carisinyal-web-banner-retina 35

7 HP Redmi Harga 1 Jutaan Terbaik di Tahun 2025

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Redmi merupakan seri HP Xiaomi yang dipasarkan untuk kelas harga murah, yakni berkisar antara Rp1-2 jutaan. Keunikan dari HP Redmi adalah fitur-fiturnya yang sangat bersaing tinggi dibandingkan HP-HP lain di harga yang sama.

Bahkan, tidak jarang pula HP Redmi memiliki fitur yang sama (atau melampaui) HP lain yang berada di rentang harga lebih mahal. Yang membuat HP Redmi punya harga yang murah karena Xiaomi tidak pernah mengambil profit lebih dari 5 persen pada setiap penjualannya.

HP Redmi pun banyak dicari oleh penggiat gadget yang ingin rasakan HP murah dengan kualitas tinggi alias worth it. Bahkan, cukup dengan membayarkan dana Rp1 jutaan saja, Anda sudah ditawarkan HP-HP Redmi berkualitas baik itu dari segi performa, ketahanan baterai, konektivitas, hingga keindahan layar. Buat yang penasaran, berikut ini daftar HP Redmi Rp1 jutaan yang bisa Anda pertimbangkan untuk dibawa pulang.

1. Redmi A3

Rilis 2024
Layar IPS LCD 6.71 inci
Chipset MediaTek Helio G36
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 1.165.000 (4GB/128GB)
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Layar jumbo 6,71 inci yang enak dipakai menonton
  • Hadir dengan refresh rate 90 Hz yang membuat tampilan lebih mulus saat scrolling
  • Dirilis dengan sistem operasi Android yang bersih dan ringan
  • Tampilan bodi memukau dengan modul kamera berbentuk bulat, mirip realme 12+
  • Ada opsi kulit imitasi dengan bahan yang nyaman di tangan, tidak mudah dihinggapi noda sidik jari
  • Penyimpanan internal 128 GB yang lega untuk menampung banyak game dan aplikasi
  • Kualitas fotonya cukup kece di kelas harganya, cocok untuk abadikan momen
  • Disertai dengan sensor sidik jari di samping
  • Lengkap dengan sensor kompas, bisa mengetahui arah di Google Maps
  • Daya tahan baterai 5.000 mAh yang cukup oke
  • Ada port charging USB-C, lebih modern dari microUSB
Kekurangan
  • Chipset Helio G36 memiliki kinerja yang kalah saing
  • Daya charging 10 watt yang lambat
  • Tidak memiliki fitur NFC
  • RAM 4 GB yang tergolong mepet
  • Resolusi layar 720p, kurang tajam dibanding sejumlah pesaingnya yang sudah 1080p

2. Redmi 12C

Rilis 2023
Layar IPS LCD 6.71 inci
Chipset MediaTek Helio G85
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga
Rp 999.000 (3GB/32GB)
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Desain bodi menarik dengan modul kamera rounded edge
  • Chipset Helio G85 yang cukup powerful untuk kelas harga Rp1 juta
  • Bodi ponsel disertai 3-card slot, bisa menyematkan kartu microSD dan dua kartu SIM
  • Daya tahan baterai 5.000 mAh yang awet seharian penuh
  • Dibekali pembaruan sistem operasi hingga tiga tahun
  • Cocok dipakai abadikan momen, punya kamera 50 MP yang berkualitas
  • Fitur fotografi tergolong banyak, ada fitur night mode yang langka di harga Rp1 jutaan
  • Hadir dengan protokol Wi-Fi 5 dual band
Kekurangan
  • Masih pakai port microUSB yang lawas, kalah saing dengan port USB-C yang lebih praktis
  • Pengisian baterai lambat, hanya pakai daya standar 10 watt
  • Jenis storage masih pakai eMMC 5.1, lebih lambat dalam transfer data dibandingkan UFS

3. Redmi 13C

Rilis 2023
Layar IPS LCD 6.74 inci
Chipset MediaTek Helio G85
Baterai Li-Po 5000 mAh
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Layar imersif untuk aktivitas menonton, hadirkan luas 6,74 inci
  • Terdapat sertifikasi TUV Rheinland yang bikin layar nyaman di mata
  • Tenaga dapur pacu yang kuat untuk aktivitas berat, dibekali cip Helio G85
  • Memori lega untuk tampung banyak aplikasi dan multi-tasking, varian termurahnya menggunakan penyimpanan 128 GB dan RAM 6 GB
  • Hadirkan slot memori terpisah untuk menampung microSD dan dua kartu SIM
  • Kamera berkualitas dengan resolusi jumbo 50 MP, hasil foto memukau
  • Ponsel bisa bertahan seharian penuh berkat baterai jumbo 5.000 mAh
  • Memiliki fitur NFC untuk kemudahan bertransaksi secara digital
  • Sanggup di-upgrade hingga Android 15, dukung masa pembaruan OS yang sangat panjang untuk HP di kelasnya
Kekurangan
  • Masih menggunakan penyimpanan eMMC 5.1 yang lambat dibandingkan UFS
  • Tidak mendukung Wi-Fi Direct, sehingga tidak dapat mengirimkan data antar-perangkat dengan cepat
  • Durasi pengisian baterai yang lambat

4. Redmi 14C

Rilis 2024
Layar IPS LCD 6.88 inci
Chipset MediaTek Helio G81 Ultra
Baterai Li-Po 5160 mAh
Harga
Rp 1.499.000 (6GB/128GB)
Rp 1.799.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Performa tergolong oke untuk kelas harga Rp1,7 jutaan, cip yang dipakai MediaTek Helio G81 yang mumpuni dengan RAM 8 GB dengan storage 256 GB.
  • Ada varian lebih murah dengan RAM 6 GB storage 128 GB, masih cukup enak untuk multitasking.
  • Hadir dengan desain yang segar, bodi belakangnya dilapisi finishing matte yang tahan noda sidik jari,
  • Hadir dengan layar yang lebar, yakni 6,88 inci sangat bagus untuk konsumsi media dan pengalaman penggunaan.
  • Daya tahan baterai tergolong awet. Kapasitasnya 5160mAh dan tahan hingga 22 jam untuk putar video.
  • Dibekali pengisian daya 18 watt yang cukup lumayan untuk harga Rp1 jutaan. Ngecas sampai full kurang lebih 2 jam.
  • Sensor pemindai sidik jari di tombol power yang mudah dijangkau oleh ibu jari.
  • Sudah memakai HyperOS dengan berbagai fitur menarik dan tampilannya lebih sederhana.
  • Paket penjualan masih disertai charger dan softcase.
Kekurangan
  • Desain bump kamera di bagian belakang terlihat agak kurang menarik,bikin goyang-goyang saat ditaruh di meja.
  • Tidak adanya IR blaster mungkin menjadi kelemahan bagi sebagian pengguna yang memanfaatkan fitur ini karena biasanya ponsel dari seri Redmi dilengkapi IR blaster.
  • Kemampuan kamera bukan yang terlalu spesial, tetapi wajar karena harganya di Rp1 jutaan.
  • Bezel layar tergolong tebal, kurang seksi bagi sebagian orang.
  • Storage masih memakai eMMC, bukan UFS yang secara kemampuan baca dan tulis lebih cepat.

5. Redmi Note 11

Rilis 2022
Layar AMOLED 6.43 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 680
Baterai Li-Po 5000 mAh
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Sudah dibekali layar AMOLED dengan tampilan cerah dan berwarna terang, fitur langka di harga Rp1 jutaan
  • Dibekali refresh rate 90 Hz untuk pergerakan layar yang lebih mulus saat scrolling
  • Kecerahan tipikal layar hingga 700 nit, enak dipakai di luar ruangan saat siang hari
  • Layar tidak mudah baret berkat lapisan pelindung Gorilla Glass 3
  • Desain bodi premium dengan kamera depan punch hole
  • Cocok digunakan di curah hujan tinggi,  ada proteksi IP53 agar tahan terhadap percikan air
  • Nyaman dioperasikan dengan satu tangan, bobotnya hanya 179 gram (tergolong ringan)
  • Kinerja gaming bisa diandalkan dengan Snapdragon 680
  • Penyimpanan lega 128 GB untuk tampung aplikasi, bisa diperluas via microSD di slot terpisah
  • Kamera lengkap, ada sensor utama 50 MP serta kamera ultrawide
  • Baterai awet, disertai fast charging 33 watt yang langka di kelas Rp1 jutaan (terisi penuh dalam 60 menit)
  • Dibekali stereo speaker untuk suara spasial yang lebih imersif
  • Mendukung output audio beresolusi tinggi, suara dari speaker terdengar jernih dan detail
  • Konektivitas yang komplet, ada NFC, infrared, USB-C 2.0, dan pemindai sidik jari di samping
Kekurangan
  • Varian RAM 6 GB tembus Rp2 juta ke atas, varian Rp1 jutaan hanya pakai RAM 4 GB
  • Kemampuan perekaman video kurang optimal, kualitas foto kurang baik saat malam hari
  • Versi Android lawas saat masa perilisannya

6. Redmi 12

Rilis 2023
Layar IPS LCD 6.79 inci
Chipset MediaTek Helio G88
Baterai Li-Po 5000 mAh
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Penutup belakang tampil aesthetic dengan kamera zig-zag dan tanpa kehadiran modul kamera
  • Sudah mengusung desain punch hole sebagai rumah bagi kamera depan
  • Memori jumbo RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB, sangat layak di harga Rp1 jutaan
  • Desain bodinya flat alias datar, nyaman digenggam
  • Ada perlindungan terhadap debu dan percikan air (IP53)
  • Ukuran layar 6,79 inci yang lebih besar dari mayoritas HP lainnya
  • Kecerahan layar cukup unggul di 550 nit, tawarkan keterbacaan yang jelas di bawah terik matahari
  • Dipakai bermain Mobile Legends dan PUBG Mobile sangat nyaman dengan Helio G88 yang powerful
  • Ada kamera 50 MP dengan hasil foto yang detail, dilengkapi sensor ultrawide untuk zoom 0,5x
  • Dikemas dengan baterai 5.000 mAh yang awet seharian
  • Ada fitur pengisian daya 18 watt
  • Sensor sidik jari di samping turut hadir, lengkap juga dengan sensor kompas
  • Ada fitur Radio FM untuk dengarkan radio (harus terhubung dengan earphone)
  • Slot memori eksternal khusus, bisa perluas penyimpanan hingga 1 TB via microSD
Kekurangan
  • Tidak dilapisi Gorilla Glass untuk perlindungan layar
  • Masih menggunakan penyimpanan berjenis eMMC 5.1 yang lebih lambat dari UFS
  • Speaker masih mono, tidak dapat mengeluarkan audio dari dua arah berbeda

7. Redmi 13

Rilis 2024
Layar IPS LCD 6.79 inci
Chipset MediaTek Helio G91 Ultra
Baterai Li-Po 5030 mAh
Harga
Rp 1.799.000 (8GB/128GB)
Rp 1.999.000 (8GB/256GB)
Cek Harga Terbaru
Kelebihan
  • Hasil foto utama 108 MP cukup memuaskan, bahkan ketika di kondisi minim cahaya
  • Menggunakan mikrofon ganda, rekaman suara jadi lebih jernih
  • Desain bodi minimalis yang menyenangkan, nyaman saat digenggam
  • Bodi tahan debu dan cipratan air karena lulus sertifikasi IP53
  • Pakai layar IPS FHD+ yang tajam, punya refresh rate 90 Hz
  • Baterai awet, tahan 19 hari dalam mode siaga. Didukung fast charging 33W
  • SoC MediaTek Helio G91-Ultra yang sudah mumpuni untuk pengguna umum
  • Kapasitas memori lega, hingga 8/256 GB, plus slot microSD khusus
  • Sudah pakai HyperOS yang lebih smooth dibanding MiUI
Kekurangan
  • Belum pakai stereo speaker, suara kurang mantap
  • Kamera ultrawide menghilang, padahal si pendahulu Redmi 12 punya
  • Penyimpanan masih pakai eMMC yang kecepatan baca-tulisnya lebih rendah dari UFS
Kategori:
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai artikel yang kami tulis atau ingin meminta rekomendasi gadget, silakan tanyakan kepada kami di Instagram, atau Twitter/X. Kami akan dengan senang hati menjawabnya!