carisinyal web banner retina

Pantau Kesehatan Fisik dan Mental dengan Fitur Menarik HUAWEI WATCH FIT SE

Ditulis oleh Jihan Fauziah pada 27/11/2023

Huawei Device Indonesia menghadirkan HUAWEI WATCH FIT SE (Special Edition), sebuah smartwatch dengan banyak fitur canggih. Tak hanya bisa bantu pantau kesehatan fisik, HUAWEI WATCH FIT SE bahkan mampu membantu penggunanya untuk tetap me-maintain kesehatan mentalnya.

Patrick Ru, Country Head of Huawei Device Indonesia, mengatakan, “Di era modern ini, semakin banyak masyarakat sadar tentang pentingnya menjaga kesehatan mental dan kebugaran fisik secara optimal. Karena tanpa kita sadari, keseimbangan emosional dapat turut menjaga kesehatan fisik. Oleh karenanya, HUAWEI WATCH FIT SE hadir membawa fitur-fitur canggih yang mampu berperan sebagai personal health assistant yang terpercaya. Dengan semangat berkelanjutan dalam menciptakan teknologi untuk semua kalangan, kami berharap HUAWEI WATCH FIT SE dapat menjadi pilihan terbaik konsumen dalam memiliki perangkat wearables dengan harga bersahabat, yang cocok menemani langkah awal menuju hidup sehat dan gaya hidup seimbang.”

Kira-kira, apa sajakah fitur menarik yang disuguhkan HUAWEI WATCH FIT SE? Simak pembahasan selengkapnya berikut ini.

Pantau Detak Jantung Secara Akurat dengan Pulse Wave Arrythmia Analysis

HUAWEI-WATCH-Fit-SE-1

HUAWEI WATCH FIT SE punya fitur all-day health monitoring yang canggih. Salah satu di antaranya adalah Pulse Wave Arrythmia Analysis. Fitur ini mampu memantau detak jantung Anda secara akurat; bahkan mendeteksi adanya kelainan pada detak jantung.

Dukungan teknologi canggih dari HUAWEI TruSeen 5.0 pun hadir untuk membantu memantau detak jantung dan kadar oksigen dalam darah (SpO2) dengan tingkat akurasi yang baik.

Jaga Kualitas Tidur dan Kesehatan Mental dengan HUAWEI TruSleep dan TruRelax

Di masa kini, menjaga kualitas tidur juga tak kalah penting. Kualitas tidur yang terjaga bisa berdampak baik pada kesehatan fisik dan mental Anda. Nah, HUAWEI WATCH FIT SE menghadirkan pula dua fitur menarik: TruSleep 3.0 dan TruRelax.

Fitur TruSleep 3.0 mampu melakukan sleep monitoring dan tracking dengan tingkat akurasi yang sangat baik. Semua datanya bisa langsun Anda dapatkan dengan mudah melalui layar smartwatch Anda.

Sementara itu, fitur TruRelax dihadrikan agar Anda dapat melakukan latihan mindfulness dengan lebih praktis; terlebih bila kondisi pikiran Anda sedang tidak baik-baik saja. Selain itu, tingkat stres Anda pun dapat diketahui melalui smartwatch dengan fitur ini. Hebatnya lagi, TruRelax akan memberikan guidance untuk melakukan breathing exercise biar pikiran Anda semakin rileks.

100 Mode Olahraga dan Fitur Built-in GPS yang Akurat

HUAWEI-WATCH-FIT-SE-3

HUAWEI WATCH FIT SE juga hadir untuk menunjang aktivitas olahraga Anda setiap harinya. Smartwatch ini punya 100 mode olahraga yang dapat digunakan. Beberapa di antaranya adalah mode e-sports, bola basket dan lari.

Nah, buat Anda yang suka melakukan olahraga lari, tak perlu khawatir akan akurasi lokasi rutenya ketika memakai HUAWEI WATCH FIT SE. Smartwatch ini sudah didukung dengan built-in GPS dan GLONASS yang mampu berikan sinyal akurat terkait posisi Anda. Anda bahkan bisa menghubungkan smartwatch dengan perangkat iOS atau Android guna mengecek dan mengaktifkan notifikasi teks.

HUAWEI WATCH FIT SE sangat cocok untuk digunakan oleh pelari pemula maupun profesional. Anda akan mendapatkan data mengenai pace lari, bahkan juga Running Ability Index Anda. Dengan begitu, progres olahraga lari Anda dapat terpantau secara mudah.

Oh iya, bukan cuma 100 mode olahraga saja, HUAWEI WATCH FIT SE pun dibekali 200 training mode yang dapat diandalkan sebagai personal trainer ketika Anda berolahraga di rumah.

Desain Stylish, Tahan Air

huawei-watch-fit-se-4

HUAWEI WATCH FIT SE punya desain yang stylish dan kece, cocok untuk dipadukan dengan outfit Anda setiap harinya. Ada tiga pilihan warna yang tersedia: Starry Black, Nebula Pink dan Forest Green. Menariknya, Anda bisa sesuaikan antarmuka smartwatch yang dikenal dengan nama Watch Face, dengan pakaian yang Anda kenakan saat itu juga.

Oh iya, buat Anda yang suka beraktivitas atau berolahraga di luar ruangan, tak perlu khawatir smartwatch-nya akan rusak saat terkena air hujan. HUAWEI WATCH FIT SE sudah bersertifikasi 5 ATM. Artinya, smartwatch ini mampu bertahan di kedalaman 50 meter selama 10 menit.

Layar AMOLED, Isi Daya Cuma 5 Menit

huawei-watch-fit-se-5

Sektor layar HUAWEI WATCH FIT SE dilapisi panel AMOLED. Panel ini dikenal mampu memberikan tampilan yang jernih dan tajam. Layar dengan ukuran 1.64 inci ini punya screen-to-body-ratio yang mencapai angka 70 persen. Cukup lapang untuk sebuah smartwatch.

Soal pengisian daya, HUAWEI WATCH FIT SE tak membutuhkan waktu lama. Hanya dalam lima menit saja, baterai sudah bisa terisi penuh. Anda bisa pakai smartwatch-nya selama 9 hari ke depan tanpa khawatir kehabisan baterai.

Harga dan Ketersediaan

5-HUAWEI-WATCH-Fit-SE-Sales-Channel-_-Price

HUAWEI WATCH FIT SE dipasarkan dengan harga normal Rp1.299.000. Akan tetapi, Anda bisa memperoleh harga spesial, yakni Rp899.000 saja.

Lakukan klaim voucher early bird senilai Rp50.000 mulai tanggal 27-30 November 2023, dan harga spesial ini bisa Anda dapatkan. Harganya berlaku pada periode flash sale yang dimulai sejak tanggal 1 Desember 2023, tepat pukul 00.00 WIB. Anda bisa dapatkan produknya melalui e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, Blibli, dan Lazada. Bagaimana, Anda tertarik untuk membawa pulang smartwtch canggih ini?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram