7 Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A15 5G
Samsung Galaxy A15 5G merupakan ponsel keluaran awal tahun 2024 yang sekaligus menjadi penerus bagi Galaxy A14 5G. Untuk diketahui, ini adalah versi 5G dari varian Galaxy A15 (Helio G99) yang menggunakan jaringan 4G.
Dibandingkan Galaxy A14 5G yang jadi pendahulunya, banyak perubahan yang Samsung sematkan pada Galaxy A15 5G. Salah satunya adalah penggunaan panel layar Super AMOLED, penambahan fitur kamera, serta kemampuan pengisian daya. Simak tabel di bawah untuk informasi singkat mengenai HP Samsung ini.
Samsung Galaxy A15 5G menyusupi persaingan smartphone kelas menengah ke bawah, lantaran berada di rentang harga Rp3 jutaan. Buat yang penasaran soal HP ini, yuk simak penjabaran kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A15 5G berikut ini!
Spesifikasi Samsung Galaxy A15
Layar | Super AMOLED 6.5 inci |
Chipset | MediaTek Dimensity 6100+ |
RAM | 8 GB |
Memori Internal | 256 GB |
Kamera | 50 MP (wide) 5 MP (ultrawide) 2 MP (macro) |
Baterai | Li-Po 5000 mAh |
Kelebihan & Kekurangan | Baca di sini |
Cek Harga Saat Ini | Shopee Lazada Blibli |
Kelebihan Samsung Galaxy A15
Samsung memang selalu konsisten memberikan keseimbangan yang pas antara harga dan kualitas, dan ini tercermin pada Samsung Galaxy A15 5G. Mau tahu kelebihan apa saja yang membuatnya menarik? Simak di bawah ini.
1. Tawarkan Panel Layar AMOLED yang Cerah dan Mulus, Ada Refresh Rate 90 Hz
Samsung Galaxy A14 5G tidak lagi gunakan panel PLS LCD seperti pada generasi pendahulunya, melainkan sudah menggunakan panel Super AMOLED. Ukuran layarnya adalah 6,5 inci dan berada dalam resolusi Full HD Plus (1080 x 2340 piksel).
Layar smartphone mengusung aspek rasio 19,5:9 serta memiliki tingkat kerapatan piksel di angka 369 ppi (pixel per inch). Adapun untuk refresh rate-inya mendukung hingga laju 90 Hz.
Layar pada Samsung Galaxy A15 5G diketahui sanggup mencapai kecerahan hingga 800 nit, angka yang cukup tinggi untuk dapat dinikmati di bawah terik sinar matahari.
Dilansir dari GadgetPinoy di YouTube, Galaxy A15 5G sanggup berikan pengalaman menonton yang smooth dengan warna yang vibrant alias menyala, baik itu pada pemakaian browsing, bermain gim, maupun menonton film.
Laju 90 Hz pada smartphone ini sebenarnya bukan yang paling tinggi di harga Rp3 jutaan. Sejumlah vendor pesaing bahkan sudah berikan refresh rate 120 Hz pada jajaran ponsel di kelas harga di bawahnya.
Namun, menurut pengakuan Rick Aqua pada video YouTube-nya, pengguna yang semula menggunakan ponsel dengan laju penyegaran normal (60 Hz) lalu menggantinya dengan HP ini tidak akan menyadari bahwa Galaxy A15 5G "hanya" berjalan pada 90 Hz.
Lebih lanjut lagi, Samsung Galaxy A15 5G juga disebut memiliki sudut pandang penglihatan yang luas, dilansir dari Techxreviews.com. Saat menyaksikan konten di layar bersama teman, layar memastikan bahwa tampilan konten terlihat konsisten saat dilihat dari sudut pandang mana pun.
Reproduksi warna yang ditunjukkan juga sangat baik, seperti yang bisa diekspektasikan dari sebuah layar AMOLED besutan Samsung. Secara keseluruhan, tidak ada yang bisa dikeluhkan dari kualitas layar Samsung Galaxy A15 5G untuk seukuran HP kelas mid-range.
2. Performa Jempolan di Kelas Menengah, Hadirkan Dimensity 6100+
Tidak lagi gunakan Exynos 1330 seperti pada Galaxy A14 5G, kini smartphone Galaxy A15 5G ditopang dengan Dimensity 6100+ besutan MediaTek. Umur SoC ini masih tergolong baru saat ponsel dirilis, baru diluncurkan pada Juli 2023. Yang artinya, hanya terpaut satu tahun antara peluncuran chipset dan Samsung Galaxy A15 5G.
Dimensity 6100+ dengan fabrikasi 6 nm ini memiliki delapan inti prosesor (CPU) yang mencakup dua inti high performance Cortex A76 (2.2 GHz) dan enam unit efficiency core Cortex A55 (2 GHz). Sementara untuk kartu pengolah grafis (GPU), menggunakan Mali G57 MP2 pada frekuensi 950 MHz.
Hanya ada satu opsi penyimpanan pada unit yang resmi dirilis di Indonesia, yakni RAM 8 GB dengan storage 256 GB. Jenis RAM yang digunakan adalah LPDDR4x, sedangkan media penyimpanannya berada pada standar UFS 2.2.
Pengguna disediakan slot memori eksternal hibrida yang memungkinkan penambahan storage hingga 1 TB via microSDXC. Sayangnya, hal ini mengharuskan pengguna mencabut kartu SIM 2 sebelum menyelipkan memori eksternal.
Dari laman Nano Review, kita bisa mengetahui gambaran performa pada HP ini. Untuk skor AnTuTu v10, ponsel meraih nilai 406.425 poin. Sementara untuk Geekbench 6, ponsel mendapatkan skor 665 poin untuk single core dan 1724 poin untuk multi-core.
Menurut laman Techxreviews.com, Samsung Galaxy A15 5G sama sekali tidak memperlihatkan masalah sedikit pun saat melakukan aktivitas sehari-hari. Membuka aplikasi dan gim terasa cukup lancar.
Ponsel juga memiliki kapabilitas multi-tasking yang baik, kendati akan menunjukkan sejumlah lag ketika menyimpan aplikasi di latar belakang dalam jumlah yang banyak.
Kini lanjut ke berbagai pengujian gim populer. Pada Mobile Legends, ponsel sanggup berikan frame rate rata-rata di angka 83,9 FPS pada grafis Ultra. Lalu pada PUBG Mobile, frame rate yang diraih berada di angka 38,8 FPS pada pengaturan balance - ultra.
Berlanjut ke COD Mobile, Samsung Galaxy A15 5G bisa mempertahankan frame rate di angka 57,3 FPS pada pengaturan grafis Medium dan frame rate High. Adapun pada Modern Warship, permainan sanggup berjalan pada kecepatan 61,5 FPS pada pengaturan grafis Medium.
Permainan Genshin Impact juga ternyata memperlihatkan hasil cukup menarik. Rupanya Samsung Galaxy A15 5G mampu meraih frame rate hingga 43 FPS pada pengaturan lowest, kendati terjadi lagging saat berusaha rendering pemandangan di ruang terbuka. Ini merupakan angka yang cukup playable dan cukup bikin enjoy untuk dimainkan.
3. Kamera Bagus, Kini Disertai dengan Sensor Ultrawide
Samsung Galaxy A15 5G dipersenjatai dengan triple camera di belakang. Sensor utamanya punya resolusi besar 50 MP yang berjalan pada teknologi quad bayer untuk hasilkan foto maksimal. Tentu saja, kamera utama ini juga memiliki autofokus.
Pada kamera kedua dan ketiga, terdapat sensor ultrawide 5 MP (f/2.2) dan kamera makro 2 MP (f/2.4). Penambahan kamera ultrawide di HP ini jadi sebuah hal yang unik, lantaran begitu banyak ponsel kelas Rp2-3 jutaan yang jarang hadirkan sensor berguna ini.
Bahkan sang pendahulunya, Samsung Galaxy A14 5G, tidak menyediakan ultrawide sama sekali yang menurut saya adalah sebuah deal-breaker. Dengan penambahan ultrawide tersebut, Galaxy A15 5G sanggup memotret dan merekam pada bidang pandang yang lebih luas, terasa pas untuk sesi pemotretan di undangan pernikahan.
Samsung Galaxy A15 5G mendukung fitur perekaman 1080p pada 30 FPS, dan sudah ada fitur Electronic Image Stabilization (EIS) untuk meredam guncangan saat merekam sambil berjalan.
Hasil stabilisasi pada perekaman video juga berjalan cukup baik, seperti yang terlihat pada video YouTube di kanal Techniqued. Saya tidak menemukan adanya efek gempa saat merekam sambil berjalan, baik pada kamera utama maupun ultrawide. Berikut ini beberapa hasil sampel kamera Samsung Galaxy A15 5G.
Bagaimana pendapat Anda? Hasil-hasil fotonya cukup bagus sih menurut saya. Terlebih lagi pada mode malam, langit tetap terlihat bersih dan jernih kalau dilihat secara kasat mata. Memang masih ada sejumlah noise (bintik-bintik) yang terlihat, tapi jumlahnya masih cukup wajar untuk sekelas harga Rp3 jutaan.
Pada bagian pemotretan siang hari menggunakan main camera dan ultrawide, saya bisa acungi jempol pada kualitas rentang dinamisnya. Detail awan dan separasinya dengan warna langit masih terlihat jelas dan terperinci.
Pun pada aktivitas pemotretan close-up (makro), saya cukup mampu menikmati tampilannya yang penuh dengan detail dan warna memesona.
Pada bagian kamera depan, Galaxy A15 5G dibekali sensor 13 MP wide-angle yang dirancang dalam bentuk dot drop display atau yang Samsung biasa sebut sebagai Infinity-U. Berikut adalah sampel foto selfie-nya.
4. Konektivitas Lengkap, Ada NFC-nya
Samsung Galaxy A15 5G tentunya sudah dilengkapi dengan Near Field Communication (NFC) yang dapat mengecek dan mengisi saldo eMoney. NFC dibutuhkan untuk pengguna yang sehari-harinya berkendara via kendaraan roda empat, lantaran bisa mudah cek saldo sebelum memasuki tol atau ketika hendak parkir di basement supermarket.
Smartphone juga dilengkapi dengan sederet fitur dan konektivitas lain seperti jaringan seluler 5G (dukung pita jaringan n1, n3 dan n40), Bluetooth 5.3, Wi-Fi 5 dual-band, Samsung Knox Vault, serta port pengisian daya USB Type-C 2.0.
Untuk sensornya, Galaxy A15 5G disertai sensor pemindai sidik jari di samping (side-mounted fingerprint), face unlock, akselerometer, e-kompas, dan juga giroskop. Tidak lupa, perangkat juga masih dikemas dengan port audio 3.5 mm agar bisa menghubungkan kabel earphone tanpa adapter.
5. Baterai 5.000 mAh yang Awet, Dukung Fast Charging 25 Watt, Ada Charger-nya
Seperti puluhan smartphone lain di industri, Samsung Galaxy A15 5G turut dibekali kapasitas baterai 5.000 mAh. Ini merupakan angka yang sudah menjadi standar paling umum, dipercaya sudah lebih dari cukup untuk menunjang kebutuhan pengguna hingga seharian penuh.
Laman Techxreviews.com mengatakan Galaxy A15 5G sanggup bertahan hingga seharian penuh pada penggunaan browsing, scrolling medsos, streaming video, serta melakukan aktivitas komunikasi normal.
Ini berkat penggunaan chipset MediaTek Dimensity 6100+ yang punya fabrikasi 6 nm, sehingga memiliki efisiensi daya yang cukup tinggi untuk memenuhi kebutuhan pengguna sehari-hari.
Perihal pengisian daya, Galaxy A15 5G kini dibekali dengan fast charging 25 watt. Ini sebuah peningkatan yang layak diapresiasi dibandingkan fast charging 15 watt pada generasi pendahulu, Galaxy A14 5G.
Dengan daya 25 watt, hanya dibutuhkan waktu sekitar 1 jam 20 menit untuk cas unit Galaxy A15 5G dari kosong hingga 100 persen. Jauh lebih cepat dari Galaxy A14 5G yang durasi charging-nya tembus 2 jam.
Kendati tidak ada charger di dalam boks penjualan, namun Samsung Indonesia (SEIN) memutuskan untuk sediakan charger 25 watt pada boks terpisah pada setiap unit yang terjual.
6. Desain Minimalis Khas Samsung yang Stylish dan Timeless
Saya sangat menyukai desain bodi belakang HP Samsung yang rilis di tahun 2023 dan 2024. Rata-rata semua produknya memiliki desain yang mirip bahkan bisa dibilang seragam. Contohnya Galaxy A15 5G, dikemas dengan kamera belakang unibodi yang tampak menyatu dengan kover.
Tampilan seperti itu sudah banyak dimiliki oleh smartphone Samsung Galaxy A series lain di rentang tahun yang sama. Bahkan, desain ini pun turut dimiliki oleh Samsung Galaxy S23. Fakta ini membuat Galaxy A15 5G terlihat bak ponsel flagship jika dilihat secara sekilas dari belakang.
Desain Galaxy A15 5G mengusung sisi-sisi yang rata untuk kenyamanan genggam. Pada bagian sisi kanan, terdapat tombol volume dan power yang cukup menonjol dan nyaman untuk diraih.
Sebagai catatan, Galaxy A15 5G ini memiliki ukuran layar yang sedikit lebih kecil dari pendahulunya. Sehingga, hal ini membuat dimensi Galaxy A15 5G lebih ringkas dan enak digenggam.
Dimensi Galaxy A15 5G memiliki panjang 160,1 mm dan lebar 76,8 mm. Ketebalannya sendiri berada di 8,4 mm, tergolong sangat tipis jika dibandingkan dengan Galaxy A14 5G yang setebal 9,1 mm.
Sebagian orang mungkin lebih suka desain bodi yang flashy seperti yang sering ditawarkan ponsel BBK Electronics. Namun, jika Anda seperti saya yang suka desain simpel, elegan, dan tidak lekang oleh waktu (timeless), Galaxy A15 5G ini sungguh terasa pas.
7. Masa Durasi Support Versi Android hingga 4 Tahun
Sebagai HP yang rilis di awal tahun 2024, tentu Galaxy A15 5G pun dirilis menggunakan versi Android 14 terbaru pada masanya. Sistem operasi tersebut dilapisi antarmuka One UI 6 dengan penggunaan yang intuitive, praktis, serta minim iklan dan bloatware.
Samsung Galaxy A15 5G menjadi salah satu HP Samsung pertama di tahun 2024 yang dijanjikan masa update versi Android hingga empat tahun, alias hingga Android 18. Selain itu, perangkat pun mendapatkan masa dukungan pembaruan patch keamanan hingga lima tahun.
Sebagai informasi, dukungan durasi sepanjang ini cukup jarang ditemui di kelas harga smartphone menengah ke bawah, dan lebih sering dijumpai pada ponsel flagship.
Kekurangan Samsung Galaxy A15
Dengan segudang kelebihan yang dimilikinya, wajar jika banyak orang begitu tergiur dengan HP ini. Namun jangan langsung tergesa-gesa check out, alangkah baiknya ketahui juga beberapa kekurangan Samsung Galaxy A15 5G berikut ini.
1. Masih Tampilkan Desain Infinity-U
Dari belakang sudah kece, namun giliran dilihat dari depan, Galaxy A15 5G langsung menunjukkan identitasnya sebagai ponsel terjangkau. Ya, ponsel ini masih menggunakan poni tetesan air (waterdrop notch) atau yang biasa disebut desain Infinity-U.
Desain poni seperti ini sekarang lebih mudah ditemui pada jajaran HP murah Rp1-2 jutaan. Itu pun, vendor smartphone lain sudah banyak yang hadirkan kamera punch hole di harga Rp2 jutaan. Alhasil tampilan depannya pun tidak terlihat premium dan bisa menggagalkan rencana pengguna untuk flexing seolah sedang pakai Galaxy S23.
Ini kembali ke selera masing-masing, sih. Buat saya pribadi, ini bukan masalah yang berarti kendati saya pun lebih condong menyukai kamera punch hole ketimbang waterdrop notch. Bagaimana dengan Anda?
2. Tanpa Sertifikasi Tahan Debu dan Air
Soal build quality, Samsung Galaxy A15 5G dibekali dengan bahan material plastik polycarbonate pada bagian bingkai dan bodi belakang. Bahan ini terbilang cukup kuat untuk mencegah kerusakan akibat terbentur.
Namun, ketahanannya tersebut tentu tidak sebaik smartphone lain yang sudah dilapisi dengan kaca pelindung Gorilla Glass. Selain itu, Galaxy A15 5G pun diketahui tidak memiliki sertifikasi ketahanan debu dan air sama sekali seperti sejumlah pesaing di harga yang sama, sebut saja Infinix Zero 30 dengan IP54 atau POCO X5 5G dengan IP53.
Padahal, di tahun 2024, ada Samsung Galaxy A33 5G yang harganya sudah turun ke Rp3 jutaan namun sudah kantongi sertifikasi IP67 (tahan debu dan kedalaman air hingga 1 meter selama 30 menit).
3. Kamera Tidak Memiliki OIS, Minim Dukungan Resolusi
Samsung Galaxy A15 5G memiliki kualitas fotografi yang cukup oke di kelasnya. Sayangnya, kamera utama ponsel tidak dilengkapi dengan Optical Image Stabilization (OIS).
Fitur OIS berguna untuk menstabilkan kamera ketika sedang memotret. Dengan OIS, hasil gambar pemotretan akan lebih terhindar dari blur, terutama pada kondisi yang mengharuskan shutter berjalan lebih lama.
Padahal, Samsung Galaxy A23 5G yang sudah pakai OIS saat artikel ini ditulis harganya sudah turun ke Rp3 jutaan. Bisa jadi opsi lebih baik untuk pengguna yang memerlukan OIS.
Adapun kekurangan kamera lainnya, Galaxy A15 5G belum mendukung perekaman video 4K maupun 60 FPS, lantaran hanya mentok di 1080p pada kecepatan 30 FPS.
4. Tanpa Stereo Speaker
Suka bermain gim tanpa earphone? Sebaiknya Anda pilih smartphone yang bisa hasilkan audio spasial melalui speaker-nya. Cukup disayangkan, Samsung Galaxy A15 5G hanya ditopang dengan mono speaker.
Fungsi stereo speaker adalah untuk menghasilkan output suara yang lebih jelas dari kiri dan kanan, juga untuk memberikan informasi lokasi musuh dengan cara memperdengarkan suara langkah kaki saat bermain gim.
Kehadiran stereo speaker sendiri sudah cukup umum untuk kelas harga Rp3 jutaan, sebut saja Infinix Zero 30 dengan stereo speaker yang dukung tuning-an JBL, Infinix GT 10 Pro, serta Redmi Note 12 Pro.
Simpulan
Samsung Galaxy A15 5G rilis di Indonesia pada Januari 2024 dengan harga Rp3.599.000 untuk varian RAM 8 GB dan storage 256 GB. Kelebihannya mencakup layar Super AMOLED yang terang, cerah, dan mulus, kamera yang bisa hasilkan foto memukau, stabilisasi EIS yang efektif, serta performa chipset yang menawan.
Baik itu dipakai untuk gaming maupun fotografi, Samsung Galaxy A15 5G adalah opsi smartphone terjangkau yang layak dipertimbangkan. Ponsel juga memiliki sisi future-proof yang baik, karena sudah dukung jaringan seluler 5G dan masa pembaruan versi Android hingga empat kali.
Saya hanya sedikit menyayangkan keputusan Samsung untuk tidak membekali HP ini dengan stereo speaker. Sejumlah tambahan fitur lain seperti Gorilla Glass dan IP Rating juga semestinya hadir agar perangkat tidak mudah rusak saat digunakan untuk sarana sopir ojek daring.
Tapi overall, Samsung Galaxy A15 5G adalah kontestan yang berdaya saing tinggi di kelas harga mid-range. Apakah Anda tertarik? Yuk segera beli di marketplace favorit Anda sebelum kehabisan stok!