10 Situs Download Anime Gratis dan Bersubtitel Indonesia

Ditulis oleh Anggie Warsito

Apa kamu penggemar anime yang sedang mencari situs download anime? Selamat, berarti kamu sedang membaca artikel yang tepat! Pasalnya, artikel ini punya sejumlah rekomendasi situs download anime yang barangkali cocok buatmu.

Semua situs anime di sini merupakan situs gratis dan sudah bersubtitel Indonesia. Ini tentu kabar baikmu yang ingin mencari anime bersubtitel Indonesia dan bisa diakses secara gratis. Penasaran dengan sejumlah situs tersebut? Langsung saja simak langsung di bawah ini.

1. Samehadaku

Samehadaku

Ini merupakan situs download anime yang cukup populer di kalangan pecinta anime. Situs yang pertama kali muncul pada 2012 ini memiliki tampilan yang minim iklan. Samehadaku membuatmu bisa memilih dan mengunduh anime favoritmu dengan nyaman.

Pilihan anime-nya pun cukup beragam. Mulai dari anime yang agak lawas hingga anime keluaran terbaru. Situs ini juga punya koleksi lagu soundtrack dari sejumlah anime yang bisa kamu download secara gratis.

2. OpLoverz

OpLoverz

* sumber: keepo.me

Situs ini juga sama populernya dengan Samehadaku. Sesuai namanya, situs ini merupakan situs khusus bagi pecinta anime One Piece (OP). Walau begitu, situs ini juga punya anime-anime lainnya yang bisa kamu unduh.

Situs ini juga dilengkapi tutorial lengkap, baik untuk mengunduh anime atau sekadar menonton anime di OpLoverz. Ini tentu sangat membantu. Apalagi, kalau kamu betul-betul pertama kali mengunduh anime di situs tersebut.

3. AWSubs

AWSubs

* sumber: www.kabaranime.com

Kalau kamu mau mengunduh beberapa episode anime sekaligus, situs ini layak kamu coba. Ada beberapa keunggulan di situs ini. Salah satunya adalah fitur Jadwal Rilis. Fitur ini sangat membantumu untuk mengetahui kapan anime favoritmu dirilis di situs ini.

Koleksi anime di situs ini cukup lengkap. Mulai yang paling populer seperti One Pice hingga anime yang tidak bisa kamu temukan di situs-situs lainnya. Kalau kamu punya keinginan pergi ke Jepang, kamu layak mengunjungi situs ini. Pasalnya, situs ini kini tengah membuka program open trip ke Jepang.

4. AniBatch

AniBatch

* sumber: www.selipan.com

Bagi yang ingin mengunduh anime yang sudah tamat, situs ini layak dikunjungi. Di situs ini, semua episode dalam suatu anime yang tamat bisa kamu unduh sekali waktu. Adapun beberapa anime di antaranya adalah Sora To Umi No Aida, dan Ulysses: Jehanne Darv to Renkin no Kishi.

Semua anime yang ada di sini bisa diunduh via server yang disediakan situs ini. Bila link unduh di situs ini tidak bisa diakses, kamu tak perlu khawatir. Kamu tinggal lapor saja ke pihak pengelola situs lewat fitur chatbox yang ada di samping kanan tampilan situs ini.

5. Animeindo

Animeindo

* sumber: id.techinasia.com

Ini merupakan situs anime subtitel Indonesia yang tak kalah lawas dari Samehadaku. Sejumlah anime terbaru selalu di-update di situs ini. Mulai dari Boruto hingga Boku no Hero Academia. Semua anime di sini bisa kamu unduh dalam berbagai format, entah itu format PC maupun ponsel pintar.

Seperti halnya beberapa situs lainnya, situs satu ini juga punya fitur Jadwal Rilis. Jadi, sebelum kamu mengunduh, kamu pun bisa tahu kapan anime favoritmu rilis dan bisa diunduh. Selain mengunduh, kamu pun bisa menonton anime favoritmu langsung dari situs ini.

6. Nekonime

Nekonime

* sumber: www.jejakwaktu.com

Kalau kamu pecinta anime yang antimainstream, situs ini bisa disambangi. Beberapa anime yang kurang populer di telinga umum bisa kamu dapati di situs ini. Tak hanya anime, sejumlah live action keluaran Jepang pun bisa kamu temukan di sini.

1 2»
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram