Simak 8 Kelebihan dan Kekurangan realme 14 5G
realme 14 5G hadir resmi di Indonesia pada 6 Mrei 2025 bersama realme 14T 5G. Ponsel ini menjadi HP pertama yang ditenagai oleh Snapdragon 6 Gen 4 di Indonesia. Chipset dari Qualcomm satu ini cukup bertenaga dan menyasar kelas menengah.
Tidak hanya mengandalkan performa saja, realme 14 5G juga masih punya kemampuan menarik di sektor lainnya. Seperti layar, speaker, memori yang lega, dan tentu saja baterai. Jika penasaran, berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan realme 14 5G.
Spesifikasi realme 14 5G

| Layar | AMOLED 6.67 inci |
| Chipset | Qualcomm Snapdragon 6 Gen 4 |
| RAM | 8 GB, 12 GB |
| Memori Internal | 256 GB, 512 GB |
| Baterai | 6000 mAh |
| Cek Harga Saat Ini | Shopee Lazada |
Kelebihan realme 14 5G
Memiliki harga masih terjangkau, realme 14 5G jadi incaran banyak orang. Apalagi HP ini jadi yang pertama yang ditenagai oleh Snapdragon 6 Gen 4. Berikut beberapa kelebihannya yang mesti Anda tahu.
1. Jadi HP Pertama di Dunia yang Ditenagai Snapdragon 6 Gen 4

realme 14 5G jadi HP pertama yang ditenagai oleh Snapdragon 6 Gen 4. Qualcomm meluncurkan chipset ini pada Februari 2024 untuk bertarung di kelas menengah. Menariknya, chipset ini mendapat dukungan kecerdasan buatan atau AI Engine untuk kemampuan lebih optimal. Chipset ini jadi yang pertama di serinya yang mendapat dukungan dari AI on-device.
Snapdragon 6 Gen 4 ini jadi penerus langsung dari Snapdragon 6 Gen 3. Terdapat beberapa perbedaan, atau peningkatan yang dibawanya. Salah satunya adalah arsitektur yang digunakan tidak lagi ARMv8, tapi ARMv9. Secara keseluruhan, CPU yang dibawa Snapdragon 6 Gen 4 ini meningkat hingga 11 persen.
Selain performa CPU, Snapdragon 6 Gen 4 juga membawa peningkatan di sektor GPU yaitu hingga 29 persen. Dilihat lebih lanjut, chipset ini menggunakan proses manufaktur 4 nm dari TSMC. Efisiensi dayanya ini diklaim lebih baik dari pendahulunya, setidaknya sekitar 12 persen menurut perhitungannya.
Meski berada di Snapdragon 6 Series, chipset ini punya kemampuan yang mirip dengan Snapdragon 7s Gen 3. Hanya saja memiliki clock speed yang sedikit rendah. Namun arsitektur pada CPU-nya terlihat sama dengan jumlah delapan dan membaginya ke tiga klaster.
Klaster pertama diisi oleh satu core Kryo Prime berbasis Cortex A720 (2,3 GHz) untuk performa intinya. Klaster kedua diisi oleh tiga core Kryo Gold berbasis Cortex A720 (2,2 GHz). Terakhir ada empat core Kryo Silver berbasis Cortex A520 (1,8 GHz) untuk efisiensi dayanya. Chipset ini didukung oleh kartu pengolah grafis atau GPU Adreno 810 dengan frekuensi 895 MHz.
Sebagai gambaran, Lim Reviews menguji Snapdragon 6 Gen 3 langsung saat dipakai oleh realme 14 5G. Skor AnTuTu v10 yang berhasil diraihnya adalah 763.433 poin. Sedangkan untuk GeekBench 6, skornya adalah 1107 poin untuk single-core dan 3080 poin untuk multi-core-nya.
Lebih lanjut, ia juga sempat menggunakan realme 14 5G untuk memainkan Mobile Legends. Setelan grafik yang bisa dicapainya ini bisa berada di maksimalnya yaitu Ultra dengan frame rate Ultra. Tidak hanya lancar, suhu HP juga tetap terjaga berkat cooling system yang besar yaitu 6050 mm persegi. HP tetap adem meski dipakai berjam-jam.
Saya rasa hal ini wajar, sebab realme 14 5G sudah tersertifikasi MAL (Mobile Legends Academy League). Dengan kerja sama bersama Mobile Legends jugalah kemampuannya bisa terbuka sampai maksimal saat memainkannya.
2. Dipadukan Dengan Kapasitas Memori Lega, Total RAM Bisa Sampai 26 GB!

Snapdragon 6 Gen 4 memiliki kemampuan dan spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Snapdragon 7s Gen 3. Keduanya sama-sama sudah kompatibel dengan RAM LPDDR5 dengan internal UFS 2.2 atau UFS 3.1.
Dengan begitu, jelas realme 14 5G sudah pasti menggunakan memori internal berjenis UFS. Hal ini membuatnya bisa melakukan multitasking dengan lebih lancar. Untuk kapasitasnya, HP ini menawarkan dua varian yaitu 256 GB atau 512 GB.
Sayangnya, realme 14 5G tidak lagi menyematkan slot microSD untuk memperluas kapasitas memorinya. Jadi, pilih kapasitas memori yang tepat sesuai penggunaan Anda. Saran saya pilih varian paling besar jika budget-nya sampai.
Hal paling menarik dari realme 14 5G adalah adanya fitur RAM Expansion. Tidak tanggung-tanggung, Anda bisa memperluas kapasitasnya hingga 14 GB. Bahkan lebih besar dari yang ditawarkan yaitu 12 GB. Artinya, total RAM yang bisa dinikmati bisa mencapai 26 GB. Namun, jika tidak diperlukan, sebaiknya tidak usah dipakai agar kinerja tetap optimal.
3. Kualitas Panel AMOLED Imersif dan Nyaman Berkat Refresh Rate 120 Hz

Sektor layar tampaknya jadi salah satu yang punya peningkatan cukup signifikan dibanding pendahulunya. realme 14 5G kini sudah menggunakan panel AMOLED. Berbeda dengan pendahulunya yaitu realme 13 5G yang masih pakai panel IPS LCD. Panel AMOLED jelas memiliki reproduksi warna lebih baik dengan warna gelap yang lebih pekat.
Menurut klaimnya, panel layar yang dimiliki realme 14 5G ini mendukung tampilan Pro-XDR. Kedalaman warnanya membuat setiap visual terasa lebih nyata dan enak dipandang.
Ukurannya terbilang cukup luas yaitu 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ atau 1080 x 2400 piksel. Bezel di sekelilingnya pun tampak tipis, rasio layar ke bodinya mencapai angka 87 persen. Sudah cukup puas saat digunakan untuk aktivitas hiburan seperti main game atau nonton.
Merujuk pada kanal YouTube TechKuya, realme 14 5G ini memiliki sertifikasi widevine L1. Artinya, Anda bisa streaming di beberapa platform favorit seperti Netflix dengan resolusi terbaik, misalnya Full HD. Sayangnya, mode HDR harus absen di HP ini. Meski begitu, untuk aktivitas menonton setiap hari rasanya sudah lebih dari cukup, mengingat masih banyak HP yang hanya mendukung widevine L3 saja.
realme 14 5G mendukung kecerahan layar hingga 2000 nit (peak). Kemampuannya memang masih jauh di bawah realme 14 Pro yang bisa sampai 4500 nit (peak). Namun untuk penggunaan di luar ruangan, keduanya sudah sama-sama bisa diandalkan. Tampilan layar tetap terlihat jelas meski di cuaca yang terik sekalipun.
Soal kenyamanannya, realme 14 5G dibekali refresh rate 120 Hz. Angka ini sudah sangat cukup untuk menampilkan pergerakan mulus saat scrolling atau di dalam game. Selain itu, ada fitur AI eye sebagai perlindungan bagi mata. Menatap layar dalam waktu lama tidak akan membuat mata lelah apalagi perih.
4. Dukungan Stereo Speaker Lantang, Bisa Sampai 300 Persen

Meski tidak lagi menyediakan port audio jack 3.5 mm, realme 14 5G sudah menggunakan dual stereo speaker untuk audionya. Ini akan membuat hasil suaranya jadi lebih lantang, jernih, dan bisa berikan sensasi audio spasial saat bermain game shooter. Kelantangannya juga cukup baik dan seimbang di kedua lubangnya yang cocok untuk aktivitas seperti menonton film.
realme 14 5G menyimpan lubang speaker utamanya di bagian bawah bodi. Sedangkan lubang speaker sekundernya digabungkan dengan earpiece yang ada di atas tempat kamera depan.
Soal kualitas kelantangan speakernya ini juga diamini oleh TechKuya: We are back! dalam videonya. Bahkan, realme 14 5G bisa meningkatkan volumenya hingga 300 persen berkat fitur Ultra Volume mode. Hanya saja, detail dan kejernihannya mungkin akan berkurang jika memaksakan di tingkat tertingginya.
5. Konektivitas dan Sensor Lengkap, Ada Infrared, NFC, Gyro, dan Fingerprint Optical

Konektivitas dan sensor yang disematkan realme 14 5G terbilang cukup lengkap. Misalnya saja infrared blaster, lubangnya bisa ditemukan di bagian atas bodinya. Infrared ini bisa membuat HP menjadi pengganti remot perangkat elektronik, seperti TV, AC, atau proyektor.
Selain itu, realme 14 5G juga sudah hadir dengan fitur NFC multifungsi. Fitur ini rasanya wajib ada di setiap HP untuk tiap segmen. Sebab NFC (Near Field Communication) bisa dipakai untuk membantu aktivitas harian penggunanya. Misalnya untuk melakukan transaksi digital, mengecek dan mengisi saldo e-money, hingga mengubahnya jadi kartu akses tol.
Untuk sensornya, realme 14 5G hadir dengan gyro hardware yang memiliki respons cepat. Sensor ini cocok untuk penggunaan bermain game FPS seperti PUBG Mobile atau COD Mobile. Selain itu, terdapat sensor fingerprint yang disimpan di bawah layar, akselerometer, proksimitas, dan kompas.
6. Baterai Si/C 6000 mAh yang Awet dan Mendukung ByPass Charging

Meski punya bodi ringkas, realme 14 5G hadir dengan kapasitas baterai sangat besar yaitu 6000 mAh. Jenis baterai yang digunakannya ini adalah Silicon Carbon. Inilah alasan kenapa baterai sebesar itu masih bisa muat di bodi yang hanya 7,97 mm saja.
Silicon Carbon atau Si/C memiliki kepadatan yang lebih tinggi dibandingkan Lithium-ion (Li-Po) sehingga tidak berpengaruh pada ketebalan bodi. Selain itu, baterai jenis ini juga memiliki tingkat efisiensi daya yang lebih baik, penggunaannya bisa jadi lebih panjang.
Kapasitas baterainya ini sama dengan model lain di serinya yaitu realme 14 Pro dan realme 14 Pro+. Serta meningkat jauh dari pendahulunya yaitu realme 13 5G yang hanya 5000 mAh. Soal ketahanannya jelas sudah sangat bisa diandalkan, bahkan untuk bermain game sekalipun. Setidaknya, Lim Reviews mengungkap bahwa HP ini bahkan bisa bertahan lebih dari sehari.
Untuk pengisian dayanya, realme 14 5G dibekali fast charging 45W yang bisa ditemukan di dalam kotak kemasannya.
Hal menarik lain dari sisi baterai adalah adanya fitur ByPass Charging. Fitur ini biasanya ada di HP yang memang ditujukan untuk penggunaan gaming. Dengan adanya fitur ini, durasi bermain game jadi bisa lebih lama karena bisa tetap main meski sambil mengisi daya.
Tenang, fitur ByPass Charging ini mengatur arus daya yang masuk langsung ke mesin, tanpa masuk ke baterai. Sehingga kondisi baterai tetap aman dan suhu HP tidak jadi panas saat bermain game.
7. Hasil Kamera Utama 50 MP OIS yang Bisa Diandalkan Buat Pemotretan Sehari-hari

realme 14 5G tidak hanya menawarkan kemampuan gaming yang tinggi saja. HP ini juga memiliki kemampuan kamera yang bisa diandalkan untuk penggunaan setiap harinya. Namun, hanya kamera utama saja yang bisa diandalkan untuk pemotretannya. Sebab tidak ada kamera ultrawide yang tersimpan di dalam modul kameranya.
Daripada mirip dengan realme 13 5G, konfigurasi kamera realme 14 5G ini lebih mirip dengan realme 13+ 5G. Di belakangnya terdapat kamera utama menggunakan sensor Sony LYT-600. Resolusinya berada di angka 50 MP dengan dukungan OIS (Optical Image Stabilization). Kamera utamanya ini memiliki bukaan f/1.8 dengan focal length 26mm.
Dengan ukuran sensor besar, kamera utamanya ini mampu menangkap cahaya sedikit lebih baik. Apalagi ada dukungan LightFusion Engine yang bahkan bisa mempertahankan cahaya dengan baik saat memotret di malam hari.
Hal yang sangat disayangkan dari kamera realme 14 5G ini adalah tidak adanya kamera ultrawide. Padahal, di dua generasi sebelumnya yaitu realme 12+ 5G sudah dibekali kamera dengan sudut pandang yang lebih luas tersebut. Hal ini mungkin jadi salah satu yang mesti dipertimbangkan dengan serius bagi beberapa orang.
Untuk perekaman videonya, realme 14 5G bisa merekam hingga 4K 30 FPS di kamera belakang. Resolusi ini sama seperti pendahulunya, lengkap dengan gyro-EIS untuk membantu stabilisasinya. Kemampuan stabilisasinya juga sama baiknya berkat adanya OIS yang lebih efektif dalam meredam guncangan.
Menurut Gadget Sidekick, kualitas foto realme 14 5G ini sudah terbilang cukup baik. Kamera belakangnya mampu menghasilkan foto dengan ketajaman dan detail mumpuni. Kualitas warnanya juga tidak berlebihan dengan saturasi yang pas. Dynamic range jadi salah satu yang ia sukai dari kualitas fotonya, apalagi saat kondisi cahaya memadai.
Sementara untuk kamera depannya terkesan biasa saja. Kamera depannya hanya dibekali resolusi 16 MP dengan perekaman video di 1080p 30 FPS saja. Perekaman videonya sedikit terlihat sedikit blur dan terasa lebih berguncang karena tidak ada fitur stabilisasi di dalamnya. Berikut beberapa sampel foto realme 14 5G.
Sumber: YouTube-Gadget Sidekick
Sumber: YouTube-Gadget Sidekick
Sumber: YouTube-Gadget Sidekick8. Tampilan Desain Ala Mecha Dengan Tiga Sertifikasi IP Rating Mumpuni

realme 14 5G hadir dengan tampilan desain bodi Mecha. Hanya saja, varian yang punya desain ini hanya ada di varian warna Mecha Silver saja. Sedangkan varian warna lainnya yaitu Storm Titanium dan Warrior Pink memiliki bodi polos dengan satu warna saja.
realme mengatakan bahwa varian Mecha Silver-nya ini terinspirasi dari mecha dalam film fiksi ilmiah. Terlihat dari beberapa goresan garis dan titik-titik di belakangnya. Namun, saya rasa sentuhan mecha-nya di sini agak sedikit minim. Bisa jadi hal bagus buat yang tidak suka desain terlalu ramai. Namun terasa tanggung untuk yang suka desain ala mecha.
Semua varian warna realme 14 5G menggunakan material polycarbonate dengan finishing matte. Hal ini membuat bodi terasa lebih halus saat disentuh. Paling penting adalah tidak mudah meninggalkan noda sidik jari, jadi tetap terlihat bersih meski tidak pakai case.
Berbeda dengan model Pro-nya, realme 14 5G menggunakan modul kamera berbentuk persegi panjang di bagian samping. Di dalamnya da dua lingkaran besar untuk menyimpan kamera dan satu lingkaran kecil. Bukan LED flash, lingkaran kecil ini tempat bagi Victory Halo Light sebagai lampu notifikasi.
Untuk ketebalannya, realme 14 5G terbilang cukup ramping yaitu hanya 7,97 mm saja. Membuatnya mudah saat digenggam atau dimasukkan ke dalam tas atau saku sekalipun.
Satu hal yang cukup menarik dari realme 14 5G ini adalah memiliki tiga sertifikasi sekaligus. Adapun sertifikasinya adalah IP66, IP68, dan IP69. Sertifikasi ini juga dimiliki oleh model lain di serinya sebagai peningkatan dari generasi sebelumnya.
Sertifikasi IP66 akan melindunginya dari tekanan tinggi air. Kemudian IP68 menjadi pelindung dari derasan air terus-menerus, klaimnya bisa sampai 2,5 meter selama 30 menit. Terakhir adalah IP69 yang punya tugas melindunginya dari debu dan suhu tinggi, serta air dengan suhu yang sangat rendah hingga minus.
Kekurangan realme 14 5G
Meski punya beberapa kelebihan menarik, realme 14 5G tetap memiliki beberapa kekurangan yang mesti diperhatikan. Hal ini mungkin wajar mengingat harganya yang masih terbilang terjangkau. Berikut daftar kekurangannya.
1. Tidak Dibekali Kamera Ultrawide, Kemampuan Kamera Depan Biasa Saja

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, realme 14 5G hanya memiliki satu kamera belakang saja yang fungsional. Padahal, jumlah lingkaran kamera di bagian belakangnya sampai ada tiga. Sisa kamera yang lainnya nyatanya hanya sebagai sensor kedalaman dan pelengkapnya saja.
Daripada menggunakan sensor kedalaman, akan lebih baik jika menyematkan kamera ultrawide. Sebab kamera ini memiliki sudut pandang atau FoV (Field of View) yang lebih luas dari kamera biasa. Anda bisa memotret lebih banyak objek ke dalam satu frame.
Sayangnya, lagi-lagi hal ini menjadi sektor yang disesuaikan demi menurunkan harga jualnya. Alasan klasik sebuah HP kelas menengah ke bawah saat tidak dibekali kamera ultrawide.
Hal lain yang perlu diperhatikan di sektor ini adalah kemampuan kamera depan yang terkesan biasa saja. Resolusinya ada di 16 MP dengan perekaman mentok di 1080p 30 FPS. Kualitasnya juga tidak bisa dibilang baik karena terkadang sedikit blur dan guncangan yang sangat terasa.
2. Waktu Charging Seharusnya Bisa Lebih Cepat

realme 15 5G memang dibekali charger 45 watt. Cukup kencang sebenarnya. Seperti kata Gadget Sidekick, HP ini bisa mengisi daya hingga 50 persen dengan waktu sekitar 30 menit saja. Namun, pengisian cepat ini tidak terjadi sampai penuh.
Untuk terisi penuh, realme 15 5G membutuhkan waktu lebih dari satu jam. Akan lebih baik, jika waktu pengisian daya penuhnya hanya memakai waktu kurang dari satu jam.
Simpulan
Menjadi HP pertama yang ditenagai Snapdragon 6 Gen 4 membuat realme 14 5G terlihat menarik. Apalagi chipset satu ini berbeda dengan chipset lain di serinya, justru lebih mirip Snapdragon 7s Gen 3. Kemampuannya jelas sudah sangat mumpuni untuk berbagai aktivitas multitasking sampai gaming.
realme 14 5G dibekali kapasitas baterai 6000 mAh berjenis Silicon Carbon. Yang menarik adalah bodinya yang terbilang ramping. Soal ketahanannya diperkirakan bisa mencapai lebih dari sehari, tergantung penggunaan. HP ini juga sudah dibekali ByPass Charging, fitur yang biasanya ada di HP gaming.
Meski punya kemampuan gaming oke, tampilan desainnya masih standar, bahkan untuk varian Mecha. Menggunakannya di tempat umum jadi biasa saja. Apalagi saat ingin menguji kebolehan kamera utamanya. Yang perlu diperhatikan dari realme 14 5G ini hanya absennya kamera ultrawide dan waktu pengisian penuhnya yang kurang begitu cepat.
