carisinyal web banner retina

7 Perbedaan Samsung Galaxy M34 5G dan Galaxy M54 5G

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Samsung tidak melulu menghadirkan HP kelas atas seperti Galaxy S23 atau Galaxy Z Fold5, melainkan juga punya seri Galaxy A dan M di kelas harga menengah. Pada kuartal keempat di tahun 2023, Samsung mengeluarkan dua anggota terbaru pada seri Galaxy M, yakni Samsung Galaxy M34 5G dan Samsung Galaxy M54 5G.

Kedua smartphone ini berada pada rentang harga yang berbeda kendati sama-sama masuk kategori mid-range. Memiliki performa memadai di masing-masing harganya, layar luas dan jernih, serta kapasitas baterai 6.000 mAh, keduanya cocok untuk menunjang aktivitas luar rumah pada durasi panjang.

Lalu, mana di antara keduanya yang lebih cocok untuk Anda? Samsung Galaxy M34 5G diperuntukkan pada audiens dengan anggaran yang lebih terbatas, sementara Galaxy M54 5G lebih ditujukan untuk penggunaan profesional. Agar kenal lebih dalam, simak perbedaan Samsung Galaxy M34 5G dan Galaxy M54 5G berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Samsung Galaxy M34 5G
Layar Super AMOLED 6.5 inci
Chipset Exynos 1280
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 50 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Baterai Li-Po 6000 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Spesifikasi Samsung Galaxy M54 5G

samsung galaxy m54
Layar Super AMOLED Plus 6.7 inci
Chipset Exynos 1380
RAM 8 GB
Memori Internal 256 GB
Kamera 108 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Baterai Li-Po 6000 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Perbedaan Samsung Galaxy M34 5G dan Samsung Galaxy M54 5G

Supaya terhindar dari "membeli kucing dalam karung", sebaiknya perhatikan perbedaan Samsung Galaxy M34 5G dan Galaxy M54 5G yang memang cukup banyak di bawah ini.

1. Exynos 1280 vs. Exynos 1380

Exynos 1380

Tidak seperti Samsung Galaxy M54 5G yang sudah menggunakan chipset Exynos 1380, justru Galaxy M34 5G masih menggunakan Exynos 1280 yang merupakan chipset keluaran tahun 2022.

Untuk diketahui, Exynos 1280 turut digunakan oleh generasi pendahulunya yaitu Galaxy M33 dan M53. Alasan mengapa Exynos 1280 masih digunakan pada Galaxy M34 5G lantaran chipset ini masih dianggap cukup mumpuni, stabil, dan powerful.

Lebih lanjut lagi, Taufiq turut mengatakan bahwa Exynos 1280 kini jadi lebih stabil lantaran ponsel tidak lagi memiliki bug pada software Android yang semula bikin HP mudah panas.

Untuk spesifikasinya sendiri, Exynos 1280 dibangun pada manufaktur 5 nm pada pabrikan Samsung Semiconductor. Chip ini memiliki kombinasi delapan inti prosesor (octa-core) yang terdiri atas dua inti Cortex A78 (2.4 GHz) dan enam unit Cortex A55 (2 GHz).

Chipset yang didukung dengan kartu grafis Mali-G68 MP4 ini berjalan pada frekuensi GPU 1 GHz, serta mendukung display dengan maksimal resolusi di Full HD+ pada refresh rate 120 Hz.

ISP (Image Signal Processor) pada Exynos 1280 juga dapat dipasangkan dengan kamera berkekuatan maksimal 108 MP, disertai dengan tiga sensor pendamping pada resolusi maksimal 16 MP.

Beralih ke Galaxy M54 5G, smartphone di kelas lebih tinggi tersebut punya chipset Exynos 1380 yang dinilai lebih kencang dan stabil. SoC (system on chip) ini punya konfigurasi klaster prosesor yang unik, lantaran hadirkan empat unit high performance dan empat unit hemat daya alih-alih pada format 2 + 6.

Sama-sama memiliki fabrikasi 5 nm dari Samsung, Exynos 1380 disemat dengan empat inti Cortex A78 (2.4 GHz) dan empat inti Cortex A55 (2 GHz). Kartu grafisnya sama-sama gunakan Mali G68 namun kini dengan lima inti eksekusi alih-alih hanya empat.

Exynos 1280 hanya dukung jenis RAM hingga LPDDR4x pada frekuensi 2133 MHz, di saat Exynos 1380 sudah dukung LPDDR5 pada frekuensi 3200 MHz.

Selain itu, kendati clock speed CPU-nya sama besar, namun Exynos 1380 lebih unggul karena bawakan high performance core yang lebih banyak. Exynos 1380 juga kini dukung tipe storage UFS 3.1 di saat Exynos 1280 hanya dukung UFS 2.2.

Exynos 1380 mengalami berbagai peningkatan dari generasi sebelumnya, yakni dukungan resolusi kamera hingga 200 MP alih-alih hanya 108 MP serta dukungan refresh rate 144 Hz pada layar Full HD+.

Melansir dari Nano Review, Exynos 1380 pada Samsung Galaxy M54 5G hadir dengan skor AnTuTu v10 sebesar 612.134 poin. Sementara pada Geekbench 6, smartphone meraih angka 1019 poin (single core) dan 2919 poin (multi-core).

Di sisi lain, Samsung Galaxy M34 5G yang diotaki Exynos 1280 "hanya" meraih skor AnTuTu v10 sebesar 483.449 poin, serta pengujian Geekbench 6 yang hasilkan angka 976 poin (single core) dan 2181 poin (multi-core).

Dengan kata lain, sudah pasti Galaxy M54 5G dapat menangani aktivitas berat lebih baik dibandingkan Galaxy M34 5G. Mulai dari memainkan Genshin Impact atau gim berat lainnya, melakukan pengeditan video, fotografi, Anda akan merasakan pengalaman lebih baik pada Galaxy M54 5G.

2. Ukuran Layar 6,5 inci vs. 6,7 inci

galaxy m54 5g layar_

Samsung Galaxy M34 5G hanya dilengkapi dengan layar berukuran 6,5 inci, sedangkan layar Galaxy M54 5G jauh lebih luas dengan ukuran 6,7 inci. Panel yang digunakan pun sedikit berbeda kendati sudah sama-sama AMOLED.

Galaxy M34 5G menggunakan panel Super AMOLED biasa sedangkan Galaxy M54 5G memiliki Super AMOLED Plus. Perbedaan keduanya dari segi kualitas tampilan tidak akan terasa oleh kasat mata. Namun, Super AMOLED Plus punya ketebalan lebih tipis dibanding versi biasa.

Kedua smartphone gunakan laju penyegaran (refresh rate) 120 Hz yang 2x lipat lebih mulus dari 60 Hz konvensional. Kedua layar juga sama-sama berada pada resolusi Full HD+. Bedanya, Galaxy M34 5G memiliki aspek rasio 19,5:9 pada resolusi 1080 x 2340 piksel sementara Galaxy M54 5G berada dalam aspek rasio 20:9 pada 1080 x 2400 piksel.

Samsung turut membekali layar dua HP ini dengan Vision Booster untuk meningkatkan kecerahan saat digunakan di luar ruangan. Agar panel tidak mudah retak, layar Galaxy M34 5G dan Galaxy M54 5G dilapisi pelindung Gorilla Glass 5.

Mengingat keduanya sudah gunakan Super AMOLED, dua HP ini menawarkan pengalaman visual yang menyenangkan. Mulai dari ketajaman yang tinggi, tampilan warna memukau, serta kontras rasio yang memanjakan mata. Hanya saja, di antara keduanya, Galaxy M54 5G akan terasa lebih imersif karena punya ukuran layar lebih luas.

3. 50 MP vs. 108 MP

Samsung Galaxy M54 5G KAMERA_

Kendati Exynos 1280 di Galaxy M34 5G mendukung hingga 108 MP, justru HP ini "hanya" memiliki kamera utama 50 MP saja. Kendati begitu, kamera ini sudah disertai dengan Optical Image Stabilization (OIS) yang dapat menstabilkan hasil foto kendati memotret sambil berjalan, atau saat memotret pemandangan luar dari dalam mobil yang bergerak.

Seperti pada Galaxy M34 5G, Anda juga dapat menemukan OIS pada kamera utama Galaxy M54 5G. Bedanya, kini smartphone mengandalkan kamera 108 MP yang menggunakan teknologi 9-in-1 pixel binning (menyatukan sembilan gambar berdekatan jadi satu piksel raksasa).

Kedua smartphone menggunakan dua kamera pendamping yang sama, yaitu sensor 8 MP ultrawide dan 2 MP makro. Kamera ultrawide berguna untuk mengambil gambar pada FOV (field of view) lebih luas, sementara sensor makro bisa hasilkan foto close up dengan detail yang cemerlang.

Beralih ke kemampuan video, Galaxy M34 5G sudah sanggup merekam pada resolusi 4K di 30 FPS. Sayangnya, saat beralih ke resolusi 1080p, kamera hanya dapat merekam hingga 30 FPS.

Hal ini kontras dengan Galaxy M54 5G yang sudah dukung 60 FPS pada perekaman 1080p. Selain itu, HP ini juga bisa rekam 4K di 30 FPS untuk hasil yang lebih tajam.

Lalu beralih ke sisi depan, Galaxy M34 5G dikemas dengan kamera resolusi 13 MP pada bukaan f/2.2, di saat Galaxy M54 5G sudah dibekali kamera selfie 32 MP.

Tak hanya gemborkan resolusi besar, Galaxy M54 5G juga mendukung perekaman vlogging hingga resolusi 4K 30 FPS. Ini beda dengan kamera depan Galaxy M34 5G yang hanya bisa rekam hingga 1080p.

4. Desain Bodi

galaxy m54 5g fast charging_

Samsung Galaxy M34 5G dan M54 5G menggunakan konsep desain yang serupa. Bodi belakangnya tampak mirip satu sama lain, bersamaan dengan beragam Galaxy series lainnya (tak terkecuali Galaxy S23).

Dari sisi bodi belakang, terlihat adanya tiga kamera berjejer secara vertikal di sebelah kiri atas. Di sebelahnya ada bulatan kecil berwarna putih sebagai LED Flash, posisinya terletak di antara lensa pertama dan kedua. Di area bawah bodi, tersemat tulisan "SAMSUNG".

Kedua smartphone juga sama-sama mengusung rounded-edge corner yang memberikan kenyamanan berlebih saat digenggam. Kendati mirip secara visual, dua HP ini memiliki dimensi yang agak beda jauh.

Misalnya pada Galaxy M34 5G yang hadir dalam bobot 208 gram, di saat Galaxy M54 5G hanya seringan 199 gram. Selain itu, Galaxy M34 5G juga diusung dengan ketebalan 8,8 mm yang lebih tebal dibanding Galaxy M54 5G di angka 8,4 mm.

galaxy m34 5g featured image_

Mengingat Galaxy M54 5G punya ukuran layar lebih luas, smartphone ini juga punya dimensi panjang 164,9 mm yang lebih besar dari panjang 161,7 mm pada Galaxy M34 5G.

Saya sungguh mengagumi bodi Galaxy M54 5G yang justru lebih ramping dan ringan dibanding Galaxy M34 5G, terlepas dari dapur pacu yang lebih kencang dan resolusi kamera utama yang lebih besar.

Selain itu, bagian depan layar juga sudah menampilkan bezel yang jauh lebih tipis dibanding Galaxy M34 5G. Bahkan desain poni Galaxy M54 5G pun sudah usung kamera punch hole, alih-alih waterdrop notch seperti pada Galaxy M34 5G.

5. Konektivitas

galaxy m54 5g konektivitas_

Sebagaimana ponsel Rp4 jutaan pada umumnya, Samsung Galaxy M34 5G memang hanya dibekali dengan Wi-Fi 5 dual band. Protokol ini dapat menghubungkan perangkat dengan pita jaringan 2,4 GHz dan 5 GHz.

Samsung Galaxy M54 5G sudah selangkah lebih maju dengan Wi-Fi 6 yang juga mendukung pita jaringan dual band. Bedanya, Wi-Fi 6 mendukung kecepatan maksimal teoretis lebih tinggi dibanding Wi-Fi 5, yakni 9.6 Gbps ketimbang 3.5 Gbps.

Dua ponsel ini juga sama-sama dilengkapi dengan Bluetooth 5.3 untuk pengalaman penggunaan TWS yang lebih sinkron, serta NFC untuk melakukan top up eMoney secara praktis.

Kendati dua HP sudah gunakan panel AMOLED, namun mereka masih gunakan sensor sidik jari di samping (side-mounted fingerprint) ketimbang di layar (in-display fingerprint).

Lanjut lagi, Galaxy M34 5G belum dikemas dengan sensor proksimitas terdedikasi alias masih menggunakan virtual proximity sensing. Jika ingin rasakan pendeteksian benda di jarak dekat secara lebih baik (untuk menghindari salah pencet saat menelepon), maka gunakanlah Galaxy M54 5G dengan sensor proximity khusus.

6. Ketersediaan 3.5 mm Jack Audio Port

samsung galaxy m34 5g 2_

Sebagian besar ponsel mid-range di tahun 2023 mulai digelar tanpa kehadiran port audio. Fungsi port audio ini cukup penting sebenarnya, supaya pengguna dapat menghubungkan earphone dan speaker eksternal secara kabel.

Di antara keduanya, hanya Samsung Galaxy M34 5G yang masih menyediakan 3.5 mm jack audio port, lokasinya di sebelah port pengisian USB-C. Jika Anda memilih untuk gunakan Galaxy M54 5G, dua cara menggunakan earphone adalah melalui adapter tambahan atau menggunakan earphone Bluetooth (TWS).

Bicara port audio, penting juga disebutkan kalau kedua HP ini hanya menyediakan mono speaker saja. Walau tanpa konfigurasi dual stereo speaker, output suara yang dihasilkan tetap lantang dan jernih berkat tuning-an dari Dolby Atmos.

Kedua HP juga mengandalkan fitur Voice Focus untuk mengisolasi suara subjek dari suara latar belakang saat meeting online, serta All Sound untuk memperdengarkan suara ambience lingkungan.

7. Harga Rilis

samsung galaxy m34 5g desain_

Saat pertama kali meluncur di Indonesia pada 7 November 2023, Samsung Galaxy M34 5G dibanderol dengan harga rilis Rp4.099.000 (RAM 8 GB/128 GB), namun turun menjadi Rp3.999.000/

Lalu untuk Samsung Galaxy M54 5G, smartphone ini dipatok dengan harga rilis Rp6.499.000 (RAM 8 GB/256 GB) pada 17 November 2023. Buat yang punya budget berlebih, Galaxy M54 5G bisa menjadi opsi yang menggiurkan. Namun jika ingin lebih berhemat, Galaxy M34 5G juga tidak kalah menyenangkannya, kok.

Simpulan

Lebih powerful, lebih cocok untuk bikin konten, dan lebih lega layarnya, adalah tiga sentimen utama yang saya rasakan ketika menelusuri seluk-beluk Samsung Galaxy M54 5G ketimbang Galaxy M34 5G.

Kendati harganya yang jauh lebih tinggi, Galaxy M54 5G akan terasa cocok untuk aktivitas yang lebih bersifat serius, seperti kreasi konten secara profesional, alat penunjang fotografi, hingga pengeditan aset grafis.

Jika Anda tidak terlalu memerlukan spesifikasi tinggi, maka Galaxy M34 5G tidak akan mengecewakan. Selain harganya yang lebih murah, performa yang dirasakan juga masih cukup tinggi untuk menjalankan aktivitas berat, contohnya seperti bermain gim. Layarnya sudah oke untuk mendukung pengalaman menonton yang immersive.

Dan yang lebih oke lagi, Galaxy M34 5G masih menyediakan 3.5 mm jack audio port yang menurut saya masih cukup penting di tahun 2023. Saya tidak tahu dengan Anda, tapi masih belum dapat membayangkan hidup tanpa 3.5 mm jack audio, mengingat earphone kabel terasa lebih menyenangkan lantaran tidak perlu dicas.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram