carisinyal web banner retina

Inilah Penyebab Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul

Ditulis oleh Aris Wibowo

Sejak dibeli oleh Meta, WhatsApp terus mengembangkan sistem keamanannya. Termasuk menghadirkan sistem keamanan sebagai verifikasi saat melakukan login. Sebagai informasi, Anda hanya perlu nomor telepon aktif saja untuk bisa menggunakan WhatsApp. Nah, untuk keamanan berlapis, Anda harus memasukkan kode verifikasi yang biasanya dikirim via SMS. 

Alasan Anda perlu verifikasi WhatsApp adalah untuk memastikan bahwa nomor tersebut benar-benar milik Anda atau sedang digunakan. Selain itu, kode verifikasi berguna untuk mencegah penyadapan atau pembajakan akun WhatsApp.

Sayangnya, kode verifikasi WhatsApp tersebut kadang tdak muncul. Nah, berikut saya bahas beberapa hal yang mungkin jadi penyebabnya.

ARTIKEL INI ADA VERSI INGGRISNYA!
Jika meng-update artikel ini, WAJIB tulis link-nya di sheet ini

Penyebab Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul

Kode verifikasi memang sangat penting di era saat ini. Tanpa kode verifikasi, Anda biasanya tidak bisa melakukan login ke salah satu aplikasi, termasuk WhatsApp. Hal ini tentu menjadi masalah bagi pengguna WhatsApp. Nah, berikut ini terdapat beberapa hal yang mungkin menyebabkan kode verifikasi WhatsApp tidak muncul. Simak pembahasannya berikut ini.

1. Salah Nomor Telepon

Penyebab pertama kode verifikasi WhatsApp tidak muncul adalah salah memasukkan nomor telepon. Meski tampak sepele, salah nomor telepon ini akan cukup berpengaruh banyak. Bahkan, jika salah input satu angka saja Sebab, kode verifikasi akan dikirimkan melalui SMS ke nomor telepon yang sesuai dari awal sampai akhir.

2. Kartu Sudah Tidak Aktif

kartu sim

Jika nomor telepon yang Anda masukkan sudah yakin benar dan sesuai, penyebab lainnya bisa karena sim card yang digunakan sudah tidak aktif. Pasalnya, untuk menerima kode verifikasi tentu butuh nomor telepon yang bisa dihubungi atau masih aktif. Tidak heran jika kode verifikasi tersebut tidak muncul.

3. Jaringan Tidak Stabil

Internet_Sumber: unsplash.com

Untuk bisa mengakses WhatsApp, koneksi internet yang stabil sangat dibutuhkan. Apalagi ketika sedang mencoba login atau memasukkan nomor telepon, koneksi internet harus benar-benar stabil. Jika tidak, nomor telepon yang dimasukkan tidak bisa terbaca oleh aplikasi dan tidak bisa menerima kode verifikasi. Hal ini menjadi penyebab yang paling sering dialami oleh pengguna HP. 

4. Aplikasi WhatsApp Sedang Error

pesan-kosong-whatsapp-10-1

Untuk beberapa kasus, penyebab kode verifikasi WhatsApp tidak muncul mungkin disebabkan oleh aplikasi WhatsApp yang error. Hal ini biasanya terjadi jika Anda menggunakan HP dengan sistem operasi lama. Selain itu, error ini juga bisa terjadi karena Anda tidak melakukan update aplikasi.

5. Nomor Terblokir

iphone 13 screenshotSumber: Technometary

Kemungkinan penyebab lainnya adalah nomor telepon sudah terblokir. Biasanya, nomor telepon dapat terblokir karena aplikasi atau karena nomornya yang sudah melewati masa tenggang. Anda bisa mengecek di bagian pengaturan telepon terlebih dahulu untuk mengecek status nomor telepon yang digunakan.

Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp Tidak muncul

Setelah memahami beberapa penyebab kenapa kode verifikasi WhatsApp tidak bisa muncul. Anda bisa mencoba melakukan perbaikan sendiri agar WhatsApp bisa segera digunakan. Poin yang perlu Anda periksa adalah kondisi nomor telepon dan pengaturan telepon yang digunakan. Untuk lebih lengkapnya, simak beberapa cara berikut ini.

1. Cek Nomor Telepon

Agar bisa menggunakan WhatsApp, Anda harus memastikan bahwa nomor telepon yang digunakan benar-benar aktif. Anda bisa mengecek jumlah angka dan urutannya agar tidak kurang atau salah memasukkan angka. 

Selain itu, pastikan juga bahwa nomor telepon Anda tidak terblokir atau kehabisan masa tenggangnya. Selain itu, hal yang jarang diperhatikan adalah penggunaan kode negara yang dipakai.

2. Pastikan Jaringan Stabil

speedtest.net_

Untuk memunculkan kode verifikasi WhatsApp, Anda harus memastikan bahwa koneksi jaringan di HP sudah stabil. Hal ini bertujuan agar HP bisa digunakan untuk menerima SMS atau telepon. 

Selain jaringannya, pastikan juga kondisi internet ada dan stabil. Jika ragu, Anda bisa menggunakan jaringan WiFi agar koneksi internetnya lebih bagus. Namun, untuk menerima kode WhatsApp tetap akan menggunakan jaringan dari kartu SIM di HP.

3. Cek Apakah WhatsApp yang Digunakan Sudah Sesuai 

WhatsApp terus memperbaiki sistem dan fitur agar dapat digunakan dengan nyaman. Hal ini membuat WhatsApp sering mendapat update, bahkan setiap bulan. pastikan aplikasi WhatsApp Anda selalu update agar bisa digunakan dengan lancar baik itu untuk fitur atau penggunaan lainnya. 

update-wa-

Anda bisa mengecek update dengan masuk ke aplikasi Google Play Store > ketik di kolom pencarian WhatsApp > pilih WhatsApp > nantinya akan muncul pilihan update jika Anda menggunakan WhatsApp versi lama. Klik update dan tunggu hingga prosesnya selesai.

drive-cache-5-1

Selain itu, Anda juga bisa mencoba untuk menghapus cache WhatsApp terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Caranya masuk ke Settings > Apps > WhatsApp > pilih Clear cache. Bila masih tidak menerima kode, cara selanjutnya yang bisa dilakukan adalah dengan mengunduh dan memasang ulang aplikasi WhatsApp.

4. Gunakan Fitur Verifikasi Telepon

cara mengatasi notifikasi whatsapp tidak muncul

Bila berbagai cara sudah dilakukan, tetapi kode verifikasi tidak muncul juga, Anda bisa menggunakan fitur verifikasi lainnya. Sebagai informasi, WhatsApp menyediakan dua metode dalam mendapatkan kode verifikasi, yakni melalui pesan atau melalui telepon langsung. 

Jika pengiriman kode verifikasi WhatsApp melalui SMS tidak berhasil, Anda bisa mencoba menggunakan metode telepon. Nantinya, Anda akan menerima telepon dari operator sebagai bentuk verifikasi. Dengarkan baik-baik dan catat kode yang disampaikan. Setelah selesai, Anda bisa memasukkan kode tersebut untuk memverifikasi WhatsApp Anda. 

Sebagai catatan, pengiriman kode verifikasi melalui SMS dan telepon memiliki batas waktu. Jadi, Anda tidak usah terburu-buru menganggap bahwa kode WhatsApp tidak muncul. Ada baiknya menunggu beberapa saat hingga kode dikirim. Apalagi, jika koneksi internet sedang tidak stabil, Anda bahkan harus berulang kali memasukkan nomor telepon agar kode verifikasi dapat terkirim.

Nah, demikian beberapa hal yang mungkin jadi penyebab kenapa kode verifikasi WhatsApp tidak bisa muncul. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan beberapa cara untuk mengatasi hal tersebut. Sampai sini dulu pembahasan kali ini dan selamat mencoba.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram