carisinyal-web-banner-retina 35

10 HP dengan Stabilisasi OIS Termurah di Tahun 2025

Ditulis oleh Ganjar Maulana

Salah satu fitur yang banyak dicari pada ponsel masa kini adalah OIS alias Optical Image Stabilization. OIS sendiri adalah teknologi stabilisasi gambar yang menggunakan komponen motor khusus dan giroskop untuk mengurangi efek guncangan pada kamera.

OIS dapat mengurangi foto atau video yang buram akibat gerakan tangan yang tidak stabil. Selain itu, OIS juga bisa meningkatkan hasil foto pada kondisi minim cahaya karena memungkinkan proses pencahayaan yang lebih lama tanpa adanya guncangan.

Nah, di artikel ini Carisinyal akan membagikan daftar ponsel paling murah yang sudah dilengkapi dengan fitur OIS pada kameranya. Berbagai ponsel ini sangat cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan kualitas fotografi terbaik namun dengan dana yang terbatas.

1. Tecno Camon 40

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G100 Ultimate
Baterai Li-Po 5200 mAh
Harga
Rp 2.649.000 (8GB/128GB)
Rp 2.849.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan kamera utama 50 MP dan kamera ultrawide 8 MP.
  • Dilengkapi dengan fitur OIS, Dual LED, dan HDR pada kamera belakangnya.
  • Kamera utama dan kamera depannya bisa merekam video hingga resolusi 2K@30fps.

2. POCO M7 Pro 5G

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7025 Ultra
Baterai Li-Po 5110 mAh
Harga
Rp 2.699.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan kamera utama 50 MP dan kamera depth 2 MP.
  • Kamera depannya memiliki resolusi 20 MP.
  • Kamera utama dan kamera depannya bisa merekam video hingga resolusi 1080@30fps.

3. Infinix Note 50

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G100
Baterai Li-Po 5200 mAh
Harga
Rp 2.699.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan kamera utama 50 MP dan kamera macro 2 MP.
  • Dilengkapi dengan fitur OIS, autofokus, dan HDR pada kamera belakangnya.
  • Kamera utamanya bisa merekam video hingga resolusi 2K@30fps.

4. Infinix Note 40 Pro 5G

Rilis 2024
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7020
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 2.799.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan 3 kamera belakang dengan konfigurasi wide, macro, dan depth.
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 108 MP dan kamera depannya 32 MP.
  • Kamera utamanya bisa merekam video hingga resolusi 2K@30fps dan kamera depannya hingga resolusi 1080p@30fps.

5. Infinix Note 40 Pro+ 5G

Rilis 2024
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7020
Baterai Li-Po 4600 mAh
Harga
Rp 2.999.000 (12GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan 3 kamera belakang dengan konfigurasi wide, macro, dan depth.
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 108 MP dan kamera depannya 32 MP.
  • Kamera utamanya bisa merekam video hingga resolusi 2K@30fps dan kamera depannya hingga resolusi 1080p@30fps.

6. Samsung Galaxy A17

Rilis 2025
Layar Super AMOLED 6.7 inci
Chipset Mediatek Helio G99
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 2.999.000 (8GB/128GB)
Rp 3.399.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP yang didukung OIS dan autofokus.
  • Dilengkapi kamera ultrawide 5 MP dan kamera macro 2 MP.
  • Kamera utama dan depannya bisa merekam video hingga resolusi 1080p@30fps.

7. Infinix Note 50 Pro

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Helio G100
Baterai Li-Po 5200 mAh
Harga
Rp 3.049.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali dengan kamera utama 50 MP dan kamera ultrawide 8 MP.
  • Kamera belakangnya sudah mendukung OIS, autofokus, dan flicker sensor.
  • Kamera utama dan kamera depannya bisa merekam video hingga resolusi 2K@30fps.

8. Redmi Note 14 5G

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7025 Ultra
Baterai Li-Po 5110 mAh
Harga
Rp 3.199.000 (8GB/256GB)
Rp 3.699.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 108 MP dan sudah didukung dengan OIS dan EIS.
  • Dilengkapi juga dengan kamera ultrawide 8 MP dan kamera macro 2 MP.
  • Kamera depannya memiliki resolusi 20 MP dan bisa merekam video hingga 1080p@30fps.

9. POCO X7 5G

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultra
Baterai Li-Po 5110 mAh
Harga
Rp 3.349.000 (8GB/256GB)
Rp 3.949.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera utama 50 MP yang bisa merekam video hingga resolusi 4K@30fps.
  • Kamera utamanya mendukung OIS dan EIS untuk membantu stabilisasi saat perekaman video.
  • Kamera depannya memiliki resolusi 20 MP dan mampu menghasilkan video hingga 1080p@60fps.

10. Samsung Galaxy A25 5G

Rilis 2024
Layar Super AMOLED 6.5 inci
Chipset Exynos 1280
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 3.399.000 (8GB/128GB)
Rp 3.599.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dilengkapi tiga kamera belakang dengan konfigurasi wide, ultrawide, dan macro.
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP dan bisa merekam video hingga 1resolusi 4K@30fps.
  • Kamera utamanya sudah mendukung OIS dan EIS untuk stabilisasi foto dan video.
Kategori:
cross