carisinyal web banner retina

Mari Cari Tahu Perbedaan ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix

Ditulis oleh Hilman Mulya Nugraha

Jika ingin berbicara tentang sebuah platform gaming, maka ROG adalah jawabannya. Jenama di bawah ASUS yang identik dengan peralatan gaming ini begitu digemari di kalangan gamers. Tak pelak, laptop ROG merupakan jajaran laptop yang banyak diimpikan untuk dimiliki oleh kalangan gamers. 

ROG sendiri bukan hanya menghadirkan perangkat laptop untuk main gim. Jenama ini juga hadir di perangkat aksesoris pendukung. Dan yang menarik kehadiran ponsel pintar bernama ROG Phone yang mulai hadir di 2018.

Saat itu, ROG Phone mampu mencuri perhatian lantaran desainnya yang khas serta performa yang mumpuni. Tahun 2019, kemudian hadir ROG Phone II yang hadir dengan fitur dan teknologi yang lebih baik. Bahkan, ROG Phone II dijual di Indonesia dengan harga menarik untuk varian RAM 8 GB dan storage 128 GB, yakni Rp8 jutaan.

Di 2020 ini, ROG Phone menghadirkan generasi ketiganya. Generasi ketiga ini, ROG Phone hadir dengan dua varian. Varian pertama adalah ROG Phone 3 dan varian kedua ROG Phone 3 Strix. Keduanya bisa dibilang cukup identik tetapi untuk memastikannya mari simak spesifikasi kedua ponsel ini.

Spesifikasi ASUS ROG Phone 3

asus rog phone 3

  • Layar: AMOLED, 6.59 inches
  • Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865+ (7 nm+)
  • CPU: Octa-core (1x3.1 GHz Kryo 585 & 3x2.42 GHz Kryo 585 & 4x1.8 GHz Kryo 585)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 8 GB, 12 GB, 16 GB
  • Memori Internal: 128/8 GB, 128/12 GB, 256/12 GB, 512/12 GB, 512/16 GB
  • Memori Eksternal: -
  • Kamera Belakang: Triple 64 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 24 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 6000 mAh

Spesifikasi selengkapnya...

Spesifikasi ASUS ROG Phone 3 Strix

Asus ROG Phone 3 Strix

  • Layar: AMOLED, 6.59 inches
  • Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865+ (7 nm+)
  • CPU: Octa-core (1x3.1 GHz Kryo 585 & 3x2.42 GHz Kryo 585 & 4x1.8 GHz Kryo 585)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 8 GB, 12 GB, 16 GB
  • Memori Internal: 128/8 GB, 128/12 GB, 256/12 GB, 512/12 GB, 512/16 GB
  • Memori Eksternal: -
  • Kamera Belakang: Triple 64 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 24 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 6000 mAh

Spesifikasi selengkapnya…

Perbedaan ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix

Setelah mengetahui spesifikasi dari kedua ponsel tersebut, mari simak apa yang jadi perbedaan diantara kedua ponsel ini? Apakah perbedaannya cukup signifikan atau tidak? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Snapdragon 865+ vs Snapdragon 865

fast charging (3)

ASUS ROG Phone 3 ternyata memiliki chipset yang berbeda dengan ASUS ROG Phone 3 Strix. ROG Phone 3 hadir dengan chipset Snapdragon 865+. Sementara ASUS ROG Phone 3 Strix hadir dengan chipset Snapdragon 865.

Kedua chipset tersebut sebenarnya sama-sama dibangun dengan fabrikasi 7 nm+. Keduanya juga memiliki konfigurasi prosesor dan GPU yang sama. Hanya saja Snapdragon 865+ memiliki beberapa peningkatan clock speed dari sisi CPU dan GPU.

Snapdragon 865+ dan Snapdragon 865 adalah chipset yang memiliki  tiga kluster prosesor. Kluster pertama adalah kluster Kryo 585 berjumlah empat core dengan kecepatan 1,8 GHz yang biasanya ditujukan untuk performa yang lebih hemat daya. Kluster kedua hadir dengan tiga core dengan kecepatan 2,42 GHz untuk performa kencang.

Kluster ketiga, yaitu kluster prime Kryo 585 jadi pembeda diantara Snapdragon 865+ dan Snapdragon 865. Kluster ini punya satu prosesor untuk kebutuhan performa lebih kencang dengan kecepatan 3,1 GHz untuk Snapdragon 865+. Sementara untuk Snapdragon 865, kluster prime Kryo 585 hanya 2,8 GHz.

Terlihat kalau Snapdragon 865+ memiliki clockspeed 0,3 lebih kencang untuk satu core performance-nya. Selain itu, Snapdragon 865+ juga memiliki GPU yang diklaim Qualcomm hadir dengan kecepatan 10% lebih baik dibandingkan GPU yang ada di Snapdragon 865. Padahal, kedua GPU di chipset ini sama yakni Adreno 650.

Peningkatan sebenarnya tidak hanya di clock speed saja. Snapdragon 865+ memiliki fitur yang dinamakan Qualcomm FastConnect 6900 yang memungkinkan ponsel memainkan gim dengan 144 fps. Ada pula fitur True 10-bit HDR gaming untuk pengalaman HDR lebih baik.

Namun, fitur tersebut tentu tidak akan terlalu berguna jika produsen ponsel tidak mengaktifkannya. Lagipula tentu saja belum banyak gim yang mendukung 144 fps. Hanya saja, informasi detail soal chipset ini menunjukan kalau chipset di ASUS ROG Phone 3 sedikit lebih baik dibandingkan ASUS ROG Phone 3 Strix.

2. Varian RAM

asus rog phone 3 (2)

Pembeda kedua diantara ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix ada di varian RAM dan storage. Kedua ponsel sama-sama menawarkan storage tipe UFS 3.1. Hanya saja, ROG Phone 3 Strix hanya hadir dengan varian RAM 8 GB dan 12 GB dengan storage 128 GB atau 256 GB.

Sementara ASUS ROG Phone 3 memiliki banyak sekali varian RAM dan storage. Mulai dari RAM 8 GB, 12 GB, sampai 16 GB. Memori internal atau storage ASUS ROG Phone 3 sendiri hadir menawarkan 128 GB, 256 GB, dan 512 GB.

Perlu diingat, informasi varian RAM ini bisa berbeda. Alias tidak semua varian masuk ke berbagai pasar di tiap negara. Saat artikel ini dibuat, ASUS belum mengumumkan kehadiran ASUS ROG Phone 3 maupun versi Strix. Belum ada informasi juga varian mana saja yang akan masuk resmi ke Indonesia. Bisa jadi kita hanya kebagian satu varian saja.

Persamaan ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix

Ternyata, ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix memiliki perbedaan spesifikasi yang sedikit. Perbedaan chipset antara Snapdragon 865+ dan Snapdragon 865 jelas tidak akan terlalu berpengaruh karena keduanya juga sama-sama kencang.

Lalu, apakah kedua ponsel ini memang benar-benar mirip? Untuk mengetahuinya, mari simak kemiripin atau persamaan antara ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix.

1. Layar dan Fitur-fiturnya

layar asus rog phone 3

ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix ternyata sama-sama menawarkan dimensi layar yang sama, 6,59 inci. Panel dan teknologi layarnya juga sama. Panelnya memakai AMOLED dengan dukungan refresh rate sampai 144 Hz.

Kedua ponsel juga sama-sama HDR10+ dan diklaim memiliki tingkat kecerahan sampai 650 nits. Tidak lupa, baik ASUS ROG Phone 3 maupun ROG Phone 3 Strix sama-sama dilengkapi dengan pelindung layar Corning Gorilla Glass 6.

Konsep layar yang sama juga selaras dengan desain bodi ponselnya. Keduanya identik, memiliki desain yang serupa yang terlihat gahar. Desain yang mirip ini akan membuat orang sulit membedakan ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix. Seharusnya, ASUS bisa sedikit membedakan garis desain agar keduanya agar kedua ponsel tidak terlalu identik.

2. Baterai dan Teknologinya

baterai 6000 mah asus rog phone 3

ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix sama-sama memiliki baterai berkapasitas 6.000 mAh. Kapasitas baterai ini masih serupa dengan generasi sebelumnya, ROG Phone 2.

Kedua ponsel juga sama-sama memiliki teknologi pengisian yang sama. Keduanya hadir menawarkan fitur pengisian cepat 30W Quick Charge 4.0, kemampuan reverse charging 10W, dan juga Power Delivery 3.0.

Sektor lain juga hampir sama. Keduanya memiliki konektivitas yang sama, termasuk dukungan Wifi 6 dan Bluetooth 5.1. Keduanya juga sama-sama menghadirkan dua buah konektor USB Type-C dan keduanya hadir tanpa port audio jack 3,5 mm.

3. Konfigurasi Kamera Depan dan Belakang

asus rog phone 3 triple camera

ASUS ROG Phone 3 dan ROG Phone 3 Strix memiliki konfigurasi kamera yang sama, baik depan maupun belakang. ROG Phone 3 hadir dengan kamera utama 64 MP, ultra-wide 13 MP, dan makro 5 MP. Kamera depannya sendiri adalah 24 MP.

Fitur dan kemampuan yang dimiliki kedua ponsel sama. Termasuk kemampuan merekam video yang bisa sampai 4K. Karena itu, sebenarnya hasil tangkapan kedua ponsel ini tampaknya tidak akan terlalu jauh. Tetapi jika ASUS ROG Phone 3 mampu mengoptimalkan ISP (Image Signal Processor) di Snapdragon 865+, hasilnya bisa jadi lebih baik.

Menilik penjelasan di atas, dapat disimpulkan jika ASUS ROG Phone 3 dan ASUS ROG Phone 3  Strix sebenarnya memiliki spesifikasi yang hampir mirip. Keduanya tidak terlalu jauh dari sisi performa meski di atas kertas, ASUS ROG Phone 3  jelas akan terasa lebih baik.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram