carisinyal web banner retina

10 Ultrabook Tipis yang Murah dan Berkualitas Tahun 2024

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Salah satu varian laptop yang sedang berkembang dan ramai di pasaran adalah Ultrabook. Konsep ultrabook ini diperkenalkan oleh Intel sebagai sebuah perangkat portable masa depan yang menggabungkan konsep notebook yang punya spesifikasi kinerja baik dengan netbook yang umumnya punya desain mungil dan tipis. Kedua konsep ini diselaraskan menjadi sebuah perangkat yang punya kinerja baik, berdesain tipis, dan lebih mudah dibawa ke mana-mana.

Bisa dibilang, Ultrabook adalah trademark atau merek dagang dari Intel. Hanya saja, konsep Ultrabook sudah tidak relevan lagi karena Intel hadirkan konsep baru, yakni Intel Evo.

Karena itu, istilah Ultrabook sebenarnya sudah tidak relevan. Istilah yang tepat adalah laptop tipis atau Ultra-portable. Namun, mengingat nama Ultrabook cukup kuat, di artikel ini istilah yang dipakai adalah Ultrabook. Meski tentu, di daftar ini lebih banyak produk Intel Evo atau produk laptop ultra-portable dari AMD Ryzen.

Ultrabook yang ada di pasaran umumnya dibanderol dengan harga mahal. Rata-rata harganya 15 juta ke atas. Misalnya, ASUS dengan seri ZenBook atau HP dengan Envy, adalah dua tipe Ultrabook yang dijual dengan harga relatif mahal.

Jika Anda butuh Ultrabook dengan harga yang lebih terjangkau, jangan khawatir! Masih ada laptop yang mengusung konsep Ultrabook berkualitas, tapi dibanderol dengan harga di bawah 15 juta. Apa sajakah Ultrabook yang murah tersebut? Berikut daftarnya.

1. Lenovo Flex 5 OLED Touch

Lenovo Flex 5 OLED Touch
• Layar
14" WUXGA (1920x1200) OLED 400nits Glossy, 100% DCI-P3, Dolby® Vision™, TÜV Low Blue Light, DisplayHDR™ True Black 500, Glass, Touch
• Prosesor
Intel® Core™ i7-1355U, 10C (2P + 8E) / 12T, P-core 1.7 / 5.0GHz, E-core 1.2 / 3.7GHz, 12MB
• Graphic Card
Integrated Intel® Iris® Xe Graphics
• RAM
16GB Soldered LPDDR4x-4266, dual-channel, not upgradable
• Storage
512GB SSD M.2 2242 PCIe® 4.0x4 NVMe®, up to 1TB
• Konektivitas
Wi-Fi® 6, 11ax 2x2, Bluetooth® 5.1
• Port
1x Card reader, 1x HDMI® 1.4b, 1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm), 1x Power connector, 1x Thunderbolt™ 4 / USB4® 40Gbps (support data transfer, Power Delivery 3.0 and DisplayPort™ 1.4), 1x USB 3.2 Gen 1, 1x USB 3.2 Gen 1 (Always On)
• Baterai
Integrated 52.5Wh Adapter: 65W Round Tip (3-pin)

Jika Anda seorang konten kreator, pekerja kantoran, atau pebisnis lain yang membutuhkan laptop fleksibel, Lenovo Flex 5 OLED Touch bisa jadi salah satu piloihan yang tepat. Laptop ini dibekali beberapa kemampuan yang cukup unik dengan harganya yang tidak sampai Rp15 juta.

Mulai dari bagian layarnya yaitu 14 inci dengan resolusi WUXGA. Yang membuatnya menarik lagi adalah penggunaan panel OLED dan 100 persen DCI-P3 untuk menghasilkan warna yang lebih cerah. Dolby Visoin juga turut disematkan dengan sertifikasi TUV Rheinland low blue light sehingga Anda tetap nyaman saat menatap layar dengan lama.

Lenovo Flex 5 OLED Touch juga jadi salah satu laptop 2-in-1 yang cocok untuk Anda yang punya mobilitas tinggi. Layarnya ini sudah mendukung touch screen dan engsel kuat hingga 360 derajat. Hal ini membuatnya bisa diubah bentuk menjadi sebuah tablet. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan stylus untuk mencatat agar lebih mudah.

Soal performanya, laptop ini sudah sangat sebanding dengan harga yang ditawarkan. Mulai dari Intel Core i7-1355U, RAM LPDDR4 16 GB, dan SSD NVMe PCIe 512 GB yang bisa di-upgrade. Kemampuan tersebut bisa Anda dapatkan dengan hanya membayar sekitar Rp14,5 jutaan saja.

Menariknya, harga tersebut juga sudah termasuk Windows 11 Home dan Office Home & Student yang terpasang. Sedangkan untuk garansinya, Lenovo memberikan garansi resmi dari Lenovo Indonesia selama 2 tahun. Bagaimana, menarik, bukan?

2. Lenovo Flex 5 Touch 2-in-1

Lenovo Flex 5 Touch 2-in-1
• Layar
14" WUXGA (1920x1200) IPS 300nits Glossy, 45% NTSC, TÃœV Low Blue Light, Glass, Touchscreen
• Prosesor
Intel® Core™ i5-1335U, 10C (2P + 8E) / 12T, P-core 1.3 / 4.6GHz, E-core 0.9 / 3.4GHz, 12MB
• Graphic Card
Integrated Intel® Iris® Xe Graphics
• RAM
16GB Soldered LPDDR4x-4266, dual-channel
• Storage
512GB SSD M.2 2242 PCIe® 4.0x4 NVMe
• Konektivitas
Wi-Fi® 6, 11ax 2x2, Bluetooth 5.1
• Port
1x USB 3.2 Gen 1, 1x USB 3.2 Gen 1 (Always On), 1x Thunderbolt™ 4 / USB4® 40Gbps (support data transfer, Power Delivery 3.0 and DisplayPort™ 1.4), 1x HDMI® 1.4b, 1x Card reader, 1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm), 1x Power connector
• Baterai
Integrated 52.5Wh 65W Round Tip (3-pin)

Lenovo Flex 5 Touch 2-in-1 menjadi salah satu laptop bisnis dengan paket lengkap. Laptop Rp12 jutaan ini punya sentuhan premium, fitur lengkap, dan performa sigap. Sisi premium dari laptop ini dapat Anda lihat dari bezel layar yang tipis di sisi samping dan atas.

Soal kemampuannya, resolusinya ini sudah WUXGA yang cukup tajam untuk menampilkan setiap konten. Layarnya juga dibekali sertifikasi TUV Rheinland low blue light yang nyaman dan aman untuk mata. Hal menarik lainnya yang tidak kalah penting dari laptop ini adalah sisi fleksibilitasnya.

Layarnya ini sudah mendukung layar sentuh sehingga membuatnya bisa diubah menjadi sebuah tablet. Kekuatan engselnya pun bisa diandalkan dengan kemampuan lipat hingga 360 derajat. Anda juga bisa menggunakan stylus agar penggunaannya jadi lebih menarik dan interaktif.

Ketebalan dan bobotnya pun cocok untuk Anda yang punya mobilitas tinggi. Ketebalannya hanya 17,4 mm dengan berat 1,5 kg yang bisa dibawa atau dijinjing dengan mudah.

Soal performanya, laptop ini ditenagai oleh Intel Core i5-1335U dengan GPU Intel Iris Xe yang bisa diandalkan. Belum lagi kapasitas memori yang ditawarkan cukup besar dengan SSD NVMe PCIe yang kencang. Kelengkapan port yang dimilikinya juga cukup lengkap untuk aktivitas multitasking yang cukup padat.

Harga yang ditawarkan Lenovo untuk Lenovo Flex 5 Touch 2-in-1 ini sudah termasuk Windows 11 Home dan garansi resmi selama 2 tahun.

3. ASUS Vivobook 14

Asus Vivobook 14 A1400EA FHD7524
• Layar
14.0-inch FHD (1920 x 1080) 16:9 aspect ratio LED Backlit IPS-level Panel 60Hz refresh rate 250nits 45% NTSC color gamut Anti-glare display
• Prosesor
Intel Core i7-1165G7, 4 core 8 thread up to 4,7 GHz
• Graphic Card
Iris Xe
• RAM
8GB DDR4 on board, satu slot SODIMM
• Storage
512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD, satu slot kosong SATA 2,5 inci
• Konektivitas
WiFi 5, Bluetooth 5.1
• Port
1x USB 3.2 Gen 1 Type-A,  1x USB 3.2 Gen 1 Type-C,  2x USB 2.0 Type-A, 1x HDMI 1.4, 1x 3.5mm Combo Audio Jack,  1x DC-in
• Baterai
37 Wh

ASUS VivoBook 14 memang terkenal sebagai laptop seri konsumer dengan segmentasi kelas terjangkau. Namun, siapa sangka jika seri ini juga punya varian dengan harga yang tembus belasan juta. Inilah dia ASUS Vivobook 14.

Yang membuat harga laptop ini mencapai Rp14,2 jutaan tentu saja prosesor Core i7 generasi ke-11 yang dipakainya. Prosesor ini kencang dan masih bertenaga untuk dipakai dalam beberapa tahun mendatang. Ia mencukupi untuk pekerjaan santai seperti olah dokumen hingga pekerjaan berat seperti mengolah kode-kode pemrograman.

Opsi untuk upgrade yang luas, keyboard chichlet dengan tombol full size, punya sensor fingerprint dan fitur number pad, jadi kelebihan lain yang dimiliki VivoBook 14 satu ini. Namun, catatannya juga ada.

Pertama, di harga belasan juta semestinya laptop 1,55 kg ini sudah pakai RAM dual channel. Karena RAM-nya belum dual channel, GPU bawaan yang terbaca masih Intel UHD, bukan Iris Xe yang cukup kencang. Kedua, baterainya kurang besar untuk menunjang bekerja sehari penuh.

Namun, kalau Anda tipe yang selalu mencolokkan charger, itu tidak masalah. Ketiga, meskipun layarnya IPS, gamut warnanya belum 100 persen sRGB. Sehingga akurasi warnanya belum terlalu sip untuk content creation. Keempat, kalau ada port Thunderbolt 4 sih lebih bagus sebagai sarana sambungan ke e-GPU.

ASUS Vivobook 14 dijual dengan garansi resmi 2 tahun. Paket penjualannya cukup lengkap. Ada WIndows 11 Home, Office Home & Student 2021, tas ransel, dan HDD housing alias dudukan hard disk untuk keperluan upgrade penyimpanan.

4. HP 240 G8

HP 240 G8
• Layar
14" HD
• Prosesor
Intel® Core™ i7-1165G7
• Graphic Card
Intel® Iris® Xᵉ Graphics
• RAM
16 GB DDR4
• Storage
128GB SSD, 1TB HDD
• Konektivitas
Realtek 802.11a/b/g/n/ac (2x2) Wi-Fi® and Bluetooth® 5 wireless card
• Port
2 Super Speed USB Type-A 5Gbps signaling rate; 1 SuperSpeed USB Type-C® 5Gbps signaling rate; 1 RJ-45; 1 headphone/microphone combo; 1 HDMI 1.4b; 1 AC power (HDMI cable sold separately)
• Baterai
HP 3-cell Long Life, 41 Wh Li-ion

HP 240 G8 menjadi salah satu laptop dari HP yang memiliki harga menarik. Disebut menarik, karena harga dari laptop ini tidak lebih dari Rp15 jutaan, tetapi hanya Rp14,1 jutaan saja. Meski bisa dibilang lebih murah, kualitas yang dimiliki oleh laptop ini cukup tangguh dan mampu bersaing.

Untuk performanya, laptop ini mengandalkan prosesor Intel Core i7 generasi ke-11. Apalagi sisi grafiknya didukung oleh Intel Xe yang telah terintegrasi. Bisa dipastikan bahwa laptop ini mampu mengerjakan berbagai pekerjaan harian Anda. Bahkan, laptop ini juga mampu memainkan game favorit Anda dengan kualitas grafis yang oke.

Laptop ini juga mampu menyimpan berbagai berkas hingga game berukuran besar. Sebab sudah dibekali RAM DDR4 berkapasitas 16 GB yang cukup luas. Sayangnya, storage yang disematkan hanya 128 GB SSd saja. Namun, Anda bbisa memilih kapasitas lebih luasdengan 1 TB, hanya saja masih HDD.

Dari segi layarnya, laptop ini tentu saja dibekali layar berkualitas. Layar ini menggunakan panel IPS berukuran 14 inci beresolusi HD. Dengan desain bezel lebih tipis di kanan kirinya, Anda bisa menikmati berbagai konten dengan puas.

5. ACER Swift Go OLED

ACER Swift Go OLED
• Layar
14.0" OLED, WQXGA+ (2880 x 1800), high-brightness (500 nits) Acer CineCrystalâ„¢, 16:10, DCI-P3 100%, 90 Hz, <0.2ms, Wide viewing angle up to 170 degrees, Mercury free, environment friendly
• Prosesor
Intel Core i5-13500Hprocessor (Intel Evo Certified)
• Graphic Card
Intel Iris Xe Graphics
• RAM
16 GB LPDDR5 Dual Channel Memory
• Storage
512 GB SSD PCIe NVMe Gen4
• Konektivitas
IEEE 802.11 a/b/g/n/ac/ax & Bluetooth 5.2
• Port
1x USB Type-A 3.2 Gen 1 (5 Gbps), 1x USB Type-A 3.2 Gen 1 (5 Gbps), Sleep and Charge, 2x USB Type-C 4.0, Thunderbolt 4, Power Delivery (PD) 1x HDMI 2.1
• Baterai
3-cell Lithium Ion (Li-Ion)

ACER Swift Go OLED menjadi salah satu laptop yang cukup menarik dan cocok untuk para jurnalis, pekerja kantoran, atau mahasiswa sebagai pelajar. Laptop ini memiliki ukuran layar 14 inci dengan resolusi WQXGA+ yang cukup tajam. Anda bisa menikmati kualitas tampilan layar yang tajam dengan kecerahan hingga 500 nit.

Menariknya lagi, ACER Swift Go OLED sudah menggunakan panel OLED sehingga kualitas warnanya lebih cerah. Color gamut yang dimilikinya yaitu DCI-P3 hingga 100 persen.

Untuk performanya, laptop ini ditenagai oleh Intel Core i5-13500H dengan sertifikasi Intel Evo. Huruf "H" di akhirnya juga menandakan bahwa performa yang dimilikinya ini cukup tinggi. Apalagi didukung oleh GPU Intel GPU Iris Xe sehingga mampu memainkan beberapa game populer.

Jika Anda membutuhkan laptop untuk aktivitas multitasking yang padat, laptop ini juga bisa digunakan. Kapasitas RAM LPDDR5 yang disematkan cukup luas yaitu 16 GB dengan SSD NVMe 512 GB. Anda tidak akan menemukan lagi yang namanya lag atau lemot saat membuka beberapa aplikasi sekaligus.

Jika Anda tertarik, Anda bisa memiliki ACER Swift Go OLED dengan harga sekitar Rp14,4 jutaan. Harga tersebut sudah termasuk Windows 11 Home dengan garansi resmi daro Acer Indonesia hingga 3 tahun.

6. ASUS ZenBook Flip 13 UX363EA

ASUS ZenBook Flip 13 UX363EA
• Layar
13.3-inch Touch screen OLED FHD (1920 x 1080) 16:9 Glossy display 100% DCI-P3 color gamut PANTONE Validated
• Prosesor
Intel® Core™ i5-1135G7 Processor 2.4 GHz (8M Cache, up to 4.2 GHz, 4 cores)
• Graphic Card
Intel® Iris Xe Graphics
• RAM
8GB LPDDR4X on board
• Storage
512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD
• Konektivitas
WiFi, Bluetooth
• Port
1x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 2x Thunderboltâ„¢ 4 supports display / power delivery, 1x HDMI 1.4
• Baterai
67WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion

Anda sedang mencari laptop ringkas yang bisa dilipat? ASUS ZenBook Flip 13 UX363EA mungkin akan cocok dengan Anda. Laptop ini memiliki ukuran layar lebih kecil daripada laptop pada umumnya yaitu hanya 13,3 inci saja. Meski begitu, kemampuannya dalam menampilkan konten sangat menarik.

Panel yang digunakannya dalah OLED dengan resolusi FHD. Kemampuannya juga didukung oleh color gamut 100 persen DCI-P3 dan Pantone Validated. Laptop ini cocok digunakan untuk aktivitas hiburan seperti menonton atau bermain game.

Laptop ini juga memiliki engsel yang kuat dan fleksibel karena bisa diputar hingga 360 derajat. Dengan begitu, laptop ini bisa berubah dan digunakan layaknya sebuah tablet. Jangan khawatir, laptop ini memiliki layar yang mendukung touch screen sehingga Anda bisa nyaman menggunakannya layaknya tablet tapi performa laptop.

Sebab, laptop yang dijual dengan harga Rp14,9 jutaan ini ditenagai oleh Intel Core i5-1135G7. Prosesor tersebut memiliki frekuensi maksimal hingga 4,2 GHz dan didukung oleh GPU Intel Iris Xe Graphic. Dengan kata lain, selain untuk hiburan, Anda juga bisa menggunakan laptop ini untuk menyelesaikan pekerjaan Anda setiap hari.

Dalam paket penjualannya, Anda juga akan mendapatkan Office Home & Student 2021 serta Windows 11 Home yang sudah terpasang. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan jaminan berupa garansi resmi dari ASUS Indonesia selama 2 tahun.

7. ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA

ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA
• Layar
Touch screen, 14.0-inch, FHD (1920 x 1080) 16:9, IPS-level Panel, Glossy display, LED Backlit, 250nits, NTSC: 45%
• Prosesor
Intel® Core™ i5-1135G7 Processor 0.9-2.4 GHz (8M Cache, up to 4.2 GHz)
• Graphic Card
Intel Iris Xᵉ Graphics
• RAM
8GB DDR4
• Storage
256GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD
• Konektivitas
Wi-Fi 6(802.11ax)+Bluetooth 5.2 (Dual band) 2*2
• Port
2 x Thunderboltâ„¢ 4 Type-C (supports 4K display, USB PD3.0 ), 1 x USB 3.2 Gen1 Type-A, 1 x USB 2.0 Type-A, 1 x HDMI 2.0a, 1 x RJ45, 1 x miscroSD card and nano SIM card combo slot (optional), 1 x 3.5 mm audio combo jack, 1 x Kensington lock slot
• Baterai
50WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion

ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA menjadi salah satu laptop ultrabook yang cukup menarik di kelas harganya. Laptop ini dijual dengan harga sekitar Rp11,1 jutaan saja. Dengan harga tersebut, Anda bisa mendapatkan performa tangguh dari Intel Core i5-1135G7. Apalagi dikombinasikan dengan Intel Iris Xe yang membuat kemampuan grafisnya lebih baik.

Sebagai laptop ultrabook, ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA menawarkan dua mode yang bisa Anda gunakan atau 2-in-1. Terlihat dari layarnya yang sudah mendukung touchscreen dengan panel IPS-level. Selain itu, engselnya pun kokoh dan bisa diputar hingga 360 derajat. Sehingga Anda bisa menggunakan laptop ini dalam mode tablet untuk penggunaan yang berbeda.

Sebagai sebuah laptop, ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA juga menawarkan pengalaman penggunaan yang menyenangkan. Keyboard-nya dibekali lampu backlit dengan key travel 1,5 mm. Kedua hal tersebut membuat pengetikan jadi lebih nyaman untuk mengetik di manapun dan kapanpun.

Hal lain yang bisa Anda dapatkan dari laptop ini adalah kelengkapan port-nya. Terdapat Thunderbolt type-C yang mendukung 4K display, HDMI, hingga RJ-45. Ketahanannya pun bisa diandalkan dengan kapasitas baterai 50WHrs yang bisa bertahan seharian.

Harga untuk ASUS ExpertBook B3 Flip B3402FEA sudah termasuk Windows 11 Home dan garansi resmi dari ASUS Indonesia selama 3 tahun. Bagaimana, tertarik?

8. HP Pavillion x360

HP Pavillion x360
• Layar
(14″) diagonal, FHD (1920 x 1080), multitouch-enabled, IPS, edge-to-edge glass, micro-edge, 250 nits, 45% NTSC
• Prosesor
Intel® Core™ i7-1355U Processor (up to 5.0 GHz with Intel® Turbo Boost Technology, 12 MB L3 cache, 10 cores, 12 threads)
• Graphic Card
Intel® Iris® Xᵉ Graphics
• RAM
16 GB DDR4-3200 MHz RAM (onboard)
• Storage
512 GB PCIe® NVMe™ M.2 SSD
• Konektivitas
Wi-Fi 6 (2×2) and Bluetooth® 5.2 combo
• Port
1 SuperSpeed USB Type-C® 10Gbps signaling rate (USB Power Delivery, DisplayPort™ 1.4, HP Sleep and Charge), 2 SuperSpeed USB Type-A 5Gbps signaling rate, 1 HDMI 2.1, 1 AC smart pin, 1 headphone/microphone combo, 1 microSD media card reader
• Baterai
3-cell, 43 Wh Li-ion

Mencari laptop yang bisa diubah menjadi sebagai sebuah tablet, HP Pavillion x360 bisa jadi salah satu pilihan yang cocok untuk Anda. Sesuai dengan namanya, laptop ini memiliki engsel yang bisa dilipat hingga 360 derajat. Hal ini membuatnya bisa diubah menjadi sebuah tablet. Menariknya, layarnya ini juga sudah mendukung touchscreen dengan multitouch.

Untuk ukurannya, laptop ini menawarkan layar luas yaitu 14 inci dengan panel IPS. Soal kualitasnya, resolusinya ada pada Full HD dengan 45 persen NTSC untuk color gamut-nya. Anda bisa menikmati berbagai konten saat menonton film atau aktivitas multimedia lainnya.

Tidak hanya unggul secara kualitas tampilan, performa yang ditawarkan laptop ini juga sudah cukup tangguh di kelas harganya. Laptop ini ditenagai prosesor Intel Core i7 generasi ke-13 yaitu i7-1355U dengan teknologi Turbo Boost. Penggunaan aktivitas padat bisa dilakukan dengan lancar dengan laptop ini. Belum lagi dibekali RAM DDR4 berkapasitas 16 GB dan SSD NVMe PCIe berkapasitas 512 GB.

Jika laptop ini sesuai dengan kebutuhan Anda, Anda bisa membelinya dengan harga sekitar Rp14,4 jutaan. Harga tersebut sudah termasuk Windows 11 Home, Office Home & Student 2021, dan garansi resmi hingga 2 tahun. Tertarik membelinya?

9. Acer Aspire 5 Spin

Acer Aspire 5 Spin
• Layar
14.0″ IPS, WUXGA 1920 x 1200, Acer ComfyView™ LED-backlit TFT LCD supporting multi-touch and AES pen solution, 16:10 aspect ratio
• Prosesor
Intel® Core™ i7-1355U Processor 1.7 GHz (12MB Cache, up to 5.0 GHz, 10 cores, 12 Threads)
• Graphic Card
Intel® Iris® Xe Graphics 80 EU
• RAM
16 GB LPDDR5 Dual Channel memory
• Storage
512 GB SSD PCIe Gen4 NVMe
• Konektivitas
802.11 a/b/g/n/ac/ax wireless LAN + Bluetooth 5.1
• Port
1x HDMI® port 2.1 with HDCP support; 1x USB Thunderbolt 4 (Type-C); 2x USB 3.2 Gen 1 (1x with power off charging features); 1x Audio jack
• Baterai
50Wh Li-ion, Up to 14 hours

Memiliki laptop yang bisa dijadikan sebuah tablet adalah salah satu hal yang cukup menarik. Acer Aspire 5 Spin menawarkan hal tersebut dengan kemampuannya yang bisa diubah menjadi sebuah tablet. Benar, laptop ini memiliki engsel yang bisa dilipat hingga 360 derajat.

Selain itu, layar laptop ini tentu saja sudah mendukung touch screen dengan fitur multi touch. Belum habis sampai di situ, Anda bahkan bisa menggunakan stylus untuk penggunaan lebih lanjut. Misalnya untuk menulis, menandai hal-hal penting saat belajar atau bekerja, dan sebagainya.

Ukuran layarnya juga cukup luas yaitu 14 inci dengan resolusi WUXGA yang nyaman dilihat dengan Acer ComfyView. Anda bisa menikmati kualitan tampilan layar yang menyenangkan saat menonton film. Apalagi didukung oleh speaker yang menggunakan preset DTS.

Soal performa, Acer Aspire 5 Spin ditenagai oleh Intel Core i7 generasi ke-13 yaitu i7-1355U. GPU yang digunakannya yaitu Intel Iris Xe mampu menampilkan grafis yang cukup baik saat digunakan bermain game. Untuk multitasking juga bisa berkat SSD NVMe 512 Gb dan RAM 16 GB yang masih bisa di-upgrade.

Hal menarik lain dari laptop 2-in-1 ini adalah ketahanan baterainya. Anda bisa menggunakan laptop ini untuk aktivitas apapun selama seharian dengan baterai 50Wh. Klaimnya mengatakan bahwa laptop ini mampu bertahan hingga 14 jam.

Nah, untuk Anda yang tertarik dan ingin memiliki laptop ini, Anda hanya perlu membayar sekitar Rp14,4 jutaan saja. Harga tersebut sudah termasuk Windows 11 Home, Office Home & Student 2021, dan garansi resmi dari Acer Indonesia selama 3 tahun.

10. Acer Aspire Vero

Acer Aspire Vero
• Layar
14.0" display with IPS (In-Plane Switching) technology, Full HD 1920 x 1080, high-brightness (300 nits) Acer ComfyViewâ„¢ LED-backlit TFT LCD, 16:9 aspect ratio, color gamut sRGB 100%
• Prosesor
Intel® Core™ i5-1335U processor (Evo)
• Graphic Card
Intel Iris Xe Graphics (80 EU)
• RAM
16 GB LPDDR4X
• Storage
512GB SSD NVMe Gen4
• Konektivitas
Intel® Killer™ Wireless Wi-Fi 6E 1675i, Bluetooth 5.2
• Port
1 x USB Type-C™ port supporting: - USB 3.2 Gen 2 (up to 10 Gbps) - Thunderbolt™ 4 - USB charging 5 V; 3 A - DC-in port 20 V; 65 W 2 x USB Standard-A ports, supporting: - One port for USB 3.2 Gen 1 - One port for USB 3.2 Gen 1 featuring power off USB charging 1 x HDMI® 2.0 port with HDCP support 1 x 3.5 mm headphone/speaker jack, supporting headsets with built-in microphone 1x RJ45
• Baterai
50 Wh 3-cell Li-ion battery

Tidak harus mengeluarkan budget di atas Rp10 juta untuk mendapatkan laptop dengan kemampuan yang lengkap. Acer Aspire Vero menjadi salah satu laptop yang menawarkan hal tersebut. Laptop ini hadir dengan beberapa kelebihan yang cukup menarik di beberapa sektornya.

Misalnya kualitas layar 14 inci yang sudah memiliki resolusi Full HD. Tidak hanya itu, dengan kemampuan color gamut sRGB 100 persen membuatnya cocok untuk aktivitas pengeditan. Hal ini lantaran warna yang ditampilkannya cukup akurat meski hanya menggunakan panel IPS.

Kemudian untuk performanya, Acer Aspire Vero ditenagai oleh Intel Core i5 generasi ke-13 yaitu i5-1335U. Menariknya, prosesor ini berjenis Evo dengan dukungan GPU Intel Iris Xe yang cocok untuk menampilkan grafis oke.

Lanjut ke kemampuan multitasking-nya yang bisa diandalkan dengan SSD NVMe 512 GB dan RAM berkapasitas hingga 16 GB. konektivitasnya pun bukan main-main dengan Intel Killer WiFi 6e yang ngebut meski di ruang umum. Soal port pun bisa dibilang lengkap seperti USB 3.2 Gen 2 yang up to 10 Gbps, hingga Thunderbolt 4 dengan bandwidth hingga 40 Gbps.

Nah, jika tertarik dengan laptop ini, Anda hanya perlu menyiapkan budget sekitar Rp9,9 jutaan saja. Harga tersebut sudah termasuk Windows 11 Home, Office Home & Student 2021, dan garansi resmi dari Acer Indonesia selama 3 tahun.

Nah, selesai sudah pembahasan 10 ultrabook terbaik versi Carisinyal. Kumpulan ultrabook tersebut semoga jadi referensi yang tepat bagi Anda yang butuh ultrabook dengan harga relatif terjangkau. Punya saran lainnya? Tuliskan di kolom komentar.

Oh iya, selain membahas ultrabook, kami juga sempat membahas soal Netbook. Dalam artikel 10 Netbook Terbaik ini kami merekomendasikan beberapa netbook yang paling bagus dengan harga paling murah. Sedangkan jika Anda menginginkan laptop dengan layar 13 inch yang murah, silakan baca rekomendasinya di artikel berjudul "Laptop Layar 13 inch Termurah" ini.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram