carisinyal web banner retina

Cara Menyembunyikan Foto dan Video di HP OPPO

Ditulis oleh Adam Duta Dwiguna

Kini, kebutuhan seseorang terhadap HP sudah menjadi makin besar. Maka dari itu, banyak pengguna HP yang memanfaatkan HP untuk menunjang aktivitas sehari-harinya. Bahkan, tidak jarang digunakan untuk menyimpan berbagai file yang bersifat pribadi atau rahasia.

Untungnya, beberapa HP yang beredar sekarang sudah dibekali fitur untuk menjaga keamanan privasi pengguna. Keamanan tersebut mulai dari kunci aplikasi, menyembunyikan aplikasi, hingga menyembunyikan beberapa file tertentu saja. Salah satu merek HP yang menyediakan fitur tersebut adalah OPPO.

Salah satu fitur keamanan yang dimiliki oleh HP OPPO adalah private safe atau brankas pribadi. Fitur ini bisa membantu Anda menyembunyikan berbagai file mulai dari foto, video, audio, dokumen, dan sebagainya. Agar tidak terjadi kesalahpahaman, silakan simak artikel ini sampai habis, ya.

Cara Menyembunyikan Foto atau Video di HP OPPO

Cara menggunakan fitur brankas pribadi di HP OPPO ini tidak terlalu rumit. Meski begitu, keamanannya sudah cukup terjamin, loh. Agar lebih jelas, silakan simak langkah-langkahnya berikut ini.

  • Langkah pertama, silakan masuk ke aplikasi “Settings” di HP OPPO Anda.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Setelah itu, gulir ke bawah dan pilih “Sidik jari, Wajah, & Sandi”.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Jika Anda baru pertama kali menggunakan fitur ini, silakan pilih “Atur kata sandi privasi” berwarna biru untuk mengatur kata sandi.
  • Kata sandi tersebut terdiri dari kombinasi angka yang sulit ditebak dan mudah diingat.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Setelah itu, silakan kembali ke menu “Sidik jari, Wajah, & Sandi” dan pilih “Brankas Pribadi” untuk membuka fiturnya.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Jika sudah memahami fitur ini, silakan tekan “Selesai” dan fitur sudah bisa digunakan.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Setelah selesai diatur, langkah selanjutnya silakan masuk ke “Galeri” untuk mulai menyembunyikan foto atau video.
  • Tekan lama pada foto atau video yang ingin disembunyikan, kemudian tekan ikon gembok yang bertuliskan “Jadikan privasi”.
  • Setelah ada jendela notifikasi bahwa foto atau video berhasil disembunyikan, foto atau video Anda akan tersembunyi dan tidak akan ditampilkan di galeri lagi.

Cara Mengakses Foto atau Video Tersembunyi di HP OPPO

Setelah berhasil disembunyikan, foto atau video yang tersembunyi hanya bisa diakses oleh Anda. Cara untuk mengaksesnya juga tidak terlalu sulit. Agar lebih jelas, silakan simak langkah-langkahnya berikut ini.

  • Untuk bisa mengakses, silakan masuk kembali ke aplikasi “Settings” di HP OPPO Anda.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Setelah itu, gulir ke bawah dan pilih “Sidik jari, Wajah, & Sandi”.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Untuk mengaksesnya, silakan pilih “Brankas Pribadi” berwarna hijau dan masukkan sandi yang telah dibuat sebelumnya.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: Nanda Hero
  • Selain itu, Anda juga bisa mengakses brankas pribadi dengan lebih cepat, caranya adalah dengan masuk ke aplikasi “Galeri” terlebih dahulu.
  • Kemudian, tekan lama pada tulisan “Foto” hingga diminta untuk memasukkan kata sandi.
  • Setelah itu, Anda bisa mengakses brankas pribadi dan melihat foto atau video yang disembunyikan.

Cara Mengembalikan Foto atau Video Tersembunyi di HP OPPO

Foto atau video yang berhasil disembunyikan tersebut masih bisa dikembalikan ke galeri seperti biasa. Langkah-langkah yang harus dilakukan juga tidak terlalu rumit. Agar lebih jelas, silakan simak langkah-langkahnya berikut ini.

  • Langkah yang harus diikuti tidak jauh berbeda dari sebelumnya, Anda bisa mengakses brankas pribadi seperti biasa.
  • Setelah itu, silakan buka foto atau videonya terlebih dahulu.
cara hide foto dan video HP OPPOSumber: MAHA GADGET
  • Untuk mengembalikannya, silakan tekan ikon gembok yang terbuka dengan tulisan “Atur Sebagai Publik”.
  • Setelah berhasil, foto atau video yang sebelumnya tersembunyi, kini akan ditampilkan kembali di galeri HP OPPO Anda.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melindungi privasi Anda di HP OPPO. Anda bisa menyembunyikan, mengakses, dan mengembalikan foto atau video yang telah disembunyikan sebelumnya.

Berbeda dari aplikasi pihak ketiga dengan fungsi yang sama, fitur brankas pribadi ini bisa dibilang aman, sebab fitur ini disediakan langsung oleh OPPO. Selamat mencoba.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram