carisinyal web banner retina

Inilah 6 Kelebihan dan Kekurangan Smartphone vivo V27 Pro

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

vivo telah resmi meluncurkan vivo V27 Pro 5G di pasar India pada Rabu, 1 Maret 2023. Ponsel ini diluncurkan bersamaan dengan vivo V27 5G yang merupakan versi regulernya. Ponsel vivo V27 Pro 5G tersebut sekaligus menjadi generasi lanjutan dari vivo V25 Pro 5G yang sudah diluncurkan setahun sebelumnya.

HP ini berada di kelas harga mid-range ke atas, atau yang biasa disebut sebagai flagship killer. Sesuai namanya, vivo v27 Pro 5G memang banyak disuguhkan oleh fitur-fitur yang setara dengan kualitas HP flagship. Sebut saja penggunaan SoC Dimensity 8200 dengan fabrikasi 4 nm yang umumnya hanya dimiliki ponsel premium Rp10 jutaan ke atas.

Di sektor kameranya pun HP ini memberikan kualitas hasil foto yang tiada duanya. Cukup banyak fitur fotografi yang sungguh mendukung aktivitas fotografi profesional dan kreasi konten, seperti stabilisasi, filter warna yang beragam, pengaturan ubah sesuai yang ramah pengguna, dan lain sebagainya.

Untuk dapat memiliki sedikit gambaran mengenai seluk-beluk vivo V27 Pro, Tim Carisinyal pun telah merangkum poin-poin kelebihan dan kekurangannya pada tabel di bawah ini.

*Tabel ini bisa digeser ke samping
Kelebihan
Kekurangan
Kualitas tampilan layar jempolan
Hanya ada mono speaker, dan hasil suaranya biasa saja
Pakai Dimensity 8200, hadirkan performa menawan seperti HP flagship
Tanpa sertifikasi ketahanan terhadap air
Kemampuan kamera yang luar biasa
Pengalaman grip yang kurang nyaman
Gaya desain bodi elegan, tampak cantik walau minimalis
Hadir dengan bloatware
Baterai awet, fast charging 66 W, dan ada casan 80 W di boks penjualan
Mendukung NFC dan konektivitas unggul lainnya

Cukup banyak hal yang bisa dijabarkan tentang keunggulan vivo V27 Pro 5G ini. Dengan kisaran harga yang dimulai di angka Rp7 jutaan, pengguna pun bisa merasakan kualitas flagship tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Tanpa berlama-lama lagi, mari simak kelebihan dan kekurangan vivo V27 Pro 5G sebagai berikut.

Spesifikasi vivo V27 Pro

vivo v27 pro
Layar AMOLED 6.78 inci
Chipset MediaTek Dimensity 8200
RAM 8 GB, 12 GB
Memori Internal 128 GB, 256 GB
Kamera 50 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Baterai Li-Po 4600 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Kelebihan vivo V27 Pro

Ponsel ini akan memberikan pengalaman flagship dengan harga yang lebih terjangkau. vivo V27 Pro juga akan terasa ideal bagi penyuka kegiatan gaming dan fotografi. Apa saja kelebihan lainnya dari HP ini? Jangan lewatkan daftar berikut ini, ya.

1. Kualitas Layar Jempolan

vivo v27 pro layar_

Untuk dapat memberikan pengalaman visual yang lebih maksimal dan imersif, layar vivo V27 Pro dibuat lebih lebar dari generasi sebelumnya. Ya, kini dengan panel AMOLED berukuran 6,78 inci alih-alih 6,56 inci pada vivo V25 Pro, layar smartphone bisa menampilkan lebih banyak konten.

Resolusi layarnya adalah Full HD+ (1080 x 2400 piksel). Layar ini hadir dengan aspek ratio 20:9 dan kerapatan piksel sebesar 388 ppi (pixel per inch). Display pada HP ini juga menunjukkan bezel yang begitu tipis sehingga menyisakan rasio bodi ke layar sebesar 90,4%.

Cukup disayangkan layar vivo V27 Pro belum memiliki resolusi lebih tinggi dari Full HD+ seperti pada sejumlah HP flagship. Tampaknya di rentang harga mid-range, cukup sulit untuk berikan spesifikasi layar lebih tajam bagi sebagian produsen.

Tingkat kedalaman warnanya pun "hanya" 8-bit alih-alih 10-bit, sehingga dapat menampilkan sebanyak lebih dari 16 juta warna. Mungkin ke depannya kita akan lebih sering melihat HP mid-range yang sudah mendukung 10-bit, agar bisa menampilkan sebanyak 1 miliar warna.

Tampilan warna pada scene tertentu jadi terlihat lebih memukau jika layar mendukung color depth 10-bit. Tapi untuk saat ini, warna 8-bit pada mid-range masih menjadi standar yang paling umum.

vivo V27 Pro juga disebutkan pada pengujian GSM Arena memiliki refresh rate hingga 120 Hz. Terdapat tiga mode yang bisa Anda pilih yaitu 60 Hz, 120 Hz, dan juga smart switch.

Seperti penanganan auto refresh rate pada umumnya, mode smart switch akan menyetel 60 Hz pada kondisi layar gambar statis, atau pada saat aktivitas yang tidak membutuhkan laju penyegaran tinggi seperti pemutaran video. Sisanya, layar akan berada pada mode 120 Hz (menggulir antarmuka, scrolling medsos, bermain gim yang di-support, dll.).

Layar vivo V27 Pro juga sudah mendukung sertifikasi Widevine L1 agar dapat menikmati konten HD pada Netflix dan aplikasi semacamnya. Adapun untuk membuat rentang dinamis lebih tinggi saat menikmati konten, Anda bisa menikmati standar kualitas HDR10+.

Berdasarkan pengujian tingkat kecerahan, vivo V27 Pro sanggup meraih kecerahan puncak (max auto) hingga 680 nit. Sedangkan saat slider didongkrak hingga mentok kanan secara manual, kecerahannya bisa mencapai 479 nit. Dengan hasil tersebut, bisa dipastikan bahwa layar vivo V27 Pro tetap terasa nyaman dilihat saat siang hari.

2. Pakai Dimensity 8200, Hadirkan Performa Menawan Seperti HP Flagship

vivo v27 pro performa_

Ingin punya HP gaming Rp10 jutaan tapi dana terbatas? Tidak perlu sedih, karena vivo V27 Pro juga punya kemampuan performa yang dahsyat dengan harga bersahabat. Di dalamnya, terdapat chipset MediaTek Dimensity 8200 yang menjadi sumber kekuatan smartphone ini.

Dimensity 8200 dibangun pada fabrikasi 4 nm sehingga efisiensi dayanya sudah setara dengan SoC flagship di luar sana. Pada sektor CPU, chipset ini memiliki konstruksi octa-core yang mencakup satu unit ARM Cortex A78 (3.1 GHz), tiga buah ARM Cortex A78 (3.0 GHz), serta empat inti ARM Cortex A55 (2.0 GHz).

vivo V27 Pro berkesempatan menjadi salah satu smartphone pertama yang menggunakan SoC ini. Chipset ini juga didukung oleh Mali G610 MC6 yang dapat memberikan pengalaman visual yang optimal.

Agar meningkatkan performa saat bermain gim, Dimensity 8200 juga mengandalkan fitur HyperEngine 6.0 yang tak hanya memaksimalkan kinerja tapi juga menjaga jaringan internet tetap stabil.

Menemani "otak" tersebut adalah RAM berjeniskan LPDDR5X dengan kapasitas 8 GB dan 12 GB, disertai penyimpanan internal (storage) UFS 3.1 dengan kapasitas 128 GB dan 256 GB.

Tentu saja pengalaman gaming di HP ini juga dibantu dengan Ultra Game Mode, sejenis fitur software yang memungkinkan pengguna memblokir notifikasi dan panggilan telepon saat sedang bermain. Sebuah fitur yang sebenarnya cukup umum di hampir semua sistem operasi terbaru, dan begitu menyenangkannya fitur ini turut hadir di vivo V27 Pro.

Sebagai alat mempermudah pengguna dalam melakukan pengaturan gaming, vivo V27 Pro dikemas dengan game sidebar yang bisa diaktifkan atau tidak sesuka hati.

Fungsinya mirip dengan smart sidebar yang mengandung shortcut. Bedanya, shortcut di game sidebar ini menuju pengaturan yang berhubungan dengan gim, misalnya saja untuk mengakses mode esport dan autoplay with screen off.

Mode autoplay ini mengusung mekanisme cukup unik, yakni dapat mengizinkan gim tetap berjalan meski layarnya mati. Ini agar pemain dapat melakukan auto-grinding pada sejumlah gim ponsel.

Melihat dari performa HP ini, vivo V27 Pro mendapatkan skor benchmark AnTuTu v9 sebanyak 846.767 poin, dilansir dari GSM Arena. Angka ini membuatnya berada di posisi lebih unggul ketimbang vivo V25 Pro dengan skor 704 ribu, POCO X5 Pro dengan skor 531 ribu, OPPO Reno8 Pro dengan skor 710 ribu, dan POCO F4 dengan skor 698 ribu.

Sementara pada pengujian Geekbench 5, skor yang diraih vivo V27 Pro antara lain 996 poin untuk single core dan 3933 poin untuk multi-core. Untuk seukuran smartphone yang berfokus pada fotografi, vivo V27 Pro memiliki performa yang begitu gahar.

Lantas apakah vivo V27 Pro mudah throttling saat bermain gim pada durasi panjang? Menurut pengujian CPU Throttling Test selama 60 menit, vivo V27 Pro meraih stabilitas 81 persen. Lalu pada pengetesan 3D Mark, performa GPU di HP ini meraih angka stabilitas 99,5%. Dapat disimpulkan kalau smartphone sanggup menunjang durasi permainan gim yang cukup lama tanpa menurunkan performa.

3. Kemampuan Kamera yang Luar Biasa

vivo v27 pro kamera_

Salah satu hal terbaik dari vivo V27 Pro adalah kemampuan kameranya. Di belakang HP ini, terdapat sensor kamera Sony IMX 766 yang memiliki resolusi 50 MP.

Kamera tersebut sudah dilengkapi dengan OIS, sehingga memudahkan pengguna mengambil gambar tanpa blur dan menjaga detailnya dengan baik. Terutama pada kondisi yang haruskan shutter berdurasi lama (contohnya pada mode malam).

Kamera utama 50 MP tersebut memiliki ukuran sensor 1/1.56 inci dengan focal length 23 mm dan apertur atau bukaan f/1.88. Berjalan pada filter warna quad bayer, ponsel ini dapat gabungkan empat piksel jadi satu satu piksel raksasa untuk menyerap lebih banyak cahaya. Dengan begini, hasil output gambar menjadi 12,5 MP serta memiliki tingkatan detail dan kualitas overall lebih baik.

Tentunya, kamera 50 MP ini juga memungkinkan pengguna untuk memotret pada resolusi tinggi (high res), menghasilkan output gambar 50 MP dengan ukuran file yang lebih besar. Ini dilakukan supaya gambar tidak pecah saat di-zoom. Oh, dan ngomong-ngomong soal zoom, kamera utama ini mendukung fitur pembesaran lossless hingga 2x.

Lanjut ke bagian kamera lain. Ada dua kamera belakang lainnya yang menemani sensor utama, yaitu kamera ultrawide 8 MP (OV8D1) dengan focal length 16 mm serta kamera makro 2 MP (OmniVision OV02B1).

Sayangnya, kamera ultrawide di HP ini tidak didukung dengan autofokus, beda halnya dengan kamera utama yang dibekali PDAF sehingga bisa berpindah-pindah fokus dengan cepat.

Lalu, bagaimana dengan kamera selfie-nya? vivo V27 Pro dihadirkan dengan kamera depan beresolusi 50 MP (Samsung ISOCELL S5KJN1). Kamera depan ini dirancang dalam bentuk desain punch hole.

Resolusi kamera depan tidak berbeda dengan kamera utama di belakang. Pada kamera depan, pengguna dapat hasilkan foto pada filter quad bayer. Tentu ada opsi juga untuk hasilkan foto selfie 50 MP. Namun, menurut GSM Arena, tidak ada benefit yang didapatkan dari hal tersebut ketimbang memotret pada mode biasa.

vivo V27 Pro juga dikemas dengan sederet fitur fotografi yang unik. Misalnya saja, Anda dapat kreasikan pemotretan malam hari menggunakan filter mode malam yang beragam, seperti Black and Gold, Cyberpunk, dan juga Blue Ice.

Tersedia pula fitur long exposure untuk memberikan efek lampu kota di malam hari yang memukau. Para pelaku kreasi konten juga akan terbantu dengan fitur micro movie, lantaran bisa hasilkan video dengan template aesthetic.

Kamera belakang HP ini bahkan mendukung resolusi 4K di 60 FPS. Resolusi video yang tinggi tersebut dapat memudakan proses editing, agar tidak banyak detail yang hilang saat di-crop. Lalu, terdapat juga fitur Ultra Stabilization yang benar-benar meminimalisir efek goyang pada video sekalipun merekam sambil berjalan.

Pengguna juga dapat memaksimalkan pengalaman kreasi konten dengan menggunakan fitur teleprompter. Bagaikan host berita di siaran televisi, Anda bisa membaca tulisan bergerak di layar smartphone sembari melalukan perekaman video.

Mode portrait pada HP ini juga terbilang unik karena terdapat filter-filter beragam yang bisa menghasilkan karya fotografi profesional. Bahkan terdapat juga filter wedding sehingga hasil fotonya benar-benar terlihat seperti foto pernikahan sungguhan.

Yang membuat saya cukup terpana adalah fitur effect master. Dengan fitur ini, Anda seolah diberikan keleluasaan sepenuhnya terhadap hasil foto yang diinginkan. Misalnya, Anda bisa mengatur tingkat saturasi secara real time dari viewfinder-nya, mulai dari yang hitam-putih menjadi warna yang paling terlihat kontras.

Untuk memiliki gambaran mengenai hasil kualitas fotonya, berikut adalah beberapa sampel foto vivo V27 Pro yang bisa Anda jadikan acuan.

vivo v27 pro camera sample makro_Sumber: YouTube/Kunai Malhotra
Mode makro
vivo v27 pro camera sample night mode filter_Sumber: YouTube/Kunai Malhotra
Filter warna mode malam, Blue Ice (kiri), Black and Gold (kanan)
vivo v27 pro camera sample long exposure_Sumber: YouTube/Kunai Malhotra
Long Exposure
vivo v27 pro camera sample selfie_Sumber: GSM Arena
Selfie

Perlu ditambahkan lagi, bahwa kamera depan 50 MP di vivo V27 Pro juga mendukung stabilisasi gyro-EIS yang bisa membuat pengalaman vlogging jadi lebih menyenangkan. Malahan, kamera depan juga turut mendukung resolusi recording 4K hingga frame rate 60 FPS! Ini fitur yang cukup jarang ditemukan pada HP mid-range lainnya.

4. Gaya Desain Bodi Elegan, Tampak Cantik walau Minimalis

vivo v27 pro desain_

Kita sudah mencapai era di mana desain bodi smartphone terlihat tidak berbeda satu sama lain. Ini jelas berbeda jika kita membandingkan era ponsel Symbian saat Nokia masih merajai pasar. Akan tetapi, ada sejumlah brand yang tidak pernah berhenti berusaha tampilkan rancang bangun bodi yang unik. Salah satunya yang paling kentara adalah vivo.

Pada vivo V27 Pro, Anda sungguh ditampilkan dengan desain bodi punggung yang minimalis namun tetap terlihat kece. Tidak ada aksen-aksen super "wah" yang membuat bodi belakang terlihat ramai, tapi entah mengapa bodi polos seperti ini memiliki aura charming yang memikat.

Warna bodi belakangnya bahkan bisa berubah-rubah warna berdasarkan pencahayaan sinar ultraviolet yang mengenai bodi. Sebuah teknologi yang sudah menjadi ciri khas ponsel vivo dari tahun ke tahun.

Modul kamera ponsel terlihat lebih besar dari kebanyakan ponsel lainnya, mencakup tiga kamera belakang dengan lampu dual LED Flash yang berbentuk cincin. Keberadaan cincin ini hanya untuk sebagai lampu untuk menunjang pemotretan malam hari alih-alih RGB Ring Light seperti pada beberapa seri OPPO Reno.

Terdapat dua mikrofon yang bisa meningkatkan kualitas hasil suara rekaman, satu di atas dan satu lagi di bawah. Kamera selfie ponsel ini berada pada desain punch hole yang diletakkan di tengah.

Entah mengapa vivo tidak memutuskan untuk menaruhnya di pojok kiri atas seperti mayoritas HP lain. Menurut saya pribadi, punch hole di tengah berpotensi memberikan distraksi yang tidak perlu saat melakukan pekerjaan atau menikmati aktivitas multimedia. Tapi ya, to each their own.

Desain bodi tidak melulu bicara soal penampilan, pengalaman genggam juga jadi sebuah hal yang wajib diperhatikan. Dalam hal ini, saya cukup senang mengabarkan kalau vivo V27 Pro punya ketebalan bodi yang berkurang drastis dibanding pendahulunya. Ya, bodi hanya setebal 7,4 mm, cukup kontras dengan vivo V25 Pro yang punya ketebalan 8,6 mm.

Bobot bodi smartphone ini juga hanya seberat 182 gram. Meskipun bukan bobot paling ringan di dunia (saya pernah melihat sejumlah ponsel lain yang bobotnya hanya seringan 140-an hingga 170-an gram seperti iPhone 12 Mini). Namun, bodi vivo V27 Pro sudah termasuk salah satu yang teringan di dunia.

Ada dua varian warna yang bisa Anda pilih pada vivo V27 Pro, yaitu Magic Blue dan Noble Black. Bodi belakang ponsel juga disebutkan memiliki finishing matte sehingga membuatnya tidak mudah menjadi sarang noda sidik jari.

5. Baterai Awet, Fast Charging 66 W, dan Ada Casan 80 W di Boks Penjualan

vivo v27 pro baterai_

vivo V27 Pro memang dirancang untuk tidak terlalu memberatkan pengguna. Itu mengapa, bodinya memiliki bobot yang sungguh ringan. Salah satu alasan di balik ringannya bobot ponsel adalah kapasitas baterai yang lebih kecil. Ya, ponsel "hanya" dibekali dengan baterai 4.600 mA non-removable, di saat banyak ponsel lain memamerkan kapasitas 5.000 mAh atau 6.000 mAh.

Untungnya, kapasitas tidak menjadi satu-satunya faktor dalam menentukan ketahanan masa pakai. vivo V27 Pro dikemas dengan chipset yang punya fabrikasi 4 nm, sehingga dapat menekan penggunaan daya lebih baik lagi.

Itulah yang juga menjadi alasan vivo V27 Pro bisa bertahan lebih lama dari vivo V25 Pro dengan baterai lebih besar (4.830 mAh). Sementara vivo V27 Pro mendapatkan skor ketahanan baterai 127 jam versi GSM Arena, vivo V25 Pro hanya meraih 101 jam.

vivo V27 Pro disebutkan mampu bertahan hingga 26 jam durasi panggilan telepon 3G, 18 jam web browsing, serta 21 jam pemutaran video. Perangkat juga memiliki sistem penghematan daya yang dapat mendongkrak durasi pemakaian lebih lama lagi.

Perihal fitur pengisian dayanya, Anda bisa merasakan durasi cas yang amat singkat berkat protokol 66 W FlashCharge. Perangkat turut menyediakan kepala charger berdaya 80 W beserta kabelnya. Jika keluarga atau teman memiliki ponsel yang mendukung daya 80 W, charger ini tentu akan sangat berguna.

Hanya dibutuhkan waktu sekitar 51 menit untuk dapat mengisi baterai vivo V27 Pro dari kosong hingga full. Ini sedikit lebih cepat dari vivo V25 Pro yang juga mendukung daya 66 W, namun butuh waktu 1 jam 7 menit.

6. Mendukung NFC dan Konektivitas Unggul Lainnya

vivo v27 pro konektivitas_

Hal menarik yang ditawarkan oleh vivo V27 Pro adalah konektivitas NFC atau yang merupakan singkatan dari Near Field Communication. Dengan NFC, pengguna jadi dapat melakukan pengecekan terhadap saldo eMoney dan eToll dengan hanya menempelkan kartu ke bodi ponsel.

Selain itu, vivo V27 Pro juga disertai sejumlah fitur pendukung lain seperti sensor sidik jari di dalam yang cepat dan akurat, Bluetooth 5.3, serta protokol Wi-Fi 6. Alhasil pengguna dapat rasakan kecepatan internet yang begitu cepat, sekaligus mendapatkan pengalaman menggunakan TWS yang sungguh minim latensi.

Kekurangan vivo V27 Pro

Jangan lewatkan juga beberapa hal yang bisa dianggap kekurangan pada vivo V27 Pro berikut ini. Pasalnya, smartphone besutan perusahaan di bawah naungan BBK Electronics ini memiliki beberapa hal yang mesti diperhatikan sebelum beli.

1. Hanya Ada Mono Speaker, dan Hasil Suaranya Biasa Saja

vivo v27 pro speaker_

vivo V27 Pro hanya menyediakan satu speaker grille di bodi bagian bawah, menandakan kalau ponsel hanya mendukung satu speaker saja. Pengguna tentu dapat menemukan earpiece di bagian sisi atas layar, namun ia hanya berfungsi untuk menunjang panggilan telepon saja.

Ditambah lagi, ponsel pun tidak menyediakan port 3.5 mm earphone jack sehingga menyulitkan pengguna menggunakan headset berkabel. Dua cara yang bisa ditempuh agar bisa mendengarkan lagu dengan khusyuk adalah melalui adapter USB-C ke earphone jack, atau menggunakan perangkat Bluetooth seperti TWS (true wireless stereo).

Kualitas suara yang dihasilkan dianggap biasa-biasa saja oleh GSM Arena, bahkan hanya dapat mengeluarkan suara bass dan frekuensi tinggi yang terbilang lemah. Dari segi kualitas speaker, beberapa pesaingnya seperti POCO F4 dan realme 10 Pro+ terbilang lebih unggul.

Malahan, vivo V25 Pro yang menjadi pendahulunya saja bisa mendapatkan predikat "baik" dengan skor kelantangan -27.3 LUFS, sementara vivo V27 Pro hanya meraih predikat average dengan kelantangan -29.1 LUFS.

2. Tanpa Sertifikasi Ketahanan terhadap Air

vivo v27 pro ip rating_

Jika Anda sering mencari-cari ponsel di rentang harga menengah, tentu setuju kalau IP Rating adalah fitur yang cukup sering dimiliki. Setidaknya smartphone di harga Rp5 jutaan sudah dilengkapi dengan IP54, bahkan beberapa sudah ada yang mendukung IP67.

Nah, IP sendiri itu maksudnya apa, sih? Begini. IP merupakan singkatan dari Ingress Protection dan berguna untuk menilai ketahanan smartphone terhadap air dan debu. Untuk IP54, tandanya smartphone punya ketahanan terhadap debu di tingkat 5 dan air di tingkat 4. Ponsel dengan sertifikasi IP54 bisa tahan meski terkena cipratan air dari segala arah.

Sedangkan salah satu tingkat IP Rating tertinggi di industri smartphone adalah IP68, dapat membuat ponsel bertahan di kedalaman air hingga 1,5 meter pada durasi mencapai 30 menit.

vivo V27 Pro adalah segelintir ponsel menengah yang tidak memiliki IP Rating sama sekali, sehingga besar kemungkinan tidak akan tahan untuk melakukan pemotretan di dalam air.

Apalagi tidak disebutkan pula jenis proteksi layar yang digunakan pada vivo V27 Pro. Sejumlah ponsel lain di kelasnya menggunakan Gorilla Glass 5 atau 6 yang dapat menjaga layar dari risiko retak akibat goresan atau benturan.

3. Pengalaman Grip yang Kurang Nyaman

vivo v27 pro pengalaman grip_

Dari sisi ketebalan dan bobot, tidak dapat disangkal bahwa vivo V27 Pro termasuk salah satu yang paling compact. Penampilan bodinya yang ciamik dan elegan juga membuatnya layak menuai pujian.

Namun yang disayangkan, bodi ponsel tergolong kurang nyaman untuk digenggam karena frame-nya tidak menyisakan banyak ruang untuk digenggam. Karena bodi HP ini punya tekstur matte, hal ini dapat mencegah bodi tergelincir dari tangan.

Tapi karena frame yang terlalu tipis, ditambah dengan ukuran layar yang luas, pengguna akan sedikit kesulitan menggenggam ponsel dengan nyaman. Untungnya hal ini dapat disiasati dengan menggunakan casing HP.

4. Hadir dengan Bloatware

vivo v27 pro bloatware_

vivo V27 Pro diluncurkan dengan sistem operasi Android 13 yang mengusung skin antarmuka FunTouch 13. Dengan begitu, berbagai fitur kekinian pada Android 13 bisa turut dirasakan di HP ini.

Misalnya saja pengguna dimungkinkan untuk melakukan ubah sesuai warna antarmuka secara otomatis, mengikuti warna wallpaper yang terpasang (Material You).

Selain itu, terdapat juga sejumlah fitur privasi yang dapat memberikan rasa aman berlebih saat digunakan. Contohnya seperti privacy dashboard yang bisa menunjukkan aplikasi mana saja yang memiliki akses terhadap mikrofon, jaringan, GPS, dan kamera.

Anda juga dapat memanfaatkan fitur yang bisa menyembunyikan isi layar saat mendeteksi adanya mata orang lain yang mengintai, serta fitur-fitur berguna lainnya.

Di luar dari fitur yang melimpah ini, 91mobiles.com menyebutkan vivo V27 Pro memiliki cukup banyak bloatware alias aplikasi bawaan. Ini bisa menyita sebagian storage, dan beberapa bahkan hanya bisa di-disable tanpa dapat dihapus.

Simpulan

Pada saat artikel ini ditulis (Maret 2023), vivo V27 Pro belum tersedia di pasar Indonesia. Tidak diketahui pula apakah varian Pro ini akan menemani vivo V27 5G dan vivo V27 4G dalam melebarkan sayapnya di pasar Tanah Air. Yang pasti, sudah ada kabar mengenai sertifikasi TKDN yang merujuk ke seri V2231 dan V2238.

Mengacu pada harga vivo V27 Pro di India, HP ini dimulai dari 38 ribu rupee alias sekitar Rp7 jutaan (RAM 8 + 128 GB). Adapun dua varian lain yang lebih tinggi berada di harga 40 ribu rupee atau setara dengan Rp7,4 jutaan (RAM 8 GB + 256 GB) serta 43 ribu rupee alias Rp8 jutaan (RAM 12 GB + 256 GB).

vivo V27 Pro sendiri merupakan smartphone kelas menengah yang punya kemampuan fotografi bersaing tinggi. Hal ini ditunjukkan dengan beragam fitur kamera yang melimpah dan kemudahan pengguna untuk mengatur setting-an pada fotografi.

Sektor dapur pacunya yang andalkan MediaTek Dimensity 8200 juga mampu berikan pengalaman gaming yang menjanjikan, bahkan setara flagship. Tidak salah jika vivo V27 Pro juga dianggap sebagai sarana eSport yang unggul di kelasnya.

Sayangnya ponsel ini tidak dihadirkan dengan kualitas speaker yang membanggakan. Tapi sebagus apa pun sebuah smartphone, tentu tidak ada gading yang tak retak, bukan?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram