vivo X300 Series Resmi Hadir di Indonesia, Usung Kamera 200 MP ZEISS dan Fitur Flagship Serba Lengkap

vivo resmi meluncurkan vivo X300 Series di Indonesia dengan dua model, yaitu vivo X300 dan vivo X300 Pro. Keduanya diposisikan sebagai Camera King berkat kamera 200 MP ZEISS Ultra-Clear Imaging yang menawarkan kualitas foto dan video kelas profesional.
Keunggulan vivo X300 Series
Berdasarkan rilis yang kami terima, vivo X300 hadir dengan berbagai keunggulan. Adapun keunggulan tersebut bisa disimak sebagia berikut ini.
Kamera 200 MP ZEISS dengan Stabilitas Tinggi

vivo X300 Pro menjadi varian paling lengkap dengan kombinasi 50 MP ZEISS Gimbal-Grade Main Camera (OIS ±1.5°) dan 200 MP ZEISS APO Telephoto Camera. Sistem ini membuat perekaman konser, olahraga malam hari, dan aksi panggung tetap stabil tanpa tripod. Perekaman video mendukung 4K 120fps 10-bit Log hingga Stage Mode 2.0 untuk video dual-view.
vivo X300 hadir sebagai opsi lebih ringkas dengan kamera 200 MP yang mendukung fitur AI Collage Reframe serta zoom hingga 112x. Kedua model dibekali 50 MP ZEISS Wide-Angle Front Camera yang cocok untuk selfie, vlog, dan video call dengan kualitas tinggi.
Performa Dimensity 9500 dan Baterai Besar

Seluruh varian ditenagai chipset Dimensity 9500 yang telah dioptimalkan. Khusus vivo X300 Pro, tersedia VS1 Imaging Chip untuk pemrosesan kamera lebih cepat dan efisien. Performanya diklaim mampu menangani gaming berat, multitasking, hingga pemrosesan gambar intensif.
Untuk daya tahan, vivo X300 membawa baterai 6040mAh, sementara X300 Pro lebih besar di 6510mAh. Keduanya mendukung 90W FlashCharge, Wireless FlashCharge, fitur panggilan 1% Power-off Call, serta Bypass Charging yang menjaga suhu perangkat tetap stabil saat digunakan sambil mengisi daya.
Desain Premium dengan Bezel Ultrathin

vivo X300 hadir dengan layar 6.31 inci yang compact, sedangkan vivo X300 Pro memakai layar 6.78 inci. Keduanya menggunakan Unibody 3D Glass Design dengan bezel 1.05 mm yang sangat tipis. Material Coral Velvet Glass membuat bodi terasa lembut dan minim sidik jari. Sertifikasi IP68 dan IP69 juga tersedia untuk ketahanan air dan debu.
Harga dan Ketersediaan

Harga vivo X300 mulai dari Rp14 jutaan dengan rincian harga sebagai berikut.
- vivo X300 12GB + 256GB: Rp14.999.000
- vivo X300 16GB + 512GB: Rp16.999.000
- vivo X300 Pro 16GB + 512GB: Rp18.999.000
Pre-order berlangsung pada 20–26 November 2025 melalui toko offline maupun online dengan penawaran seperti cashback, program trade-in, bonus aksesori, hingga tambahan perlindungan perangkat.
Spesifikasi vivo X300

| Layar | LTPO AMOLED 6.31 inci |
| Chipset | Mediatek Dimensity 9500 |
| RAM | 12 GB, 16 GB |
| Memori Internal | 256 GB, 512 GB, 1 TB |
| Baterai | Li-Ion 6040 mAh |
| Cek Harga Saat Ini | Shopee Lazada |
Spesifikasi vivo X300 Pro

