carisinyal web banner retina

10 Kelebihan dan Kekurangan Oppo F7 Youth yang Perlu Diketahui

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Oppo F7 Youth merupakan adik dari Oppo F7. HP ini punya spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan kakaknya. Spesifikasinya bahkan hampir mirip. Hanya saja Oppo F7 Youth ini dijual dengan harga yang sedikit lebih murah dibanding sang kakak. Harga HP ini ada di kisaran Rp 3,4 jutaan. Dengan banderol harga tersebut, Oppo F7 termasuk salah satu HP 3 jutaan.

Lantas, apakah Oppo F7 Youth ini bisa semenarik sang kakak? Atau HP ini hanya punya kemampuan yang biasa-biasa saja? Untuk lebih jelas dan detailnya, mari simak kelebihan dan kekurangan Oppo F7 Youth berikut ini. Hanya seperti biasa, mari awali dengan menilik spesifikasi Oppo F7 Youth terlebih dulu.

Spesifikasi OPPO F7 Youth

oppo f7 youth

  • Rilis: Mei 2018
  • Layar: LTPS IPS LCD 6.0 inch
  • Resolusi Layar: 1080 x 2160 pixels, 18:9 ratio
  • Chipset: Mediatek MT6771 Helio P60
  • CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53)
  • GPU: Mali-G72 MP3
  • Memori Internal: 64 GB, 4 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (dedicated slot))
  • Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2), phase detection autofocus, LED flash
  • Kamera Depan: 8 MP (f/2.2)
  • Baterai: Non-removable  Li-Ion 3410 mAh

Kelebihan Oppo F7 Youth

1. Desain Bodi yang Lebih Baik

bodi oppo f7 youth

*

Secara pribadi, saya tidak begitu menyukai desain Oppo F7 secara keseluruhan. Penyebanya adalah hadirnya poni pada layar yang membuat HP tersebut jadi ikut-ikutan tren yang ada. Satu hal yang saya suka dari Oppo F7, desain cantik bagian belakangnya yang tampak mewah, meskipun itu plastik.

Lain cerita dengan Oppo F7 Youth yang hadir dengan desain yang tampak lebih kokoh dan tanpa poni alias notch. Secara pribadi saya tidak begitu menyukai notch. Gizmodo malah menyebut ponsel dengan notch sudah tidak keren. Karena ketidakhadiran notch inilah yang membuat saya suka dengan desain Oppo F7 Youth.

Tidak hadirnya notch memang membuat layar tidak terasa penuh, masih ada bezel bagian atas. Hal ini tidak begitu masalah karena layar HP ini yang mengusung dimensi 6 inch dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2160 pixels tergolong  baik. Layarnya cukup menyatu dengan bodinya.

OPPO F7 Youth Diamond Black

*

Bukan soal tidak adanya notch saja yang membuat saya berpendapat kalau Oppo F7 Youth punya desain yang lebih baik. Terutama untuk varian diamond black seperti terlihat pada gambar di atas. Desain tersebut menunjukan kalau HP ini tampak lebih premium dengan bagian belakang yang seperti punya pattern berlian, membuat HP ini tampak beda dan terkesan mewah.

Ternyata, bagian belakang HP ini terbuat dari kaca yang dapat menghasilkan refleksi cahaya berubah-bubah seperti yang dikatakan oleh Yangcanggih saat uji pakai Oppo F7 Youth versi Diamond Black. Menurut Yangcanggih, bagian belakang HP ini yang tampak memukau sehingga kesan mewahnya memang sudah dapat.

2. Kamera Masih Tergolong Baik

Oppo F7 Youth menghadirkan kamera dengan resolusi yang lebih rendah dibandingkan sang kakak. HP ini dibekali dengan kamera belakang 13 MP dan kamera depan 8 MP. Kamera belakang HP ini tergolong cukup baik. Meski resolusinya lebih rendah tapi hasil gambar yang ditangkap cukup baik.

Barangkali hanya persoalan menangkap gambar pada situasi dengan cahaya rendah yang masih terasa sangat kurang. Hal yang sebenarnya banyak terjadi di HP lain.

Kamera depan HP ini hadir dengan kamera 8 MP yang sudah dibekali dengan AI Beauty 2.0. Dengan kamera ini, hasil selfie masih tergolong baik dan cukup bisa diandalkan. Agar lebih mudah tahu hasil kamera foto Oppo F7 Youth, bisa cek hasil tangkapan gambar oleh Yangcanggih.com di Flickr.

3. Performa Tergolong Baik

antutu oppo f7 youth

*

Seperti terlihat di gambar, Oppo F7 Youth punya nilai AnTuTu sebesar 124.244. Nilai tersebut cukup besar. Chipset Mediatek Helio P60 dengan RAM 4 GB yang dimiliki ternyata berpengaruh pada nilai AnTuTu yang berarti HP ini cukup unggul di kelasnya.

Kalau menurut Droidlime, Oppo F7 Youth bisa menjalankan PUBG dengan grafis HD dan framerate "high". Sementara Yangcanggih, HP ini bisa menjalankan banyak gim populer dengan baik dan tanpa kendala. Tidak perlu lama lagi penjelasannya karena berdasarkan dua sumber tersebut, Oppo F7 Youth mampu menghadirkan performa yang baik untuk gim. Boleh dibilang, malah HP ini cocok untuk main gim.

4. Daya Tahan Baterai yang Lebih Baik

Oppo F7 Youth dibekali baterai 3410 mAh. Dengan kapasitas baterai ini, Oppo F7 Youth bisa bertahan lebih dari 12 jam. Kalau menurut Yangcanggih.com, daya tahan baterai HP ini tergolong cukup bisa diandalkan selama seharian untuk pemakaian normal. Cukup bagus tentunya.

Yang menarik, Oppo membekali HP ini dengan fitur AI berupa Battery Management. Dengan fitur ini, Oppo F7 Youth dapat mengonsumsi daya lebih efisien berdasarkan kebutuhan pengguna. Satu nilai lebih lainnya tentunya.

5. Hadirnya Tambahan Fitur

Oppo F7 Youth

Oppo F7 Youth hadir dengan tampilan antarmuka yang mirip dengan Oppo F7. Terdapat pilihan navigasi, salah satunya adalah navigasi gesture yang mirip dengan navigasi iPhone. Tidak hanya itu, HP ini juga sudah dibekali fitur tambahan yang tergolong menarik, AI Beauty 2.0.

Fitur tambahan lain di HP ini, OPPO Game Acceleration yang bisa membuat pengguna fokus main gim tanpa terganggu notifikasi. Ada juga fitur split screen untuk kebutuhan dual Windows. Fitur untuk punya dua akun aplikasi chat dan media sosial pun hadir, namanya Clone Apps. Ada juga fitur Screen Recording untuk merekam kegiatan yang dilakukan di layar. Kehadiran fitur-fitur tambahan ini tentu saja tergolong menarik.

6. Triple Slot

Oppo tahu betul kalau pengguna Indonesia butuh HP yang mendukung pengunaan dual SIM dan slot microSD. Karena itu, Oppo F7 Youth telah mendukung penggunaan triple slot yang tentunya akan jadi daya tarik sendiri buat pengguna yang ingin menambah penyimpanan lewat memori eksternal.

Kekurangan Oppo F7 Youth

1. Masalah Posisi Speaker

*

Oppo F7 Youth punya speaker yang ada di kiri bawah. Posisi speaker ini tidak begitu baik lantaran posisi ini mudah sekali tertutup ketika HP ini digunakan untuk main gim. Bukan cuman untuk main gim, ketika digunakan untuk nonton video di Youtube dengan posisi horizontal, bagian speaker akan tertutup tangan.

Tertutupnya speaker jelas akan mengganggu kenyamanan bermain gim maupun menonton video. Suaranya akan jadi terasa teredam. Memang bisa diakali dengan penggunaan earphone. Masalahnya, tidak semua orang main gim atau nonton Youtube harus terus-menerus memakai earphone. Karena itu, posisi speaker ini adalah satu hal yang cukup minus dari HP ini.

2. Tidak Ada Fingerprint dan Masalah Face Recognition

Oppo F7 Youth hanya menawarkan Face Recognition tanpa menghadirkan sensor sidik jari alias fingerprint. Absennya fitur ini tampaknya karena Oppo ingin pengguna lebih fokus pada penggunaan sensor pengenalan wajah.

Padahal, sensor sidik jari masih cukup banyak digunakan orang. Terlebih banyak HP dengan rentang harga di bawah HP ini punya sensor sidik jari. Karena itu bisa dibilang, absennya sensor sidik jari jadi nilai minus tersendiri.

Selain itu, ketidakhadiran sensor sidik jari otomatis membuat pengguna harus memakai Face Recognition. Tidak masalah sebenarnya, hanya saja Face Recognition punya isu soal keamanan.

Menurut Droidlime, Face Recognition ini terasa kurang aman karena ketika sedang melakukan pemindaian wajah, baik wajah dalam keadaan menyamping atau mata dalam keadaan tertutup, HP bisa langsung terbuka. Isu keamanan ini, harusnya segera diperbaiki oleh pihak Oppo.

3. Tidak Hadirnya VOOC Flash Charge

oppo vooc flash charge

Oppo F7 Youth membawa kekurangan serupa dengan Oppo F7, yakni tidak adanya fitur pengisian cepat. Tidak ada fitur VOOC Flash Charge yang dikagumi banyak orang di Oppo F1 Flash. Meskipun kalau menurut Droidlime, pengisian daya HP ini bisa mencapai 2 jam untuk penuh, tetap saja itu bukan flash charging. Pengisian cepat seharusnya sesuatu yang tidak begitu saja dihilangkan.

4. Masih Tanpa NFC

no nfc

*

Oppo sepertinya memang bertahan dengan prinsip HP tanpa NFC. Baik Oppo F7 maupun Oppo F7 Youth tidak punya fitur ini. Padahal di rentang harga 3 jutaan, banyak HP yang sudah mendukung fitur NFC. Fitur NFC ini juga banyak dibutuhkan oleh orang Indonesia mengingat penetrasi penggunaan cashless sekarang cukup besar. Nilai minus lain.

Simpulan

Oppo F7 Youth adalah HP yang cocok untuk kamu yang suka main gim dan suka selfie. HP ini juga cocok untuk kamu yang butuh HP dengan desain yang tampak mewah dan modern.

Oppo F7 adalah HP yang lebih cocok dibeli untuk kelas harga 3 jutaan, terlebih untuk mereka yang suka selfie. Mereka yang butuh HP dengan kemampuan kamera belakang yang baik juga bisa lirik HP ini. Untuk yang suka main game juga masih bisa lirik HP ini, tentunya sambil menikmati konten multimedia lewat layarnya. Tertarik? Anda bisa membelinya melalui toko online di link ini.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram