carisinyal-web-banner-retina 35

10 HP dengan Kamera Telefoto Termurah Tahun 2025

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Tahukah Anda kalau di beberapa ponsel ada yang menyematkan kamera berjenis telefoto? Kamera tersebut berguna untuk mengambil gambar dari jarak jauh karena mampu melakukan pembesaran optik. Hasilnya, kualitas rekaman atau jepretan tidak akan berkurang meski sudah di-zoom.

Kamera telefoto biasanya hadir di ponsel kelas atas yang harganya sangat mahal. Namun, seiring berkembangnya waktu, ternyata ada beberapa ponsel dengan kamera telefoto dengan harga yang lebih terjangkau. Apa sajakah itu? Silakan simak daftar lengkapnya berikut ini.

1. OPPO Reno11 5G

Rilis 2024
Layar OLED 6.7 inci
Chipset MediaTek Dimensity 7050
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 4.099.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera telefoto dengan resolusi 32 MP dan aperture f/2.0.
  • Kamera telefotonya mampu melakukan optical zoom hingga 2x.
  • Kamera utama dan kamera depannya mampu merekam video hingga resolusi 4K@30fps.

2. OPPO Reno11 Pro 5G

Rilis 2024
Layar OLED 6.7 inci
Chipset MediaTek Dimensity 8200
Baterai Li-Po 4600 mAh
Harga
Rp 5.999.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera telefoto dengan resolusi 32 MP dan aperture f/2.0.
  • Kamera telefotonya dilengkapi autofokus dan mampu melakukan optical zoom hingga 2x.
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP dan mampu merekam video hingga resolusi 4K@60fps.

3. Motorola Edge 60 Pro

Rilis 2025
Layar P-OLED 6.7 inci
Chipset MediaTek Dimensity 8350 Extreme
Baterai 6000 mAh
Harga
Rp 6.899.000 (12GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera telefoto dengan resolusi 10 MP dan aperture f/2.0.
  • Kamera telefotonya dilengkapi OIS dan mampu melakukan optical zoom hingga 3x.
  • Kamera utama dan belakangnya bisa merekam video hingga resolusi 4K@30fps.

4. realme GT 7

Rilis 2025
Layar LTPO AMOLED 6.78 inci
Chipset Mediatek Dimensity 9400e
Baterai 7000 mAh
Harga
Rp 6.999.000 (12GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Kamera telefoto beresolusi 50 MP yang mendukung 2x optical zoom.
  • Kamera utama 50 MP yang bisa merekam video hingga resolusi 8K@30ps.
  • Kamera depan 32 MP yang bisa merekam video hingga resolusi 4K@60fps.

5. Xiaomi 15T

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.83 inci
Chipset Mediatek Dimensity 8400 Ultra
Baterai Li-Po 5500 mAh
Harga
Rp 6.999.000 (12GB/256GB)
Rp 7.499.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Lensa kamera Leica Summilux yang memiliki aperture besar dan reproduksi warna jempolan
  • Dibekali kamera telephoto dengan resolusi 50 MP dan focal length 46mm.
  • Kamera telefotonya bisa melakukan 2x optical zoom dan 60x digital zoom.

6. vivo V60

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.77 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 4
Baterai Li-Ion 6500 mAh
Harga
Rp 6.999.000 (8GB/256GB)
Rp 7.499.000 (12GB/256GB)
Rp 8.499.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera periskop telefoto dengan resolusi 50 MP, aperture f/2.7, dan FoV 33.1°.
  • Kamera periskop telefotonya menggunakan sensor Sony IMX822 dan dibuat dengan sentuhan teknologi ZEISS.
  • Kamera periskop telefotonya dilengkapi dengan OIS dan mampu melakukan optical zoom hingga 3x.

7. Samsung Galaxy S24 FE 5G

Rilis 2024
Layar Dynamic AMOLED 2X 6.7 inci
Chipset Exynos 2400e
Baterai Li-Po 4700 mAh
Harga
Rp 7.299.000 (8GB/128GB)
Rp 7.499.000 (8GB/256GB)
Rp 8.599.000 (8GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera telefoto dengan resolusi 8 MP dan aperture f/2.4.
  • Kamera telefotonya dilengkapi autofokus dan mampu melakukan optical zoom hingga 3x.
  • Kamera utamanya dilengkapi OIS dan bisa merekam video hingga resolusi 8K@24fps.

8. Huawei nova 13 Pro

Rilis 2024
Layar LTPO OLED 6.76 inci
Chipset Kirin 8000
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 7.299.000 (12GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Memiliki konfigurasi kamera yang unik dengan lensa telefoto di kamera depan dan belakang.
  • Kamera telefoto belakang memiliki resolusi 12 MP dengan 3x optical zoom.
  • Kedua kamera telefoto depannya memiliki resolusi 8 MP dan bisa melakukan 2x optical zoom.

9. ASUS Zenfone 11 Ultra

Rilis 2024
Layar LTPO AMOLED 6.78 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3
Baterai Li-Po 5500 mAh
Harga
Rp 7.499.000 (12GB/256GB)
Rp 9.499.000 (16GB/512GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera periskop telefoto dengan resolusi 32 MP dan aperture f/2.4.
  • Kamera periskop telefotonya dilengkapi dengan OIS dan mampu melakukan optical zoom hingga 3x.
  • Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP dan mampu merekam video hingga resolusi 8K@24fps.

10. OPPO Reno14 5G

Rilis 2025
Layar AMOLED 6.59 inci
Chipset MediaTek Dimensity 8350
Baterai Li-Ion 6000 mAh
Harga
Rp 7.499.000 (8GB/256GB)
Rp 7.999.999 (12GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Fitur Menarik
  • Dibekali kamera telefoto dengan resolusi 50 MP dan aperture f/2.8.
  • Kamera telefotonya dilengkapi OIS dan mampu melakukan optical zoom hingga 3,5x.
  • Kamera utama dan kamera depannya mampu merekam video hingga resolusi 4K@60fps.
Kategori:
cross