carisinyal web banner retina

8 Kelebihan dan Kekurangan Tecno Spark Go 2023, Apa Saja?

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Setelah puas menghadirkan Tecno Spark Go 2022, kini perusahaan Tecno kembali meluncurkan generasi lanjutannya di 2023 dengan nama Tecno Spark Go 2023. Ponsel ini berada di segmen harga kelas entri alias entry-level, memiliki spesifikasi yang terbilang sederhana tapi cukup mumpuni di kelasnya.

Sekadar informasi, nama Tecno sedang dilirik oleh penggiat smartphone Tanah Air di tahun 2022 dan 2023. Ini lantaran berkat hadirnya Tecno POVA 4 dan POVA 4 Pro yang tawarkan performa Helio G99 dan baterai 6.000 mAh di harga terjangkau.

Lalu, Tecno juga kembali disibukkan dengan peluncuran Tecno Camon 19 Pro yang berfokus pada kemampuan kameranya. Ponsel-ponsel keluaran Tecno memang cenderung cepat menarik minat perhatian masyarakat karena memiliki value for money yang tinggi, mirip-mirip brand Infinix yang menjadi sister company-nya.

Nah, kini dengan hadirnya Tecno Spark Go 2023 di rentang harga Rp1 jutaan, pencari gadget memiliki opsi lebih luas lagi dalam memilih ponsel terjangkau. Berikut ini sedikit bocoran kelebihan dan kekurangannya yang dirangkum dalam bentuk tabel.

*Tabel ini bisa digeser ke samping
Kelebihan
Kekurangan
Layar punya ukuran lebar, usung dimensi 6,56 Inci HD+
Performa kurang gahar dengan Helio A22
Hadirkan 3-Card Slot, varian memori Internal melimpah
Tanpa dukungan Wi-Fi 5
Baterai tahan lama, kapasitas 5.000 mAh
Minim peningkatan dari seri sebelumnya
Mendukung port modern USB Type-C 2.0
Sensor pemindai sidik jari di belakang
Bodi belakang tampak unik, punya sertifikasi IPX2
Kamera standar, tapi bisa hasilkan foto dengan kualitas cukup oke
Hadir dengan versi Bluetooth 5.0

Agar dapat bersaing di kelas entry-level, Tecno Spark Go 2023 dibekali dengan beberapa kemampuan unik yang tidak dimiliki pesaing lain pada umumnya. Yuk, cari tahu lebih lanjut pada artikel kelebihan dan kekurangan berikut ini!

Spesifikasi Tecno Spark Go 2023

Tecno Spark Go 2023
Layar IPS LCD 6.56 inci
Chipset MediaTek Helio A22
RAM 3 GB, 4 GB
Memori Internal 32 GB, 64 GB
Kamera 13 MP (wide) 0.3 MP (depth)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Kelebihan & Kekurangan Baca di sini
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada Blibli

Kelebihan Tecno Spark Go 2023

Berikut ini sejumlah kelebihan yang dimiliki oleh Tecno Spark Go 2023, HP Rp1 jutaan kaya fitur yang cukup menarik untuk dibahas. Yuk, disimak!

1. Layar Punya Ukuran Lebar, Usung Dimensi 6,56 Inci HD+

tecno spark go 2023 layar_

Untuk yang menginginkan smartphone terjangkau dengan layar berkualitas baik, Tecno Spark Go 2023 bisa jadi pilihan yang bisa diandalkan. Perangkat memiliki panel IPS LCD dengan ukuran panel 6,56 inci HD+ 720p, resolusi yang umum ditemukan pada HP di harga Rp1 jutaan.

Ponsel menawarkan bezel layar yang cukup tipis di sekelilingnya, memiliki rasio bodi-ke-layar hingga 90% untuk berikan pengalaman menonton yang menyenangkan. Desain sisi layar juga menghadirkan poni tetesan air (waterdrop notch) sehingga membuat layarnya terlihat lebar tanpa harus membuat bodinya semakin bongsor.

Anda tidak dapat menemukan refresh rate tinggi pada Tecno Spark Go 2023, hanya mentok di 60 Hz standar. Meski begitu, layar tetap sajikan touch sampling rate 120 Hz agar dapat memberikan feedback lebih instan saat menerima input jari pengguna.

Dilansir dari cashify.com, layar Tecno Spark Go 2023 memiliki kecerahan puncak hingga 480 nit yang terbilang baik untuk HP di kelas harga entry-level. Dengan kecerahan setinggi ini, layar ponsel pun masih terbilang layak untuk penggunaan luar ruangan di siang hari. Walau mungkin harus agak struggling.

Layar diketahui memberikan pengalaman sentuhan yang agak lamban. Menurut saya, ini bisa jadi karena performanya yang kurang memadai ketimbang kesalahan di sisi layar. Perangkat di sisi lain memiliki reproduksi warna layar yang cukup baik sehingga menawarkan pengalaman multimedia yang nyaman, seperti ketika menonton YouTube atau menikmati konten TikTok.

Sudut penglihatannya pun dikatakan cukup baik, memudahkan pengguna untuk menonton berdua bersama teman. Untuk Anda yang tidak ingin menggunakan earphone, lubang suara alias speaker di HP ini masih berikan kualitas audio yang baik walau tidak terlalu kencang.

2. Hadirkan 3-Card Slot, Varian Memori Internal Melimpah

Tecno Spark Go 2023 menawarkan kemudahan dalam hal penyimpanan file, seperti audio, video, gambar, dan juga dokumen. Pasalnya, perangkat membawakan tiga buah slot terpisah untuk diselipkan dua kartu SIM dan satu kartu memori eksternal.

Dengan bawakan dedicated slot, pengguna tidak perlu repot mencabut kartu SIM 2 jika ingin menyelipkan microSD. Ketiga kartu bisa digunakan di saat bersamaan tanpa harus ada yang dikorbankan.

Diketahui dari laman tech specs pada Tecno Spark Go 2023, ponsel mendukung kapasitas memori eksternal hingga 256 GB. Sementara pada kombinasi RAM dan memori internalnya, terbagi jadi beberapa opsi: RAM 3 GB + 32 GB, RAM 3 GB + 64 GB, serta RAM 4 GB + 64 GB.

Saran saya sih sebaiknya pilih penyimpanan internal 64 GB agar tidak cepat habis saat instal aplikasi. Meski tidak sediakan kapasitas 128 GB, banyaknya ragam varian ini memberikan keleluasaan berlebih untuk memilih sesuai keinginan.

3. Baterai Tahan Lama, Kapasitas 5.000 mAh

tecno spark go 2023_

Berbeda dengan zaman 2010-an awal di mana smartphone Android dengan baterai besar masih cukup langka. Kini, hampir semua smartphone sudah dibekali kapasitas 5.000 mAh.

Tecno Spark Go 2023 juga pastinya tidak mau ketinggalan dalam hadirkan baterai 5.000 mAh, menjadikannya salah satu smartphone harga terjangkau dengan ketahanan baterai yang sangat awet di pasaran.

Menurut Tecno, ponsel terjangkau ini mampu memainkan gim populer hingga 12 jam, menonton video hingga 25 jam, serta mendengarkan lagu hingga durasi 124 jam dalam satu kali cas.

Dikombinasikan dengan layar beresolusi HD+ 720p yang hemat daya, tidak heran Tecno Spark Go 2023 mendapatkan durasi penggunaan yang panjang hingga seharian penuh.

Pengujian yang dilakukan author di cashify.in, Tecno Spark Go 2023 mampu bertahan hingga 6 jam pada screen-on time. Disebutkan juga kalau smartphone bisa bertahan hingga dua hari lamanya pada pemakaian ringan.

Anda pun bisa menggunakan ponsel ini hingga seharian penuh, meski sudah melakukan aktivitas-aktivitas berat seperti bermain gim, menonton YouTube, melakukan pemotretan di kamera, dll.

Ini merupakan ketahanan baterai yang cukup standar di kapasitas 5.000 mAh. Sungguh menyenangkan mengetahui kita tidak perlu beli HP mahal untuk sekadar mendapatkan durasi penggunaan yang layak.

4. Mendukung Port Modern USB Type-C 2.0

tecno spark go 2023 usb c_

Port yang digunakan ponsel untuk mengecas juga tidak kalah pentingnya dalam berikan pengalaman pengguna. Mengingat harganya yang cuman Rp1 jutaan, lumrah mengasumsikan Tecno Spark Go 2023 hanya dibekali microUSB saja. Namun, rupanya smartphone ini sudah gunakan port USB Type-C 2.0 kekinian.

USB-C dinilai lebih unggul karena bentuknya yang simetris, memudahkan pengguna untuk mengecas tanpa harus mengatur posisi ujung kabel terlebih dahulu. Selain itu, USB-C juga memiliki kecepatan transfer rate lebih unggul saat menyalin data dari HP ke PC atau sebaliknya.

Terlepas dari hal ini, Tecno Spark Go 2023 tidak mendukung fast charging sama sekali, alias hanya dapat dicas menggunakan daya 10 W standar. Untungnya charger dan kabel sudah tersedia dalam boks penjualan sehingga tidak perlu beli secara terpisah.

5. Sensor Pemindai Sidik Jari di Belakang

tecno spark go 2023 sensor sidik jari_

Untuk dapat membuka kunci layar dengan praktis tanpa memasukkan pola, Tecno Spark Go 2023 menawarkan sensor sidik jari di belakang atau yang biasa disebut rear-mounted fingerprint scanner. Tecno menyebutkan bahwa sensor dapat membuka kunci layar dalam waktu 0,23 detik.

Di rentang harga Rp1 jutaan (terutama di bawah Rp1,5 juta), fitur pemindai sidik jari masih menjadi barang langka. Fitur ini juga menjadi alternatif yang layak di saat sensor face unlock tidak berfungsi dengan lancar, misalnya ketika gelap atau saat memakai masker.

Selain dari sensor sidik jari, HP Tecno ini juga dibekali dengan sensor akselerometer, proksimitas, GPS, dan FM Radio. Perangkat juga memiliki 3.5 mm jack audio port untuk menghubungkan earphone tanpa adapter.

6. Bodi Belakang Tampak Unik, Punya Sertifikasi IPX2

tecno spark go 2023 desain_

Smartphone dengan sensor pemindai sidik jari di belakang biasanya kurang dilirik, karena mengganggu estetika bodi secara keseluruhan. Meski Tecno Spark Go 2023 hadir dengan sensor di punggung, tapi keberadaan sensor tersebut cukup tersamarkan.

Ini karena, modul kamera di belakang dirancang agar punya luas berlebih sehingga bisa "menampung" sensor sidik jari. Desain serupa juga pernah digunakan oleh realme Narzo 50A, di mana sensor sidik jarinya sama-sama melebur dengan camera island.

Perangkat menggunakan konsep desain Cloud Mirror Geometry yang berestetika tinggi. menampilkan bentuk geometris garis-garis dengan sudut siku-siku. Lalu, bagian sisi sampingnya memiliki flat frame dengan sudut-sudut melengkung. Cukup ideal untuk memberikan pengalaman grip yang kokoh agar tidak mudah tergelincir dari tangan.

Tidak lupa, bodi ponsel juga hanya memiliki ketebalan 8,9 mm yang membuatnya nyaman digenggam. Terdapat dua varian warna yang bisa dipilih di Indonesia, yaitu Endless Black dan juga Uyuni Blue.

Hal unik lainnya adalah bodi ponsel sudah disertai dengan sertifikasi IPX2, sehingga bodi dapat mengurangi risiko kerusakan akibat terkena percikan air (splash resistant).

7. Kamera Standar, Tapi Bisa Hasilkan Foto dengan Kualitas Cukup Oke

tecno spark go 2023 kamera_

Mengingat HP ini berada di harga super murah, Tecno Spark Go 2023 juga tidak dibekali dengan konfigurasi kamera yang bermacam-macam. Di belakangnya hanya bisa ditemukan kamera utama 13 MP dengan aperture lensa f/1.9 yang sudah mendukung autofokus.

Tidak diketahui secara pasti kamera apa yang digunakan sebagai sensor pendampingnya. Yang jelas, laman tech spec di situs resmi hanya berikan judul "13 MP Dual AI Camera with Dual Flashlight". Laman spesifikasi di GSM Arena menyebut lensa keduanya ini sebagai QVGA. Sebuah pertanda bahwa ini merupakan kamera gimmick yang sering menyertai ponsel-ponsel murah.

Beragam mode pemotretan bisa Anda coba di HP ini, seperti AI Beauty, mode portrait untuk hasilkan efek bokeh, HDR, pengenali adegan berbasiskan AI, panorama, selang waktu (time lapse), AR Shot, dan juga beragam filter untuk mempercantik foto. Tidak lupa, kamera juga sanggup melakukan pembesaran hingga 4x. Berikut ini beberapa hasil fotonya.

tecno spark go 2023 camera sample_Sumber: cashify.in
tecno spark go 2023 camera sample 2_Sumber: cashify.in

Melihat dari foto di atas, kamera HP ini tidak bisa dikatakan buruk-buruk amat. Masih bisa mendapatkan gambar yang tidak terlalu buram saja sudah terbilang bagus. Untuk di kelas harga Rp1 juta, saya pribadi cukup puas dengan detail, warna, dan kecerahan yang ditawarkannya. Sayang, mode portrait-nya tidak begitu memperlihatkan efek bokeh.

Lalu, foto di bawah diambil menggunakan kamera depan dengan resolusi 5 MP. Detailnya memang tidak sebagus smartphone di kelas harga lebih tinggi, tapi masih terbilang oke untuk sekadar diunggah di medsos.

Sementara pada fitur perekaman videonya, tidak tersedia stabilisasi di HP ini. Ponsel pun tidak dapat merekam hingga 60 FPS, hanya mendukung resolusi up to 1080p di 30 FPS saja.

8. Hadir dengan Versi Bluetooth 5.0

jenis jenis bluetooth 5.0
*

Sarana Bluetooth sudah menjadi barang wajib pada sebuah smartphone. Meski jarang melakukan transfer data via Bluetooth, namun sensor gelombang radio tersebut tetap berguna untuk menghubungkan ponsel dengan aksesoris nirkabel seperti gamepad, keyboard, hingga mouse.

Itu mengapa, kehadiran Bluetooth 5.0 pada Tecno Spark Go 2023 tentu layak diapresiasi. Di luar dari banderol harganya yang murah meriah, pihak Tecno cukup dermawan karena suguhkan versi Bluetooth yang tinggi.

Tidak lagi Bluetooth 4.3 yang umumnya dimiliki HP entry-level, Bluetooth 5.0 di HP ini punya latensi lebih rendah sekaligus efisiensi daya yang lebih tinggi. Anda pun cenderung tidak akan merasakan delay saat gunakan TWS, ataupun saat melakukan navigasi menggunakan mouse Bluetooth.

Kekurangan Tecno Spark Go 2023

Tidak ada ponsel yang sempurna, terlebih untuk kelas harga terjangkau. Anda bisa melihat beberapa kekurangan Tecno Spark Go 2023 berikut ini.

1. Performa Kurang Gahar dengan Helio A22

helio a22

Tecno Spark Go 2023 sejatinya bukanlah smartphone untuk bermain gim berat. Sebagai dapur pacunya, ponsel hanya andalkan chipset MediaTek Helio A22 yang gunakan proses fabrikasi 12 nm.

SoC tersebut merupakan salah satu dengan kinerja terlemah pada seantero chipset MediaTek, hanya memiliki konfigurasi CPU quad core berisikan inti Cortex A53 dengan clock speed hingga 2.0 GHz.

Sedangkan pada bagian pengolahan grafisnya, chipset disertai dengan GPU PowerVR GE8320 yang setidaknya hanya cukup untuk rendering grafis ringan saja. Untuk memainkan gim ringan seperti Subway Surfer dan semacamnya, ponsel masih tergolong oke. Namun untuk gim berat lain seperti PUBG Mobile dan Genshin Impact, Anda benar-benar harus urungkan niat karena frame rate yang diraih tidak akan playable.

Penyimpanan internalnya menggunakan standar eMMC 5.1 yang memang cukup standar di kelas harganya. Dilengkapi dengan RAM LPPDDR4x, Anda bisa menggunakan perluasan kapasitas melalui fitur RAM Expansion, hingga ekstra 3 GB.

Jika melansir dari nanoreview, SoC Helio A22 meraih skor AnTuTu v9 yang terlampau rendah untuk kenyamanan pengguna yaitu hanya 86.097 saja. Disebutkan pada laman pengujian cashify.in bahwa smartphone ini agak ngelag saat melakukan navigasi antarmuka.

Bahkan ketika sekadar membuka Instagram dan Snapchat, lag juga cukup terasa dan tidak memberikan pengalaman yang mulus. Untungnya, ponsel setidaknya bisa membuka aplikasi WhatsApp dan YouTube tanpa kendala yang berarti.

Tecno Spark Go 2023 dirilis menggunakan sistem operasi Android 12 dengan antarmuka HiOS V12. Fitur-fiturnya cukup beragam, mencakup dual app dan smart panel yang bisa mempermudah hidup pengguna. Dan seperti ponsel entry-level pada umumnya, Anda akan menemukan bloatware yang cukup banyak di HP Rp1 jutaan ini.

2. Tanpa Dukungan Wi-Fi 5

tecno spark go 2023 3_

Jika Anda memilih smartphone ini, kemungkinan akan ada kondisi di mana ponsel tidak dapat mendeteksi jaringan Wi-FI di tempat umum. Bisa saja karena cafe atau restoran yang Anda kunjungi sudah menggunakan router Wi-Fi 5 agar bisa menampung lebih banyak perangkat serta menjaga kestabilan internetnya.

Sayangnya, Tecno Spark Go 2023 hanya dibekali dengan protokol Wi-Fi 802.11 b/g/n, tidak menawarkan dukungan terhadap ac ataupun ax. Ini artinya, perangkat tidak dapat terhubung ke pita jaringan 5 GHz dan hanya bisa terhubung ke 2.4 GHz saja.

Ada alasan mengapa Wi-Fi dual band cukup diperlukan, yakni karena 5 GHz sanggup memberikan kecepatan internet lebih kencang dan stabil, setidaknya jika dibandingkan dengan router 2,4 GHz.

3. Minim Peningkatan dari Sebelumnya

tecno spark go 2023 2_

Tecno Spark Go 2023 merupakan generasi lanjutan dari Tecno Spark Go 2022. Jika Anda bandingkan keduanya, tampaknya tidak akan melihat perbedaan yang terlalu kentara. Ya, desain bodinya mungkin saja sedikit berbeda, meskipun sama-sama melakukan upaya untuk samarkan penampakan sensor sidik jari di punggung.

Meski demikian, spesifikasinya nyaris tidak berubah sama sekali. Tidak ada peningkatan dari sisi layar, bahkan chipset-nya pun masih sama-sama gunakan quad core. Ada peningkatan dari sisi kapasitas RAM, namun itu pun hanya sedikit.

Yang mulanya Tecno Spark Go 2022 menggunakan port microUSB, kini sudah diganti dengan USB Type-C pada varian 2023. Terlepas dari itu, konfigurasi dan kualitas kameranya nyaris tidak ada peningkatan sama sekali. Seandainya HP ini hadirkan peningkatan di sisi pemilihan chipset, pastinya ponsel akan lebih menggiurkan lagi.

Simpulan

Tecno Spark Go 2023 dilepas ke pasaran Indonesia dengan harga rilis Rp1.299.000,-. Harga yang begitu sesuai dengan target pasar Indonesia yang menginginkan smartphone berkualitas tanpa membuat kantong kering.

Di harga tersebut, Anda sudah dapat memiliki ponsel yang hadir dengan sensor sidik jari. Ini tentu jadi sebuah penawaran cukup menarik. Selain itu, port yang digunakan pun sudah USB Type-C 2.0, tergolong langka untuk kelas harga entry-level. Tampaknya ini merupakan upaya Tecno dalam menuruti peraturan Uni Eropa yang mengharuskan semua perangkat gunakan port USB Type-C.

Layar smartphone bukan yang terbaik di dunia, tapi pastinya sudah cukup untuk menemani keseharian pengguna. Baterainya pun terbilang luar biasa awet loh untuk di harganya. Ditambah dengan bodinya yang punya sertifikasi IPX2, sepertinya sih masih cocok-cocok saja dijadikan HP alternatif driver ojol.

Yang perlu diperhatikan adalah kemampuan dapur pacunya, yang mengharuskan pengguna sedikit bersabar saat buka aplikasi berat atau sekadar navigasi. Tapi, jelas tidak ada yang sempurna di rentang harga entry-level, mengingat produsen mesti mengurangi fitur untuk menekan biaya produksi. Jadi, tertarik beli Tecno Spark Go 2023?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram