonesia. Bisa dibilang, GO-JEK merupakan layanan ojek online terbesar di Indonesia saat ini. Sejak kemunculannya, semakin banyak aplikasi ojek online lain yang bermunculan.

Aplikasi ini menyediakan berbagai layanan, seperti GO-RIDE untuk mengantar penumpang ke tempat tujuan, GO-FOOD untuk membelikan makanan yang diinginkan oleh pengguna, GO-SEND untuk mengirim barang, dan GO-MART untuk membantu pengguna berbelanja berbagai kebutuhan.

Untuk layanan GO-RIDE, Gojek memiliki fitur pemilihan titik jemput dan tujuan yang terintegrasi dengan Google Maps. Pengguna juga bisa menambahkan titik berhenti jika ingin mengunjungi beberapa tempat terlebih dahulu sebelum sampai ke tujuan akhir.

Jangan lupa untuk memanfaatkan fitur schedule booking jika memiliki jadwal rutin, seperti perjalanan ke kantor, agar dapat menghindari kendala ketersediaan kendaraan di waktu sibuk.

Saat jam-jam sibuk, terkadang pengguna mengalami kesulitan mencari driver. Akibatnya, sistem Gojek akan mencarikan driver yang belum memiliki orderan, meskipun jaraknya agak jauh dari pengguna. Hal ini dapat menyebabkan waktu penjemputan menjadi lebih lama.

Anda juga tak perlu khawatir dengan keamanan aplikasi ini. Gojek memungkinkan pengguna untuk membagikan informasi perjalanan kepada keluarga atau orang terdekat agar perjalanan dapat dilacak secara real-time. Selain itu, Gojek transparan dalam memberikan informasi mengenai nama dan nomor kendaraan para drivernya.

Jika memiliki keluhan seputar perjalanan atau driver, pengguna bisa melaporkannya ke layanan customer service Gojek. Keluhan ini nantinya akan ditindaklanjuti oleh pihak Gojek.

Hal yang Saya Sukai dari Gojek:

  • Tidak hanya layanan ojek, aplikasi ini juga memiliki layanan lain, seperti pengantaran makanan, pengantaran barang, hingga jasa berbelanja.
  • Fitur-fitur dalam layanan ojeknya sangat banyak dan membantu kenyamanan serta keamanan penumpang.
  • Basis pengguna yang besar membuat jumlah mitra driver lebih banyak dibandingkan aplikasi kompetitor.

Hal yang Perlu Diperhatikan di Gojek:

  • Saat jam sibuk atau ketika hujan, saya biasanya kesulitan mencari mitra driver Gojek. Akibatnya, sistem Gojek akan mengarahkan ke driver yang tersedia, meskipun jaraknya agak jauh dari pengguna.
  • Tarif perjalanan tidak lebih murah dibandingkan aplikasi lain.

3. Maxim

Maxim_
play-store-button

Berbeda dengan kebanyakan aplikasi ojek online yang menggunakan warna hijau sebagai elemen warna brand-nya, Maxim hadir dengan warna kuning, sehingga mudah dibedakan dari beberapa aplikasi transportasi daring lainnya.

Maxim juga memiliki desain aplikasi yang masih sederhana, tanpa banyak iklan atau banner promo, sehingga mudah dioperasikan bahkan oleh pemula sekalipun.

Meskipun tampilannya sederhana, Maxim tetap menyediakan berbagai layanan selain ojek dan transportasi mobil. Ada layanan pengantaran makanan, pengantaran barang, pengantaran barang dengan truk, hingga layanan pijat dan asisten tugas.

Pengguna juga dapat menambahkan multiple stops dalam aplikasi Maxim jika ingin melakukan perjalanan dengan beberapa destinasi tanpa harus memesan ulang.

Dari segi tarif, Maxim mematok harga perjalanan yang relatif murah. Aplikasi ini tidak mengenakan banyak biaya tambahan seperti biaya layanan atau pajak.

Biaya tambahan hanya berlaku untuk tip bagi driver dan orderan yang bersifat mendesak. Selain itu, pengaturan biaya tambahan ini dapat dilakukan oleh pengguna sendiri, bukan ditentukan oleh sistem Maxim.

Sayangnya, Maxim belum memiliki fitur pengawasan keamanan. Berbeda dengan beberapa aplikasi ojek online lain yang memungkinkan pengguna membagikan perjalanan secara real-time, fitur ini tidak ditemukan di Maxim, sehingga aspek keamanannya masih kurang optimal.

Selain itu, saya juga menemukan ketidakakuratan sistem Maxim dalam melacak alamat. Saat mencoba memesan ojek motor, alamat penjemputan saya beberapa kali berubah secara otomatis, sehingga saya harus mengatur ulang titik lokasi secara manual di peta.

Hal yang Saya Sukai dari Maxim:

  • Tarif perjalanan relatif murah.
  • Biaya tambahan untuk menarik driver mengambil orderan atau memberikan tip bisa diatur sendiri oleh pengguna.
  • Tampilan antarmuka sederhana sehingga mudah digunakan.
  • Meskipun sederhana, fitur-fitur dasarnya cukup baik.

Hal yang Perlu Diperhatikan di Maxim:

  • Jarang ada promo atau diskon.
  • Belum memiliki fitur pengawasan keamanan perjalanan.

4. inDrive

inDrive_
play-store-button

inDrive adalah aplikasi taksi dan ojek online yang memiliki keistimewaan tersendiri. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan tarif perjalanan. Cukup masukkan lokasi jemput, tujuan, serta jenis kendaraan yang diinginkan. Setelah itu, inDrive akan memberikan estimasi tarif untuk perjalanan Anda.

Jika tarif yang ditawarkan dirasa kurang sesuai, pengguna dapat melakukan negosiasi tarif dengan driver. inDrive kemudian akan langsung mencarikan pengemudi yang tersedia sesuai dengan kesepakatan harga.

Selain layanan ojek dan taksi online, inDrive juga menyediakan jasa pindahan dan perjalanan antarkota. Namun, aplikasi ini tidak memiliki opsi pemesanan makanan karena memang berfokus pada layanan pengantaran.

Fitur pemesanan di inDrive termasuk yang cukup sederhana. Pengguna tidak akan menemukan fitur penjadwalan perjalanan, maupun opsi penambahan nomor ponsel lain jika ingin memesankan layanan inDrive untuk orang lain.

Namun, inDrive tetap menyediakan fitur beberapa pemberhentian dalam satu perjalanan. Pengguna juga dapat menambahkan catatan kepada driver jika memiliki permintaan khusus. Pembayaran perjalanan dengan inDrive bisa dilakukan secara tunai atau menggunakan saldo dompet digital OVO.

Hal yang Saya Sukai dari inDrive:

  • Bisa melakukan negosiasi tarif perjalanan dengan driver.
  • Tarif perjalanan cenderung flat di berbagai kondisi dan cuaca.
  • Aplikasi ini berfokus pada layanan pengantaran tanpa banyak fitur tambahan yang tidak relevan.
  • Desain antarmuka aplikasinya sederhana sehingga mudah digunakan.
  • Ada opsi untuk menambahkan beberapa pemberhentian dalam satu perjalanan.
  • Bisa membagikan informasi perjalanan secara real-time.

Hal yang Perlu Diperhatikan di inDrive:

  • Karena transaksi berbasis negosiasi, waktu tunggu untuk mendapatkan driver akan lebih lama karena driver bisa menerima atau menolak tawaran pengguna.
  • Tidak bisa menjadwalkan perjalanan.

Itulah deretan aplikasi ojek online yang sedang berkembang di Indonesia. Masih banyak aplikasi sejenis lainnya yang turut meramaikan layanan transportasi berbasis online di Tanah Air. Namun, saya telah memilihkan yang terbaik untuk Anda.

Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis atau ingin meminta rekomendasi gadget, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!