carisinyal web banner retina

Yuk, Simak 6 Perbandingan Samsung Galaxy A23 5G vs. POCO X5 5G Ini

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Di waktu yang cukup berdekatan, pasar Indonesia diramaikan dengan dua pilihan HP mid-range yang spesifikasinya bagus, yaitu Samsung Galaxy A23 5G dan juga POCO X5 5G.

Sqmsung Galaxy A23 5G dirilis pada Desember 2022. Sementara POCO X5 5G dirilis di Februari 2023. Selisih rilis dua bulan ini membuat kedua ponsel bisa dibilang cukup bersaing karena berada di kelas dan target pasar yang sama.

Kedua ponsel punya banderol harga Rp3 jutaan, hadir dengan masing-masing kelebihan dan kekurangannya. Alasan mengapa orang-orang kebingungan memilih salah satu dari keduanya, karena sama-sama menggunakan SoC Snapdragon 695 5G.

Sehingga, penentu keputusan tidak lagi menyoal pemilihan chipset melainkan kenyamanan pengguna secara keseluruhan. Sudah begitu, aspek-aspek lain dari keduanya juga mirip-mirip, seperti konfigurasi kamera dan baterainya. Nah, daripada salah pilih, lebih simak penjabaran perbedaan Samsung Galaxy A23 5G dan POCO X5 5G berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy A23 5G

Samsung Galaxy A23 5G
Layar PLS LCD 6.6 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 695
RAM 6 GB, 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 50 MP (wide) 5 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Spesifikasi POCO X5 5G

POCO X5 5G
Layar AMOLED 6.67 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 695
RAM 6 GB, 8 GB
Memori Internal 128 GB, 256 GB
Kamera 48 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Perbandingan Samsung Galaxy A23 5G vs. POCO X5 5G

Memilih sebuah smartphone pada sejatinya harus disesuaikan dengan kebutuhan dan prioritas. Maka dari itu, mengetahui perbedaan antara Samsung Galaxy A23 5G dan POCO X5 5G sebelum membeli adalah hal penting. Berikut adalah sejumlah perbandingannya.

1. PLS LCD vs. AMOLED

poco x5 5g layar_

Ukuran layar yang dimiliki Samsung Galaxy A23 5G adalah 6,6 inci pada resolusi Full HD+ (1080 x 2408 piksel). Ponsel Samsung ini menggunakan panel PLS LCD dan mendukung refresh rate tinggi 120 Hz, dua kali lipat lebih tinggi dari Samsung Galaxy A23 4G yang mentok di 60 Hz.

Layar ponsel ini mengusung tingkat kerapatan piksel sebesar 400 ppi (pixel per inch) pada aspek rasio 20:9. Agar dapat melindungi layar dari risiko retak akibat terbentur, layar dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 5.

Dibandingkan dengan POCO X5 5G, smartphone yang masih satu naungan dengan brand Xiaomi ini menggunakan panel AMOLED pada ukuran layar 6,67 inci.

Layar dengan panel AMOLED memiliki sejumlah kelebihan dibanding IPS atau PLS LCD, yakni punya kecerahan lebih tinggi, kualitas warna yang lebih memanjakan mata, serta efisiensi daya lebih tinggi.

Punya beberapa kesamaan dengan HP Samsung, POCO X5 5G juga hadirkan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel) dengan aspek rasio 20:9. Kerapatan piksel-nya sedikit lebih rendah yaitu 395 ppi, namun tidak akan begitu berpengaruh pada visual layar sehari-hari.

Melansir dari pengujian laman GSM Arena, Samsung Galaxy A23 5G mendukung kecerahan layar hingga 429 pada mode manual, serta 508 nit pada mode auto brightness. Angka ini masih lebih rendah dari POCO X5 5G dengan kecerahan hingga 456 nit pada mode manual, dan 728 nit pada mode auto brightness.

Dengan tingkat kecerahan yang lebih tinggi, POCO X5 5G pun lebih cocok digunakan pada siang hari di luar ruangan. Meski di bawah terik matahari, layar lebih mampu menampilkan tulisan dan gambar dengan lebih jelas dibandingkan Samsung Galaxy A23 5G yang pakai PLS LCD.

Meski kualitas visualnya lebih bagus karena pakai AMOLED, namun layar POCO X5 5G tergolong lebih rentan karena hanya dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3. Kaca pelindung ini hanya dapat menjaga layar dari kemungkinan baret (scratch resistant), namun tidak menjamin layar tidak akan retak saat terbentur atau terjatuh.

Perbedaan lain pada layar yang tidak terlalu signifikan adalah desain kamera depan, di mana POCO X5 5G sudah dibekali desain punch hole sedangkan Samsung Galaxy A23 5G hadir dengan desain poni tetesan air (waterdrop notch).

2. Quad vs. Triple Camera, Ketersediaan OIS

samsung galaxy a23 5g rekaman video

Samsung Galaxy A23 5G dihadirkan dengan empat buah kamera di belakang, mencakup sensor utama 50 MP wide-angle (f/1.8), kamera 5 MP ultrawide (f/2.2) dengan ukuran sensor 1/5 inci dan sudut keluasan 123 derajat, serta dua kamera 2 MP (f/2.4) pada fungsi makro dan depth.

Sedangkan pada POCO X5 5G, kamera di belakangnya ada tiga (triple camera) dengan cakupan sensor utama 48 MP (f/1.8), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2) dengan ukuran sensor 1/4 inci dan FOV 118 derajat, serta sensor 2 MP (f/2.4) makro.

Yang membuat Samsung Galaxy A23 5G lebih menarik, adalah kehadiran stabilisasi OIS (optical image stabilization) pada kamera utamanya. Hal ini cukup membantu ponsel untuk mengambil gambar dengan lebih baik, terutama di saat durasi shutter membutuhkan waktu lebih lama. Fitur OIS ini tidak ditemukan pada POCO X5 5G.

Sementara pada kemampuan perekaman videonya, kedua smartphone mendukung resolusi 1080p pada frame rate 30 FPS. Keduanya tidak mendukung perekaman 4K ataupun 60 FPS, sehingga membuatnya kurang cocok untuk aktivitas content creation.

Bagi yang menyukai aktivitas selfie, Samsung Galaxy A23 5G memiliki resolusi kamera depan 8 MP (f/2.2) sedangkan POCO X5 5G dikemas dengan kamera depan 13 MP (f/2.5). Seperti pada kamera belakang, kamera depan juga hanya mendukung resolusi 1080p di 30 FPS.

3. Ketersediaan Infrared

poco x5 5g kamera_

Untuk Anda yang menginginkan smartphone sebagai remote TV cadangan, sebaiknya pilih yang menawarkan port infrared, yakni POCO X5 5G. Xiaomi dan POCO memang merupakan satu dari segelintir brand yang masih rajin menyediakan infrared pada setiap produknya.

Samsung Galay A23 5G dan POCO X5 5G sama-sama dibekali dengan USB Type-C 2.0 yang sudah mendukung OTG (on the go), Wi-Fi 5, dan juga Bluetooth 5.1. Keduanya juga dikemas dengan konektivitas NFC (Near Field Communication) yang dapat digunakan untuk isi saldo eMoney/eToll tanpa harus menuju ATM atau kasir minimarket.

4. Fast Charging 25 W vs. 33 W

POCO X5 5G

Tidak ada yang berbeda dari kapasitas baterai Samsung Galaxy A23 5G dan POCO X5 5G. Dua-duanya menggunakan kapasitas baterai 5.000 mAh yang dijamin bisa awet seharian pada penggunaan normal.

Bedanya, Samsung Galaxy A23 5G hanya dibekali fast charging 25 W sementara POCO X5 5G hadir dengan fast charging 33 W. Secara kasat mata, tampaknya butuh waktu lebih lama untuk HP Samsung ini bisa dicas dari kosong hingga penuh.

Kenyataannya, kecepatan durasi Samsung Galaxy A23 5G saat dicas tidak beda jauh dengan POCO X5 5G. Diketahui dari pengujian GSM Arena, dibutuhkan waktu 1 jam 8 menit untuk cas Samsung Galaxy A23 5G dari kosong hingga penuh. Sedangkan, POCO X5 5G membutuhkan durasi 1 jam 6 menit untuk progres pengisian yang sama.

Malah yang menariknya lagi, ketahanan baterai Samsung Galaxy A23 5G rupanya lebih awet dari POCO X5 5G. Ponsel Samsung itu meraih skor ketahanan 138 jam sedangkan POCO X5 5G hanya mendapatkan skor 106 jam.

Namun di luar itu, paket penjualan Samsung Galaxy A23 5G tidak menyertakan charger di dalamnya. Yang disediakan hanyalah kabel USB-C. Berbeda dengan POCO X5 5G yang sudah menawarkan charger 33 W dari boks penjualan.

5. Slot Memori Eksternal Terpisah vs. Berbagi

samsung galaxy a23 5g cover

Samsung Galaxy A23 5G dan POCO X5 5G disertai dengan slot memori eksternal. Bedanya, Samsung Galaxy A23 5G memungkinkan Anda untuk gunakan microSD bersamaan dengan dua kartu SIM, sedangkan POCO X5 5G mengharuskan pengguna bergantian antara memori eksternal dan kartu SIM 2.

Ini karena HP Samsung tersebut sudah dibekali dengan 3-card slot, sehingga menyediakan slot khusus untuk diselipkan memori eksternal tanpa mengganggu slot lain. Diketahui, kapasitas microSD maksimal yang didukung kedua smartphone adalah 1 TB.

6. Varian Memori dan Harga Rilis

samsung galaxy a23 5g fingerprint

Samsung Galaxy A23 5G dikemas dengan memori internal berkapasitas 128 GB UFS 2.2 serta RAM LPDDR4x dengan kapasitas 6 GB. Harga yang dibanderol di Indonesia adalah Rp3.999.000,-.

Sedangkan, POCO X5 5G tersedia pada dua varian yakni RAM 8 GB LPDDR4x dan memori internal 128 GB UFS 2.2, serta RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB. Varian RAM 8 GB + 128 GB dibanderol dengan harga Rp3.399.000,- sementara varian RAM 8 GB + 256 GB memiliki harga Rp3.899.000,-.

Simpulan

Jika menilai dari sisi value for money, POCO X5 5G bisa jadi lebih menggiurkan. Dengan harga lebih murah, Anda bisa merasakan chipset Snapdragon 695 5G yang disertai penyimpanan internal 256 GB. Dengan membayarkan harga sedikit lebih mahal, Anda akan mendapatkan Samsung Galaxy A23 5G dengan penyimpanan internal 128 GB.

Tapi, bukan berarti Samsung Galaxy A23 5G tidak layak dilirik. Ponsel Samsung ini menghadirkan ketahanan baterai lebih awet dan sudah dibekali pula dengan OIS di kamera utamanya. Jadi, kalau dari sisi fotografi dan baterai, Samsung Galaxy A23 5G yang menang.

Mana yang sebaiknya Anda pilih? Ya tergantung. Apakah lebih mementingkan pengalaman fotografi? Pilihannya adalah Samsung Galaxy A23 5G. Tapi kalau membutuhkan layar AMOLED, port infrared, dan storage lebih luas dengan harga yang relatif sama, POCO X5 5G adalah pilihan yang tepat.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram