carisinyal web banner retina

10 Tablet iPad Terbaru Beserta Harganya (April 2024)

Ditulis oleh Ananda Ganesha M

Apple merupakan salah satu perusahaan penghasil produk elektronik terbesar di dunia. Mereka sukses sebagai salah satu produsen komputer, contohnya laptop MacBook. Di divisi ponsel, mereka merupakan salah satu penguasa pasar melalui iPhone series.

Selain sukses dengan MacBook dan iPhone, Apple juga memiliki beragam seri tablet yang dinamakan dengan iPad. Mereka memulainya di 2010 lewat iPad generasi pertama.

Dari situ, muncul beragam generasi-generasi berikutnya pada lini seri yang berbeda-beda. Contohnya seperti iPad "reguler" dengan harga paling terjangkau, iPad Air yang ditekankan pada fitur flagship dan bodi ramping, iPad mini yang merupakan iPad Air versi kecil, serta iPad Pro sebagai versi paling bagus (dan mahal) di antara semuanya.

Untuk Anda yang tertarik ingin membeli iPad, sebaiknya ketahui dulu ada produk iPad terbaru apa saja yang telah dirilis Apple di Indonesia, yakni sebagai berikut.

1. Apple iPad Pro 12.9 (2022)

Layar Liquid Retina XDR mini-LED LCD 12.9 inci
Chipset Apple M2
RAM/ROM 8 GB, 16 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB
Kamera 12 MP (wide) 10 MP (ultrawide) MP (ToF)
Harga Rp 20.999.000 (8/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Rangka bangun bodi yang kokoh dengan bingkai dan kover belakang yang terbuat dari aluminium
  • Tingkat ketajaman layar yang begitu memuaskan, warna pada layar begitu menyala dan ProMotion 120 Hz membuat pergeseran layar semakin mulus
  • Kinerja cip Apple M2 membuatnya setara dengan laptop kelas atas di dunia
  • Konfigurasi kamera lengkap, ada kamera ultrawide serta fitur Cinematic Mode
  • Cocok untuk keperluan kreasi konten, dukung fitur 4K Recording dan ProRes
  • Ada tampilan preview ujung pensil saat didekatkan ke layar (Hover Mode pada Apple Pencil)
  • Didukung port pengisian USB-C 4 yang mendukung Thunderbolt 4, bisa extend layar ke beberapa monitor eksternal
  • Daya tahan baterai menakjubkan, dapat menonton 29 video dengan durasi total 4 jam 33 menit dan bertahan 10 jam screen-on-time
  • iPadOS 16.1 miliknya suguhkan fitur Stage Manager, bawakan antarmuka multi-tasking yang serbaguna dan ekstensif
Kekurangan
  • Lokasi kamera depan condong kurang ideal lantaran terletak di atas pada mode portrait
  • Baterai cepat terkuras apabila tersambung dengan Magic Keyboard
  • Tidak mendukung Final Cut Pro terlepas performanya yang sangat memadai
  • Varian warna yang tersedia kurang atraktif (cuman ada Silver dan Space Gray), tapi ini tergantung selera masing-masing
  • Tidak dukung sertifikasi tahan debu dan air, kalah saing dengan Galaxy Tab S9 Ultra yang punya IP68

2. Apple iPad Pro 11 (2022)

Layar Liquid Retina IPS LCD 11 inci
Chipset Apple M2
RAM/ROM 8 GB, 16 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB
Kamera 12 MP (wide) 10 MP (ultrawide) MP (ToF)
Harga Rp 14.799.000 (8/128 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain kekinian dengan bezel tipis, tawarkan build quality yang mantap dengan bahan aluminium
  • Penggunaan cip Apple M2 dengan performa grafis memukau, setara dengan laptop flagship
  • Daya tahan baterai yang unggul dengan kapastias 28,65 Wh, betrahan hingga 10 jam pemakaian browsing atau menonton video
  • Rilis dengan iPadOS 16 yang kaya fitur, mencakup Stage Manager yang intuitive untuk melakukan multi-tasking
  • Penggunaan Apple Pencil yang lebih nyaman, mendukung hover mode untuk menampilkan preview (bayangan) pada area di layar yang hendak dikenai oleh pensil
  • Kualitas kamera jempolan, memiliki fitur Cinematic Mode untuk hasilkan video bokeh
  • Mendukung penggunaan Magic Keyboard sebagai aksesoris papan ketik yang nyaman dan responsif
Kekurangan
  • Layar minim perubahan dari generasi sebelumnya
  • Tidak ada port audio 3.5 mm
  • Konfigurasi penyimpanan dan RAM yang terlalu kecil

3. Apple iPad (2022)

Layar Liquid Retina IPS LCD 10.9 inci
Chipset Apple A14 Bionic
RAM/ROM 4 GB / 64 GB, 256 GB
Kamera 12 MP (wide)
Harga Rp 7.999.000 (4/64GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Kualitas tampilan layar yang sungguh memadai di kelas harganya, tawarkan Liquid Retina IPS dengan kecerahan tipikal 500 nit
  • Tenagai cip Apple A14 Bionic yang lebih dari cukup untuk memainkan seluruh gim di AppStore tanpa kendala
  • Hasil jepretan foto dan video yang memukau dan stabil, dukung banyak resolusi perekaman
  • Kamera depan ultrawide yang dapat menangkap gambar dengan bidang pandang luas
  • Ada stabilisasi EIS di kamera depan, efektif mengurangi efek getaran saat merekam vlog
  • Sudah dilengkapi dengan USB-C 2.0, mendukung antarmuka display port untuk tampilkan isi layar ke monitor eksternal
  • Sensor sidik jari berpindah ke atas bodi, tidak lagi front-mounted
  • Internet stabil dan kencang dengan jaringan seluler 5G dan Wi-Fi 6E
  • Dilengkapi stereo speaker dengan kualitas audio mantap, cocok untuk aktivitas hiburan
  • Mendukung Apple Pencil dengan tambahan fitur hover yang menyenangkan
Kekurangan
  • Tidak menggunakan prosesor cip terbaru
  • Memori penyimpanan dirasa kurang
  • Tidak ada port audio 3.5 mm

4. Apple iPad Air (2022)

Layar Liquid Retina IPS LCD 10.9 inci
Chipset Apple M1
RAM/ROM 8 GB / 64 GB, 256 GB
Kamera 12 MP (wide)
Harga Rp 10.299.000 (4/64 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain iPad Air lebih atraktif dengan varian warna yang beragam
  • Punya ukuran ringkas dan ramping, enak dibawa ke mana-mana
  • Build quality yang mantap dengan bodi berbahan aluminium, terasa kokoh dan premium
  • Layar berwarna luas dengan ketajaman yang matang, mendukung panel Liquid Retina
  • Performa Apple M1 kelas atas, dapat menunjang aktivitas edit foto dan gaming dengan begitu lancar
  • Kamera utama tablet memiliki dukungan resolusi perekaman lengkap, mencakup 4K dan 1080p di 60 FPS
  • Kamera depan mengusung fungsi ultrawide dengan bidang pandang luas, ada fitur Center Stage untuk senantiasa memosisikan wajah subjek di tengah
  • Dukungan aksesoris yang backward compatible dengan aksesoris iPad Air 2020
  • Baterai awet, kuat memainkan PUBG Mobile selama 4-5 jam dan browsing selama 10 jam
Kekurangan
  • Refresh rate standar 60 Hz
  • Ada Touch ID, tapi tidak menawarkan Face ID
  • Posisi kamera depan agak canggung, kurang ideal untuk online meeting pada posisi lanskap

5. Apple iPad mini (2021)

Layar Liquid Retina IPS LCD 8.3 inci
Chipset Apple A15 Bionic
RAM/ROM 4 GB / 64 GB, 256 GB
Kamera 12 MP (wide)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Bodi yang tipis, ringan, dan ringkas, ideal untuk dibawa bepergian
  • Menggunakan cip Apple A15 yang punya performa tinggi, setara iPhone 13
  • Merupakan iPad mini pertama di dunia dengan port pengisian USB-C
  • Dukung antarmuka display port untuk melakukan mirroring atau extend ke monitor eksternal
  • Baterai tahan lama, awet 10 jam untuk aktivitas browsing dan pemutaran video secara lokal
  • Tampilan layar oke punya dengan Liquid Retina LCD, akurasi warna tingkat tinggi yang membuatnya pas untuk desain grafis
  • Dukungan pita jaringan 5G yang lengkap
  • Kamera depan usung fungsi ultrawide, punya fitur Center Stage agar kamera bergeser otomatis mengikuti lokasi subjek
  • Stereo speaker dengan suara bass yang nendang serta suara vokan dan instrumen yang jelas
Kekurangan
  • Tanpa refresh rate tinggi alias mentok di 60 Hz
  • Ada isu jelly screen pada awal rilis, tampak ada screen tearing pada mode lanskap
  • Tidak ada port audio 3.5 mm

6. Apple iPad 10.2 (2021)

Layar Retina IPS LCD 10.2 inci
Chipset Apple A13 Bionic
RAM/ROM 3 GB / 64 GB, 256 GB
Kamera 8 MP (wide)
Harga Rp 5.599.000 (3/64 GB)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Kinerja dahsyat untuk bermain gim, Genshin Impact dilibas tanpa lag sama sekali di pengaturan High
  • Kamera depan alami peningkatan besar-besaran dibandingkan iPad sebelumnya, kini pakai ultrawide dan pakai fitur Center Stage
  • Mendapatkan dukungan aksesoris Apple Pencil dan Smart Keyboard kendati hanya versi lawasnya saja
  • Layar menganut gamut warna yang luas dan akurat, serta mendukung kecerahan cukup tinggi untuk penggunaan luar ruangan
  • Pengalaman antarmuka yang nyaman dan enak untuk melakukan split-screen
  • Masih dilengkapi dengan port audio 3.5 mm, fitur yang mulai sering dihilangkan
Kekurangan
  • Hanya menggunakan refresh rate standar 60 Hz
  • Port pengisian bukan USB-C melainkan masih Lightning
  • Desain iPad tampak kuno dengan tombol Touch ID di depan, bezel terlihat tebal

7. Apple iPad Pro 12.9 (2021)

Layar Liquid Retina XDR mini-LED LCD 12.9 inci
Chipset Apple M1
RAM/ROM 8 GB, 16 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB
Kamera 12 MP (wide) 10 MP (ultrawide)
Harga Rp ()
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Desain tampak menawan dan modern dengan bezel yang tipis
  • Menggunakan bahan material aluminium pada bingkai dan bodi belakang
  • Layar mini-LED untuk tawarkan kecerahan tinggi dan kontras rasio matang saat memutar video HDR
  • Kamera mendukung fitur perekaman video hingga 4K di 60 FPS, kualitas foto setara iPhone 11 Pro
  • Sisi kamera depan mendukung ultrawide dengan fitur Center Stage
  • Performa Apple M1 sekelas PC high-end
  • Daya tahan baterai cukup awet untuk perangkat di kelasnya, tawarkan ketahanan hingga 10 jam
  • Suara stereo speaker yang keluar terdengar seperti speaker eksternal
Kekurangan
  • Varian warna yang kurang atraktif
  • Posisi kamera depan agak canggung, kurang cocok untuk posisi lanskap
  • Tidak mendukung multi-pengguna
  • Antarmuka dan cara penggunaan fitur iPadOS berbeda dengan iOS, membuat sebagian pengguna kurang familier

8. Apple iPad Pro 11 (2021)

Layar Liquid Retina IPS LCD 11 inci
Chipset Apple M1
RAM/ROM 8 GB, 16 GB / 128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB
Kamera 12 MP (wide) 10 MP (ultrawide)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Peningkatan drastis di sisi layar dibanding generasi sebelumnya, kini menggunakan Liquid Retina IPS LCD serta kantongi HDR 10 dan Dolby Vision
  • Menawarkan refresh rate 120 Hz
  • Ditenagai dengan cip Apple M1 yang juga bisa dijumpai pada sejumlah seri MacBook
  • Ketahanan bodi yang unggul dengan balutan material aluminium
  • Salah satu perangkat tablet dengan hasil foto paling jernih dan memukau
  • Bisa melakukan perekaman video mulus pada kamera depan dan belakang (60 FPS)
  • Kamera depan punya fitur ultrawide untuk memotret pada bidang pandang lebih luas
  • Output suara mantap dengan empat stereo speaker berkualitas
  • Sudah dilengkapi dengan port USB-C 4 yang dukung Thunderbolt 4, bisa extend isi layar ke monitor eksternal
  • Dukung jaringan seluler 5G dan Wi-Fi 6, kecepatan internet berlipat-lipat lebih tinggi dibanding LTE atau Wi-Fi 5
  • Bobot bodi yang tergolong ringan
Kekurangan
  • Tidak ada slot memori eksternal
  • Tanpa port audio 3.5 mm
  • Tidak memiliki sensor proksimitas
  • Fitur pengisian daya terbalik absen

9. Apple iPad Air (2020)

Layar Liquid Retina IPS LCD 10.9 inci
Chipset Apple A14 Bionic
RAM/ROM 4 GB / 64 GB, 256 GB
Kamera 12 MP (wide)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Layar meningkat dari generasi sebelumnya, kini tawarkan Liquid Retina yang lebih tajam dan cerah
  • Kini menawarkan bezel simetris di setiap sisi layar, tidak lagi menggunakan Home Button seperti pendahulunya
  • Performa jempolan dengan Apple A14 Bionic, kinerjanya setara dengan iPhone 12
  • iPad Air pertama di dunia yang menggunakan USB-C
  • Punya stereo speaker berkualitas tinggi
  • Daya tahan baterai awet
  • Kualitas kamera setara smartphone kelas atas, mendukung perekaman video hingga 4K di 60 FPS
  • Kapabilitas vlogging di atas rata-rata, mampu hasilkan video dengan frame rate 60 FPS
  • Didukung dengan protokol Wi-Fi 6 yang memiliki kecepatan internet tinggi dan stabil
Kekurangan
  • Kamera depannya bukan ultrawide, bidang pandang luas yang kurang luas
  • Tanpa refresh rate tinggi
  • Tanpa Face ID
  • Tidak ada opsi penyimpanan 128 GB

10. Apple iPad 10.2 (2020)

Layar Retina IPS LCD 10.2 inci
Chipset Apple A12 Bionic
RAM/ROM 3 GB / 32 GB, 128 GB
Kamera 8 MP (wide)
Harga Rp 0 (-)
Cek Harga Terbaru Shopee Lazada Blibli
Spesifikasi selengkapnya →
Kelebihan
  • Dikemas dengan panel Retina IPS LCD yang berpenampilan tajam dan menggigit
  • Dapur pacunya ditopang oleh cip Apple A12 Bionic yang punya performa tinggi
  • Masih menyediakan port audio 3.5 mm
    Kualitas hasil foto jernih dengan minim bintik-bintik, exposure-nya pun bagus
  • Sediakan stereo speaker untuk hasilkan suara jernih, meeting daring dan menonton film jadi lebih menyenangkan
  • Mendukung penggunaan stylus generasi pertama
  • Ketahanan baterai cukup baik
  • Bodi terasa ringan dengan bobot di bawah 500 gram
Kekurangan
  • Masih pakai port Lightning
  • Bluetooth 4.2 yang tergolong lawas
  • Bezel tebal, masih memakai Home Button yang sekaligus menjadi sensor pemindai sidik jari
  • Kamera depan bukan ultrawide
  • Fitur-fitur keseluruhan yang obsolete untuk zaman sekarang
Kategori: ,
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram